17.11.2020 Views

Pengembangan Masyarakat dalam Perspektif Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan

Tulisan saya berjudul Pengembangan Ekowisata Laut berbasis Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Kreatif di Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna Ditulis bersama Dr. S. Djuni Prihatin M.Si

Tulisan saya berjudul Pengembangan Ekowisata Laut berbasis Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Kreatif di Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna

Ditulis bersama Dr. S. Djuni Prihatin M.Si

SHOW MORE
SHOW LESS
  • No tags were found...

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

latar belakang pendidikan dan kmpetensi menjadi prasayarat kedua

setelah kemampuan menggerakkan masyarakat dan ketokohan yang

melekat pada wiralembagawan. Perbedaan kapasitas sumber daya

manusia di masing-masing subunit juga menjadi salah satu kendala

dalam pengembangan kewiralembagaan KSU FKMP Manunggal.

Dilihat dari sisi manajemen koperasi, minimnya sumberdaya

manusia wiralembagawan ini berdampak pada persoalan

administratif, seperti kendala dalam penyusunan laporan keuangan.

Ini terjadi pada saat menyusun dokumen-dokumen RAT

(Rapat Anggota Tahunan). Persoalan RAT ada pada belum adanya

pemisahan neraca pada kegiatan yang berbeda. Pelatihan

dalam bidang akuntansi perkoperasian sangat diperlukan dan

tidak cukup hanya satu kali saja. Selain itu, dibutuhkan regenerasi

sumberdaya manusia untuk menjamin keberlanjutan pengelolaan

koperasi. Regenerasi terutama dari kalangan pemuda supaya

usaha yang sudah dilakukan saat ini tidak berhenti di tengah

jalan ketika pengurus koperasi saat ini tidak lagi bisa bertugas.

Tentunya pemuda dengan kapasitas yang sama dengan yang

dimiliki pengurus koperasi saat ini.

Sulitnya Institusionalisasi Kelembagaan

Regenerasi dibutuhkan untuk mempersiapkan aktor-aktor

yang siap untuk melanjutkan pengelolaan KSU FKMP Manunggal.

KSU FKMP Manunggal sudah melibatkan peran pemuda di dalam

kepengurusannya, sebagai sekretaris dan pengawas lapangan.

Namun, peran pemuda tidak sebesar peran golongan tua. Dalam

hali ini, budaya Jawa yang mengunggulkan dan mendahulukan

peran golongan tua dengan anggapan mempunyai kematangan

dalam berpikir dan mempunyai banyak pengalaman juga turut

andil. Ini yang terjadi di dalam struktur kepengurusan KSU FKMP

Manunggal, yaitu mendudukkan golongan tua pada struktur atas.

Dampaknya adalah kurangnya institusionalisasi kelembagaan di

kalangan pemuda.

68

Pengembangan Masyarakat dalam Perspektif Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!