Lihat detail laporan.... - Pmueinrip-binamarga.com

Lihat detail laporan.... - Pmueinrip-binamarga.com Lihat detail laporan.... - Pmueinrip-binamarga.com

pmueinrip.binamarga.com
from pmueinrip.binamarga.com More from this publisher
12.05.2015 Views

Eastern Indonesia National Road Improvement Project Technical and Financial Audit Consultant LAPORAN AUDIT Project ESR-02 Bambaea-Sp. Kasipute, Sulawesi Tenggara Laporan No. B010 Mei 2011 Cardno Emerging Markets (Australia) Pty Ltd In Association with Funded by the Australian Government KAP Bayu Susilo PT Dacrea Mitrayasa PT Soilens

Eastern Indonesia National Road Improvement Project<br />

Technical and Financial Audit Consultant<br />

LAPORAN AUDIT<br />

Project ESR-02<br />

Bambaea-Sp. Kasipute, Sulawesi Tenggara<br />

Laporan No. B010<br />

Mei 2011<br />

Cardno Emerging Markets (Australia) Pty Ltd<br />

In Association with<br />

Funded by the Australian Government<br />

KAP Bayu Susilo<br />

PT Dacrea Mitrayasa<br />

PT Soilens


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

Kata Pengantar<br />

Laporan ini menjelaskan tugas yang telah dilakukan oleh Cardno Emerging Markets<br />

(Australia) Pty Ltd yang telah dilaksanakan melalui kegiatan Proyek Konsultan Audit<br />

Teknis dan Keuangan - EINRIP Technical and Financial Audit Consultant Project – untuk<br />

mendukung Kemitraan Australia Indonesia untuk kegiatan Rekonstruksi dan<br />

Pembangunan. Pelaksanaan dan pengelolaan proyek, seperti yang dijelaskan di dalam<br />

<strong>laporan</strong> ini, sesuai dengan Cakupan Layanan yang telah disepakati di dalam Kontrak<br />

antara Cardno Emerging Markets (Australia) dan Australian Agency for International<br />

Development (AusAID). Cakupan Layanan ditentukan berdasarkan Permohonan dari<br />

Klien, batasan-batasan waktu, dan anggaran yang ditentukan oleh klien dan<br />

berdasarkan ketersediaan akses ke lokasi Proyek.<br />

Laporan ini dipersiapkan atas nama, dan hanya untuk digunakan secara ekslusif oleh<br />

pihak Klien sesuai yang dipersyaratkan untuk kegiatan perencanaan berkelanjutan dan<br />

keperluan pelaksanaan kegiatan serta sebagai bahan kegiatan konsultasi antara Tim<br />

Proyek dan Instansi Pemerintah Indonesia yang terlibat di dalam EINRIP. Pe<strong>laporan</strong><br />

dilakukan sesuai dengan persyaratan yang ada di Kontrak Utama untuk pelayanan<br />

seperti ini. Laporan ini disesuaikan dengan dan dikeluarkan terkait dengan ketentuan<br />

kesepakatan antara Cardno Emerging Markets (Australia) dan Klien. Cardno Emerging<br />

Markets (Australia) tidak bertanggungjawab dalam bentuk apapun atas ataupun untuk<br />

akibat dari penggunaan <strong>laporan</strong> ini oleh pihak ketiga.<br />

Isi dari <strong>laporan</strong> ini beserta rekomendasi-rekomendasi yang dihasilkan mungkin bisa<br />

digunakan sesuai dengan keperluan Proyek.<br />

Laporan ini aslinya tertulis dalam Bahasa Inggris dan diserahkan kepada AusAID.<br />

Terjemahan dalam Bahasa Indonesia ini hanyalah disediakan untuk memudahkan<br />

pemahaman isi <strong>laporan</strong> ini bagi para pemangku kepentingan setempat/dari Indonesia.<br />

Apabila terdapat perbedaan interpretasi antara kedua bahasa, <strong>laporan</strong> asli versi bahasa<br />

Inggris adalah yang berlaku.<br />

Batasan Audit<br />

Tidak semua hal yang didefinisikan di dalam Cakupan Layanan bisa dilakukan dalam<br />

kurun waktu yang disediakan untuk kegiatan inspeksi di lapangan. Persyaratanpersyaratan<br />

terkait pencegahan HIV yang ada di dalam kontrak tidak ditelaah.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

i


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

Singkatan dan Akronim<br />

AIP<br />

AF<br />

AusAID<br />

CWC<br />

EINRIP<br />

EMU<br />

GoI<br />

GCC<br />

GS<br />

PMSC<br />

PMU<br />

QAP<br />

QCP<br />

RSC<br />

TFAC<br />

TOR<br />

Australian Indonesia Partnership for Reconstruction and Development<br />

Audit Form<br />

Australian Agency for International Development<br />

Civil Works Contractor<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project<br />

EINRIP Monitoring Unit<br />

Government of Indonesia<br />

General Conditions of Contract<br />

General Specification<br />

Project Management Support Consultant<br />

Project Monitoring Unit<br />

Quality Assurance Plan (managed by RSC)<br />

Quality Control Plan (managed by CWC)<br />

Regional Supervision Consultant<br />

Technical and Financial Audit Consultant<br />

Terms of Reference (EINRIP-TFAC)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

ii


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

Daftar Laporan<br />

Laporan No.<br />

Nama Laporan<br />

A001<br />

A002<br />

B001<br />

B002<br />

B003<br />

B004<br />

B005<br />

Inception Report<br />

General Audit Plan<br />

Final Audit Report – Package EBL-01, Tohpati – Kusamba<br />

Final Audit Report – Package ENB-01AB, Sumbawa Besar Bypass<br />

Final Audit Report – Package EKB-01, Pontianak - Tayan<br />

Final Audit Report – Package ESR-01, Tinanggea – Kasipute<br />

Final Audit Report – Package ESS-02, Bantaeng - Bulukumba<br />

B006 Final audit Report – Package EBL- 02, Tohpati –Kusamba, Stage 2<br />

B007<br />

B008<br />

B009<br />

B010<br />

Final Audit Report – Package ENB-01C, Pal IV – KM 70, Sumbawa<br />

Final Audit Report – Package ENB-02, KM 70 – Cabdin Dompu, Sumbawa<br />

Final Audit Report – Package ENB-03, Cabdin Dompu - Banggo, Sumbawa<br />

Final Audit Report – Package ESR-02, Bambaea – Sp. Kasipute<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

iii


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

DAFTAR ISI<br />

BAGIAN A TEMUAN-TEMUAN AUDIT .................................................................... 1<br />

A1 PENGANTAR ...................................................................................................... 1<br />

A2 TEMUAN-TEMUAN AUDIT .................................................................................. 3<br />

Temuan Audit 1: Lapisan Penyaring Dinding Penahan Tanah tidak<br />

terpasang ........................................................................................... 3<br />

Temuan Audit 2: Kemiringan Lereng Timbunan .................................................. 4<br />

Temuan Audit 3: Kemiringan Melintang Penyiapan Tanah Dasar yang<br />

Tidak Benar ........................................................................................ 5<br />

Temuan Audit 4: Manajemen Lalu Lintas ............................................................ 6<br />

Temuan Audit 5: Lubang Sulingan yang Tersumbat pada Saluran<br />

Drainase Berpelapis ........................................................................... 6<br />

Temuan Audit 6: Drainase yang Tidak Memadai pada Bagian-Bagian<br />

Pekerjaan ........................................................................................... 7<br />

Temuan Audit 7: Titik-titik Pengukuran ............................................................... 8<br />

Temuan Audit 8: Pemeliharaan Jalan ................................................................. 9<br />

Temuan Audit 9: Persetujuan terhadap Unit Pencampuran Aspal (Asphalt<br />

Mix Plant/AMP)................................................................................. 10<br />

Temuan Audit 10: Batas Kecepatan pada Area Pekerjaan ............................... 11<br />

Temuan Audit 11: Berat Kendaraan dan Beban Gandar/Sumbu ....................... 12<br />

Temuan Audit 12: Pengendalian Debu ............................................................. 13<br />

Temuan Audit 13: Kondisi Peralatan Penghampar Aspal .................................. 14<br />

Temuan Audit 14: Penjadwalan Pekerjaan – Pelebaran Perkerasan ................ 15<br />

Temuan Audit 15: Penjadwalan Pekerjaan - Utilitas ........................................... 16<br />

Temuan Audit 16: Longsoran Lereng Galian (kegagalan) ................................. 16<br />

Temuan Audit 17: Perlindungan Erosi pada Gorong-Gorong ............................ 17<br />

Temuan Audit 18: Kemiringan Saluran Samping pada Gorong-Gorong ............ 17<br />

Temuan Audit 19: Rencana Penjaminan Mutu - RSC ....................................... 18<br />

Temuan Audit 20: Holding Points (Titik-Titik Tunggu) ....................................... 19<br />

Temuan Audit 21: Elevasi Perkerasan dan Toleransi Ketebalan ....................... 20<br />

Temuan Audit 22: Kuat Tekan Beton ................................................................ 21<br />

Temuan Audit 23: Roda Mesin Gilas Aspal Roda Baja – Bantalan<br />

Pengikis ........................................................................................... 22<br />

BAGIAN B LAPORAN TEKNIS ...............................................................................23<br />

B1 PENGANTAR .................................................................................................... 23<br />

B1.1 Proyek-Proyek EINRIP ..................................................................... 23<br />

B1.2 Tujuan Proyek .................................................................................. 23<br />

B1.3 Persyaratan Audit ............................................................................. 23<br />

B1.4 Tujuan Audit untuk Paket ESR-02 .................................................... 24<br />

B1.5 Komentar Umum bagi Paket ESR-02 ............................................... 25<br />

B2 RINGKASAN PROYEK ...................................................................................... 27<br />

B2.1 Lingkup Pekerjaan Kontrak .............................................................. 27<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

iv


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

B2.2 Konsultan Supervisi Regional (Regional Supervision<br />

Consultant/RSC) .............................................................................. 27<br />

B2.3 Kontraktor (Civil Works Contractor /CWC)........................................ 27<br />

B2.4 Audit Administratif Teknis ................................................................. 27<br />

B2.4.1 Rencana Penjaminan Mutu - RSC .......................................................... 27<br />

B2.4.2 Daftar Perika Konsultan Supervisi (RSC)................................................ 27<br />

B2.4.3 Rencana Pengendalian Mutu - Kontraktor .............................................. 27<br />

B2.4.4 Pernyataan Metode Kerja Kontraktor ...................................................... 28<br />

B2.5 Pelaksanaan .................................................................................... 28<br />

B2.5.1 Sumber Material ...................................................................................... 28<br />

B2.5.2 Produksi Material ..................................................................................... 29<br />

B2.5.3 Penyetelan (Setting out) Pekerjaan ......................................................... 32<br />

B2.5.4 Drainase .................................................................................................. 33<br />

B2.5.5 Konstruksi ................................................................................................ 37<br />

B2.5.6 Penyiapan Permukaan ............................................................................ 41<br />

B2.5.7 Prime Coat ............................................................................................... 41<br />

B2.5.8 Tack Coat ................................................................................................ 42<br />

B2.5.9 Pekerjaan Aspal Beton ............................................................................ 42<br />

B2.6 Jembatan dan Struktur Utama Lainnya ............................................ 44<br />

B2.6.1 Jembatan ................................................................................................. 44<br />

B2.6.2 Dinding Penahan ..................................................................................... 44<br />

B2.7 Penjadwalan Pekerjaan .................................................................... 46<br />

B2.8 Peralatan Pekerjaan ......................................................................... 47<br />

B2.9 Pengendalian Lalu Lintas ................................................................. 47<br />

B2.10 Rambu-rambu Lalu Lintas ................................................................ 48<br />

B2.11 Pemeliharaan Jalan .......................................................................... 49<br />

B2.12 Beban Sumbu .................................................................................. 49<br />

B2.13 Permasalahan Keselamatan ............................................................. 52<br />

B2.14 Permasalahan Lingkungan ............................................................... 52<br />

B2.15 Pengujian Pekerjaan dan Material oleh TFAC .................................. 52<br />

B2.16 Permasalahan Desain ...................................................................... 52<br />

SECTION C FINANCIAL AUDIT ..............................................................................55<br />

A. MODEL BISNIS DAN PENGENDALIAN INTERNAL .......................................... 55<br />

A.1 Prosedur pembayaran dan Pengendalian Internal. ........................... 55<br />

A.2 Uji Pengendalian dan Prosedur Uji Substantif .................................. 58<br />

A.2.1 Prosedur yang dilakukan ......................................................................... 58<br />

A.2.2 Fakta dan Temuan .................................................................................. 59<br />

B. PENGELUARAN KAS ........................................................................................ 62<br />

B.1 Nilai Kontrak ..................................................................................... 62<br />

B.2 Anggaran dan Realisasi Proyek ....................................................... 63<br />

B.3 Pengeluaran Kas untuk periode yang berakhir pada 28<br />

Februari 2011 ................................................................................... 64<br />

C. RINCIAN PEMBAYARAN .................................................................................. 65<br />

LAMPIRAN ................................................................................................................ 1<br />

LAMPIRAN-1 HASIL PENGUJIAN LABORATORIUM MATERIAL ................................... 1<br />

LAMPIRAN-2 FORMULIR AUDIT .................................................................................... 1<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

v


Technical and Financial Audit Consultant (TFAC)<br />

LAMPIRAN-3 DAFTAR HADIR ........................................................................................ 1<br />

LAMPIRAN-4 PRIORITAS TINDAKAN PERBAIKAN ....................................................... 1<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report<br />

vi


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

BAGIAN A – TEMUAN-TEMUAN AUDIT<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

A1 PENGANTAR<br />

BAGIAN A<br />

TEMUAN-TEMUAN AUDIT<br />

Audit pada Paket ESR 02, Bambea – Sp. Kasipute dilaksanakan di lapangan oleh tim<br />

TFAC pada tanggal 29 Maret sampai dengan 3 April 2011. Rapat Penutupan Audit<br />

(Audit Closing Meeting) dilaksanakan pada tanggal 4 April 2011 di Kendari.<br />

a) Temuan-Temuan Audit<br />

Laporan ini menerangkan temuan-temuan Audit. Temuan-temuan tersebut didukung<br />

oleh <strong>laporan</strong> teknis dan keuangan TFAC, data pengujian lapangan dan laboratorium<br />

independen TFAC, dan telah melalui Rapat Penutupan dimana pihak ter-audit memiliki<br />

kesempatan untuk menanggapi temuan-temuan tersebut. Beberapa tindakan perbaikan<br />

mungkin telah dimulai baik melalui instruksi tertulis dari Engineer atau melalui tindakan<br />

lain yang diusulkan oleh pihak ter-audit dalam Rapat Penutupan.<br />

Temuan-temuan yang dibahas dalam Rapat Penutupan dan tanggapan-tanggapan pihak<br />

ter-audit bisa dilihat pada Formulir Audit pada Lampiran-2. Tabel ringkasan prioritas<br />

tindakan perbaikan dapat dilihat pada Lampiran-4.<br />

b) Saran-saran untuk Tindakan Perbaikan dan Metode Kerja<br />

Saran-saran diberikan untuk melakukan tindakan-tindakan perbaikan dan peningkatan<br />

cara kerja (Metode Kerja) yang diperlukan untuk mengatasi kekurangan-kekurangan<br />

yang diamati untuk setiap Temuan Audit yang disajikan dalam Bagian A2.<br />

Permasalah Metode Kerja yang diidentifikasi oleh Auditor biasanya berhubungan<br />

dengan ketidaksesuaian pekerjaan. Permasalahan Metode Kerja yang mungkin dapat<br />

mempengaruhi pekerjaan berikutnya tetapi tidak berhubungan dengan ketidaksesuaian<br />

pekerjaan yang sedang berlangsung juga dijelaskan/disajikan.<br />

c) Fokus Audit<br />

Fokus dari Temuan awal audit adalah untuk mengidentifikasi permasalahan utama yang<br />

harus segera diselesaikan untuk kesuksesan proyek. Laporan Teknis menyajikan<br />

gambaran yang lebih luas mengenai permasalahan yang dihadapi proyek. Tidak ada<br />

masalah serius yang ditemukan dalam Audit Keuangan.<br />

d) Struktur Temuan Audit<br />

Temuan-temuan dikelompokkan kedalam 5 (lima) kategori. Tidak semua kategori<br />

terwakili oleh temuan-temuan pada audit ini.<br />

Ketidaksesuaian pekerjaan<br />

Ketidaksesuaian pengujian material<br />

Permasalahan Metode Kerja<br />

Permasalahan manajemen<br />

Desain<br />

e) Pelaksanaan tindakan perbaikan<br />

Baik CWC maupun Engineer harus memperhatikan sejumlah permasalahan untuk<br />

memperbaiki kerusakan dan untuk mencapai hasil yang baik bagi proyek ini. Prosedurprosedur<br />

manajemen mutu perlu diperhatikan secara menyeluruh.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 1


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Lampiran-4 menampilkan tabel "Prioritas Tindakan Perbaikan" yang sudah dimasukkan<br />

dalam tanggapan-tanggapan atas saran-saran Rapat Penutupan.<br />

Laporan Audit memuat temuan-temuan tambahan dan rekomendasi yang berhubungan<br />

dengan data pengujian laboratorium yang tidak tersedia pada saat Rapat Penutupan dan<br />

hal-hal lainnya.<br />

Proses pe<strong>laporan</strong> resmi dan teratur, yang dapat diakses oleh semua pihak, harus dibuat<br />

untuk memantau pemecahan atas ketidaksesuaian dan pelaksanaan dari rekomendasi<br />

yang telah disepakati.<br />

f) Distribusi Laporan<br />

Direkomendasikan agar <strong>laporan</strong> ini didistribusikan kepada Projek Manajer EINRIP, PMU<br />

EINRIP, PMSC, RSC dan Kontraktor.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 2


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

A2 TEMUAN-TEMUAN AUDIT<br />

Temuan Audit 1: Lapisan Penyaring Dinding Penahan Tanah tidak<br />

terpasang<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Lapisan penyaring di belakang dinding penahan tanah belum dipasang.<br />

Timbunan biasa ditempatkan tanpa proses penghamparan dan pemadatan<br />

per lapis.<br />

Kontraktor sudah membangun banyak dinding penahan tanah. Beberapa<br />

diantaranya sangat tinggi (pada Sta 21+800, tinggi dinding sekitar 6m (sisi<br />

luar) dan sekitar 4m (sisi dalam)). Dinding-dinding ini telah dibangun tanpa<br />

dipasang lapisan penyaring yang sudah direncanakan berada di belakang<br />

dinding, sementara material timbunan kembali di belakang dinding sudah<br />

dipasang. Kontraktor sudah mengkonfirmasi bahwa lapisan penyaring<br />

tersebut belum dipasang. Dipahami bahwa Kontraktor bermaksud untuk<br />

memasang lapisan penyaring tersebut pada tahap kegiatan selanjutnya,<br />

sebagaimana Kontraktor menjelaskan bahwa konstruksi timbunan kembali<br />

akan digali (menggunakan excavator) sampai kedalaman yang disyaratkan<br />

untuk memasang lapisan penyaring di belakang dinding.<br />

Gambar-gambar perencanaan<br />

Gambar-gambar standar<br />

Spesifikasi Umum 7.9.3.1 Penyiapan Pondasi<br />

Dinding penahan menghadapi resiko kerusakan akibat tekanan pori yang<br />

terjadi di belakang dinding. Tanah dasar menghadapi resiko peningkatan<br />

fluktuasi kapisatas daya dukung musiman akibat adanya air yang<br />

terperangkap.<br />

Penggalian yang diusulkan oleh Kontraktor akan sangat sulit dilaksanakan<br />

untuk kedalaman lebih dari 2 meter. Metode kerja yang diusulkan tersebut<br />

tidak terlihat efektif dari segi biaya. Kontraktor harus mengajukan solusi yang<br />

siap dilaksanakan. Engineer harus mengkaji dan menyetujui metode kerja<br />

yang diajukan bila tidak ada perubahan lingkup pekerjaan atau mengajukan<br />

kepada PPK untuk mendapatkan persetujuan bila terdapat perubahan lingkup<br />

pekerjaan. RSC harus menerbitkan instruksi lapangan tertulis dan memantau<br />

kegiatan Kontraktor.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 3


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 2: Kemiringan Lereng Timbunan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Lereng timbunan di beberapa lokasi pekerjaan dalam proyek dibuat lebih<br />

curam daripada yang ditentukan dalam gambar.<br />

Di Sta. 0+593 (sisi kiri jalan) dan di beberapa lokasi lainnya dalam proyek,<br />

kemiringan lereng timbunan lebih curam dari 45 o (1V:1H). Ketentuan desain<br />

adalah 1V:2H. Dipahami bahwa Kontraktor berencana untuk membentuk<br />

kembali lereng timbunan sesuai dengan kemiringan yang benar kemiringan<br />

nantinya.<br />

Gambar-gambar perencanaan<br />

Spesifikasi Umum 3.2.1.3 Toleransi Dimensi: c) Permukaan akhir lereng<br />

timbunan tidak boleh bervariasi lebih dari 10 cm dari garis profil yang<br />

ditentukan.<br />

Akan dapat terjadi erosi bahu jalan sehubungan dengan kemiringan lereng<br />

yang curam. Jika pelebaran timbunan tidak dilakukan dengan cara bertangga<br />

(benched) dan dipadatkan sesuai persyaratan maka penahan gaya lateral<br />

pada lajur roda kendaraan terluar akan kurang dari yang diperlukan.<br />

Tes DCP secara acak harus dilakukan pada bahu jalan sekitar 1.00m dari tepi<br />

rencana perkerasan aspal untuk memastikan bahwa kepadatan terpenuhi,<br />

dan bila tidak agar ditentukan tindakan perbaikan selanjutnya yang perlu<br />

dilakukan pada saat pembentukan lereng.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 4


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 3: Kemiringan Melintang Penyiapan Tanah Dasar yang<br />

Tidak Benar<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Permukaan tanah dasar untuk pelebaran perkerasan dipersiapkan dengan<br />

kemiringan permukaan mengarah kepada as perkerasan jalan.<br />

Inspeksi visual di lapangan dan pemeriksaan singkat menunjukkan bahwa<br />

kemiringan permukaan tanah dasar setelah pemadatan adalah mengarah ke<br />

perkerasan yang ada.<br />

Gambar: Perencanaan mensyaratkan bahwa semua lapisan perkerasan<br />

(termasuk bagian atas tanah dasar) dimiringkan ke arah tepi bahu dengan<br />

gradien 3%. Perkecualian hanya pada bagian super-elevasi.<br />

Gambar-gambar standar<br />

Spesifikasi Umum: 1.9.4<br />

Work)<br />

Penentuan Titik Pengukuran (Setting out of<br />

Spesifikasi Umum 3.3.1.3 Toleransi Dimensi untuk penyiapan Tanah<br />

Dasar (+20, -30 mm)<br />

Masalah-masalah di masa yang akan datang, karena air yang terperangkap di<br />

dalam perkerasan dan kerusakan dini perkerasan. Air akan terakumulasi pada<br />

titik yang rendah mengakibatkan kehilangan daya dukung tanah dasar dan<br />

mengurangi modulus lapisan berbutir. Kenyamanan berkendara cenderung<br />

berkurang. Akan terjadi peningkatan biaya pemeliharaan perkerasan jika<br />

konstruksi seperti ini tidak diperbaiki dan perkerasan tidak dapat dikeringkan.<br />

Kontraktor harus memasang kembali patok-patok kontrol survey dan<br />

memasang patok-patok pemandu ketebalan pekerjaan (lift pegs) secukupnya<br />

guna mengontrol secara memadai elevasi tanah dasar dan lapisan<br />

perkerasan. Patok-patok titik pengukuran hendaknya digunakan sebagaimana<br />

mestinya. Surveyor lapangan RSC hendaknya memeriksa bahwa semua<br />

pekerjaan persiapan tanah dasar diselesaikan pada elevasi dan bentuk yang<br />

benar.<br />

RSC harus memonitor secara terus-menerus kegiatan ini dan menerbitkan<br />

instruksi lapangan yang tepat sebagaimana disyaratkan. Bagian atas tanah<br />

dasar merupakan “Holding Point”.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 5


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 4: Manajemen Lalu Lintas<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Perlengkapan ketentuan keselamatan lalu lintas di sepanjang proyek tidak<br />

memadai.<br />

Galian untuk pekerjaan gorong-gorong yang sedang dibangun di Sta.<br />

6+383 adalah galian yang sangat besar dan berbahaya bagi lalu lintas.<br />

Lokasi gorong-gorong ini memerlukan lebih banyak pagar pengaman lalu<br />

lintas di sekeliling luarnya.<br />

Ada beberapa lokasi pekerjaan gorong-gorong lainnya dengan masalah<br />

yang sama, seperti pada Sta. 0+875; Sta. 2+360; Sta. 2+895: sta. 6+383;<br />

dll.<br />

Tidak ada rambu lalu lintas atau pengendalian lalu lintas pada beberapa<br />

lokasi dimana peralatan sedang bekerja di jalur lalu lintas di jalan proyek.<br />

Contoh pelaksanaan pemancangan di Sta. 7+300; excavator sedang<br />

bekerja dan melakukan pemuatan ke dalam dump truck di Sta. 14+320.<br />

Spesifikasi Umum 1.8.1.1 Uraian<br />

a) Kontraktor harus menyediakan perlengkapan dan pelayanan lalu lintas<br />

untuk mengendalikan dan melindungi karyawan Kontraktor dan Direksi<br />

Pekerjaan, dan pengguna jalan yang melalui daerah konstruksi, termasuk<br />

lokasi sumber bahan dan route pengangkutan ........<br />

b) Kontraktor harus menyediakan, memasang dan memelihara pada setiap<br />

saat selama Waktu Penylesaian, rambu lalu lintas yang diperlukan,<br />

barikade, rel pengaman lentur atau kaku, lampu, tanda-tanda (signal),<br />

marka jalan ................<br />

Situasi seperti ini menciptakan bahaya dan dampak yang sungguh-sungguh<br />

bagi keselamatan lalu lintas dan pejalan kaki.<br />

RSC harus menerbitkan instruksi lapangan kepada Kontraktor untuk<br />

memperbaiki semua situasi dimana kekurangan/ketiadaan pengendalian lalu<br />

lintas yang berpotensi mengakibatkan bahaya bagi lalu lintas atau<br />

mengurangi keselamatan lalu lintas, dan menindaklanjuti ketentuan/<br />

persyaratan secara teratur.<br />

Temuan Audit 5: Lubang Sulingan yang Tersumbat pada Saluran<br />

Drainase Berpelapis<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Beberapa saluran drainase berpelapis yang telah dibangun dilengkapi dengan<br />

lubang-lubang sulingan memiliki lubang-lubang sulingan yang tersumbat<br />

karena pekerjaan perbaikan beton.<br />

Saluran berpelapis pada kedua sisi jalan pada Sta. 1+650 terlihat tidak<br />

memiliki lubang sulingan. Pengamatan lebih dekat menunjukkan bahwa<br />

lubang-lubang sulingan tersebut sudah terpasang dalam pekerjaan tetapi<br />

telah tertutup ketika Kontraktor memperbaiki bagian beton yang keropos.<br />

Lubang-lubang sulingan tersebut harus dibersihkan.<br />

Gambar<br />

Gambar standard<br />

Lubang sulingan yang tersumbat dapat menyebabkan peningkatan kadar air<br />

di dalam tanah dasar karena drainase yang tidak memadai dan<br />

mengakibatkan tegangan awal pada perkerasan.<br />

RSC harus menerbitkan instruksi kepada Kontraktor untuk membersihkan<br />

lubang-lubang sulingan yang terpengaruh dan menindaklanjuti untuk<br />

memastikan bahwa pekerjaan ini dilaksanakan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 6


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 6: Drainase yang Tidak Memadai pada Bagian-Bagian<br />

Pekerjaan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Kontraktor tidak menyediakan drainase yang memadai untuk pekerjaan<br />

selama pelaksanaan pekerjaan pada beberapa lokasi.<br />

Ada beberapa lokasi dimana drainase jalan perlu ditingkatkan. Sebagai<br />

contoh air yang terperangkap di Sta. 2+300. Ini adalah bagian rendah pada<br />

alinyemen jalan. Sekitar 50.0m di dekatnya ada sebuah jembatan. Saluran<br />

samping perlu dipasang di lokasi ini secepatnya sebelum hujan lebat terjadi.<br />

Gambar<br />

Spesifikasi Umum 2.1.1.6 Penjadwalan Pekerjaan<br />

Pondasi jalan pada lokasi ini berpotensi dan sangat mungkin menjadi lunak<br />

sampai elevasi dimana air tergenang.<br />

Pelunakan pondasi jalan akan mengakibatkan terjadinya tegangan awal pada<br />

perkerasan dan meningkatnya biaya pemeliharaan.<br />

Kontraktor harus menyelesaikan pekerjaan drainase sampai tingkat yang<br />

dianggap perlu untuk memastikan drainase pekerjaan selama pelaksanaan<br />

pekerjaan perkerasan. RSC harus menerbitkan instruksi lapangan secara<br />

tertulis dan harus memastikan bahwa pekerjaan ini dilaksanakan. Jika<br />

terdapat kendala sehingga drainase yang memadai pada lokasi ini tidak dapat<br />

dilaksanakan maka ini harus disampaikan secara tertulis oleh Kontraktor dan<br />

RSC.<br />

Drainase, sementara atau final harus tersedia sebelum pelaksanaan<br />

pekerjaan perkerasan. (STA 2+300 harus diperiksa, mungkin diperlukan<br />

Design Review pada lokasi ini).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 7


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 7: Titik-titik Pengukuran<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Kontraktor belum melanjutkan untuk menyediakan standar tertentu untuk titiktitik<br />

pengukuran. Akibatnya semua toleransi untuk pekerjaan yang telah<br />

selesai mungkin tidak sesuai dengan persyaratan yang telah ditentukan.<br />

Bench Mark-bench mark sementara (TBMs) dan patok-patok pengukuran<br />

elevasi yang aa di proyek tidak memadai.<br />

Ada beberapa lokasi di proyek dimana tidak terdapat tanda patok-patok<br />

pemandu batas-batas pekerjaan (lift pegs) untuk pekerjaan tanah dasar dan<br />

pekerjaan perkerasan.<br />

Penyimpangan toleransi pada lapisan perkerasan, penyiapan badan jalan<br />

(tanah dasar) dan pekerjaan lainnya menyatakan bahwa pengendalian elevasi<br />

pekerjaan tidak dilaksanakan dengan memadai.<br />

Dokumen perencanaan<br />

Spesifikasi Umum 1.9.4.2 Kontraktor harus melakukan survei dengan<br />

akurat dan memasang “Bench Mark” (BM) permanen pada lokasi tertentu<br />

di sepanjang proyek untuk memungkinkan revisi minor pada rancangan,<br />

pengukuran ketinggian permukaan perkerasan atau penetapan titik<br />

pengukuran (setting out) yang akan dilakukan. Bench Mark permanen<br />

harus dibuat di atas tanah yang tidak akan mudah bergeser-------.<br />

Spesifikasi Umum 1.9.4.3 Kontraktor harus memasang titik patok<br />

pelaksanaan, profil, patok-patok dan referensi lainnya yang diperlukan,<br />

yang menunjukkan garis dan ketinggian untuk pekerjaan baru, pekerjaan<br />

perbaikan tepi perkerasan, lebar bahu, dan drainase saluran samping<br />

sesuai, timbunan dan lereng galian ----<br />

Toleransi pekerjaan yang telah selesai tidak akan sesuai dengan persyaratan<br />

yang telah ditentukan.<br />

Desain geometrik jalan mungkin dikompromikan.<br />

Penampilan pekerjaan mungkin kurang baik.<br />

Kontraktor harus memasang kembali patok-patok/titik-titik pengukuran dan<br />

elevasi secara memadai dan formasi patok-patok pemandu batas-batas<br />

pekerjaan (lift pegs).<br />

Surveyor RSC harus memeriksa secara teratur keadaan patok-patok/titik-titik<br />

pengukuran dan secara acak memeriksa ketepatan hasil penetapan<br />

titikpengukuran (setting out) yang dilakukan oleh Kontraktor dan pengecekan<br />

pekerjaan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 8


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 8: Pemeliharaan Jalan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Pada beberapa lokasi Kontraktor tidak memeliharan jalan eksisting sesuai<br />

standar yang telah ditentukan.<br />

Pemelihraan tambahan diperlukan pada jalan proyek. Ada beberapa lokasi<br />

dengan lubang-lubang besar yang perlu diperbaiki segera. Jalur pengalihan<br />

sementara pada lokasi pekerjaan gorong-gorong di Sta. 8+600 mengalami<br />

kerusakan berupa lubang besar yang perlu diperbaiki.<br />

Diperlukan pemeliharaan pada jembatan lama/eksisting di Sta. 19+266 (yang<br />

masih digunakan sebagai jalur pengalihan bagi pembangunan jembatan<br />

baru).<br />

Spesifikasi Umum 1.8.2.1 Urutan Pekerjaan dan Rencana Manajemen Lalu<br />

Lintas<br />

........... Pemeliharaan<br />

Pemeliharaan yang jelek meningkatkan biaya pengguna jalan, termasuk<br />

kendaraan-kendaraan Kontraktor. Pemeliharaan yang jelek juga berdampak<br />

pada keselamatan jalan (lalu lintas) karena kendaraan menghindari dan<br />

bermanuver mengitari kerusakan yang parah dari bagian jalan yang<br />

tergenang/banjir.<br />

RSC harus menerbitkan instruksi lapangan secara tertulis dan harus terus<br />

menerus memonitor standar pemeliharaan yang dilakukan oleh Kontraktor.<br />

Kontraktor harus menyelesaikan pemeliharaan yang diperlukan untuk<br />

meningkatkan keamanan jalan/lallu lintas.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 9


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 9: Persetujuan terhadap Unit Pencampuran Aspal<br />

(Asphalt Mix Plant/AMP)<br />

Temuan Audit<br />

Unit Pencampuran Aspal (AMP) saat ini dalam kondisi siap untuk digunakan<br />

dan percobaan pencampuran telah dilakukan dan dihampar. Terdapat<br />

sejumlah cacat / kekurangan pada AMP yang harus dipebaiki sebelum AMP<br />

ini disetujui untuk digunakan dalampekerjaan permanen.<br />

Pendukung Temuan Pengamatan pada sistem AMP menunjukkan :<br />

Cold bin untuk agregat memerlukan pembatas yang lebih tinggi untuk<br />

menghentikan pencampuran (kontaminasi) antar fraksi agregat yang<br />

berbeda.<br />

Pengunpan (Feeder) pada cold bin memerlukan penggetaran yang lebih<br />

efektif.<br />

Kelebihan agregat fraksi menengah diumpankan ke dalam saringan panas<br />

(hot screen) yang kemudian membuang kembali kelebihan fraksi agregat<br />

tersebut ke tanah, yang mengindikasikan pengendalian/pengontrolan yang<br />

kurang baik pada perbandingan pada cold feed.<br />

Temperatur bitumen untuk campuran percobaan adalah 130 o C. Spesifikasi<br />

mensyaratkan koridor kekentalan berkisar antara 0.2 hingga 0.5 Pa.s.<br />

untuk bitumen pada saat pencampuran yang memerlukan temperatur<br />

150 o C jika bitumen tersebut sesuai dengan sifat-sifat yang ditentukan<br />

lainnya.<br />

AMP telah diperiksa oleh Balai tetapi sertifikat untuk itu belum diterbitkan.<br />

Alat pengukur temperatur untuk pembakaran menggunakan batubara tidak<br />

bekerja.<br />

Tidak tersedia tempat yang memadai untuk penyimpanan filler.<br />

Temperatur produksi rendah – keterbatasan pengontrolan pembakaran<br />

yang menggunakan batubara bisa jadi merupakan penyebabnya. Ini<br />

merupakan hal yang perlu diperhatikan sebab kecepatan produksi juga<br />

rendah.<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Spesifikasi Umum 6.3 khususnya Klausul 6.3.4.3 Ayakan Penampung Panas.<br />

Ukuran ayakan hot bin harus disediakan sesuai dengan yang cocok untuk<br />

jenis campuran aspal yang diperlukan untuk proyek. (Rujuk Tabel 6.3.2.1.(b)<br />

Spesifikasi Umum).<br />

Kondisi AMP pada saat ini menyiratkan akan kesulitan mempertahankan<br />

konsistensi mutu campuran aspal. Dibutuhkan aspal bermutu bagus untuk<br />

mencapai umur rencana perkerasan yang direncanakan.<br />

Diketahui bahwa tidak semua masalah yang teridentifikasi dapat diperbaiki<br />

tanpa memperpanjang keterlambatan. Oleh sebab itu metode kerja harus<br />

direncanakan dan disepakati untuk meminimalkan akibat yang akan muncul<br />

dari cacat / kekurangan yang tidak siap diperbaiki.<br />

RSC hendaknya membantu Kontraktor untuk menyiapkan AMP dan membuat<br />

Metode Kerja terkait secara benar. Kontraktor harus memberikan solusi untuk<br />

setiap permasalahan yang tercatat pada bagian Bukti pada formulir ini.<br />

Pekerjaan aspal tidak diijinkan untuk dimulai sebelum Engineer menyatakan<br />

keyakinannya bahwa aspal berkualitas bagus dapat dihasilkan.<br />

AMP sedang bekerja pada saat audit dilaksanakan dan oleh sebab itu tidak<br />

dapat diakses. RSC harus memeriksa dan memastikan bahwa saringan<br />

(ayakan) 14mm termasuk yang digunakan dalam produksi agregat dan<br />

konfigurasi hot bin sebelum produkisi aspal untuk wearing course dimulai.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 10


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 10: Batas Kecepatan pada Area Pekerjaan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Diperlukan kontrol batas kecepatan di sepanjang lokasi pekerjaan untuk<br />

meningkatkan keselamatan umum.<br />

Tidak ada bukti mengenai adanya pembatasan kecepatan yang dipasang di<br />

area konstruksi di sepanjang proyek.<br />

Spesifikasi Umum 1.8.2.1 Urutan Pekerjaan dan Rencana Manajemen Lalu<br />

Lintas<br />

Keselamatan pekerja dan masyarakat umum.<br />

Batasan kecepatan yang pantas hendaknya disepakati dengan PPK dan<br />

harus diterapkan di proyek dengan memasang rambu peringatan yang tepat.<br />

SSE RSC harus lebih teliti memonitor manajemen lalu lintas dan keselamatan<br />

umum di proyek.<br />

Kesepakatannya adalah rambu kecepatan berikut ini harus dipasang di<br />

lapangan :<br />

Rambu peringatan umum 40 km/jam di sepanjang jalan.<br />

Kecepatan maksimum 15 km/jam di setiap lokasi pekerjaan, dan<br />

menyediakan rambu pada titik-titik tertentu.<br />

RSC harus menerbitkan instruksi lapangan dan menindaklanjuti untuk<br />

memastikan pelaksanaannya.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 11


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 11: Berat Kendaraan dan Beban Gandar/Sumbu<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Kendaraan kontraktor secara rutin bermuatan berlebih (overloaded) baik<br />

terhadap batas beban maksimum yang diijinkan maupun ketentuan kontrak.<br />

Pemeriksaan terhadap berat truk 6 roda pada jembatan timbang menunjukkan<br />

beban total 21 ton, yang menyumbang sekitar 15 ton beban pada sumbu<br />

belakang.<br />

Truk 6 roda berukuran lebih besar diyakini membawa muatan sekitar 15 meter<br />

kubik yang akan menghasilkan beban total 31 ton atau sekitar 21 ton beban<br />

pada sumbu belakang. Muatan yang diijinkan untuk sumbu tunggal 2 roda<br />

adalah 8.2 ton.<br />

Spesifikasi Umum 1.5.2.1 Rencana Route Pengangkutan - Sebelum memulai<br />

setiap pengoperasian di jalan-jalan umum yang akan digunakan untuk<br />

mengangkut bahan Kontraktor harus menyediakan informasi berikut ini :<br />

Kontraktor harus memperoleh dari pemerintah setempat, batas tekanan<br />

gandar sepanjang semua route yang ditentukan dan menunjukkan routeroute<br />

ini diatas peta.<br />

Kontraktor harusmemastikan bahwa kendaraan-kendaraan Kontraktor<br />

memenuhi batasan muatan gandar yang diijinkan, dan harus memperoleh<br />

ijin sebagaimana diperlukan jika bermaskud membawa muatan yang<br />

melampaui batas yang disyaratkan melewati setiap jalan dan jembatan.<br />

Ijin ini hanya digunakan untuk muatan yang tidak dapat dibagi-bagian.<br />

General Specification 1.5.3.3 Pembatasan Beban Transportasi dan<br />

Kerusakan<br />

b) Kontraktor harus bertanggung jawab atas setiap kerusakan jalan maupun<br />

jembatan yang disebabkan oleh kegiatan pelaksanaan pekerjaan.<br />

Potensi kerusakan pada pekerjaan sedang terjadi, khususnya pada<br />

bagian/segmen dimana lapisan aspal telah selesai dikerjakan.<br />

Ada kecenderungan meningkatnya biaya pemeliharaan untuk jalan umum<br />

yang pada saat ini digunakan sebagai jalan pengangkutan selama dan<br />

setelah selesainya proyek.<br />

Lebih sulit untuk mengontrol/mengendalikan kendaraan-kendaraan dengan<br />

muatan yang sangat berlebih, dan para sopir cenderung untuk trus menerus<br />

melintas pada bagian as jalan. Oleh karenanya terdapat permasalahan<br />

keselamatan umum yang terkait dengan kendaraan-kendaraan dengan<br />

muatan berlebih ini.<br />

Jalan pada paket ESR-02 ini direncanakan untuk beban rencana (ESA) yang<br />

rendah. Oleh sebab itu adalah penting bagi Kontraktor untuk membatasi<br />

muatan kendaraannya sampai batas yang dapat diterima (mengacu pada<br />

Bagian B2.12 dari Laporan ini).<br />

Seperti pada proyek-proyek lain, muatan sumbu/gandar hendaknya disepakati<br />

sebesar 10 ton pada sumbu belakang dan 5 ton pada sumbu depan untuk<br />

setiap truk.<br />

RSC harus menerbitkan instruksi lapangan dan memonitor kepatuhan<br />

Kontraktor terhadap instruksi tersebut.<br />

Direktorat Jenderal Bina Marga harus menetapkan kebijakan mengenai hal ini<br />

dan menerapkannya secara konsisten di seluruh proyek.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 12


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 12: Pengendalian Debu<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Langkah-langkah/tindakan-tindakan pengendalian debu perlu ditingkatkan<br />

untuk memenuihi persyaratan Kontrak yang berkenaan dengan lingkungan.<br />

Tercatat selama audit terdapat banyak sekali debu beterbangan di jalan<br />

akibat lalu lintas dan menyelimuti rumah dan toko di sepanjang tepi jalan.<br />

Kontraktor harus lebih sering menggunakan truk tangki air pada jalan proyek<br />

karena ini dapat dengan cepat menjadi masalah lingkungan.<br />

Spesifikasi Umum 1.17.1.1 Uraian (b) Kontraktor harus mengambil semua<br />

langkah yang layak untuk melindungi lingkungan (baik di dalam dan di luar<br />

Lapangan, termasuk base camp dan instalasi lain yang dibawah kendali<br />

Kontraktor) dan membatasi kerusakan dan gangguan terhadap manusia<br />

dan harta milik sebagai akibat dari polusi, kebisingan dan sebab-sebab<br />

lain dari pengoperasiannya...........<br />

Spesifikasi Umum 1.17.2.2 Dampak terhadap Mutu Udara a) Kontraktor<br />

harus memastikan bahwa emisi dari semua kegiatan Kontraktor termasuk<br />

kegiatan transportasi dijaga sampai tingkat yang sangat minim dengan<br />

peralatan modern dan dengan manajemen dan pemeliharaan yang baik,<br />

dan setiap emisi tidak akan melampaui ambang batas yang disebutkan<br />

dalam Hukum yang berlaku (rujuk terutama pada Peraturan Pemerintah<br />

No. 41 tahun 1999 tentang Pengendalian Pencemaran Udara).<br />

Kesehatan umum<br />

Kerusakan pada tanaman hasil panen<br />

Kontaminasi pada barang-barang dagangan di took/warung.<br />

Kontraktor harus menyediakan truk tangki air untuk meminimalkan debu di<br />

area perkampungan pada waktu-waktu kritis di hari bersangkutan. Batas<br />

kecepatan yang diusulkan (Temuan Audit 12) akan membantu mengurangi<br />

masalah ini dan harus ditegakkan untuk maksud ini.<br />

RSC harus secara ketat memonitor pelaksanaan Rencana Manajemen<br />

Lingkungan dan menerbitkan instruksi lapangan yang tepat bila rencana ini<br />

tidak diikuti/dilaksanakan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 13


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 13: Kondisi Peralatan Penghampar Aspal<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Asphalt paver (finisher) yang digunakan di proyek ini memerlukan perbaikan<br />

menyeluruh sebelum dapat disetujui untuk digunakan dalam pekerjaan<br />

permanen.<br />

Pada tanggal 30 dan 31 Maret Kontraktor melaksanakan percobaan<br />

penghamparan di luar Lapangan, pada jalan lokal. Paver tidak bekerja<br />

sebagaimana seharusnya. Jelas alat ini belum di-servis dan membutuhkan<br />

perawatan mendesak sebelum digunakan dalam proyek ini. Pelat samping<br />

telah longgar/lepas dan tidak efektif. Ulir pembagi tidak bekerja sebagaimana<br />

mestinya. Tidak ada rantai pemandu di depan mesin. Paver dalam keadaan<br />

kotor dan lempung keluar bersama campuran.<br />

Roda-roda dari mesin gilas roda baja (tandem) kotor dengan lempung yang<br />

menempel.<br />

Pada tahap ini, ini bukanlah ketidak-sesuaian (non-conformity) karena<br />

percobaan (trial) tersebut tidak dilaksanakan pada jalan proyek. Namun ini<br />

menjadi perhatian/kebutuhan bagi Kontraktor untuk menyervis peralatannya<br />

secara memadai sebelum mencoba melaksanakan penghamparan aspal<br />

pada jalan proyek.<br />

Spesifikasi Umum 6.3.4.10 Peralatan Penghampar dan Pembentuk<br />

Asphalt finisher adalah peralatan yang kritis dalam mengendalikan kualitas<br />

kerataan akhir (riding quality) perkerasan. Performa/kinerjanya memberikan<br />

kontribusi yang signifikan kepada kualitas konstuksi aspal dan keawetannya.<br />

Kerusakan peralatan menghambat kemajuan pekerjaan aspal<br />

RSC harus memastikan bahwa semua peralatan penghamparan seperti<br />

asphalt paver, penggilas roda karet, penggilas roda baja dan truk pengangkut<br />

memenuhi persyaratan spesifikasi dan dalam kondisi baik sebelum<br />

menyetujui penghamparan aspal pada pekerjaan permanen. Kontraktor harus<br />

melaksanakan sejumlah perbaikan pada asphalt finisher dan penggilas roda<br />

baja untuk memastikan bahwa alat penghampar dan pemadat aspal dapat<br />

diandalkan/layak digunakan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 14


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 14: Penjadwalan Pekerjaan – Pelebaran Perkerasan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Pelebaran perkerasan tidak dilaksanakan dengan cara yang meyakinkan<br />

tercapainya kemajuan pekerjaan permanen yang efisien.<br />

Pada Sta. 19+216 Kontraktor telah membangun dinding penahan tanah pada<br />

kedua sisi jalan dan membiarkan jalan dalam kondisi dapat menjadi kubangan<br />

pada saat hujan lebat dan menyebabkan masalah lalu lintas maupun material<br />

lunak pada lokasi-lokasi tertentu. Situasi seperti ini hendaknya segera<br />

dijadwalkan untuk diamankan. Ada sedikitnya 1 (satu) lokasi lain di proyek ini<br />

dengan masalah yang serupa. Kontraktor telah membuka sampai beberapa<br />

segmen pekerjaan pelebaran struktur perkerasan tetapi belum menghampar<br />

Aggregate Base B di lokasi-lokasi tersebut. Hal ini tidak menjadi masalah<br />

selama kondisi cuaca baik (tidak hujan), tetapi jika cuaca mulai kurang baik<br />

(hujan) maka akan muncul masalah tanah dasar yang basah / lembek dan<br />

tidak dapat dikerjakan.<br />

Catatan pada Gambar : Urutan Pekerjaan<br />

Spesifikasi Umum 2.1.1.6 Penjadwalan Pekerjaan<br />

Bahaya pada lalu lintas<br />

Masalah sosial (pejalan kaki)<br />

Penundaan pekerjaan sehubungan dengan kondisi lapangan yang tidak<br />

sesuai.<br />

Kontraktor harus menjadwalkan pekerjaan-pekerjaan permanen untuk<br />

mencegah terulangnya keadaan yang demikian.<br />

Penjadwalan pekerjaan di Lapangan untuk beberapa kegiatan dapat<br />

ditingkatkan yang dapat memberikan keuntungan langsung bagi Kontraktor,<br />

pengendara kendaraan bermotor dan masyarakat setempat. Contoh dari<br />

situasi dimana penjadwalan pekerjaan akan memberikan keuntungan<br />

langsung adalah :<br />

(i)<br />

Memastikan tanah dasar di bawah bagian pelebaran perkerasan<br />

dibentuk, dipadatkan, cukup kering (diberi drainase yang memadai) dan<br />

dihampar dan dipadatkan dengan material Aggregate Base B di<br />

sepanjang segmen yang dapat diselesaikan sampai dengan tahap ini<br />

setiap harinya (dalam satu hari yang sama). Ini penting diterapkan<br />

selama periode musim hujan.<br />

(ii) Memastikan kemiringan melintang rencana dijaga pada semua lapisan<br />

struktur jalan mulai dari bagian atas tanah dasar hingga lapisan paling<br />

atas. Ini akan mengalirkan air dan meminimalkan keterlambatan waktu<br />

karena kondisi basah (musim hujan).<br />

(iii) Memastikan semua bagian pekerjaan dapat mengalirkan air secara<br />

memadai dan tidak akan mengakumulasi air selama hujan berlangsung.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 15


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 15: Penjadwalan Pekerjaan - Utilitas<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Penundaan relokasi tiang utilitas akan dapat menimbulkan resiko terhadap<br />

keselamatan.<br />

Pada lokaisi longsoran di Sta. 2+500 terdapat tiang listrik di atasnya yang<br />

sekarang sangat berbahaya dan dapat runtuk karena pada bagian bawahnya<br />

tergerus dan terbawa oleh longsoran. Ada beberapa tiang dalam kondisi<br />

serupa pada bagian jalan ini.<br />

Pada Sta. 2+425 terdapat 3 tiang pada bagian atas kemiringan lereng galian<br />

yang harus direlokasi.<br />

Spesifikasi Umum 1.19 Relokasi Utilitas dan Pelayanan Yang Ada<br />

Spesifikasi Umum 1.19.4 Jadwal Pekerjaan<br />

Ini adalah masalah keselamatan umum dan berpotensi menimbulkan masalah<br />

penyumbatan drainase.<br />

Ada kemungkinan implikasi biaya bagi Employer.<br />

RSC agar menerbitkan instruksi lapangan untuk mengamankan semua tiang.<br />

Tiang harus dipindahkan secepatnya meskipun jika berpengaruh pada usulan<br />

variasi. Jika tidak dimungkinkan untuk melakukan relokasi secepatnya,<br />

penopang/penguat bagian belakang tiang (back stay) harus disediakan pada<br />

setiap tiang yang dinilai perlu diamankan.<br />

Temuan Audit 16: Longsoran Lereng Galian (kegagalan)<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Di Sta. 2+150 sampai Sta. 2+300 terdapat beberapa lokasi dimana lereng<br />

galian mengalami longsor.<br />

Lereng galian di sekitar Sta. 2+200 telah mngalami longsor (gelincir) pada<br />

beberapa lokasi dan memanjang hingga 40 meter. Kedalaman/ketinggian<br />

segmen yang terpengaruh oleh longsoran tersebut terlihat bervariasi antara 2-<br />

3 meter hingga 10-15 meter. Longsoran-longsoran ini hanya berjarak 5-6<br />

meter dari jalan. Ada beberapa lokasi/area longsoran lereng galian lainnya di<br />

sepanjang proyek.<br />

Fenomena ini memunculkan pertimbangan perlunya desain baru mengenai<br />

lereng-lereng galian yang telah dikerjakan sesuai ketentuan desain.<br />

Erosi pada tanah di sekitarnya.<br />

Endapan pada saluran drainase<br />

Air terperangkap pada sisi jalan karena tersumbatnya saluran samping.<br />

Penggerusan tanah di bawah tiang utilitas.<br />

RSC bersama dengan Kontraktor agar mengidentifikasi semua daerah yang<br />

bermasalah dan memberi rekomendasi kepada Engineer solusi yang tepat<br />

untuk mengatasi permasalahan. Dalam hal ini, pekerjaan timbunan mungkin<br />

merupakan subyek dari Variation Order.<br />

Relokasi tiang utilitas telah dimasukkan di dalam Variation Order. CWC akan<br />

melakukan pekerjaan perbaikan setelah VO.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 16


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 17: Perlindungan Erosi pada Gorong-Gorong<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Beberapa gorong-gorong memerlukan pekerjaan perlindungan terhadap erosi<br />

pada bagian hilir/outletnya.<br />

Ada beberapa lokasi dimana pada bagian hilir/outlet gorong-gorong air<br />

mengalir menuruni lereng yang curam. Dalam bayak hal lereng curam ini<br />

terdiri dari (mengandung) tanah lunak yang mudah tererosi. Beberapa bentuk<br />

perlindungan lereng terhadap erosi perlu ditambahkan pada bagian lereng<br />

outlet tersebut. Contoh tipikal adalah seperti pada outlet gorong-gorong yang<br />

melewati (menembus) dinding penahan tanah pada segmen tikungan di Sta.<br />

20+250.<br />

Fenomena yang telah terjadi selama pelaksanaan pekerjaan ini<br />

mengindikasikan perlunya pembahasan desain baru untuk memastikan<br />

stabilitas jangka panjang dari dinding penahan tanah dan/atau tembok kepala<br />

gorong-gorong.<br />

Kemungkinan erosi pada pondasi dinding penaha. Kemungkinan dampak<br />

lingkungan sehubungan dengan terjadinya erosi dan endapan pada bagian<br />

hilir daerah aliran.<br />

Bentuk proteksi yang memadai yang disediakan oleh Gambar hendaknya<br />

dikaji ulang dan bentuk/jenis bangunan proteksi lainnya / tambahan<br />

hendaknya dibuat/disediakan jika diperlukan.<br />

RSC bersama Kontraktor hendaknya melakukan inspeksi pada semua outlet<br />

gorong-gorong yang berada pada lereng tanah yang curam untuk kemudian<br />

menetapkan bentuk proteksi tambahan yang diperlukan.<br />

Variasi hendaknya diusulkan untuk kuantitas tambahan yang diperlukan<br />

termasuk untuk pekerjaan proteksi yang diusulkan.<br />

Temuan Audit 18: Kemiringan Saluran Samping pada Gorong-<br />

Gorong<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Permasalahan Desain: Ada saluran samping tertentu yang memerlukan suatu<br />

bendung kecil untuk meningkatkan/membantu pengarahan aliran alir ke<br />

dalam gorong-gorong melintang jalan.<br />

Pada inlet gorong-gorong di Sta. 20+260, saluran samping trapesium baru<br />

pada sisi Bambaea dari gorong-gorong tersebut menangkap/mengambil aliran<br />

air dari gorong-gorong. Perlu dipasang bendungan kecil pada bagian hilir<br />

saluran pada gorong-gorong itu untuk mengalirkan air kembali masuk ke<br />

dalam gorong-gorong.<br />

Design Review<br />

Tanpa penambahan bendungan kecil tersebut maka akan dapat terjadi aliran<br />

yang berlebihan pada bagian hilir dari saluran samping dari gorong-gorong<br />

tersebut.<br />

RSC hendaknya melakukan inspeksi bersama Kontraktor untuk menilai<br />

keadaan di lokasi tersbut. Engineer hendaknya menerbitkan instruksi tertulis<br />

untuk perubahan minor ini.<br />

Sedikit tambahan untuk kuantitas pekerjaan Pasangan Batu hendaknya<br />

diukur untuk pembayaran sesuai Kontrak.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 17


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 19: Rencana Penjaminan Mutu - RSC<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Staf lapangan RSC belum melaksanakan ketentuan-ketentuan Rencana<br />

Penjaminan Mutu.<br />

Tidak terdapat Rencana Penjaminan Mutu yang lengkap di lapangan. RSC<br />

menyatakan bahwa salinan terbaru dari dokumen tersebut sudah/sedang<br />

dimintakan dari kantor RSC Makassar.<br />

Dokuman RPM tidak tersedia di lapangan. Sekalipun demikian Form Daftar<br />

Periksa (check list) RSC telah tersedia sebagai lampiran dari Request-for-<br />

Work yang disiapkan / diajukan oleh Kontraktor. Namun formmulir Daftar<br />

Periksa (Check List) tersebut tidak diisi/dilaksanakan sepenuhnya oleh staf<br />

lapangan RSC.<br />

Spesifikasi Umum 1.21.3 Rencana Jaminan Mutu:<br />

Direksi pekerjaan akan menyiapkan dan melaksanakan Rencana Jaminan<br />

Mutu, yang merupakan bagian dari keefektifan dan kepercayaan dari<br />

Rencana Pengendalian Mutu Kontraktor.<br />

Tujuan Rencana Jaminan Mutu dan kegiatan-kegiatan inspeksi adalah untuk<br />

memastikan bahwa pembayaran yang dibuat hanya untuk pekerjaan yang<br />

telah diterima di lapangan, dan dapat berdasarkan pengambilan benda uji dan<br />

pengujian dalam jumlah yang terbatas.<br />

Jaminan mutu yang diperiksa di lapangan tidak memadai.<br />

Holding points (titik-titik tunggu) tidak diketahui/tidak dilaksanakan.<br />

Terdapat konsekwesi menyeluruh pada kualitas dari fasilitas yang selesai<br />

dibangun jika jaminan mutu tidak dilaksanakan sepenuhnya.<br />

Tim Supervisi Lapangan harus sesegera mungkun memperoleh dokumen<br />

Rencana Penjaminan Mutu terbaru (terkini) secara lengkap di lapangan dan<br />

harus melaksanakannya secara keseluruhan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 18


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 20: Holding Points (Titik-Titik Tunggu)<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Staf Supervision Lapangan tidak melaksanakan sistem pengawasan berbasis<br />

Holding Points secara keseluruhan.<br />

Kaji ulang dokumen lapangan menunjukkan bahwa walaupun pada lembar<br />

pertama dari Daftar Periksa RSC telah dilengkapi, namun lembar-lembar<br />

selanjutnya tidak demikian, sehingga berarti ketentuan-ketentuan holding<br />

points tidak dilaksanakan sepenuhnya. Keadaan ini telah dikonfirmasi lebih<br />

lanjut dengan observasi lapangan pada penyiapan tanah dasar yang terbukti<br />

tidak benar. (mengacu Temuan Audit No. 3 – Penyiapan Tanah Dasar). Bukti<br />

lapangan lainnya (timbunan kembali dinding penahan tanah sebagai contoh),<br />

menyiratkan bahwa sangat sedikit ketentuan-ketentuan Holding Points yang<br />

diterapkan oleh staf lapangan RSC sebelum menyetujui permohonan<br />

pekerjaan (request for work) yang diajukan oleh Kontraktor.<br />

Spesifikasi Umum 1.21.4 Titik-Titik Tunggu (Holding Points)<br />

Spesifikasi Umum 1.21.3 Rencana Jaminan Mutu - Direksi pekerjaan akan<br />

menyiapkan dan melaksanakan Rencana Jaminan Mutu, yang merupakan<br />

bagian dari keefektifan dan kepercayaan dari Rencana Pengendalian Mutu<br />

Kontraktor.<br />

Pekerjaan tidak memenuhi standar<br />

Pengurangan umur rencana fasilitas yang selesai dibangun<br />

Peningkatan biaya pemeliharaan selama umur layanan dari fasilitas<br />

tersebut.<br />

Titik-Titik Tunggu (Holding Points) harus diketahui dan persetujuan<br />

Permohonan Memulai Pekerjaan harus ditunda oleh SSE hingga mutu<br />

pekerjaan yang cacat telah diperbaiki.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 19


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 21: Elevasi Perkerasan dan Toleransi Ketebalan<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Elevasi konstruksi perkerasan dan toleransi ketebalan tidak sesuai dengan<br />

persyaratan spesifikasi.<br />

Ketebalan Aggregate Base A diukur oleh tim audit berkisar dari 190 hingga<br />

250 mm (tebal rencana 200mm). Ketebalan konstruksi Base Kelas B yang<br />

diperiksa di 2 (dua) lokasi bervariasi antara 19cm and 24cm. Base Kelas A<br />

ketika diperiksa bervariasi antara 23.5cm and 25cm.<br />

Spesifikasi Umum 5.1.1.3 Toleransi Dimensi<br />

a) Permukaan lapis akhir harus sesuai dengan Gambar, dengan toleransi<br />

Deviasi standar 6 mm relatif terhadap elevasi desain<br />

Variasi ketebalan dari lapis-lapis perkerasan yang berbeda menunjukkan<br />

bahwa elevasi dari sedikitnya satu atau lebih lapisan tanah dasar, Base B<br />

atau Base A tidak dapat dikoreksi/diperbaiki. Dalam hal tertentu ini lapisan<br />

agregat umumnya lebih tebal daripada desain dan oleh karenanya merupakan<br />

bonus bagi owner. Namun demikian, ini mungkin menghasilkan permukaan<br />

final yang tidak rata dan mengakibatkan kualitas kerataan (riding quality) jalan<br />

menjadi lebih rendah.<br />

Elevasi akhir Aggregate Base A perlu diperbaiki sebelum pekerjaan aspal<br />

diijinkan untuk dimulai. Dipahami bahwa mungkin akan sulit untuk memenuhi<br />

seluruh persyaratan spesifikasi tentang elevasi akhir. Tim Supervisi Lapangan<br />

harus memeriksa kesesuaian pekerjaan agregat Base A yang telah selesai<br />

setidaknya terhadap ketentuan bentuk dari gambar potongan melintang jalan<br />

(misal : perbaikan kemiringan melintang dan superelevasi, perbaikan profil<br />

vertikal).<br />

Tidak ada pekerjaan aspal diijinkan dimulai (contoh : Permohonan Pekerjaan<br />

untuk Prime Coat di atas Agregat Base Kelas A pada pekerjaan permanen<br />

tidak boleh ditandatangani oleh Tim Supervisi) hingga Tim Supervisi merasa<br />

yakin bahwa bentuk dan ketinggian Agregat Base Kelas A sudah benar.<br />

Kontraktor akan memahami bahwa tidak ada cara lain untuk mencapai<br />

kesesuaian yang benar selain dengan menyediakan stake out dan titik-titik<br />

kontrol elevasi untuk a) penyiapan tanah dasar; b) Agregat Base B and c)<br />

Agregat Base A.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 20


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 22: Kuat Tekan Beton<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Kuat tekan beton yang dicor ditempat tidak memenuhi persyaratan.<br />

Pengujian dengan Schmidt Hammer menunjukkan bahwa 61.8% kuat tekan<br />

beton dari saluran U dan 52.9% kuat tekan beton box culverts lebih rendah<br />

dari batas yang diijinkan oleh Spesifikasi.<br />

Gambar<br />

Spesifikasi Umum Div 7<br />

Spesifikasi Umum 7.1.3.2 c) Penyesuaian Kekuatan<br />

Konstruksi yang kurang baik dan kekuatan beton yang lebih rendah daripada<br />

yang disyaratkan akan menyebabkan berkurangnya umur layanan dan<br />

onsekuensi tambahan biaya untuk owner.<br />

Konstruksi yang kurang baik mungkin juga menampilkan kesan visual dari<br />

pekerjaan selesai yang kurang baik pula.<br />

Kontraktor (CWC) harus mengkaji ualng campuran kerja betonnya dan kuat<br />

tekan beton yang dihasilkannya, dan :<br />

a) Menaikkan kadar semen bila diperlukan (Spesifikasi Umum 7.1.3.2 c))<br />

b) Meningkatkan disiplin kelompok pekerja pembuatan beton.<br />

c) Menyediakan aturan/prosedur sederhana untuk kelompok pekerja<br />

pembuatan betonmengenai koreksi kadar air di dalam agregat.<br />

d) Memastikan bahwa beton ditempatkan dengan dipadatkan secara<br />

memadai (digetarkan).<br />

e) Mempertiimbangkan penggunaan alat pencampur beton (molen) yang<br />

lebih besar untuk penuangan besar (misal: 0.5 m 3 minimum untuk 25<br />

m penuangan).<br />

Tim Supervisi harus mendapatkan/memiliki dan menggunakan Schmidt<br />

Hammer karena cenderung cukup memakan waktu untuk menunggu hasil<br />

pengujian kuat tekan di luar lapangan.<br />

Tim Supervisi harus menginspeksi aktifitas pencampuran beton secara<br />

teratur.<br />

Engineer hendaknya mempertimbangkan untuk menginstruksikan<br />

penambahan kadar semen sebagai sebuah langkah sementara.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 21


Bagian A – Temuan-Temuan Audit<br />

Temuan Audit 23: Roda Mesin Gilas Aspal Roda Baja – Bantalan<br />

Pengikis<br />

Temuan Audit<br />

Pendukung Temuan<br />

Referensi Dokumen<br />

Kontrak<br />

Dampak<br />

Saran<br />

Mesin gilas aspal roda baja tidak dilengkapi dengan pengikis (scraper) atau<br />

pelat/lembaran pembersih. Yang dilaksanakan oleh Kontraktor dalam<br />

membersihkan roda tersebut adalah denganmenggunakan tangan pekerja<br />

sementara mesin gilas sedang bekerja (brgerak). Hal ini menghadirkan resiko<br />

keselamatan personal (bagi pekerja pembersih roda mesin gilas).<br />

Observasi visual oleh tim Audit selama percobaan penghamparan aspal di<br />

luar Lapangan pada tanggal 1 April.<br />

Spesifikasi Umum 6.3.4.11 Peralatan Pemadat<br />

Spesifikasi Umum 1.8.1.1 Uraian (a) Kelematan karyawan<br />

a) Kelengkapan mesin gilas tidak memadai – mengambil campuran (yang<br />

menempel) pada roda mesin gilas yang masih cukup panas<br />

b) Kecelakaan serius mungkin menimpa pekerja yang melakukan tugas<br />

membersihkan roda baja sementara mesin sedang bekerja.<br />

Kontraktor harus memasang lembaranpengikis (scraper mats) pada roda-roda<br />

mesin gilas roda baja dan mesin gilas roda karet dan mengaktifkan kembali<br />

sistem penyemprotan air pada penggilas.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 22


Bagian B – Laporan Teknis<br />

BAGIAN B – LAPORAN TEKNIS<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B1 PENGANTAR<br />

B1.1 Proyek-Proyek EINRIP<br />

BAGIAN B<br />

LAPORAN TEKNIS<br />

Kemitraan Australia Indonesia untuk Rekonstruksi dan Pembangunan - Partnership for<br />

Reconstruction and Development (AIPRD) – dijalankan oleh pihak Australian Agency for<br />

International Development (AusAID) dengan bekerja sama dengan Pemerintah<br />

Indonesia (GOI). Sebagai bagian dari kegiatan AIPRD ini, kedua belah pihak<br />

pemerintahan telah memberikan komitmen atas dana pinjaman (A$300 juta) bagi<br />

kegiatan Proyek Peningkatan Jalan Nasional Indonesia Timur - Eastern Indonesia<br />

National Road Improvement Project (EINRIP). EINRIP mendukung sebuah program<br />

bagi proyek-proyek perbaikan jalan dan jembatan nasional dengan fokus utama pada<br />

jalan raya dengan tujuan untuk meningkatkan menjadi jalan nasional apa yang<br />

sebelumnya masih merupakan jalan provinsi atau bahkan yang belum bisa dikatakan<br />

sebagai sebuah jalan serta juga melakukan perluasan secara terbatas terhadap<br />

kapasitas jalan yang ada. Kurang lebih 4.300 km jalan akan terimbas kegiatan ini,<br />

dimana juga 14 jembatan rangka baja akan dibangun dengan panjang total 500 km juga<br />

akan dilakukan di dalam proyek ini (Paket-paket ESU-01, ESH-01 dan ESR-02).<br />

EINRIP terdiri dari 24 buah kontrak perbaikan jalan dan jembatan dengan rata-rata nilai<br />

kontrak sebesar A$10 juta, dan terletak di sembilan provinsi di; Sulawesi Utara, Sulawesi<br />

Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Kalimatan Barat, Kalimantan Selatan,<br />

Bali, NTB dan NTT. Proyek ini mendukung program pemerintah Indonesia untuk<br />

meningkatkan sejumlah jaringan jalan nasional dan untuk memastikan bahwa jaringan<br />

jalan nasional yang ada bisa memberikan tingkat layanan dan aksesibilitas yang<br />

memadai, serta mampu mendukung pembangunan ekonomi lokal dan regional.<br />

Program EINRIP merefleksikan pendekatan tingkat tinggi dalam hal memberikan hasil<br />

yang berkualitas dan dalam hal pengawasan regulasi serta check and balance. AusAid<br />

dan Pemerintah Indonesia telah mengembangkan paket-paket kontrak dan<br />

komponennya untuk memastikan bahwa standar yang telah dispesifikasikan bisa<br />

dipertahankan dan kedua pihak pemerintahan akan mendapatkan hasil yang sesuai<br />

dengan uang yang dikeluarkan(value for money).<br />

B1.2 Tujuan Proyek<br />

Tujuan pembangunan proyek ini adalah “untuk mendukung pembangunan ekonomi dan<br />

sosial regional di Indonesia Bagian Timur dengan cara meningkatkan kondisi jaringan<br />

jalan-jalan nasional.”<br />

Tujuan utama adalah meningkatkan jaringan jalan hingga mencapai standard yang<br />

memadai, sesuai dengan status barunya, dan membantu memastikan bahwa jaringan<br />

jalan nasional dapat memberikan standar layanan dan aksesibilitas yang memadai, serta<br />

mampu mendukung pembangunan ekonomi lokal dan regional.<br />

B1.3 Persyaratan Audit<br />

Desain proyek EINRIP secara keseluruhan memberikan penekanan pada sejumlah fitur<br />

yang memang ditujukan untuk memberikan penguatan berarti pada semua aspek<br />

kegiatan proyek perbaikan jalan di Indonesia yang biasa dilakukan. Termasuk dalam hal<br />

ini:<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 23


Bagian B – Laporan Teknis<br />

‣ Meningkatkan mutu proses persiapan proyek -<br />

dokumen-dokumen tender;<br />

‣ Memperkuat proses pengadaan;<br />

‣ Memperkuat kegiatan pelaksanaan dan pengawasan;<br />

‣ Memperkuat kegiatan pengelolaan proyek;<br />

perencanaan, FED dan<br />

‣ Penguatan yang berkelanjutan terhadap komitmen Pemerintah Indonesia<br />

terhadap Anti Korupsi;<br />

Tujuan utama proyek ini adalah memastikan bahwa semua pekerjaan dibangun dengan<br />

tingkat kualitas yang tinggi, dan perhatian lebih akan diarahkan untuk memastikan<br />

bahwa layanan pengawasan pembangunan dilaksanakan sesuai dengan standar<br />

profesionalisme yang baik.<br />

Pimpinan Tim Konsultan Pengawas Regional - Regional Supervision Consultant (RSC)<br />

ditugaskan sebagai Direksi Pekerjaan/Engineer untuk kontrak yang dimaksud, dengan<br />

tugas dan wewenang seperti yang didefinisikan oleh FIDIC General Conditions of<br />

Contract, versi tahun 2006. Masing-masing Kepala Pengawas - Chief Supervision<br />

Engineer, sebagai asisten Direksi Pekerjaan, akan bertanggungjawab atas empat hingga<br />

lima kontrak kerja pada saat bersamaan (pekerjaan yang dilakukan bersamaan). Staf<br />

Tim Pengawas Lapangan - Field Supervision Teams (FST) untuk masing-masing proyek<br />

akan mendapatkan pendelegasian seorang “Asisten Engineer” dengan tugas dan<br />

wewenang yang ditentukan oleh Direksi Pekerjaan. Akan tetapi, Direksi Pekerjaan tetap<br />

memegang tanggungjawab secara keseluruhan.<br />

Rencana Penjaminan Mutu - Quality Assurance Plan (QAP) – yang diterapkan oleh Tim<br />

Pengawas akan digunakan untuk mendemonstrasikan kinerja dari tim-tim pengawas<br />

lapangan.<br />

Rencana Penjaminan Mutu ini juga akan menjabarkan jenis tes yang akan dilakukan,<br />

frekuensi tes yang akan dilakukan, kondisi untuk bisa menerima dan melakukan<br />

pemeriksaan pada “titik pemeriksaan - Holding Points” yang telah dijelaskan oleh<br />

Spesifikasi Umum dan Khusus.<br />

Semua tes rutin yang telah dispesifikasikan akan dilakukan oleh pihak kontraktor pada<br />

laboratorium yang ada di lokasi atau pada laboratorium komersial yang berada di luar<br />

lokasi. RSC akan memiliki fasilitas untuk melakukan pengujian laboratorium secara<br />

independen dan untuk melakukan audit kualitas material di lokasi.<br />

B1.4 Tujuan Audit untuk Paket ESR-02<br />

Bedasarkan hasil kajian desk-top atas status paket proyek ini dan setelah melakukan<br />

berbagai diskusi dengan pihak-pihak terkait, maka disepakati bahwa kegiatan Audit yang<br />

akan dilakukan pada Paket ESR-02 akan memasukkan aspek-aspek berikut ini:<br />

1) Rencana Penjaminan Mutu dan pelaksanaannya - RSC<br />

2) Rencana Pengendalian Mutu dan pelaksanaannya - CWC<br />

3) Daftar Periksa - RSC<br />

4) Pernyataan Metode dan pelaksanaannya - CWC<br />

5) Pelaksanaan Pengawasan Pembangunan (instruksi di lapangan, catatan, tindak<br />

lanjut, penggunaan pernyataan metode, pe<strong>laporan</strong>)<br />

6) Pelaksanaan Konstruksi Pekerjaan Sipil, pengawasan di lokasi dan pengendalian<br />

mutu<br />

7) Laboratorium untuk material (fasilitas, peralatan, prosedur dan catatan)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 24


Bagian B – Laporan Teknis<br />

8) Penentuan dan pengembangan sumber material<br />

9) Peralatan pemrosesan material, proses dan pengendalian mutu material<br />

10) Mutu material yang digunakan pada pekerjaan yang telah selesai dan/atau yang<br />

sedang berlangsung<br />

11) Konfigurasi, pengoperasian dan pengendalian mutu rencana aspal<br />

12) Pengoperasian dan pengendalian mutu Tempat Pembuatan Beton<br />

13) Konstruksi dan pengendalian mutu Struktur<br />

14) Peralatan Konstruksi Kontraktor<br />

15) Kantor dan Fasilitasnya<br />

16) Pengelolaan Lingkungan<br />

17) Proses keuangan dan administrasi.<br />

B1.5 Komentar Umum bagi Paket ESR-02<br />

Kemajuan pekerjaan Paket ESR-02 telah mengalami keterlambatan dari pada yang<br />

diharapkan namun pada saat ini nampak kemajuan pekerjaan tersebut mengalami<br />

percepatan. Sebagian besar peralatan yang diperlukan pada saat ini telah berada di<br />

lapangan, kecuali sheep foot roller.<br />

Kesan visual secara umum yang diperoleh dengan berkendara di sepanjang lokasi<br />

pekerjaan adalah bahwa proyek ini berlangsung dengan baik, dan peralatan yang ada<br />

secara umum adalah seperti yang diharapkan. Dinding penahan tanah yang relatif tinggi<br />

dan cukup panjang telah dibangun sebagaimana halnya dengan saluran samping yang<br />

juga telah dibangun cukup panjang. Sebuah gorong-gorong persegi berukuran besar<br />

telah selesai dibangun dan beberapa gorong-gorong lainnya sedang dalam pengerjaan.<br />

Timbunan kembali untuk dinding penahan dan saluran drainase beton bertulang yang<br />

telah selesai dibangun sudah ditempatkan/dipasang. Timbunan untuk pelebaran jalan<br />

pada beberapa segmen juga sudah selesai dikerjakan, dan pada saat ini pelebaran<br />

perkerasan sedang dilaksanakan.<br />

Lapis Pondasi Agregat Kelas B telah dipasang di beberapa lokasi sedangkan Lapis<br />

Pondasi Agregat Kelas A telah dipasang pada satu lokasi.<br />

Kontraktor telah mempersiapkan instalasi pencampuran aspalnya (AMP), melakukan<br />

pencampuran beberapa batch asphalt binder course (AC-Binder) dan membuat/<br />

melakukan segmen percobaan penghamparan aspal pada jalan lokal. Permasalahan<br />

terjadi pada peralatan penghampar aspal (asphalt finisher), dan hal ini memunculkan<br />

beberapa pemikiran ulang mengenai kondisi peralatan dan persyaratan pemeliharaan.<br />

Meskipun secara umum, berdasarkan pengamatan sepintas secara visual, kualitas<br />

pekerjaan terlihat bagus, Audit mengidentifikasi adanya beberapa aspek pekerjaan yang<br />

memerlukan perbaikan dan/atau peningkatan. Permasalahan ini dibahas secara rinci di<br />

dalam <strong>laporan</strong> in dan di dalam Temuan-Temuan Audit.<br />

Susunan Kepegawaian Kontraktor<br />

Secara umum Kontraktor mempunyai staf yang diperlukan di lapangan, namun<br />

pengawasan serta pelatihan dan pengarahan staf perlu ditingkatkan. Sebagai contoh,<br />

pada kegiatan pelebaran perkerasan yang malahan menghasilkan permukaan sub-grade<br />

dengan bentuk punggung yang tidak sesuai dengan kemiringan melintang 3% yang<br />

direncanakan terhadap as jalan. Pendekatan terhadap tugas/ketentuan ini adalah<br />

dengan memberikan instruksi yang jelas dan sederhana kepada operator alat (motor<br />

grader).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 25


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Rencana Pengendalian Mutu (Quality Control Plan)<br />

Kontraktor telah mempunyai Rencana Pengendalian Mutu di lapangan, yang disusun<br />

dalam Bahasa Indonesia. Bagaimanapun, dari tindakan yang dilakukan oleh staf di<br />

lapangan menunjukkan bahwa Rencana Pengendalian Mutu ini tidak dilaksanakan<br />

secara efektif dan perlu lebih ditekankan untuk meningkatkan produksi dan kualitas<br />

pekerjaan.<br />

Pernyataan Metode Kerja (Method Statements)<br />

Kontraktor mempunyai satu set pernyataan metode kerja sebagai bagian dari Rencana<br />

Pengendalian Mutu-nya. Pernyataan-pernyataan ini, meskipun sifatnya masih dasar,<br />

perlu dibagikan/didistribusikan kepada para staf utama pengawasan agar hal ini bisa<br />

menjadi efektif. Pernyataan metode kerja ini juga perlu lebih ditingkatkan dengan<br />

menertakan secara lebih rinci dan tahapan-tahapan utama pekerjaan di dalam<br />

metodologi yang termuat di dalamnya.<br />

Penjadwalan Pekerjaan<br />

Penjadwalan pekerjaan Kontraktor di sebagian area pekerjaan sudah bagus namun di<br />

sebagian/area yang lain masih memerlukan perbaikan/peningkatan untuk dapat<br />

mendapatkan kemajuan pekerjaan yang bagus.<br />

Sebagai contoh penjadwalan pekerjaan di lapangan untuk beberapa kegiatan dapat<br />

ditingkatkan yang memberikan manfaat langsung bagi Kontraktor, pengendara<br />

kendaraan bermotor dan masyarakat. Contoh-contoh situasi seperti ini antara lain:<br />

(i) Memastikan bahwa sub-grade di bawah segmen pelebaran perkerasan dibentuk,<br />

dipadatkan, dibuat drainase secara cukup dan dilapisi dan dipadatkan dengan<br />

lapisan agregat kelas B di sepanjang segmen yang dapat diselesaikan hingga<br />

tahap ini pada hari yang sama. Hal ini menjadi penting terutama selama musim<br />

hujan.<br />

(ii) Memastikan bahwa kemiringan melintang rencana dijaga/disediakan pada semua<br />

lapisan struktur perkerasan jalan mulai dari permukaan atas sub-grade.ke atas.<br />

Hal ini akan memberikan drainase yang afektif dan meminimalkan waktu yang<br />

terbuang sehubungan dengan kondisi basah;<br />

(iii) Memastikan bahwa semua segmen pekerjaan dapat sepenuhnya mengalirkan air<br />

dan tidak akan mengumpulkan air selama musim hujan.<br />

Rambu-rambu Lalu Lintas dan PengendalianLalu Lintas<br />

Baik pengendalian lalu lintas maupun rambu-rambu lalu lintas di lapangan perlu<br />

ditingkatkan untuk menjaga keselamatan lalu lintas dan masyarakat (mengacu ke bagian<br />

B2.9 dan B2.10 di dalam <strong>laporan</strong> ini).<br />

Pekerjaan Beton<br />

Hasil pengujian tumbukan terhadap beton in-situ yang dilakukan di lapangan (dengan<br />

(hammer test) menunjukkan bahwa upaya yang lebih baik perlu dilakukan oleh<br />

Kontraktor guna mencapai kekuatan beton (dan struktur yang bersangkutan) yang telah<br />

ditentukan.<br />

Kendaraan dengan Berat Berlebih<br />

Jumlah lalu lintas yang diramalkan untuk ruas jalan ini sangat kecil. Sebagai<br />

konsekuensinya beban rencana relatif rendah, yaitu sebesar 508,000 muatan sumbu<br />

standar (standard axles / ESA). Kontraktor mengoperasikan kendaraan-kendaraan berat<br />

dengan muatan sumbu yang melebihi ketentuan muatan sumbu yang diijinkan (dan<br />

muatan sumbu rencana). Jika hal ini terus dibiarkan akan berdampak buruk pada umur<br />

jalan. Jalan keluar untuk memecahkan permasalahan ini telah diusulkan dan diuraikan<br />

pada Bagian B2.12 Laporan ini.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 26


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2 RINGKASAN PROYEK<br />

B2.1 Lingkup Pekerjaan Kontrak<br />

Peningkatan/Pembangunan Jalan 23.90km<br />

Konstruksi 1 buah jembatan baru<br />

Rehabilitasi untuk 10 jembatan<br />

Pekerjaan Gorong-Gorong (baru, perpanjangan dan penggantian).<br />

Lokasi Proyek Paket ESR-02 adalah seperti dirinci di bawah ini<br />

Awal Proyek E370636.871 N9480960.567<br />

Akhir Proyek E390908.970 N9475103.624<br />

B2.2 Konsultan Supervisi Regional (Regional Supervision<br />

Consultant/RSC)<br />

EGIS BCEOM International<br />

B2.3 Kontraktor (Civil Works Contractor /CWC)<br />

P T Bumi Karsa - Nindya Karya JO<br />

B2.4 Audit Administratif Teknis<br />

B2.4.1<br />

Rencana Penjaminan Mutu - RSC<br />

RSC (Konsultan Supervisi Regional) tidak memiliki salinan (copy) dari dokumen<br />

Rencana Penjaminan Mutu secara lengkap dilapangan. Versi dokumen yang ada<br />

di lapangan yang diperiksa oleh Auditor merupakan salinan dari sebagian materi<br />

presentasi dalam bentuk tayangan-tayangan power point tetapi sangat sedikit<br />

yang benar-benar merupakan item-item Rencana Penjaminan Mutu. Pada saat<br />

ini salinan dari dokumen Rencana Penjaminan Mutu Konsultan Supervisi<br />

Regional (RSC) edisi terkini telah dimintakan ke kantor RSC Makassar.<br />

RSC TIDAK memiliki Quality Engineer di lapangan.<br />

B2.4.2<br />

Daftar Perika Konsultan Supervisi (RSC)<br />

RSC telah menyertakan salinan daftar periksa mereka ke dalam Permohonan<br />

Pelaksanaan Pekerjaan (Requests-For Work) yang diajukan oleh Kontraktor.<br />

Namun demikian, daftar periksa yang telah dilampirkan ini tidak diisi secara<br />

lengkap namun sudah ditandatangani.<br />

B2.4.3<br />

Rencana Pengendalian Mutu - Kontraktor<br />

Kontraktor memiliki Rencana Pengendalian Mutu di lapangan yang disusun<br />

dalam bahasa Indonesia. Namun demikian, temuan-temuan audit di lapangan<br />

membuktikan bahwa Rencana Pengendalian Mutu ini tidak sepenuhnya<br />

dilaksanakan dan ditegakkan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 27


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2.4.4<br />

Pernyataan Metode Kerja Kontraktor<br />

Kontraktor memiliki satu set dokumen pernyataan metode kerja untuk sebagian<br />

besar kegiatan. Seluruhnya dalam Bahasa Indonesia. Bagaimanapun,<br />

pernyataan metode kerja tersebut masih perlu ditingkatkan dengan tambahan<br />

tahapan-tahapan dan rincian kegiatan dalam pernyataan metode yang aktual.<br />

B2.5 Pelaksanaan<br />

B2.5.1<br />

Sumber Material<br />

Kontraktor mempunyai dua sumber material utama untuk produksi agregat.<br />

Quarry 1<br />

Salah satu dari kedua sumber material ini berada di akhir proyek di Kasipute, di<br />

atas bukit yang melewati Kasipute di Sta. 22+000. Material ditambang dengan<br />

menggunakan rock breaker (cara peledakan belum disetujui untuk lokasi ini).<br />

Hasil galian pada bagian permukaan tanah dari quarry ini digunakan sebagai<br />

bahan timbunan biasa pada proyek ini. Batuannya berupa batuan lapuk dan<br />

sebagian merupakan batuan sangat lapuk. Batuan dasar meruapkan batuan<br />

dengan kualitas yang bagus<br />

Gambar 1 Kasipute Quarry di Station 22+000<br />

Gambar 2 Material di Kasipute Quarry<br />

Quarry 2<br />

Quarry kedua berada di Sta. 16+950 dari jalan proyek. Quarry ini tidak dapat<br />

dimasuki selama audit sehubungan dengan kondisi yang becek (musim hujan)<br />

dan gradien yang curam pada jalan akses yang menuju ke lokasi tersebut.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 28


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2.5.1.1<br />

Agregat Base Kelas A dan Kelas B<br />

Agregat Base Kelas A dan Agregat Base Kelas B sedang diproduksi dari batu<br />

yang ditambang dari quarry Kasipute di Sta. 22+000.<br />

B2.5.1.2<br />

Agregat untuk Pekerjaan Aspal<br />

Agregat untuk pekerjaan aspal sedang diproduksi dari batu yang juga ditambang<br />

dari quarry Kasipute di Sta. 22+000.<br />

B2.5.1.3<br />

Agregat untuk Beton<br />

Agregat untuk beton sedang diproduksi dari batu yang diperoleh dari quarry Sta.<br />

16+950. Sehubungan dengan kondisi jalan yang ada sehingga tidak<br />

memungkinkan bagi Auditor untuk mendatangi lokasi quarry ini, tetapi dipahami<br />

bahwa material yang berasal dari lokasi ini adalah batu-batu sungai dengan<br />

kualitas yang bagus.<br />

B2.5.2<br />

Produksi Material<br />

B2.5.2.1<br />

Laboratorium Material<br />

Laboratorium material Kontraktor berada di base camp di Sta. 12+000.<br />

Laboratorium tersebut cukup lengkap, namun yang menjadi catatan adalah<br />

bahwa standar-standar pengujian tidak tersedia dalam bentuk dokumen (hard<br />

copy) dan hanya tersedia dalam bentuk soft copy. Auditor menyarankan agar<br />

standar-standar pengujian tersebut disediakan di laboratorium dalam bentuk<br />

format-format hard copy.<br />

B2.5.2.2<br />

Aggregat Kelas “A”, Kelas “B” dan Kelas “S”<br />

Peralatan produksi agregat Kontraktor seluruhnya berada di base camp di Sta.<br />

12+000. Agregat untuk Lapis Pondasi (Base aggregates) diproduksi dengan<br />

menggunakan sistem mesin pemecah (Crusher system) No.01.<br />

Crusher system No.01 terdiri dari sebuah jaw crusher sebagai jaw primer dan<br />

sebuah jaw crsuher sebagai jaw sekunder. Keluaran produksi Crusher primer<br />

sebesar 15m3 per jam. Pada saat ini sistem ini digunakan untuk memproduksi<br />

agregat Base kelas B dan sebagian Base kelas A.<br />

Gambar 3 Crusher No. 2 Produksi Agregat Lapis Pondasi (Base)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 29


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2.5.2.3<br />

Pencampuran Agregat Lapis Pondasi (Base)<br />

Kontraktor memiliki peralatan pencampur yang cukup bagus dan pug mill dengan<br />

kapasitas yang cukup besar.<br />

Ada 2 macam modifikasi mendasar yang diperlukan bagi peralatan pencampur<br />

ini.<br />

Cold Bin untuk Agregat – Cold Bin ini memerlukan penyekat antar bin yang<br />

lebih tinggi untuk meminimalkan terjadinya pencampuran (kontaminasi) diantara<br />

fraksi-fraksi agregat yang berbeda.<br />

Diperlukan penyekat<br />

antar bin<br />

Gambar 4 Cold Bin untuk Agregat pada Unit Pencampuran<br />

Segregasi pada ujung outlet Conveyor ke Dump Truck – Bagian ujung<br />

conveyor (untuk pemuatan ke dalam truk) hanya berupa lembaran selubung<br />

karet. Hal ini tidaklah sepenuhnya efektif dan perlu diganti dengan lembaran<br />

selubung berbahan baja. (Dipercaya bahwa atas permasalahan ini RSC telah<br />

memberikan instruksi lapangan kepada Kontraktor).<br />

Selubung Karet yang ada perlu<br />

diganti dengan Selubung Baja<br />

Gambar 5 Outlet dari Unit Pencampur ke dalam Truck<br />

Juga memerlukan sistem penyiraman yang efektif<br />

B2.5.2.4<br />

Aspal Beton<br />

Agregat untuk pembuatan aspal sedang diproduksi dengan menggunakan sistem<br />

pemecah (crusher system) No.02.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 30


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Sistem pemecah No.2 terdiri dari sebuah jaw pemecah sebagai pemecah primer<br />

dan sebuah impact crusher sebagai pemecah sekunder. Output dari pemecah<br />

primer adalah 35m 3 per jam.<br />

Gambar 6 Crusher No.01 Primer<br />

Gambar 7 Crusher No.01 Sekunder<br />

B2.5.2.5<br />

Beton Semen<br />

Aggregate untuk pembuatan beton diproduksi dengan pemecah (crusher) No. 01.<br />

Pasir untuk beton dan penggunaan lainnya dilewatkan melalui sebuah unit<br />

pencucian pasir. Peralatan ini mencakup sebuah penggerak model cacing/ putar<br />

ulir (worm drive) sebagai metode pembersihan/pencucian dan sedang<br />

menghasilkan produk yang cukup bersih.<br />

Foto-foto berikut ini menunjukkan pemasangan (set-up) secara umum dari unit<br />

pencucian pasir tersebut.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 31


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Gambar 8 Unit Pencucian Pasir – Penggerak Ulir<br />

Gambar 9 Dasar Ulir dari Unit Pencucian Pasir<br />

Gambar 10 Keluaran dari Unit Pencucian Pasir<br />

B2.5.3<br />

Penyetelan (Setting out) Pekerjaan<br />

Selama kurun waktu audit ditemukan ketidak-cukupan patok-patok bench mark<br />

sementara (temporary bench marks / TBMs) di lokasi pekerjaan yang diperlukan<br />

untuk pengontrolan pekerjaan secara akurat, dan oleh karena itu setting-out<br />

pekerjaan di beberapa lokasi menjadi mencurigakan/meragukan. Ini dipahami, dan<br />

hasil observasi di lapangan mendukung hal ini sampai taraf tertentu yang mana<br />

kontrol survey beserta patok-patok sementara pada mulanya berada di tempat. Pada<br />

beberapa lokasi patok-patok kecil sementara yang dilengkapi dengan kain perca<br />

yang diikatkan sebagai penanda telah tergeletak di atas tanah di tepi jalan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 32


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Kontraktor menyatakan bahwa patok-patok tersebut telah dipasang sebelumnya<br />

namun kemudian terganggu oleh pelaksanaan pekerjaan konstruksi. Kontraktor<br />

disarankan untuk memasang kembali patok-patok kontrol survey tersebut sesegera<br />

mungkin.<br />

B2.5.4<br />

Drainase<br />

B2.5.4.1<br />

Outlet Drainase<br />

Di banyak lokasi outlet-outlet dari saluran drainase telah berfungsi. Namun<br />

demikian, outlet-outlet untuk gorong-gorong yang melewati/memotong dinding<br />

penahan tanah di beberapa lokasi memerlukan beberapa jenis perlindungan<br />

terhadap gerusan (scour protection) guna menghentikan terjadinya erosi pada<br />

bagian kaki dinding. Permasalahan ini telah dibahas bersama Kontraktor dan<br />

RSC pada rapat penutupan audit dan telah direkam ke dalam Temuan Audit No.<br />

06.<br />

Tercatat bahwa saluran baru berbentuk trapesium dari pasangan batu pada<br />

kedua sisi jalan di dekat jembatan di Sta. 20+069 berakhir pada bagian atas dari<br />

bibir sungai dan mengalir lepas ke bawah melintasi permukaan lereng sungai<br />

tanpa dipasang perlindungan terhadap gerusan/erosi. Pada salah satu sisi (sisi<br />

kanan pada arah ke Bambaea) saluran drainase tersebut mengalir lepas ke<br />

dalam abutment jembatan. Hal ini telah didiskusikan dengan Kontraktor dan<br />

Kontraktor telah disarankan untuk memeriksa ketentuan desain untuk lokasi ini,<br />

mendiskusikannya dengan RSC dan memastikan untuk disediakannya beberapa<br />

bentuk perlindungan/protection untuk dinding lereng/penampang sungai dan<br />

abutment jembatan di lokasi ini.<br />

B2.5.4.2<br />

Saluran Drainase Samping Jalan<br />

Saluran Drainase yang Dalam<br />

Elevasi dari saluran drainase yang baru saja dibangun di beberapa lokasi<br />

diperkirakan tidak sesuai dengan ketentuan desain.<br />

Gambar 11 Saluran Samping Pasangan Batu yang Dalam<br />

Keadaan ini telah didiskusikan dengan Kontraktor dan juga di dalam rapat<br />

penutupan audit.<br />

Dapat dipahami bahwa di beberapa lokasi saluran-saluran yang dalam mungkin<br />

sesuai dengan desain namun tidak berarti semuanya harus demikian. Hal ini<br />

telah didiskusikan dengan Kontraktor dan RSC dan kedua pihak disarankan<br />

untuk memeriksa ketentuan desain untuk setiap lokasi yang serupa.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 33


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Kekuatan Beton<br />

Kekuatan beton telah diperiksa dengan menggunakan sebuah Schmidt Hammer<br />

pada struktur beton yang telah selesai dibangun. Pengujian-pengujian ini<br />

menunjukkan bahwa kira-kira 62% dari jumlah pengujian terhadap beton pada<br />

konstruksi saluran samping dan kira-kira 53% dari jumlah pengujian terhadap<br />

beton pada gorong-gorong persegi kekuatan betonnya lebih rendah dari pada<br />

kekuatan yang disyaratkan.<br />

Beton keropos (Porous)<br />

Telah dicatat adanya beton porus yang telah selesai diplester baik pada struktur<br />

saluran drainase maupun struktur gorong-gorong.<br />

Lubang-Lubang Sulingan (Weep Holes)<br />

Saluran drainase berpelapis (pasangan batu) pada kedua sisi jalan di Sta. 1+650<br />

terlihat tidak memiliki lubang-lubang sulingan (weep holes). Dengan pengamatan<br />

secara lebih dekat diketahui bahwa lubang-lubang sulingan tersebut sudah<br />

dipasang di dalam konstruksi namun kemudian tertutup ketika dilakukan<br />

perbaikan terhadap bagian-bagian beton yang porus/keropos. Lubang-lubang<br />

sulingan tersebut perlu dibersihkan. Hal ini didiskusikan dalam Temuan-Temuan<br />

Audit No. 05.<br />

Weep Holes Tertutup<br />

Gambar 12 Perbaikan Saluran Samping yang keropos yang berakibat penutupan<br />

lubang-lubang sulingan<br />

Kemungkinan Terjadinya Gerusan Berat Pada ujung Saluranl (Jembatan di<br />

Sta. 20+069)<br />

Sebagaimana dimaksudkan di atas pada Bagian B2.5.4.1 Outlet Saluran<br />

Drainase, aliran air yang keluar dari saluran drainase berpelapis pada jembatan<br />

di Sta. 20+069 merupakan contoh bahwa erosi berat dapat terjadi. Kedua saluran<br />

drainase yang dipertanyakan ini mengumpulkan air dari beberapa ratus meter<br />

panjang jalan dan membuang air ini menuruni suatu lereng yang curam masuk<br />

ke sungai. Pada satu sisi saluran tersebut membuang langsung aliran air ke arah<br />

abutment jembatan (lihat fofo di bawah ini).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 34


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Abutment Jembatan<br />

Gambar 13 Saluran Samping melepas aliran air ke abutment jembatan<br />

Perubahan Desain Saluran Drainase Kecil<br />

Pada inlet gorong-gorong di Sta. 20+260, saluran trapesium baru pada sisi<br />

Bambaea dari gorong-gorong menangkap aliran air dari gorong-gorong. Ini<br />

memerlukan dinding kecil atau bendungan kecil yang dipasang pada bagian hilir<br />

saluran pada gorong-gorong untuk mngarahkan aliran air kembali masuk ke<br />

gorong-gorong.<br />

Station 20+260<br />

Keadaan ini telah didiskusikan pada rapat penutupan dan termasuk di dalam<br />

<strong>laporan</strong> ini sebagai Temuan Audit No.18<br />

Aliran menurun<br />

Lubang masuk ke<br />

gorong-gorong<br />

Lokasi dinding pemotong/<br />

pengarah arus<br />

Gambar 14 Bagian atas dari ujung akhir saluran<br />

B2.5.4.3<br />

Gorong-gorong<br />

Pekerjaan gorong-gorong persegi sedang dalam pelaksanaan dengan satu buah<br />

struktur gorong-gorong besar sudah selesai dibuat. Pekerjaan sedang<br />

berlangsung pada lokasi gorong-gorong besar lainnya dan ini dibahas pada<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 35


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Bagian B2.9 Rambu-Rambu Lalu Lintas. Lokasi-lokasi ini pada saat ini<br />

merupakan galian terbuka berukuran besar dengan hanya terdapat lantai kerja<br />

gorong-gorong yang telah dipasang.<br />

B2.5.4.4<br />

Pengendalian Drainase pada Lokasi Pekerjaan<br />

Pengendalian drainase pada lokasi pekerjaan pada proyek ini tidak nampak<br />

sebagai permasalahan khusus pada saat audit ini dilakukan. Proyek ini berada di<br />

daerah dengan terrain naik-turun (rolling) dan hanya ada sangat sedikit hujan<br />

dalam beberapa hari itu. Namun demikian terdapat satu lokasi dimana<br />

perbaikan/peningkatan drainase sangat diperlukan. Pada Sta. 2+250 terdapat<br />

sejumlah besar volume air yang terjebak di sisi jalan dan kembali masuk<br />

menggenangi lahan milik masyarakat. <strong>Lihat</strong> foto-foto berikut ini.<br />

Air terperangkap di sini dan luber naik ke sisi jalan<br />

Ini merupakan titik rendah dalam alinyemen jalan ini. Air terperangkap mulai dari<br />

sekitar Sta. 2+300 ke belakang. Terdapat sebuah jembatan sekitar 60 m lebih<br />

lanjut ke arah Kasipute. Saluran samping perlu dipasang di sini sesegera<br />

mungkin sebelum hujan lebat terjadi lagi dan hampir bisa dipastikan sebelum<br />

pekerjaan apapun dilaksanakan pada rekonstruksi jalan.<br />

Penyumbatan di dalam<br />

saluran samping<br />

Gambar 15 Profil Vertikal di Sta. 2+300 ke depan.<br />

Pekerjaan peningkatan yang diusulkan untuk lokasi ini adalah pelapisan ulang<br />

(overlay) dan pelebaran. Elevasi muka air pada sisi jalan, pada waktu audit ini<br />

dilaksanakan, hampir mencapai bagian atas bahu jalan eksisting. Overlay hanya<br />

akan mencakup suatu ketebalan nominal dari perkerasan baru di atas<br />

perkerasan eksisting dan oleh karenanya selama periode musim hujan maupun<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 36


Bagian B – Laporan Teknis<br />

musim kemarau sebagian besar dari ketebalan pekerasan jalan ini akan berada<br />

di bawah elevasi muka air jika kolam/kubangan ini tidak dikeringkan/dialirkan.<br />

Kontraktor menyampaikan bahwa kolam ini adalah kolam ikan milik penduduk<br />

setempat dan oleh karenanya tidak mungkin dikeringkan. Jika memang demikian<br />

permasalahannya maka perlu dilakukan peninjauan ulang desain (design review)<br />

untuk segmen jalan pada lokasi tersebut. Permasalahan ini dibahas di dalam<br />

Temuan Audit No. 06.<br />

B2.5.5<br />

Konstruksi<br />

B2.5.5.1<br />

Pekerjaan Tanah dan Pelebaran Jalan<br />

Telah dicatat pada Bagian B2.5.3 di atas bahwa titik-titik kontrol survey pada<br />

proyek ini tidaklah disediakan sebagaimana mestinya. Pada saat audit ini<br />

dilakukan, tidak ada pekerjaan tanah mayor/utama yang dilaksanakan di<br />

lapangan, dan hanya ada pekerjaan minor timbunan untuk pelebaran jalan.<br />

Namun demikian, secara umum tidak ada titik-titik kontrol survey yang mestinya<br />

disediakan untuk pemeriksaan dan pengontrolan aktifitas pekerjaan pelebaran<br />

timbunan dan pelebaran perkerasan yang sedang berlangsung.<br />

Pada beberapa lokasi timbunan untuk pelebaran jalan telah dilaksanakan dengan<br />

metode kerja yang menghasilkan lereng timbunan yang sangat curam seperti<br />

ditunjukkan pada foto berikut.<br />

Gambar 16 Dua dari beberapa lokasi dimana lereng timbunan lebih curam dibanding<br />

rencana/desain<br />

Keadaan ini sudah didiskusikan dengan Kontraktor dan juga dibahas di dalam<br />

rapat penutupan audit, dan ini dimasukkan dalam Temuan Audit No. 02.<br />

Dipercaya bahwa program Kontraktor adalah nantinya akan memotong lereng<br />

tersebut untuk kembali membentuk kemiringan lereng yang benar yaitu 1V : 2H<br />

dan bahwa mereka mempertimbangkan hal ini dalam lebar konstruksi.<br />

Pemadatan<br />

Pemadatan yang memadai untuk segmen jalan eksisting yang diperlebar selalu<br />

merupakan hal penting. Hal ini seringkali tidak dilakukan dengan baik. Auditor<br />

melakukan pengujian DCP pada bagian pelebaran jalan di beberapa lokasi<br />

dimana agregat Base Kelas B sudah dipasang. Hasil dari pengujian ini, terlepas<br />

dari dua lokasi, memberikan hasil yang dapat diterima.<br />

B2.5.5.2<br />

Konstruksi Bahu Jalan<br />

Di dalam <strong>laporan</strong> ini dimaksudkan bahwa konstruksi bahu jalan mengacu ke<br />

bagian dari pelebaran jalan dan/atau rehabilitasi bagian di atas elevasi tanah<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 37


Bagian B – Laporan Teknis<br />

dasar sebagai bagian dari struktur jalan, dan mulai dari elevasi tanah dasar ke<br />

bawah dibahas di bawah item Pekerjaan Tanah dan Pelebaran Jalan atau<br />

Penyiapan Badan Jalan (Grade Preparation).<br />

Oleh karena itu untuk penyiapan bahu jalan pada Paket ESR-02 hingga hari ini<br />

termasuk dalam bagian-bagian jalan tersebut dimana Base B dan Base A telah<br />

ditempatkan/dipasang pada bahu jalan seperti ditunjukkan pada gambar berikut<br />

ini.<br />

Gambar 17 Tipikal Rencana Bahu Jalan<br />

Konstruksi bahu jalan dengan Base B dan Base A yang sudah dikerjakan hingga<br />

saat ini terlihat bagus. Auditor melakukan pengujian DCP pada tanah dasar di<br />

bawah lapisan Base B pada bahu jalan di beberapa lokasi, dan pengujianpengujian<br />

ini memberikan hasil yang secara umum dapat diterima.<br />

B2.5.5.3<br />

Elevasi<br />

Penyiapan Tanah Dasar (Grade Preparation)<br />

Telah dicatat pada Bagian B2.5.3 di atas bahwa pengendaian survey pada<br />

proyek ini tidaklah dilaksanakan sebagaimana mestinya. Untuk segmen-segmen<br />

dimana pekerjaan penyiapan badan jalan sedang berlangsung selama waktu<br />

audit ini dilaksanakan, jumlah patok-patok sementara (lift pegs) tidak memadai<br />

untuk memeriksa ketepatan penyiapan badan jalan tersebut. Namun demikian, di<br />

sebagian besar lokasi elevasi dan lebar dari penyiapan badan jalan ini secara<br />

umum terlihat sebagaimana ditentukan. Sekalipun demikian telah dicatat bahwa<br />

pada penyiapan badan jalan untuk pelebaran perkerasan tidak dibuat dengan<br />

bertangga (bench) dengan kemiringan yang benar. Desain mensyaratkan untuk<br />

semua lapisan konstruksi dibuat kemiringan sebesar 3% menjauh dari as jalan,<br />

kecuali untuk bagian-bagian superelevasi dari jalan. Dan kemiringan di dalam<br />

bahu jalan yang telah selesai adalah 5%. Demikianlah, seperti yang ditunjukkan<br />

paa gambar di atas, kemiringan permukaan bahu jalan adalah 5% dan untuk<br />

menjaga ketebalan rencana lapisan-lapisan Base B dan base A maka bagian<br />

atas tanah dasar, bagian atas Base B dan bagian atas Base A semuanya harus<br />

dibentuk kemiringan 5%.<br />

Auditor mencatat bahwa Kontraktor sedang melakukan pekerjaan penyiapan<br />

tanah dasar untuk pelebaran perkerasan dengan kemiringan permukaan<br />

mengarah ke perkerasan eksisting, seperti ditunjukkan pada foto-foto berikut ini.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 38


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Kemiringan melintang yang<br />

keliru<br />

Gambar 18 Bench (trap) Pelebaran Perkerasan dibentuk kemiringan ke arah<br />

perkerasan, dan tidak kearah menjauhi perkerasan sebagaimana disyaratkan.<br />

Keadaan ini telah didiskusikan dengan Kontraktor di lapangan, dan telah<br />

diperbaiki dengan segera. Dan hal ini juga telah didiskusikan lagi pada rapat<br />

penutupan audit dan dimasukkan di dalam <strong>laporan</strong> ini sebagai Temuan Audit No.<br />

03.<br />

Material<br />

Material yang digunakan untuk penyiapan badan jalan di dalam zona pelebaran<br />

perkerasan memiliki mutu yang baik, diperoleh dari hasil galian pada bagian<br />

permukaan tanah di quarry di Sta. 22+000.<br />

B2.5.5.4<br />

Pekerjaan Base “B”<br />

Kontraktor telah melaksanakan pekerjaan konstruksi lapis pondasi (Base) Kelas<br />

B di beberapa segmen pendek dari jalan proyek. Secara umum penampilan<br />

pekerjaan bagus dan profil jalan tampak sesuai yang direncanakan. Namun<br />

demikian, sehubungan dengan tidak memadainya jumlah patok-patok kontrol<br />

elevasi dan bench mark sementara (TBMs) di lapangan, menjadi sulit untuk<br />

menentukan apakah elevasi-elavasi, bentuk lengkung jalan dan potongan<br />

melintang secara umum sudah benar sesuai dengan desain atau tidak.<br />

Gambar 19 Pekerjaan/Konstruksi Lapis Pondasi (Base) Kelas B<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 39


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Auditor telah melakukan pemeriksaan terhadap ketebalan lapisan Base B di dua<br />

lokasi sebagai berikut:<br />

AGREGAT BASE KELAS “B”<br />

Station<br />

Ketebalan yang<br />

diperolah<br />

Rencana<br />

Lebar Base B<br />

9+450 L 19.00cm 20cm ± 1 9.40m (OK)<br />

10+550 L 24.00cm 20cm ± 1 9.40m (OK)<br />

Table 1 Ketebalan Agregat Base B<br />

Ketebalan lapisan dan lebar perkerasan ini dapat diterima.<br />

B2.5.5.5<br />

Pekerjaan Base “A”<br />

Pada waktu audit ini dilaksanakan, Kontraktor sedang menyelesaikan satu<br />

segmen pendek pekerjaan Base A mulai dari sekitar Sta. 11+700 (di dekat base<br />

camp mereka) ke depan.<br />

Auditor meminta Kontraktor untuk menyapu (menggunakan power broom)<br />

sebagian dari permukaan lapisan Base A ini, dan telah dicatat bahwa permukaan<br />

lapisan base A tersebut kokoh dan menampakkan mosaik yang bagus. Namun<br />

demikian, masih dijumpai adanya sedikit/beberapa depresi ringan pada<br />

permukaan yang telah selesai dikerjakan, dan telah disarankan kepada<br />

Kontraktor bahwa depresi ringan tersebut harus diisi dengan campuran dan<br />

dipadatkan tersendiri sebelum melaksanakan pekerjaan aspal lapis pertama.<br />

Berikut ini adalah ketentuan Spesifikasi.<br />

6.3.6.1 Penyiapan Permukaan Yang Akan Dilapisi<br />

a) Bilamana permukaan yang akan dilapisi termasuk perataan setempat dalam<br />

kondisi rusak, menunjukkan ketidakstabilan, atau permukaan aspal lama telah<br />

berubah bentuk secara berlebihan atau tidak melekat dengan baik dengan<br />

lapisan di bawahnya, harus dibongkar dengan cold milling machine, dikupas atau<br />

diserut dengan cara lainnya, semua bahan yang lepas atau lunak harus dibuang.<br />

Permukaannya harus dibersihkan dan/atau diperbaiki dengan campuran<br />

aspal atau bahan lain yang disetujui oleh Direksi Pekerjaan.<br />

SSE RSC telah disarankan untuk memastikan bahwa tindakan ini dilaksanakan<br />

sebagaimana mestinya.<br />

Elevasi<br />

Sebagaimana telah dicatat pada Bagian B2.5.5.4 di atas dan Bagian B2.5.3,<br />

kontrol survey pada proyek ini tidak dilaksanakan sebagaimana diharapkan dan<br />

oleh karenanya di dalam waktu audit ini tidaklah memungkinkan untuk<br />

melakukan pengesekan secara fisik mengenai ketepatan elevasi perkerasan final<br />

pada lapis pondasi (Base) Kelas A yang telah selesai. Namun demikian, cukup<br />

wajar untuk dikatakan bahwa kesan secara keseluruhan dari bentuk perkerasan<br />

dan potongan melintang jalan terlihat cukup bagus.<br />

Auditor telah melaksanakan pemeriksaan ketebalan lapisan Base A pada dua<br />

lokasi sebagai berikut:<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 40


Bagian B – Laporan Teknis<br />

AGREGATE BASE KELAS “A”<br />

Station<br />

Ketebalan yang<br />

diperolah<br />

Rencana<br />

Lebar Base A<br />

11+700 R 25.00cm 20cm ± 1 9.40m (OK)<br />

12+150 L 23.50cm 20cm ± 1 9.40m (OK)<br />

Table 2 Ketebalan lapisan Agregat Base Kelas A<br />

Kelebihan ketebalan lapisan Base A adalah keuntungan bagi Pemilik tetapi<br />

merupakan biaya yang lebih tinggi yang tidak perlu bagi Kontraktor. Kelebihan<br />

ketebalan tersebut menunjukkan bahwa mungkin elevasi lapisan Base B tidak<br />

benar dan material Base tambahan harus digunakan untuk mencapai elevasi<br />

perkerasan yang benar.<br />

Adalah penting bagi Kontraktor untuk memasang kembali kontrol-kontrol elevasi<br />

ini di sepanjang proyek, karena penggunaan material yang lebih banyak dari<br />

pada yang diperlukan adalah biaya langsung bagi Kontraktor yang juga<br />

berdampak terhadap waktu dan produksi pekerjaan untuk memproduksi material<br />

tambahan yang digunakan.<br />

B2.5.5.6<br />

Pekerjaan/Konstruksi Base “S”<br />

Kontraktor belum melaksanakan pekerjaan lapis pondasi (base) “S”.<br />

B2.5.6<br />

Penyiapan Permukaan<br />

Penyiapan permukaan dalam konteks <strong>laporan</strong> ini mengacu kepada penyiapan<br />

lapisan pondasi Base “A” yang siap untuk aplikasi lapis resap pengikat (prime<br />

coat). Ini termasuk penyapuan, penutupan lubang (jika diperlukan), spot priming<br />

(jika diperlukan) dan secara umum memastikan bahwa permukaan lapisan sudah<br />

kokoh (tight), memiliki tekstur batu mosaik yang baik dan siap untuk pelapisan<br />

dengan lapis resap pengkat (prime coat).<br />

Pada saat Audit dilaksanakan Kontraktor belum sepenuhnya sampai pada<br />

tahapan ini, tetapi diketahui bahwa Kontraktor telah melakukan pelapisan prime<br />

coat pada segmen pendek dari lapisan Base A yang telah selesai pada hari<br />

setelah tim Audit meninggalkan lapangan. (mengacu ke Bagian B2.5.5 di atas<br />

mengenai kemungkinan kesiapan untuk aplikasi/pelapisanprime coat).<br />

B2.5.7<br />

Prime Coat<br />

Kontraktor belum melaksanakan aplikasi prime coat apapun pada jalan proyek<br />

hingga saat atau selama waktu Audit. Namun demikian, Kontraktor telah<br />

melaksanakannya pada jalan lokal yang digunakan sebagai segmen percobaan<br />

untuk perkerasan aspal. Jalan lokal tersebut telah disapu menggunakan power<br />

broom tetapi sayangnya konfigurasi dari power broom ini tidak benar dan tidak<br />

dapat membersihkan permukaan jalan secara memadai.<br />

Power broom tersebut disetel pada arah sudut tegak lurus terhadap arah<br />

pergerakan traktor penariknya dan oleh karenanya hanya menyapu material di<br />

bagian depan broom tapi tidak dari perkerasan sebagaimana diperlukan untuk<br />

membersihkan permukaan secara memadai.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 41


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Broom tidak dapat disetel serong sehingga tidak dapat menyapu secara memadai<br />

Auditor menjelaskan kepada Kontraktor bahwa prinsip dari penyapuan<br />

permukaan jalan (menggunakan power broom) tersebut adalah serupa dengan<br />

penggunaan motor grader untuk mendorong material ke arah samping dengan<br />

sudut miring dari pisau, dan mendemonstrasikan kepada Kontraktor mengenai<br />

bagaimana broom tersebut harus dimodifkasi untuk dapat menyapu dengan<br />

benar. Kontraktor menyampaikan bahwa Kontraktor akan melakukan/membuat<br />

modifikasi yang diperlukan atas broom tersebut.<br />

B2.5.8<br />

Tack Coat<br />

Selama waktu Audit, Kontraktor belum sampai pada tahapan untuk aplikasi tack<br />

coat pada perkerasan.<br />

B2.5.9<br />

Pekerjaan Aspal Beton<br />

Kontraktor belum sampai pada tahapan pelaksanaan pekerjaan perkerasan aspal<br />

pada jalan proyek, tetapi telah menyiapkan rencana campuran aspal (asphalt mix<br />

design/AMD) dan sedang dalam proses pelaksanaan pekerjaan aspal pada<br />

segmen percobaan di jalan lokal yang telah dipersiapkan dan dilapisi dengan<br />

prime coat sebagaimana diuraikan secara rinci pada bagian B2.5.7 di atas.<br />

Trial/percobaan penghamparan aspal ini telah dilaksanakan pada tanggal 30 dan<br />

31 Maret 2011.<br />

Peralatan Pekerjaan dan Kondisinya<br />

Paver (Asphalt Finisher)<br />

Mesin penghampar aspal (asphalt finisher) yang digunakan untuk segmen<br />

percobaan kondisinya tidak bagus.<br />

Pelat samping (cheek plates) dari skirt penghampar telah longgar/goyah<br />

sehingga tidak dapat mengisi secara memadai jalur tepi penghamparan<br />

campuran selama proses penghamparan;<br />

Mesin penghampar (asphalt finisher) tidak memiliki rantai pemandu di bagian<br />

depan operator untuk menggerakkan mesinnya secara benar pada garis yang<br />

seusai dengan perkerasan yang akan dilapisi;<br />

Rantai penggerak utama untuk pendorong/pengayuh aspal melompat ke atas<br />

sprocket dan perlu suatu penyesuaian atau perbaikan;<br />

Tidak nampak adanya penggetar (vibrator) atau pemadatan pada screed bar<br />

(batang perata).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 42


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Mesin asphalt finisher bocor (mengeluarkan minyak dieselnya).<br />

Asphalt Finisher tersebut ternyata belum diservis dan perlu perawatan penting<br />

sebelum digunakan untuk proyek.<br />

Situasi ini telah didiskusikan dengan Kontraktor dan RSC di lapangan dan juga di<br />

dalam rapat penutupan audit. Detail kondisi paver (asphalt finisher) tersebut<br />

tercakup di dalam <strong>laporan</strong> ini, di dalam Temuan Audit No. 13.<br />

Pelat samping (Cheek<br />

plates) sangat goyah<br />

Gambar 20 Percobaan Pertama Pengaspalan pada Jalan Lokal<br />

Spesifikasi Umum 6.3.4.10 Peralatan Penghamparan dan Pembentukan,<br />

menguraikan secara jelas mengenai persyaratan-persyaratan bagi<br />

mesin/peralatan penghamparan aspal (aspal finisher).<br />

Peralatan Pemadatan<br />

Mesin gilas roda baja dan mesin gilas roda karet tersedia di lapangan.<br />

Sistem penyiraman untuk roda pada penggilas roda baja selama uji-coba (trial)<br />

tidak berfungsi sebagaimana layaknya, dan Kontraktor menugaskan salah satu<br />

staf/pegawainya untuk menyeka roda baja tersebut sementara mesin sedang<br />

bekerja. Hal ini merupakan praktek yang sangat berbahaya dan beresiko akan<br />

terjadinya kecelakaan yang mana pegawai tersebut mungkin tergilas roda. Ini<br />

merupakan hal/issue keselamatan yang utama.<br />

Selama pelaksanaan uji-coba (trial), proses ini diinterupsi untuk periode yang<br />

diperpanjang sehubungan dengan kerusakan peralatan. Selama waktu tersebut<br />

Auditor mendapatkan temperatur aspal yang berada di dalam paver (mesin<br />

penghampar) dan yang telah dihampar di atas jalan namun belum dipadatkan.<br />

Pekerjaan pemadatan dimulai sebelum temperatur aspal turun dibawah batas<br />

minimal yang diijinkan untuk itu. Sepanjang pekerjaan ini tidak dilaksanakan<br />

pada jalan proyek tidak menjadi masalah penting bagi proyek, tetapi perlu untuk<br />

menyarankan kepada Kontraktor untuk mengatasi permasalahan tersebut<br />

terlebih dahulu sebelum diijinkan untuk memulai pekerjaan pada jalan proyek.<br />

B2.5.9.1<br />

Lapisan Aspal Pondasi (AC-Base)<br />

Lapisan Aspal Pondasi (AC-Base) tidak ditetapkan untuk proyek ini.<br />

B2.5.9.2<br />

Lapisan Aspal Binder Course (AC-Binder Course)<br />

Belum ada lapisan Aspal Binder yang dipasang/ditempatkan pada jalan proyek<br />

pada saat Audit dilakukan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 43


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2.5.9.3<br />

Aspal Wearing Course<br />

Belum ada lapisan aspal wearing course yang ditempatkan pada jalan proyek<br />

pada saat Audit dilakukan.<br />

B2.6 Jembatan dan Struktur Utama Lainnya<br />

B2.6.1<br />

Jembatan<br />

Pada saat Audit, pekerjaan jembatan yang telah dimulai baru ada di jembatan di<br />

Sta. 19+266 dimana sebuah jembatan baru akan dibangun untuk melayani/<br />

menyesuaikan dengan usulan/rencana alinyemen jalan.<br />

Pekerjaan pada lokasi jembatan pada saat itu mencakup pemboran (drilling)<br />

untuk pondasi tiang bor (bored pile), fabrikasi penulangan kerangka untuk<br />

konstruksi tiang dan penyelesaian beberapa tiang bor.<br />

Gambar 21 Lokasi Jembatan Baru di Sta. 19+266<br />

Tiang Bor yang telah<br />

selesai<br />

Penulangan<br />

Kerangka Tiang<br />

Rehabilitasi unuk beberapa jembatan termasuk dalam program tetapi pekerjaan<br />

ini belum dilaksanakan.<br />

B2.6.2<br />

Dinding Penahan<br />

Di dalam konteks proyek ini, dinding penahan dapat dianggap sebagai struktur<br />

utama lainnya sebagaimana dinding-dinding penahan ini cukup besar dan<br />

panjang.<br />

Auditor mengidentifikasi 2 (dua) hal penting pada pekerjaan dinding penahan ini,<br />

yaitu:<br />

Dinding penahan tersebut telah dibangun tanpa lapisan penyaring yang<br />

disyaratkan.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 44


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Tidak ada bukti bahwa penimbunan kembali terhadap dinding penahan ini<br />

telah dilakukan/dibuat dengan cara bertangga (benched) secara memadai.<br />

Dua dari beberapa lokasi dimana dinding penahan yang besar telah dibangun<br />

tanpa pemasangan lapisan penyaring (filter) yang ditetapkan.<br />

Di beberapa tempat, dinding penahan ini sangat tinggi, seperti di Sta. 21+800<br />

tinggi dinding sekitar 6 meter (pada sisi luar) dan sekitar 4 meter (sisi dalam).<br />

6.00m<br />

4.00m<br />

Tidak jelas apakah timbunan ini<br />

dibuat trap (benched) ke dalam<br />

tanah dasar eksisting,<br />

sebagaimana disyaratkan di<br />

dalam Spesifikasi, atau tidak.<br />

Gambar 22 Tipikal Keadaan Pekerjaan Dinding Penahan, tidak dipasang Lapisan<br />

Penyaring<br />

Lapisan<br />

Penyaring<br />

Gambar 23 Ketentuan Desain untuk Lapisan Penyaring<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 45


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Kontraktor telah memberikan konfirmasi bahwa lapisan penyaring tersebut belum<br />

dipasang. Dan dipercaya bahwa Kontraktor akan memasang lapisan filter<br />

tersebut nantinya, sebagaimana Kontraktor menjelaskan bahwa konstruksi<br />

timbunan kembali yang telah dipasang akan digali (menggunakan excavator)<br />

hingga kedalaman yang diperlukan untuk memasang lapisan filter di belakang<br />

dinding penahan tersebut.<br />

Ini akan merupakan tugas utama untuk menggali celah selebar 200 mm yang<br />

diperlukan untuk memasang lapisan filter pada tahap ini. Selain itu adalah<br />

penting bahwa lapisan penyaring ini dipasang terus ke bawah sampai ke lubanglubang<br />

sulingan (weep holes), jika tidak maka lapisan penyaring ini justru akan<br />

menjadi perangkap (kantong) air di belakang dinding.<br />

Pada tahap ini direkomendasikan agar Kontraktor menyiapkan pernyataan<br />

metode kerja secara menyeluruh yang menjelaskan secara rinci mengenai<br />

bagaimana melaksanakan pekerjaan ini dan mendapatkan persetujuan dari<br />

Engineer.<br />

Permasalahan ini telah didiskusikan dengan Kontraktor di lapangan dan juga di<br />

dalam rapat penutupan audit. Secara rinci tercakup di dalam Temuan Audit No.<br />

01.<br />

B2.7 Penjadwalan Pekerjaan<br />

Penjadwalan Pekerjaan untuk beberapa kegiatan di lapangan dapat lebih<br />

ditingkatkan dimana hal ini akan memberikan manfaat langsung bagi Kontraktor,<br />

pengendara kendaraan bermotor dan masyarakat setempat. Contoh untuk hal ini<br />

adalah:<br />

(i) Memastikan bahwa tanah dasar di bawah zona pelebaran perkerasan<br />

dibentuk, dipadatkan, dikeringkan/disediakan drainase yang memadai, dan<br />

dilapisi dan dipadatkan dengan lapisan agregat Base B di sepanjang<br />

segmen yang dapat diselesaikan pada tahap itu setiap harinya (pada satu<br />

hari yang sama). Ini penting terutama selama periode musim hujan;<br />

(ii) Memastikan bahwa kemiringan melintang desain dijaga/disediakan pada<br />

semua lapisan struktur jalan mulai dari permukaan tanah dasar ke atas. Hal<br />

ini akan memberikan fungsi drainase dan meminimalkan penundaan/<br />

pemunduran waktu sehubungan dengan kondisi basah;<br />

(iii) Memastikan bahwa semua bagian pekerjaan dapat mengalirkan air (drain)<br />

secara memadai dan tidak akan mengakumulasi air selama periode musim<br />

hujan.<br />

Item (iii) berkaitan dengan kondisi khusus di lapangan dimana dinding penahan<br />

tanah telah dibangun pada setiap sisi jalan pada titik/lokasi alinyemen jalan yang<br />

rendah, yang akan dapat menjebak (menjadi perangkap bagi) air dengan jumlah<br />

(volume) yang sangat besar jika terjadi hujan lebat. Keadaan ini ditunjukkan pada<br />

foto berikut ini.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 46


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Air akan terakumulasi<br />

pada daerah rendah ini<br />

Gambar 24 Lokasi ini memiliki lengkungan ke bawah dengan bagian yang rendah di<br />

sepanjang dinding penahan. Pada sisi jalan yang lain tidak terdapat dinding<br />

penahan.<br />

Pada saat Audit, ditemukan adanya dua situasi yang serupa dengan situasi yang<br />

diuraikan di atas pada proyek ini. Penjadwalan pekerjaan yang baik akan membuat<br />

daerah-daerah/area-area yang sudah ditimbun kembali semacam ini sampai pada<br />

tingkatan yang tidak membiarkan/menyebabkan terkumpulnya air dan lunaknya<br />

tanah dasar. Penimbunan kembali sesegera mungkin pada area-area ini akan<br />

dapat memastikan tidak terjadinya penundaan pekerjaan yang dikarenakan tanah<br />

dasar yang basah dan juga memberikan kemudahan perjalanan bagi lalu lintas<br />

dan masyarakat setempat.<br />

B2.8 Peralatan Pekerjaan<br />

Kontraktor memiliki sebagian besar peralatan yang diperlukan di lapangan.<br />

Beberapa diantaranya seperti penghampar aspal, memerlukan perawatan/<br />

perbaikan yang lebih baik.<br />

Power broom memerlukan modifikasi untuk memungkinkan dapat bekerja secara<br />

efektif (lihat Bagian 2.5.7 di atas).<br />

Kontraktor tidak mempunyai pad foot roller di lapangan sebagaimana ditentukan di<br />

dalam catatan desain.<br />

B2.9 Pengendalian Lalu Lintas<br />

Pengendalian lalu lintas di lapangan perlu ditingkatkan. Selama waktu Audit<br />

terdapat dua lokasi dimana excavator sedang melakukan pemuatan ke dalam<br />

dump truck di jalan dengan cara memutarkan belalainya (slewing) dari salah satu<br />

sisi jalan dan untuk mengisi dummp truck yang berada di sisi jalan yang lainnya.<br />

Dalam kedua kejadian ini tidak ada pengendalian lalu lintas dan oleh karenanya<br />

merupakan sebuah permasalahan keselamatan lalu lintas.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 47


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Gambar 25 Dua peristiwa dimana tidak adanya pengendalian lalu lintas merupakan<br />

permasalahan keselamatan lalu lintas<br />

Salah satu hal yang didiskusikan pada rapat penutupan audit adalah bahwa hal<br />

itu berhubungan dengan kecepatan alalu lintas yang melewati daerah/area<br />

pekerjaan. Telah dicatat oleh Auditor bahwa tidak ada rambu pembatasan<br />

kecepatan di manapun pada proyek ini.<br />

Telah disetujui oleh semua pihak di dalam rapat penutupan bahwa rambu<br />

peringatan pada umumnya menyarankan batas kecepatan maksimum adalah 40<br />

km/jam di sepanjang jalan proyek, sedangkan di setiap lokasi pekerjaan akan<br />

dipasang rambu pengurangan kecepatan menjadi maksimum 15 km/jam.<br />

Mengenai hal ini tercakup di dalam <strong>laporan</strong> ini sebagai Temuan Audit No. 10).<br />

B2.10 Rambu-rambu Lalu Lintas<br />

Kontraktor mempunyai sejumlah rambu-rambu lalu lintas di lapangan, tetapi di<br />

beberapa lokasi masih terdapat rambu lalu lintas yang kurang/tidak ada, dimana<br />

hal ini berpotensi berbahaya bagi lalu lintas Contoh-contoh untuk ini ditunjukkan<br />

pada foto-foto berikut.<br />

Gambar 26 Galian gorong-gorong besar, tidak ada rambu-rambu lalu lintas<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 48


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Gambar 27 Alat pemancangan (Pile driver) diparkir di jalan. Tidak ada ramburambu.<br />

Situasi ini telah didiskusikan secara rinci dalam rapat penutupan dan juga<br />

tercakup di dalam <strong>laporan</strong> ini pada Temuan Audit No. 04<br />

B2.11 Pemeliharaan Jalan<br />

Kontraktor sudah dan sedang melakukan pemeliharaan jalan tetapi hal ini telah<br />

berkurang. Keadaan jalan pada saat ini memerlukan pemeliharaan untuk<br />

mengembalikan kondisi jalan proyek ke standar yang dapat diterima. Secara<br />

khusus, jalan pengalihan sementara pada lokasi pekerjaan jembatan baru pada<br />

alinyemen jalan di Sta. 19+266 memerlukan perhatian serius mengingat<br />

posisinya yang berada pada tikungan pada sebuah lembah dan telah/sedang<br />

menjadi sangat lembek.<br />

Gambar 28 Jalan eksisting sebagai jalur pengalihan di Sta. 19+266<br />

B2.12 Beban Sumbu<br />

Kontraktor hingaa saat ini mengoperasikan dua jenis truk dengan konfigurasi 6<br />

roda (2 sumbu) yang berbeda.<br />

Salah satu dari dua jenis truk tersebut memipunyai kapasitas muatan sekitar 7<br />

meter kubik dan seluruh berat total menjadi sekitar 21 ton ke atas sebagaimana<br />

yang disaksikan oleh Auditor pada jembatan timbang yang berada di base camp.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 49


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Gambar 29 Tipikal truck kapasitas 7 meter kubik yang digunakan untuk<br />

mengangkut material agregat jalan ke lapangan<br />

Ini adalah jenis unit truck dengan berat total 21 ton.<br />

Dipercaya bahwa unit truk yang lain mempunyai kapasitas angkut sekitar 12-13<br />

meter kubik atau suatu berat total sekitar 32 ton ke atas.<br />

Gambar 30 Tipikal truk dengan kapasitas angkut 13 meter kubik yang digunakan<br />

untuk pengangkutan material dari lokasi quarry ke lokasi unit pemecah batu<br />

(crushing plant)<br />

Catatan ketinggian ekstra pada body dia atas truk. Unit truk jenis ini dapat<br />

membawa 13 meter kubik muatan dan berat totalnya akan menjadi 32 ton ke<br />

atas.<br />

Berlanjutnya penggunaan unit-unit ini yang secara keseluruhan membebani jalan<br />

proyek akan benar-benar mengurangi umur layanan dari fasiitas/konstruksi yang<br />

telah selesai dibangun. Umur rencana dari fasilitas/konstruksi adalah untuk<br />

periode 15 tahun yang berarti 0.508X10^6 ESA dan merupakan suatu beban<br />

ringan.<br />

Truk 7 meter kubik di atas 2 sumbu akan mempunyai beban sekitar 15 ton pada<br />

sumbu roda belakang dan 6 ton pada sumbu roda depan.<br />

Ini akan memberikan:<br />

15<br />

8.2<br />

4<br />

6<br />

5.4<br />

4<br />

12.72<br />

sumbu standar (standard axles) per truk bermuatan.<br />

Itu adalah setiap beban dengan truk jenis ini yang memberikan kerusakan<br />

eqivalen terhadap jalan sekitar 12.72 truk bermuatan secara legal (yang<br />

diijinkan).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 50


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Truk 2 sumbu dengan kapasitas 13 meter kubik akan mempunyai berat sekitar 22<br />

ton pada sumbu roda belakang dan 9.6 ton pada sumbu roda depan.<br />

Ini akan memberikan:<br />

22<br />

8.2<br />

4<br />

9.6<br />

5.4<br />

4<br />

61<br />

Itu adalah setiap beban dengan truk jenis ini yang memberikan kerusakan<br />

eqivalen terhadap jalan sekitar 61 truk bermuatan secara legal (yang diijinkan).<br />

Truk dengan kapasitas 13 meter kubik itu sedang mengangkut seluruh material<br />

untuk unit pemecah (crushing) dari quarry yang berada di atas bukit di Kasipute<br />

di Sta. 22+000. Truk bermuatan tersebut berjalan sepanjang 10 km melewati<br />

jalan proyek ke arah kembali menuju base camp. Jika kami mengasumsikan 20<br />

trip (perjalanan) setiap harinya maka selama 12 bulan periode konstruksi bagian<br />

jalan ini akan mengalami, selama 6 hari setiap minggu, beban sumbu standar<br />

sebagai berikut:<br />

1<br />

1.02<br />

312 20 61<br />

0.2<br />

1<br />

380,640<br />

setengah dari umur rencana jalan.<br />

ESA, dimana hal ini lebih besar dibanding<br />

Jika kita tambahkan, truk kapasitas 7 meter kubik yang lebih kecil mengangkut<br />

kembali material yang telah diproses menuju lokasi pekerjaan jalan melewati<br />

periode 1 tahun dengan, katakan, 16 dari truk-truk kapasitas 7 meter kubik per<br />

hari, untuk 6 hari setiap minggu, kita akan dapatkan:<br />

312<br />

16<br />

12.72<br />

1<br />

1.02<br />

0.2<br />

1<br />

63,498<br />

ESA<br />

Ini mempunya dampak yang besar terhadap jalan di sekitar base camp,<br />

sebagaimana ESA ini dikombinasi dengan lalu lintas normal memungkinkan umur<br />

rencana perkerasan akan dicapai dalam waktu 1 tahun, dan bukan 15 tahun<br />

seperti yang telah ditentukan.<br />

TFAC menyarankan 3 pendekatan terhadap masalah ini:<br />

1 Membatasi muatan pada semua truk hingga 10 ton pada setiap sumbu roda<br />

belakang dan 5 ton pada sumbu roda depan. Ini dirinci di dalam Temuan<br />

Audit No. 11.<br />

2 Jangan menempatkan/menghampar aspal pada segmen jalan dimana<br />

kendaraan-kendaraan sangat berat sedang melintasinya sampai sebagian<br />

besar dari pengangkutan itu selesai. Untuk hal ini Kontraktor perlu berpikir<br />

ulang mengenai pengoperasian pekerjaannya,<br />

3 Menjadwalkan/memprogramkan truk pengangkutan agar truk-truk itu berjalan<br />

di sepanjang jalan yang tidak diperkeras di setiap sisi dari as jalan, dengan<br />

roda-roda terluarnya memadatkan jalur roda terluar dari konstruksi baru yang<br />

direncanakan. Prosedur ini akan membantu memadatkan area-area<br />

pekerjaan tanah dasar yang meragukan. Jika ini dilakukan sebelum<br />

penghamparan aspal maka akan menjadikan sangat sedkit penurunan<br />

(konsolidasi) selama umur layanan pekerasan dan penurunan jangka pendek<br />

yang terjadi selama proses pengangkutan material adalah jauh lebih mudah<br />

untuk diperbaiki daripada jika hal itu dilakukan setelah aspal dihampar/<br />

dipasang.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 51


Bagian B – Laporan Teknis<br />

B2.13 Permasalahan Keselamatan<br />

Permasalahan keselamatan paa proyek ini utamanya berhubungan dengan:<br />

Tidak cukupnya rambu-rambu lalu lintas (Audit Finding No.04)<br />

Tidak adanya rambu-rambu pembatasan kecepatan lalu lintas di<br />

sepanjang proyek (Audit Finding No.10)<br />

Pekerja kontraktor yang membersihkan roda mesin gilas pada saat mesin<br />

gilas sedang berjalan.<br />

Peralatan bekerja dan bermanuver (gerakan memutar) di atas jalan tanpa<br />

pengendalian lalu lintas (Audit Finding No.04)<br />

Debu yang mengaburkan lalu lintas (pandangan mata) dan berbahaya.<br />

B2.14 Permasalahan Lingkungan<br />

Permasalahan lingkungan yang utama di lapangan adalah adanya gangguan<br />

debu. Ini dibahas dalam Audit Finding No.12.<br />

B2.15 Pengujian Pekerjaan dan Material oleh TFAC<br />

Tim TFAC telah melakukan pengujian di lapangan dan juga mengambil sampel<br />

untuk pengujian laboratorium. Hasil pengujian dan analisanya disajikan pada<br />

Lampiran 1.<br />

B2.16 Permasalahan Desain<br />

Dengan semua proyek dari hal yang paling penting, terutama dalam hal terrain<br />

jenis ini, diperkirakan akan ada kebutuhan beberapa perubahan desain. Ini<br />

merupakan hal yang biasa terjadi dan biasanya dipertimbangkan dalam proyek<br />

mencakup jumlah/hitungan sementara (provisional sum) atau dengan item<br />

pekerjaan harian (day-works) yang diperuntukkan bagi kegiatan-kegiatan tertentu<br />

(spesifik) seperti yang dialami/terjadi pada proyek-proyek lain yang serupa di<br />

negeri ini. Alasan hal ini terjadi adalah bahwa paa umumnya tidak mungkin untuk<br />

mengidentifikasi secara menyeluruh semua permasalahan tanah yang<br />

tersembunyi atau semua permasalahan hidrologi kecuali jumlah dana untuk itu<br />

tersedia sepenuhnya pada tahap penyelidikan lapangan. Meskipun kemudian<br />

beberapa permasalahan geologi dan hidrologi tidak teridentifikasi sepenuhnya<br />

tetapi muncul setelah pekerjaan dimulai dan daerah pekerjaan dibuka.<br />

Permasalahan pembebasan lahan dan lokasi untuk out let saluran drainase yang<br />

tepat seringkali menjadi masalah ketika pekerjaan dimulai.<br />

Konsultan RSC bekerjasama dengan Kontraktor sudah mengidentifikasi sejumlah<br />

kecil kebutuhan perubahan desain dan hal ini pada saat ini variation order terkait<br />

dengan persoalan tersebut sedang dalam persiapan.<br />

Auditor telah mengidentifikasi sejumlah kecil lagi perubahan desain yang<br />

diperlukan, sebagai berikut:<br />

1) Lereng Galian<br />

Terdapat beberapa lokasi di sepanjang jalan proyek dimana lereng galian<br />

telah longsor dan dalam beberapa hal sedang keberadaan membahayakan<br />

tiang-tiang utilitas (tiang listrik).<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 52


Bagian B – Laporan Teknis<br />

Permasalahan ini telah didiskusikan dengan Kontraktor dan RSC di<br />

lapangan dan juga pada rapat penutupan audit. Dan secara rinci tercakup<br />

di dalam Temuan Audit (Audit Finding) No.16.<br />

Foto-foto lokasi longsor pada lereng galian berikut ini diambil di Sta. 2+200<br />

dan ini meluas hingga sepanjang sekitar 40 meter. Kedalaman/ketinggian<br />

daerah yang terpengaruh oleh longsoran terlihat bervariasi mulai dari<br />

sekitar 2-3 meter hingga 10-15 meter. Longsoran–longsoran ini berjarak 5-<br />

6 meter dari jalan. Terdapat beberapa area/lokasi longsoran dari lereng<br />

galian di sepanjang proyek.<br />

Telah disetujui di dalam rapat penutupan audit bahwa RSC, bekerjasama<br />

dengan Kontraktor, akan mengidentifikasi semua area yang bermasalah<br />

dan merekomendasikan solusi yang tepat kepada Engineer guna<br />

mengatasi permasalahan tersebut.<br />

Meskipun situasi ini bukanlah merupakan ketidaksesuaian pekerjaan (non<br />

conformity), namun suatu variasi akan diperlukan untuk memperbaiki<br />

pekerjaan ini.<br />

2) Outlet Gorong-Gorong<br />

Ada beberapa lokasi dimana outlet gorong-gorong mengalir menuruni<br />

lereng yang curam. Dalam banyak hal lereng-lereng ini mengandung tanah<br />

lunak yang mudah tergerus (erodible). Beberapa bentuk perlindungan<br />

terhadap erosi perlu ditambahkan pada lereng otlet drainase di lokasi-lokasi<br />

ini. Sebuah contoh tipikal adalah outlet gorong-gorong yang melewati<br />

dinding penahan pada tikungan di Sta. 20+250 seperti ditunjukkan pada<br />

foto berikut ini.<br />

Aliran pelepasan air di atas<br />

material lepas dan memungkinkan<br />

penggerusan pada bagian bawah<br />

dinding penahan<br />

Gambar 31 Outlet gorong-gorong melewati dinding penahan di Sta. 20+250<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 53


Bagian B – Laporan Teknis<br />

3) Bendung pada Saluran Drainase Berpelapis<br />

Pada bagian inlet gorong-gorong si Sta. 20+260, saluran trapesium baru<br />

pada sisi arah Bambaea dari gorong-gorong tersebut menangkap aliran air<br />

dari gorong-gorong. Ini memerlukan sebuah dinding atau bendung yang<br />

dipasang pada bagian hilir dari gorong-gorong untuk mengarahkan kembali<br />

aliranair masuk ke dalam gorong-gorong.<br />

Hal ini dibahas di dalam Bagian B2.5.4.22 di atas dan juga pada rapat<br />

penutupan audit, dan diuraikan di dalam Temuan audit (Audit Finding)<br />

No.18.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 54


Bagian C – Audit Keuangan<br />

BAGIAN C – AUDIT KEUANGAN<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Section C – Financial Audit<br />

SECTION C<br />

FINANCIAL AUDIT<br />

Oleh KAP Bayu Susilo<br />

Per tanggal 28 Februari 2011<br />

Berikut ini adalah <strong>laporan</strong> audit keuangan Proyek Peningkatan Jalan Nasional Indonesia<br />

Wilayah Timur - Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP) pada<br />

ruas jalan Bambaea – SP. Kasipute, Sulawesi Tenggara per tanggal 28 Februari 2011.<br />

Direktorat Jenderal Bina Marga telah menandatangani kontrak dengan PT Bumi Karsa<br />

dan PT. Nindya Karya, JO (“Kontraktor”) pada tanggal 2 Desember 2009 nomor<br />

No.KU.08.08-530/ESR-02/056/NR/A/L002/1209 untuk pembangunan ruas jalan di<br />

Provinsi Sulawesi Tenggara. Nama proyek dalam Kontrak disebut sebagai Paket No<br />

ESR-02, Bambaea – SP. Kasipute. Proyek ini merupakan terpisah dari paket proyek No<br />

ESR-01, yang telah diaudit dan dilaporkan secara terpisah.<br />

Kontrak Awal tidak pernah mengalami perubahan, dan oleh karenanya penilaian<br />

kemajuan pekerjaan yang ada dilakukan berdasarkan kontrak Awal. Kontraktor telah<br />

menyiapkan sertifikat-sertifikat bulanan untuk periode antara 1 May 2010 hingga 28<br />

Februari 2011, seperti yang disajikan di bagian C <strong>laporan</strong> ini, dan sertifikat-sertifikat<br />

tersebut, beserta bukti-bukti pendukungnya, telah diserahkan kepada Direktorat Jenderal<br />

Bina Marga untuk proses pembayaran.<br />

Kontraktor juga telah menyiapkan <strong>laporan</strong>-<strong>laporan</strong> kemajuan pekerjaan untuk bulan<br />

Maret 2011. Akan tetapi, <strong>laporan</strong> bulan tersebut belum diserahkan kepada Direktorat<br />

Jenderal Bina Marga untuk proses pembayaran, dan oleh karenanya tidak di-audit dan<br />

tidak disajikan di dalam <strong>laporan</strong> ini.<br />

A. MODEL BISNIS DAN PENGENDALIAN INTERNAL<br />

The implementation of the project is supervised by Egis BCEOM International, France<br />

(the “Engineer”), the final approval and acceptance of the progress work should be<br />

obtained from Directorate General of Highway (“DGH”), Ministry of Public Work, South<br />

East Sulawesi province. The Contractor was appointed through open bidding and the<br />

procedure of the appointment of the Contractor is beyond the scope of this report.<br />

A.1 Prosedur pembayaran dan Pengendalian Internal.<br />

Prosedur pembayaran pada proyek ini melibatkan empat pihak yaitu:<br />

a. Kontraktor, dalam hal ini adalah PT Bumi Karsa dan PT Nindya Karya, JO;<br />

b. Direksi Pekerjaan, dalam hal ini adalah Egis BCEOM International (Perancis).<br />

Peran Direksi Pekerjaan adalah mengawasi kinerja pekerjaan konstruksi, yang<br />

dilakukan oleh Kontraktor, dan harus menandatangani seluruh <strong>laporan</strong> kemajuan<br />

pekerjaan serta dokumen-dokumen teknis yang diserahkan kepada Direktorat<br />

Jenderal Bina Marga;<br />

c. Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM), sebagai pengguna akhir proyek ini;<br />

d. Petugas, atau yang diberi kuasa, Bendahara Umum Negara KPPN, Direktorat<br />

Perbendaharaan Negara Kementrian Keuangan.<br />

Berikut ini adalah rincian prosedur pembayaran serta pengendalian yang terkait dengan<br />

proyek ini:<br />

1. Setiap bulan, Kontraktor menyiapkan <strong>laporan</strong>-<strong>laporan</strong>:<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 55


Bagian C – Audit Keuangan<br />

a. Back-up Data untuk Sertifikat Bulanan (“Back-up Data Quantity”). Laporan ini<br />

juga dikenal dengan nama “Back-up Quantity Report”<br />

b. Back-up Mutu untuk sertifikat bulanan (“Back-up Quality”)<br />

Tanggal pe<strong>laporan</strong> untuk masing-masing sertifikat bulanan beserta <strong>laporan</strong><strong>laporan</strong><br />

serta dokumen-dokumen pendukung lainnya adalah tanggal 25 setiap<br />

bulannya yang mencakup pekerjaan dari tanggal 26 bulan sebelumnya hingga<br />

tanggal 25 bulan yang bersangkutan.<br />

Back-up Quality<br />

Laporan Back-up Quality meliputi hasil pengujian kekuatan masing-masing hasil<br />

konstruksi sesuai dengan spesifikasi yang dilakukan oleh Kontraktor sesuai<br />

dengan kesepakatan dalam kontrak. Laporan tersebut dipersiapkan dan<br />

diserahkan oleh Kontraktor, biasanya ditandatangani oleh Manajer Pengendalian<br />

Mutu (“Quality Control Manager”). Laporan tersebut kemudian diperiksa oleh<br />

Direksi Pekerjaan, dalam hal ini adalah Egis BCEOM International (Perancis),<br />

dan biasanya ditandatangani oleh bagian pemeriksaan mutu (“Quality Engineer”)<br />

dari Direksi Pekerjaan. Laporan tersebut biasanya juga harus diketahui oleh<br />

DJBM.<br />

Secara teori, Back-up Quality yang ditandatangani oleh Kontraktor dan Direksi<br />

Pekerjaan sudah merupakan <strong>laporan</strong> akhir dan mengikat secara hukum. Namu<br />

demikian, DJBM, berdasarkan kebijakan sendiri, biasanya melakukan koreksi<br />

terhadap <strong>laporan</strong> itu setelah melakukan inspeksi yang diperlukan dan oleh<br />

karenanya finalisasi dari <strong>laporan</strong> Back-up Quality biasanya dilakukan setelah<br />

seluruh pihak terkait telah sepakat dengan hasilan <strong>laporan</strong> tersebut. Laporan<br />

Back-up Quality mencakup masa pengujian antara tanggal 26 bulan sebelumnya<br />

hingga tanggal 25 pada bulan dikeluarkannya <strong>laporan</strong> tersebut.<br />

Laporan ini tidak meliputi mengenai material yang digunakan di dalam kegiatan<br />

konstruksi, baik dalam segi jumlah maupun komposisinya.<br />

Back-up Data Quantity<br />

Laporan Back-up Data Quantity mencakup kuantitas pekerjaan yang telah<br />

dikerjakan oleh Kontraktor, sesuai dengan yang telah disepakati di dalam<br />

kontrak, sejak tanggal 26 dari bulan sebelumnya hingga tanggal 25 pada bulan<br />

<strong>laporan</strong>. Laporan tersebut disiapkan dan diserahkan oleh pihak Kontraktor,<br />

biasanya ditandatangani oleh Engineer Manager. Laporan tersebut kemudian<br />

diperiksa oleh Direksi Pekerjaan, dalam hal ini adalah Egis BCEOM International<br />

(Perancis), dan biasanya ditandatangani oleh Quantity Engineer/ Chief Inspector.<br />

Laporan tersebut mencakup spesifikasi ukuran antara lain dimensi dan kuantitas<br />

pekerjaan, kemajuan pekerjaan untuk bulan tersebut, bulan sebelumnya, serta<br />

kemajuan pekerjaan secara keseluruhan hingga bulan tersebut.<br />

Secara teori, <strong>laporan</strong> Back-up Data yang ditandatangani oleh Kontraktor dan<br />

Direksi Pekerjaan sudah bersifat final dan secara hukum mengikat. Akan tetapi,<br />

pihak DJBM, berdasarkan kebijakan sendiri, biasanya melakukan intervensi<br />

terhadap <strong>laporan</strong> itu setelah melakukan inspeksi yang diperlukan dan oleh<br />

karenanya finalisasi <strong>laporan</strong> Back-up Data biasanya dilakukan setelah kesemua<br />

pihak setuju dengan <strong>laporan</strong> itu.<br />

2. Berdasarkan <strong>laporan</strong>-<strong>laporan</strong> Back-up Data dan Back-up Quality, DJBM<br />

menyiapkan Sertifikat Bulanan sebanyak 3 rangkap (dalam praktik sertifikat<br />

tersebut disiapkan oleh pihak Kontraktor) pada tanggal 25 bulan tersebut yang<br />

mencakup semua kegiatan dari sejak tanggal 26 pada bulan sebelumnya hingga<br />

tanggal 25 bulan tersebut. Sertifikat Bulanan yang juga dikenal dengan nama<br />

Sertifikat Pembayaran Sementara (Interim) mencakup (i) penjelasan, (ii) jumlah<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 56


Bagian C – Audit Keuangan<br />

nilai kontrak Awal, (iii) addendum terakhir, (iii) bobot, (iv) kemajuan pekerjaan,<br />

dan (v) perhitungan jumlah yang bisa dibayarkan.<br />

Informasi di dalam Sertifikat Bulanan meliputi (i) jumlah yang bisa dibayarkan<br />

kepada Kontraktor (ii) pajak pertambahan nilai (PPN), hanya untuk porsi yang<br />

menjadi tanggungjawab pemerintah Indonesia (mata uang Rupiah), sedangkan<br />

bagian yang menjadi tanggungjawab AusAID terbebas dari tidak dikenakan PPN,<br />

(iii) segala bentuk pemotongan, seperti misalnya pembayaran kembali atas Uang<br />

Muka yang telah dilakukan oleh pihak DJBM kepada Kontraktor, dana yang<br />

ditahan, pengurangan karena hal lainnya, (iv) ditandatangani oleh para<br />

Kontraktor (PT Bumi Karsa and PT Nindya Karya, JO) dan Direksi Pekerjaan<br />

(Egis BCOM International).<br />

Setiap item yang disebutkan di dalam Serifikat Bulanan harus didukung oleh<br />

lampiran-lampiran yang ditandatangani oleh pihak Kontraktor, Direksi Pekerjaan,<br />

dan disetujui oleh Koordinator Lapangan dari pihak DJBM. Sertifikat Bulanan<br />

juga digunakan oleh pihak DJBM sebagai media untuk melakukan penyesuaian<br />

terhadap kemajuan bulan sebelumnya.<br />

3. Kontraktor kemudian menerbitkan Surat Permohonan Pembayaran (Faktur),<br />

Faktur PPN dari Kwitansi kepada pihak DJBM yang ditujukan kepada Bendahara<br />

Pengeluaran Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu Pelaksanaan Jalan Wilayah I<br />

Sulawesi Tenggara berdasarkan jumlah yang telah disetujui di dalam Sertifikat<br />

Bulanan.<br />

4. DJBM mempersiapkan Berita Acara Pembayaran (BAP) berdasarkan klaim yang<br />

disiapkan oleh pihak Kontraktor dengan melampirkan ringkasan kontrak. BAP ini<br />

mencatat jumlah yang diklaim oleh pihak Kontraktor, spesifikasi pekerjaan,<br />

ringkasan atas pembayaran kontrak, dan sumber pembiayaan (AusAID-89% dan<br />

Pemerintah Indonesia-11%). BAP tersebut harus ditandatangani oleh pihak<br />

DJBM (Pejabat Pembuat Komitmen 5 Bambaea – Kasipute – Tinanggea SNVT<br />

Jalan Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara) dan Kontraktor. Dokumen ini<br />

memiliki setidaknya dua buah salinan dan keduanya merupakan salinan asli,<br />

masing-masing satu untuk DJBM dan untuk Kontraktor.<br />

5. Berdasarkan BAP, DJBM kemudian mempersiapkan sebuah dokumen yang<br />

disebut “Surat Pernyataan Tanggung Jawab Belanja” yang ditandatangani oleh<br />

“Pejabat Pembuat Komitmen 5 Bambaea – Kasipute – Tinanggea SNVT Jalan<br />

Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara”. Dokumen ini memiliki 3 (tiga) buah<br />

salinan.<br />

6. Berdasarkan seluruh dokumen yang disebutkan di atas, DJBM mempersiapkan<br />

“Surat Permintaan Pembayaran” yang ditujukan kepada Pejabat Penerbit Surat<br />

Perintah Membayar Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu Pelaksanaan Jalan<br />

Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara. Dokumen ini mencakup jumlah yang<br />

harus dibayarkan, tujuan pembayaran, jenis pembayaran, referensi kontrak,<br />

referensi anggaran, dana yang tersedia, jumlah yang digunakan untuk<br />

pembayaran, anggaran yang masih tersisa. Dokumen ini kemudian diusulkan<br />

oleh Pejabat Pembuat Komitmen 5 Bambaea – Kasipute – Tinanggea SNVT<br />

Jalan Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara dan diterima oleh Pejabat Penerbit<br />

Surat Perintah Membayar, serta diketahui oleh Kepala SNVT Pelaksanaan Jalan<br />

Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara. Dokumen ini memiliki 3 (tiga) buah<br />

salinan.<br />

7. Pejabat Penerbit Surat Perintah Membayar” (PPSPM), ditandatangani oleh<br />

Kuasa Pengguna Anggaran Penguji Penerbit Surat Perintah Membayar atas<br />

nama Kementerian Pekerjaan Umum, menerbitkan Surat Perintah Membayar,<br />

dengan 3 lembar salinan, kepada Petugas Bendahara Umum Negara KPPN.<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 57


Bagian C – Audit Keuangan<br />

Surat Perintah Pembayaran ini mencantumkan jumlah serta rekening bank yang<br />

digunakan untuk menerima transfer dana tersebut, serta informasi mengenai<br />

pihak yang dibayar, termasuk di dalamnya rekening bank pihak tersebut. Surat<br />

Perintah Pembayaran ini diterbitkan setelah seluruh dokumen-dokumen asli yang<br />

disebutkan di dalam poin 1-6 di atas, yang merupakan bukti pendukung bagi<br />

pembayaran, telah dilengkapi.<br />

8. Jika seluruh dokumen-dokumen asli untuk pembayaran seperti yang dibahas<br />

pada poin 1-7 di atas telah dilengkapi, pejabat, atau yang dikuasakan,<br />

Bendahara Umum Negara KPPN, Direktorat Perbendaharaan Negara<br />

Kementerian Keuangan menerbitkan “Surat Perintah Pencairan Dana” (SPPD)<br />

untuk pembayaran atas jumlah yang diklaim oleh Kontraktor beserta pajak yang<br />

terkait dengan pembayaran tersebut. Pejabat, atau yang diberi kuasa,<br />

Bendahara Umum Negara KPPN memotong serta membayarkan PPN dan pajak<br />

penghasilan atas nama DJBM kepada bank untuk selanjutnya dibayarkan<br />

kepada Direktorat Jenderal Pajak. SPD ini terdiri tiga rangkap dan mencatumkan<br />

informasi mengenai pihak yang menerima pembayaran serta rekening bankn,<br />

jumlah dan referensi pembayaran.<br />

A.2 Uji Pengendalian dan Prosedur Uji Substantif<br />

A.2.1<br />

Prosedur yang dilakukan<br />

Di dalam melakukan audit, kami melaksanakan audit dengan dua tujuan, yaitu (i)<br />

menguji pengendalian internal terkait dengan pembayaran untuk memastikan bahwa<br />

pengendalian yang ada berjalan sebagaimana mestinya, dan (ii) menguji keakuratan<br />

dan keabsahan pembayaran. Selama periode sejak dimulainya proyek sampai<br />

dengan tanggal 28 Februari 2011, pengeluaran yang dilakukan terdiri atas dua (2)<br />

pembayaran yaitu 10% uang muka dan 18 kali pembayaran untuk kemajuan<br />

pekerjaan, yang masing-masing menggunakan porsi dana baik dari Pemerintah<br />

Indonesia maupun dari AusAID. Pembayaran kemajuan pekerjaan dilakukan<br />

berdasarkan 10 Sertifikat Bulanan yang dikeluarkan oleh pihak DJBM. Dikarenakan<br />

volume transaksi yang terjadi tergolong kecil, maka kami memutuskan untuk<br />

melakukan 100% audit atas semua pengeluaran dana yang terjadi. Kami mengaudit<br />

dokumen-dokumen yang disiapkan oleh DJBM dan Kontraktor untuk memastikan<br />

konsistensi dokumen yang digunakan. Setiap pembayaran yang dilakukan oleh<br />

DJBM dilampiri dengan bukti-bukti pendukung asli seperti yang disebutkan di bagian<br />

A1 poin 1 – 8 di atas. Prosedur audit yang dilaksanakan adalah sebagai berikut:<br />

1. Mendapatkan daftar pembayaran yang dilakukan selama periode sejak<br />

proyek dimulai hingga tanggal 31 Desember 2010 dan melakukan<br />

perhitungan keakuratan matematis yang ada. Daftar pembayaran yang<br />

dilakukan telah dikumpulkan dan ditampilkan di dalam bagian C dari <strong>laporan</strong><br />

ini;<br />

2. Mendapatkan salinan kontrak yang dibuat antara pihak DJBM dan Kontraktor<br />

beserta perubahan kontrak yang terjadi. Ringkasannya ditampilkan di bagian<br />

B1 dari <strong>laporan</strong> ini;<br />

3. Mendapatkan ringkasan atas <strong>laporan</strong> Anggaran dan Realisasinya untuk<br />

periode sejak proyek dimulai hingga tanggal 28 Februari 2011 yang<br />

ditampilkan di bagian B2 dan B3 <strong>laporan</strong> ini. Ringkasan <strong>laporan</strong> Anggaran<br />

dan Realisasinya juga ditampilkan di dalam Sertifikat Bulanan terakhir;<br />

4. Melakukan pengujian atas persentase penyelesaian pekerjaan yang<br />

signifikan yang disajikan di masing-masing Sertifikat Bulanan dan<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 58


Bagian C – Audit Keuangan<br />

membandingkan dengan <strong>laporan</strong> Back-up Data yang telah ditandantangani<br />

oleh Kontraktor, Direksi Pekerjaan dan pihak DJBM;<br />

5. Melakukan review atas <strong>laporan</strong> Back-up Quality yang mendukung masingmasing<br />

Sertifikat Bulanan dengan tujuan untuk mereview keberadaan <strong>laporan</strong><br />

atas hal-hal yang tidak semestinya (<strong>laporan</strong> anomali);<br />

6. Mencocokkan jumlah dibayar yang disajikan di daftar pembayaran dengan:<br />

a. Kontrak yang telah disepakati antara DJBM dan Kontraktor;<br />

b. SPPD yang telah disetujui dan diterbitkan oleh Bendahara Umum Negara<br />

KPPN, Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara Kementerian<br />

Keuangan;<br />

c. Surat Perintah Pembayaran yang telah disetujui dan diterbitkan oleh<br />

PPSPM;<br />

d. Permohonan Pembayaran yang telah disetujui dan dikeluarkan oleh<br />

Pejabat Pembuat Komitmen 5 Bambaea – Kasipute – Tinanggea SNVT<br />

Jalan Nasional Wilayah I Sulawesi Tenggara;<br />

e. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Belanja yang telah disetujui dan<br />

dikeluarkan oleh DJBM;<br />

f. BAP yang telah disetujui;<br />

g. Faktur dari Kontraktor, Faktur PPN beserta kwitansinya;<br />

h. Sertifikat Bulanan yang telah disetujui beserta lampirannya;<br />

i. Formulir pembayaran PPN yang telah disetujui dan divalidasi;<br />

j. Formulir pembayaran pemotongan pajak yang telah disetujui dan<br />

divalidasi<br />

Selain hal-hal tersebut di atas, kami juga melakukan pemeriksaan terhadap<br />

konsistensi deskripsi, tanggal, persetujuan, dokumentasi atas pengendalian<br />

telah dilakukan selama verifikasi dokumen yang dijelaskan pada butir 6a-6J.<br />

A.2.2<br />

Fakta dan Temuan<br />

Berdasarkan prosedur yang dilakukan untuk mengaudit rincian pengeluaran,<br />

termasuk di dalamnya pembayaran uang muka, yang disajikan di Bagian C <strong>laporan</strong><br />

ini, Pengeluaran Uang Tunai yang disajikan di Bagian B <strong>laporan</strong> ini, persentase<br />

penyelesaian pekerjaan proyek seperti yang disajikan di Bagian B2 <strong>laporan</strong> ini, dan<br />

kecuali dinyatakan lain dalam <strong>laporan</strong> <strong>laporan</strong> ini, maka kami tidak menemukan<br />

adanya pengecualian terhadap pembayaran yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal<br />

Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum untuk periode sejak saat proyek dimulai<br />

hingga tanggal 28 Februari 2011.<br />

Berikut adalah hal-hal yang kami temukan selama audit kami:<br />

1. Kami mencatat bahwa pembayaran telah diterima oleh Kontraktor dalam<br />

jangka waktu 1 (satu) sampai dengan 13 (tiga belas) hari sejak tanggal faktur.<br />

Untuk rincian lihat bagian C;<br />

2. Jumlah biaya kumulatif proyek, setelah dikurangi uang retensi dan<br />

pengurangan lainnya, sebagaimana dilaporkan dalam MC 10 ditambah<br />

dengan uang muka adalah Rp. 26.107.951.301, sedangkan biaya aktual<br />

kumulatif proyek yang ditagih oleh kontraktor untuk periode dari awal proyek<br />

sampai dengan 1 Maret 2011 ditambah dengan uang muka (lihat bagian C)<br />

adalah Rp. 27.19.188.468. Biaya yang ditagih ditambah dengan 10% PPN<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 59


Bagian C – Audit Keuangan<br />

adalah sebesar Rp. 29.831.107.315. Sedangkan jumlah biaya yang<br />

dilaporkan adalah sebesar Rp. 26.107.951.301 atau lebih besar sejumlah Rp.<br />

3.723.156.014. Perbedaan jumlah tersebut disebabkan oleh (i) pembayaran<br />

material on-site yang tidak dilaporkan dalam jumlah kumulatif di MC10,<br />

melainkan dilaporkan di masing-masing MC 1 – MC 10 sebesar Rp.<br />

3.780.974.584 ; dan (ii) efek PPN sebesar 10% dari perbedaaan jumlah yang<br />

ditagihkan dengan jumlah yang dilaporkan sebesar Rp. 57.818.570.<br />

Rekonsiliasinya adalah sebagai berikut:<br />

Uraian<br />

Jumlah (Rp)<br />

Amount Billed:<br />

a) Jumlah yang dibayarkan kepada Kontraktor untuk MC1-<br />

MC10, setelah dikurangi pemotongan pajak (lihat<br />

bagian C) 27.029.695.147<br />

b) Ditambah: Pemotongan Pajak Pemerintah dipotong<br />

(lihat bagian C) 89.493.321<br />

c) Total jumlah tagihan yang diajukan oleh kontraktor dan<br />

dibayarkan oleh KPPN sampai dengan 28 Februari<br />

2011 (a+b) 27.119.188.468<br />

d) Ditambah: PPN porsi Pemerintah (lihat bagian C) 298.311.073<br />

e) Ditambah: PPN porsi AusAID (tidak dipungut) (lihat<br />

bagian C) 2.413.607.774<br />

f) Jumlah total biaya proyek (c+d+e) 29.831.107.315<br />

Total Biaya Proyek dilaporkan di MC 1 - 10 (lihat B2),<br />

setelah dikurangi uang retensi Rp1.963.528.865 dan<br />

pengurangan lainnya sebesar Rp1.181.441.455 26.107.951.301<br />

Lebih (kurang) bayar 3.723.156.014<br />

Rekonsiliasi dari perbedaan diatas adalah sebagai berikut:<br />

Uraian<br />

Jumlah (Rp)<br />

Pembayaran material on-site yang dilaporkan dimasingmasing<br />

MC 1-9 tetapi tidak dilaporkan dalam kumulatif di<br />

MC 10<br />

- MC 4 512,005,633<br />

- MC 5 632,272,407<br />

- MC 6 1,042,299,924<br />

- MC 7 346,256,755<br />

- MC 8 1,248,139,865<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 60


Bagian C – Audit Keuangan<br />

Jumlah pembayaran material on-site 3,780,974,584<br />

Dikurang: efek PPN dari selisih tersebut (57,818,570)<br />

Jumlah 3,723,156,014<br />

3. Analisa dari sudut pandang yang berbeda terhadap selisih diatas adalah<br />

sebagai berikut:<br />

Uraian<br />

Jumlah (Rp)<br />

Total jumlah tagihan yang diajukan oleh kontraktor dan<br />

dibayarkan oleh KPPN sampai dengan 28 Februari 2011<br />

(termasuk uang muka) (lihat diatas) 27,119,188,468<br />

Dikurangi: Total kumulatif biaya proyek yang dilaporkan di<br />

MC10, termasuk uang muka (lihat B2) 26,541,002,774<br />

Perbedaan kumulatif antara jumlah yang ditagih dan<br />

dilaporkan pada MC1-MC10 578,185,694<br />

PPN dari jumlah perbedaan kumulatif 57,818,569<br />

Total selisih 636,004,263<br />

Rekonsiliasi dari perbedaan diatas adalah sebagai berikut:<br />

Uraian<br />

Jumlah (Rp)<br />

Pembayaran material on-site yang dilaporkan dimasingmasing<br />

MC 1-9 tetapi tidak dilaporkan dalam kumulatif di<br />

MC 10 (lihat uraian diatas) 3,780,974,584<br />

Kumulatif uang retensi sebagaimana dilaporkan dalam<br />

individu MC1- MC10 (masing-masing uang retensi<br />

dilaporkan dalam setiap MC dihitung dan dilaporkan oleh<br />

kontraktor berdasarkan <strong>laporan</strong> kemajuan atau perubahan<br />

biaya proyek kumulatif antara MC saat ini dan<br />

sebelumnya) (1,963,528,865)<br />

Kumulatif pengurang lainnya sebagaimana dilaporkan<br />

dalam individu MC1 - MC10(masing-masing pengurangan<br />

lainnya dilaporkan dalam setiap MC dihitung dan<br />

dilaporkan oleh kontraktor berdasarkan <strong>laporan</strong> kemajuan<br />

atau perubahan biaya proyek kumulatif antara MC saat ini<br />

dan sebelumnya) (1,181,441,454)<br />

Total perbedaan bersih 636,004,265<br />

Sistem pe<strong>laporan</strong> yang dibuat oleh kontraktor dalam proyek ini membingungkan<br />

karena masing-masing jumlah dalam Monthly Certificate tidak dilaporkan di bulan<br />

selanjutnya. Kami menyarankan kepada kontraktor untuk memperbaiki sistem<br />

pe<strong>laporan</strong> sesuai dengan standar dan praktek yang dilakukan oleh kontraktor lainnya<br />

dalam proyek ini. Apabila kontraktor tidak mengikuti standar dan praktek tersebut,<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 61


Bagian C – Audit Keuangan<br />

maka dapat menimbulkan terjadinya kesimpulan yang keliry dan atau kesalahan<br />

pembayaran.<br />

Praktik umum dalam setiap penugasan audit mengharuskan pihak manajemen dari<br />

organisasi harus memberikan surat pernyataan manajemen kepada auditor yang<br />

isinya mencakup tentang tanggungjawab manajemen atas kelengkapan, keakuratan,<br />

dan keabsahan penyaluran dana serta penyelenggaraan pengendalian internal yang<br />

memadai telah dilakukan dengan semestinya. Kami tidak mendapatkan surat<br />

pernyataan seperti itu dan oleh karenanya kami tidak dapat mengambil kesimpulan<br />

atas kelengkapan, keakuratan dan keabsahan serta kewajaran atas pembayaran<br />

tersebut.<br />

B. PENGELUARAN KAS<br />

B.1 Nilai Kontrak<br />

Nilai Kontrak Proyek sebagai berikut:<br />

%<br />

Panjangkm<br />

Jumlah-Rupiah<br />

Total Nilai Kontrak Total (tidak termasuk<br />

PPN) 100% 23.93 86,907,403,648<br />

Sumber dana yang dianggarkan:<br />

Pemerintah Republik Indonesia<br />

11% 9,559,814,401<br />

AusAID 89% 77,347,589,246<br />

86,907,403,648<br />

PPN porsi Pemerintah<br />

PPN yang tidak dipungut porsi AusAID<br />

Total Nilai Kontrak (termasuk PPN)<br />

955,981,440<br />

7,734,758,925<br />

95,598,144,012<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 62


Bagian C – Audit Keuangan<br />

B.2 Anggaran dan Realisasi Proyek<br />

Awal<br />

Nilai Kontrak<br />

Addendum<br />

Terakhir<br />

Bobot<br />

Realisasi dari<br />

permulaan proyek<br />

sampai dengan tanggal<br />

28 Februari 2011<br />

(Rp) (Rp) (%) (Rp) (%)<br />

Uang Muka 8,690,740,365<br />

Umum 3,009,843,000 - 3.463 2,072,611,953 2.385<br />

Drainase 10,336,925,014 - 11.894 4,877,178,938 5.612<br />

Pekerjaan Tanah 6,355,658,344 - 7.313 4,877,506,227 5.612<br />

Pelebaran perkerasan<br />

dan bahu jalan<br />

10,229,883,829 - 11.771 776,164,240 0.893<br />

Perkerasan Granular 12,790,056,555 - 14.717 1,017,309,775 1.171<br />

Perkerasan Aspal 28,902,221,292 - 33.256 - -<br />

Struktur 10,960,307,407 - 12.611 4,006,995,393 4.611<br />

Pemulihan<br />

(reinstatement) dan<br />

pekerjaan minor<br />

lainnya<br />

3,930,083,596 - 4.522 - -<br />

Pekerjaan harian 200,750,550 - 0.231 94,463,600 0.109<br />

Pekerjaan<br />

pemeliharaan rutin<br />

Material tersisa di<br />

lokasi<br />

191,674,060 - 0.221 128,032,282 0.147<br />

- - - - -<br />

Sub-total 86,907,403,648 - 100.000 26,541,002,774 20.539<br />

Dikurangi: uang<br />

retensi (10% biaya<br />

dan 10% PPN)<br />

Dikurangi: pengurang<br />

lainnya (pengembalian<br />

dari material on-site)<br />

Jumlah Bersih<br />

Sertifikat Pembayaran<br />

sampai hari ini<br />

(1,963,528,865)<br />

(1,181,441,455)<br />

23,396,032,454<br />

PPN porsi Pemerintah 955,981,440 - 298,311,073<br />

Total Pengeluaran 87,863,385,088 - 23,694,343,527<br />

PPN tidak dipungut porsi<br />

AusAID<br />

7,734,758,925 - 2,413,607,774<br />

Total Biaya Proyek 95,598,144,012 - 26,107,951,301<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 63


Bagian C – Audit Keuangan<br />

B.3 Pengeluaran Kas untuk periode yang berakhir pada 28<br />

Februari 2011<br />

Per 28<br />

Februaryi 2011<br />

(Rp)<br />

2 bulan yang<br />

berakhir pada<br />

28 Februari<br />

2011<br />

(Rp)<br />

Tahun yang<br />

berakhir pada<br />

31 Desember<br />

2010<br />

(Rp)<br />

Uang Muka per<br />

31 Desember<br />

2009<br />

(Rp)<br />

Total Biaya Proyek 29,831,107,315 5,535,053,853 14,736,239,060 9,559,814,401<br />

Dikurangi: PPN tidak<br />

dipungut porsi<br />

AusAID<br />

2,413,607,774 447,836,176 1,192,295,706 773,475,892<br />

Total Pengeluaran 27,417,499,541 5,087,217,677 13,543,943,354 8,786,338,509<br />

Dikurangi: PPN porsi<br />

Pemerintah yang<br />

langsung dipotong<br />

DJBM<br />

298,311,073 55,350,539 147,362,390 95,598,144<br />

Total Biaya 27,119,188,468 5,031,867,138 13,396,580,964 8,690,740,365<br />

Dikurangi: PPH 4(2)<br />

porsi Pemerintah<br />

yang langsung<br />

dipotong DJBM<br />

Jumlah yang<br />

dibayarkan kepada<br />

Kontraktor<br />

89,493,321 16,605,161 44,208,717 28,679,443<br />

27,029,695,147 5,015,261,977 13,352,372,247 8,662,060,922<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 64


Bagian C – Audit Keuangan<br />

C. RINCIAN PEMBAYARAN<br />

NO Penjelasan Porsi<br />

%<br />

penyelesai<br />

an<br />

Tanggal<br />

Faktur<br />

Kontractor<br />

Tanggal<br />

Pembayaran<br />

oleh DJBM<br />

Total Biaya per<br />

Faktir<br />

Kontraktor (Rp)<br />

PPh porsi<br />

pemerintah<br />

(Rp)<br />

Jumlah dibayar<br />

(Rp)<br />

PPN porsi<br />

pemerintah<br />

(Rp)<br />

PPN tidak<br />

dipungut porsi<br />

AusAID (Rp)<br />

1 Uang-muka AusAID 0.0000 16-Dec-09 29-Dec-2009 7,734,758,925 - 7,734,758,925 - 773,475,892<br />

2 Uang-muka GOI 0.0000 16-Dec-09 29-Dec-2009 955,981,440 28,679,443 927,301,997 95,598,144 -<br />

Total 8,690,740,365 28,679,443 8,662,060,922 95,598,144 773,475,892<br />

3 MC No. 01 - 02 AusAID 1.5380 8-Jul-10 12-Jul-2010 1,070,375,831 - 1,070,375,831 - 107,037,583<br />

4 MC No. 01 - 02 GOI 1.5380 8-Jul-10 12-Jul-2010 132,293,642 3,968,809 128,324,833 13,229,364 -<br />

Total 1,202,669,473 3,968,809 1,198,700,664 13,229,364 107,037,583<br />

5 MC No. 03 AusAID 1.3500 31-Jul-10 4-Aug-2010 939,862,452 - 939,862,452 - 93,986,245<br />

6 MC No. 03 GOI 1.3500 31-Jul-10 4-Aug-2010 116,162,775 3,484,883 112,677,892 11,616,277 -<br />

Total 1,056,025,227 3,484,883 1,052,540,344 11,616,277 93,986,245<br />

7 MC No. 04 AusAID 1.6390 1-Sep-10 1-Sep-2010 1,555,214,839 - 1,555,214,839 - 155,521,484<br />

8 MC No. 04 GOI 1.6390 1-Sep-10 1-Sep-2010 192,217,565 5,766,527 186,451,038 19,221,756 -<br />

Total 1,747,432,404 5,766,527 1,741,665,877 19,221,756 155,521,484<br />

9 MC No. 05 AusAID 1.0090 5-Oct-10 11-Oct-2010 1,213,879,096 - 1,213,879,096 - 121,387,910<br />

10 MC No. 05 GOI 1.0090 5-Oct-10 11-Oct-2010 150,030,001 4,500,900 145,529,101 15,003,000 -<br />

Total 1,363,909,097 4,500,900 1,359,408,197 15,003,000 121,387,910<br />

11 MC No.06 AusAID 1.1250 3-Nov-10 4-Nov-2010 1,626,600,488 - 1,626,600,488 - 162,660,049<br />

12 MC No.06 GOI 1.1250 3-Nov-10 4-Nov-2010 201,040,510 6,031,215 195,009,295 20,104,051 -<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 65


Bagian C – Audit Keuangan<br />

NO Penjelasan Porsi<br />

%<br />

penyelesai<br />

an<br />

Tanggal<br />

Faktur<br />

Kontractor<br />

Tanggal<br />

Pembayaran<br />

oleh DJBM<br />

Total Biaya per<br />

Faktir<br />

Kontraktor (Rp)<br />

PPh porsi<br />

pemerintah<br />

(Rp)<br />

Jumlah dibayar<br />

(Rp)<br />

PPN porsi<br />

pemerintah<br />

(Rp)<br />

PPN tidak<br />

dipungut porsi<br />

AusAID (Rp)<br />

Total 1,827,640,998 6,031,215 1,821,609,783 20,104,051 162,660,049<br />

13 MC No. 07 AusAID 1.7530 8-Dec-10 9-Dec-2010 1,248,036,938 - 1,248,036,938 - 124,803,694<br />

14 MC No. 07 GOI 1.7530 8-Dec-10 9-Dec-2010 154,251,756 4,627,553 149,624,203 15,425,176 -<br />

Total 1,402,288,694 4,627,553 1,397,661,141 15,425,176 124,803,694<br />

15 MC No. 08 AusAID 5.4430 20-Dec-10 23-Dec-2010 4,268,987,414 - 4,268,987,414 - 426,898,741<br />

16 MC No. 08 GOI 5.4430 20-Dec-10 23-Dec-2010 527,627,658 15,828,830 511,798,828 52,762,766 -<br />

Total 4,796,615,072 15,828,830 4,780,786,242 52,762,766 426,898,741<br />

17 MC No. 09 AusAID 2.0250 17-Feb-11 23-Feb-2011 1,341,794,006 - 1,341,794,006 - 134,179,401<br />

18 MC No. 09 GOI 2.0250 17-Feb-11 23-Feb-2011 165,839,709 4,975,191 160,864,518 16,583,971 -<br />

Total 1,507,633,715 4,975,191 1,502,658,524 16,583,971 134,179,401<br />

19 MC No. 10 AusAID 4.6570 1-Mar-11 4-Mar-2011 3,136,567,746 - 3,136,567,746 - 313,656,775<br />

20 MC No. 10 GOI 4.6570 1-Mar-11 4-Mar-2011 387,665,677 11,629,970 376,035,707 38,766,568 -<br />

Total 3,524,233,423 11,629,970 3,512,603,453 38,766,568 313,656,775<br />

TOTAL 20.5390 27,119,188,468 89,493,321 27,029,695,147 298,311,073 2,413,607,774<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report 66


LAMPIRAN<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

LAMPIRAN-1<br />

HASIL PENGUJIAN LABORATORIUM MATERIAL<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

I. SUMMARY RESULT OF IN SITU AND LABORATORY TEST<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 1


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 2


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 3


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 4


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 5


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 6


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 7


Lampiran-1: Hasil Pengujian Laboratorium Material<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report Annex 1 - 8


Lampiran-2: Formulir Audit<br />

LAMPIRAN-2<br />

FORMULIR AUDIT<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Lampiran-3: Daftar Hadir<br />

LAMPIRAN-3<br />

DAFTAR HADIR<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report


Lampiran-4: Prioritas Tindakan Perbaikan<br />

LAMPIRAN-4<br />

PRIORITAS TINDAKAN PERBAIKAN<br />

Eastern Indonesia National Road Improvement Project (EINRIP)<br />

Doc. ID: B010 – ESR-02 Audit Report

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!