15.04.2023 Views

Membina Kelarga Sehat

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

<strong>Membina</strong> Keluarga <strong>Sehat</strong><br />

yang dapat digunakan oleh dunia atau neraka dimanfaatkan untuk menarik manusia ke<br />

dalam kekuasaannya. Di kota dan desa, di gerbong kereta api, di kapal-kapal yang besar, di<br />

tempat bisnis, tempat-tempat hiburan, apotek, bahkan di gereja, di meja Perjamuan Kudus,<br />

jeratnya terpasang. Tidak ada yang dibiarkan terlewat untuk menciptakan dan<br />

menumbuhkan minat akan minuman beracun ini. Hampir di setiap sudut ada tempat hiburan<br />

umum, dengan cahaya lampunya yang terang benderang serta sambutan dan keceriaannya,<br />

mengundang kaum pekerja, orang kaya yang malas, dan orang muda yang masih polos.<br />

Di ruang makan pribadi dan tempat hiburan modern, kaum wanita disuguhkan<br />

minuman populer, dengan kedok nama lain, yang sebenarnya adalah minuman keras. Bagi<br />

orang sakit dan yang lelah, selalu ada iklan besar dari sejenis minuman yang sebenarnya<br />

banyak mengandung alkohol.<br />

Untuk menimbulkan selera minuman keras di antara anak-anak kecil, alkohol<br />

diperkenalkan dalam gula-gula. Gula-gula seperti itu dijual di warung-warung. Dengan<br />

memberikan gula-gula ini penjual minuman keras menjerat anak-anak ke dalam tempatnya.<br />

Hari demi hari, bulan demi bulan, dan tahun demi tahun, usaha itu maju terus. Par ayah<br />

dan suami dan saudara laki-laki, tumpuan harapan dan kebanggaan bangsa, terus memasuki<br />

tempat-tempat penjualan minuman keras itu, untuk kembali ke rumah dalam keadaan<br />

sengsara dan hancur.<br />

Lebih mengerikan lagi, kutuk itu memukul jantung rumahtangga. Semakin banyak<br />

kaum wanita membentuk kebiasaan minum minuman keras. Di banyak keluarga, anak-anak<br />

kecil bahkan bayi-bayi yang tidak berdaya, setiap hari menghadapi bahaya karena diabaikan<br />

oleh ibu-ibu pemabuk yang jahat. Anak-anak lelaki dan perempuan bertumbuh di bawah<br />

bayangan kejahatan yang mengerikan ini. Pandangan masa depan mereka yang bagaimana<br />

selain bahwa mereka akan tenggelam lebih dalam daripada orang tua mereka?<br />

Dari negeri-negeri yang mengaku dirinya Kristen, kutuk itu dibawa ke wilayah-wilayah<br />

penyembah berhala. Orang-orang terkebelakang yang malang dan bodoh itu diajar untuk<br />

menggunakan minuman keras. Bahkan di kalangan orang kafir itu pun, kaum terpelajar<br />

mengetahui dan menentangnya sebagai racun yang mematikan; tetapi sia-sia saja mereka<br />

berusaha melindungi negeri mereka dari kekacauannya. Tembakau, minuman keras dan<br />

opium dipaksakan oleh orang-orang beradab kepada bangsa-bangsa kafir. Nafsu yang tak<br />

terkendali dari orang-orang terkebelakang ini, yang dirangsang oleh minuman keras, akan<br />

menyeretnya ke dalam kemerosotan sebelum dia sadar, dan hampir tidak berguna untuk<br />

mengutus misionaris ke tempat seperti ini.<br />

Melalui hubungan dengan orang-orang yang seharusnya memperkenalkan Allah kepada<br />

mereka, bangsa kafir akhirnya terbawa ke dalam kejahatan yang ternyata merusak segenap<br />

suku dan bangsa. Dan di tempat-tempat yang masih gelap di dunia ini, bangsa-bangsa yang<br />

beradab dibenci karena hal ini.<br />

218

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!