22.03.2017 Views

Alam_Sekitar_IPA_Terpadu_Kelas_8_Diana_Puspita_Iip_Rohima_2009

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Manusia dan hewan tidak dapat membuat makanan<br />

sendiri sehingga bergantung pada tumbuhan. Tumbuhan<br />

dapat membuat makanan sendiri dengan bantuan sinar<br />

matahari. Peristiwa ini disebut fotosintesis. Untuk lebih<br />

mengetahui tentang fotosintesis, gerak pada tumbuhan, serta<br />

penyakit apa saja yang menyerang tumbuhan, coba kamu<br />

cermati uraian di bawah ini.<br />

A. Fotosintesis<br />

Tumbuhan hijau dan alga hijau mampu melakukan<br />

proses fotosintesis dengan bantuan sinar matahari. Proses<br />

fotosintesis ini menghasilkan zat makanan yang diperlukan<br />

tumbuhan untuk tumbuh dan berkembang. Jika telah<br />

mencukupi, bahan makanan ini disimpan sebagai cadangan<br />

makanan yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan<br />

makhluk hidup lain, seperti hewan dan tumbuhan. Produk<br />

lain dari proses fotosintesis adalah oksigen yang digunakan<br />

untuk pernapasan semua makhluk hidup.<br />

Fotosintesis adalah proses kimia yang terjadi pada<br />

tumbuhan hijau dengan bantuan energi sinar matahari untuk<br />

membentuk gula atau karbohidrat dan oksigen dari karbon<br />

dioksida dan air.<br />

1. Reaksi Kimia Proses Fotosintesis<br />

Tumbuhan memerlukan air dan karbon dioksida untuk<br />

melakukan proses fotosintesis. Air dan mineral diserap<br />

tumbuhan dari dalam tanah melalui akar, kemudian diangkut<br />

oleh xilem menuju daun. Karbon dioksida diambil tumbuhan<br />

dari udara melalui stomata. Stomata juga berperan sebagai<br />

tempat untuk membuang uap air dan gas yang sudah tidak<br />

diperlukan lagi oleh tumbuhan. Setelah sampai di daun, air<br />

dan karbon dioksida di dalam kloroplas bereaksi membentuk<br />

gula dengan bantuan sinar matahari. Bagian daun yang<br />

menyerap sinar matahari adalah klorofil.<br />

Reaksi kimia dalam proses fotosintesis adalah:<br />

sinar matahari<br />

6CO 2<br />

+ 6H 2<br />

O C 6<br />

H 12<br />

O 6<br />

+ 6O 2<br />

klorofil<br />

Glukosa diedarkan ke seluruh tubuh tumbuhan melalui<br />

floem. Hasil fotosintesis ini digunakan tumbuhan untuk<br />

pertumbuhan dan perkembangannya. Apabila kebutuhan<br />

Info<br />

Fotosintesis adalah<br />

proses kimia yang terjadi<br />

pada tumbuhan hijau<br />

dengan bantuan energi<br />

sinar matahari untuk<br />

membentuk gula atau<br />

karbohidrat dan oksigen<br />

dari karbon dioksida dan<br />

air.<br />

Pikirkanlah<br />

!<br />

Apa yang terjadi pada<br />

tumbuhan jika tidak<br />

ada cahaya matahari?<br />

Diskusikan dengan<br />

teman sebangkumu.<br />

84<br />

Ilmu Pengetahuan <strong>Alam</strong> untuk SMP/MTs <strong>Kelas</strong> VIII

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!