Mitra Panasonic Oktober - Desember 2011 - KWN Indonesia

Mitra Panasonic Oktober - Desember 2011 - KWN Indonesia Mitra Panasonic Oktober - Desember 2011 - KWN Indonesia

29.12.2014 Views

Langit diatas bumi Sriwijaya bermandikan cahaya, bertaburan dengan percikan bunga-bunga api nan indah. Dalam warna-warni kembang api yang indah bak lukisan karya sang maestro. Sebuah upacara penutupan yang lengkap, manis dan berkesan. Tidak hanya sukses penyelenggaraan, tuan rumah Indonesia juga berhasil meraih sukses prestasi dengan menjadi juara umum. Api kaldron di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang Sumatera Selatan telah padam menandai secara simbolis pesta olahraga SEA Games ke-26 tahun 2011 telah berakhir. Para atlet dari 11 negara menyaksikan di layar TV momenmomen sukses mereka yang terjadi selama SEA Games berlangsung. Upacara yang ditutup secara resmi oleh Wakil Presiden RI Boediono ini tidak kalah megah dan spektakulernya dengan pesta pembukaan SEA Games ditempat yang sama. Atraksi kembang api oleh Phil Grucci, penata kembang api profesional yang mendesain kembang api untuk Olimpiade Beijing 2008, ditambah permainan tata cahaya nan megah dan seni multimedia yang canggih dengan teknologi electric canvas memukau penonton di stadion dan layar kaca. Ditambah aksi penyanyi yang tampil menghibur seluruh penonton seperti Afghan, Agnes Monica, Giring Nidji, Joy Tobing, Armada dan masih banyak lagi. Sementara urusan tata musik seluruhnya ditangani oleh Erwin Gutawa yang mengerjakannya di London dengan sentuhan London Symphonic Orchestra. Kelompok orkestra ini juga akan digunakan pada Olimpiade London 2012. Belum lagi aksi ratusan penari arahan koreografer Sentot Sahid, menarikan sejumlah tarian kolosal dalam pesta penutupan yang bertajuk Harmony & Victory ini. Pesta semakin lengkap dengan pengukuhan kontingen Indonesia sebagai juara umum dengan perolehan medali terbanyak yaitu 182 medali emas, 151 medali perak dan 143 me dali perunggu. Sekaligus dalam kesempatan ini, tongkat estafet tuan rumah telah diberikan kepada Myanmar yang akan menjadi host SEA Games ke-27 tahun 2013. Mitra Panasonic Oktober - Desember 2011

9 9 Mitra Panasonic Oktober - Desember 2011 Foto: Irwan T.

9<br />

9<br />

<strong>Mitra</strong> <strong>Panasonic</strong> <strong>Oktober</strong> - <strong>Desember</strong> <strong>2011</strong><br />

Foto: Irwan T.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!