17.11.2020 Views

Pengembangan Masyarakat dalam Perspektif Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan

Tulisan saya berjudul Pengembangan Ekowisata Laut berbasis Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Kreatif di Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna Ditulis bersama Dr. S. Djuni Prihatin M.Si

Tulisan saya berjudul Pengembangan Ekowisata Laut berbasis Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Kreatif di Bunguran Selatan, Kabupaten Natuna

Ditulis bersama Dr. S. Djuni Prihatin M.Si

SHOW MORE
SHOW LESS
  • No tags were found...

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

tetapi, pada satu kasus, yang dikirim ternyata bohong. Dalam satu

krat hanya satu botol yang berisi minuman sesuai yang disepakati.

Botol yang lain adalah botol kosong. Hal semacam ini dianggap

pelecehan oleh geng penantang. Maka pada peristiwa botol kosong

itu diisi dengan bensin dan dijadikan bom molotov. Sekolah yang

ditantang itupun dilempar dengan bom molotof dan terbakar

dibagian depannya. Kasus ini menjadi kasus yang cukup besar

beberapa tahun yang lalu (Budi 2017).

Ideologi yang ditanamkan pemimpin geng lama-kelamaan

akan menjadi kebiasaan bagi para anggotanya. Memang awalnya

untuk melakukan tindakan kekerasaan itu ada sisi ketakutan,

namun ketakukan itu direduksi dengan minuman beralkohol dan

obat-obatan terlarang sehingga sifat agresifnya muncul. Selain itu,

anggota klithih yang sudah melakukan aksinya diberi penghargaan

atau apresiasi dari pemimpinnya sehingga dianggap sebagai

prestasi yang paling berharga.

Menurut Soetomo (2008), sumber masalah sosial jika dilihat

dari kacamata patologi sosial, perilaku individu sebagai masalah

sosial terjadi ketika individu tersebut gagal dalam proses sosialisasi

atau individu karena adanya beberapa cacat yang dimilikinya,

dalam bersikap dan berperilaku tidak berpedoman pada nilai-nilai

sosial dan nilai-nilai kepercayaan yang ada di dalam masyarakat.

Individu yang bermasalah tentu membuat ketidakstabilan lingkungan

di masyarakat. Jika di lihat dari individu bermasalah, maka

ada beberapa faktor internal secara psikologis yang mempengaruhi

individu (remaja) masuk dalam aksi klithih yaitu:

1. Remaja pelaku klithih mengalami krisis identitas, pada proses

ini remaja tidak mampu mengiternalisasi nilai-nilai positif

ke dalam dirinya dan tidak mampu menemukan figur ideal

sebagai contoh perilaku kebaikan sehingga remaja di fase ini

mengalami disrupsi nilai-nilai positif cenderung jadi orang

yang tak mau diatur.

30

Pengembangan Masyarakat dalam Perspektif Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!