04.08.2016 Views

MENKES-514-2015-ttg-Panduan-Praktik-Klinis-Dokter-FASYANKES-1.compressed-edit

MENKES-514-2015-ttg-Panduan-Praktik-Klinis-Dokter-FASYANKES-1.compressed-edit

MENKES-514-2015-ttg-Panduan-Praktik-Klinis-Dokter-FASYANKES-1.compressed-edit

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

-160-<br />

termasuk dalam kelompok negara dengan endemisitas sedang sampai<br />

tinggi.<br />

Infeksi hepatitis B dapat berupa keadaan yang akut dengan gejala<br />

yang berlangsung kurang dari 6 bulan. Apabila perjalanan penyakit<br />

berlangsung lebih dari 6 bulan maka kita sebut sebagai hepatitis<br />

kronik (5%). Hepatitis B kronik dapat berkembang menjadi sirosis<br />

hepatis, 10% dari penderita sirosis hepatis akan berkembang<br />

menjadihepatoma.<br />

Hasil Anamnesis (Subjective)<br />

Keluhan<br />

1. Umumnya tidak menimbulkan gejala terutama pada anak-anak.<br />

2. Gejala timbul apabila seseorang telah terinfeksi selama 6 minggu,<br />

antara lain:<br />

a. gangguan gastrointestinal, seperti: malaise, anoreksia, mual<br />

dan muntah;<br />

b. gejala flu: batuk, fotofobia, sakit kepala, mialgia.<br />

3. Gejala prodromal seperti diatas akan menghilang pada saat timbul<br />

kuning, tetapi keluhan anoreksia, malaise, dan kelemahan dapat<br />

menetap.<br />

4. Ikterus didahului dengan kemunculan urin berwarna gelap.<br />

Pruritus (biasanya ringan dan sementara) dapat timbul ketika<br />

ikterus meningkat. Pada saat badan kuning, biasanya diikuti oleh<br />

pembesaran hati yang diikuti oleh rasa sakit bila ditekan di bagian<br />

perut kanan atas. Setelah gejala tersebut akan timbul fase<br />

resolusi.<br />

Faktor Risiko<br />

1. Mempunyai hubungan kelamin yang tidak aman dengan orang<br />

yang sudah terinfeksi hepatitis B.<br />

2. Memakai jarum suntik secara bergantian terutama kepada<br />

penyalahgunaan obat suntik.<br />

3. Menggunakan alat-alat yang biasa melukai bersama-sama dengan<br />

penderita hepatitis B.<br />

4. Orang yang bekerja pada tempat-tempat yang terpapar dengan<br />

darah manusia.<br />

5. Orang yang pernah mendapat transfusi darah sebelum dilakukan<br />

pemilahan terhadap donor.<br />

6. Penderita gagal ginjal yang menjalani hemodialisis.<br />

7. Anak yang dilahirkan oleh ibu yang menderita hepatitis B.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!