07.06.2014 Views

Kampanye - RarePlanet

Kampanye - RarePlanet

Kampanye - RarePlanet

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

LAPORAN AKHIR PROYEK KAMPANYE BANGGA<br />

SUAKA MARGASATWA SUNGAI LAMANDAU<br />

Provinsi Kalimantan Tengah-Indonesia<br />

Eddy Santoso,<br />

Yayasan Orangutan Indonesia,<br />

Agustus 2010<br />

Bogor, 2010


Pendahuluan oleh Eddy Santoso<br />

Selama 2 tahun terakhir, saya telah menjabat<br />

sebagai manajer kampanye untuk Proyek Pride<br />

Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SMSL).<br />

Tidak mudah, tapi sangat bermanfaat. Laporan<br />

Akhir (dan analisa kritis) ini mempunyai<br />

beberapa tujuan dan berusaha untuk<br />

memenuhi kebutuhan beberapa khalayak.<br />

Pertama dan terpenting adalah untuk<br />

Supervisor saya (Togu Simorangkir) dan RARE<br />

serta UTEP selaku Pembimbing dan Pengarah<br />

<strong>Kampanye</strong> dalam mendokumentasikan<br />

kegiatan-kegiatan yang dilakukan dan hasilnya<br />

hingga saat ini.<br />

Laporan ini (besama-sama Rencana Tindak Lanjut yang disertakan) untuk memberikan<br />

RARE dan UTEP serta mitra-mitra kami lainnya (Orangutan Foudation UK, Balai<br />

Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Tengah, Uni Eropa, Pemda Kabupaten<br />

Kotawaringin Barat, Pemda Kabupaten Sukamara, Generasi Konservasi Kotawaringin<br />

Barat dan Green Organization Sukamara serta masyarakat di 12 desa target kampanye)<br />

laporan menyeluruh tentang proyek kampanye tersebut. Pada akhirnya, laporan ini<br />

merupakan tugas yang dinilai untuk mendapatkan gelar Master (MA) saya di bidang<br />

Komunikasi dari University of Texas di El Paso.<br />

Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih kepada<br />

semua individu dan lembaga yang telah membantu dalam keberhasilan proyek ini,<br />

termasuk donor kami (RARE; Uni Eropa); Orangutan Foundation UK, Balai Konservasi<br />

Sumber Daya Alam Kalimantan Tengah (khususnya Seksi Konservasi Wilayah II) dan<br />

mitra kami di Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat dan Sukamara serta<br />

jajaran staf pemerintah desa di 12 desa target kampanye. Saya juga ingin mengucapkan<br />

terima kasih banyak kepada Hari Kushardanto dan Ni Putu Sarilani Wirawan (selaku<br />

Pembimbing/Mentor Pride) atas dampingannya selama pelatihan. Terima kasih juga saya<br />

ucapkan kepada Togu Simorangkir selaku Supervisor atas kepercayaan yang diberikan<br />

untuk mewakili lembaga mengikuti Program Kepemimpinan RARE Pride ini. Tak lupa<br />

saya ucapkan terima kasih tulus kepada istri saya (Isnawiyah) atas kepercayaannya<br />

kepada saya dalam menyelesaikan program dan pelatihan ini. Saya pun turut berterima<br />

kasih kepada orangtua dan adik-adikku atas dukungan morilnya, juga kepada temanteman<br />

di Yayorin dan Proyek EC Lamandau serta para Pelajar yang tergabung dalam<br />

Kader Konservasi di Kotawaringin Barat dan Sukamara, karena <strong>Kampanye</strong> ini dikatakan<br />

berhasil berkat adanya dukungan mereka. Karya ini menjadi bagian kerjasama dan<br />

keberhasilan kita bersama.<br />

2


Daftar Isi<br />

Pendahuluan .............................................................................................................. 2<br />

Daftar Isi .................................................................................................................. 3<br />

Daftar Gambar ........................................................................................................... 5<br />

Daftar Tabel .............................................................................................................. 7<br />

BAB 1. Ringkasan Eksekutif ........................................................................................ 9<br />

1. Narasi Teori Perubahan ............................................................................... 9<br />

2. Hasil Teori Perubahan ............................................................................... 10<br />

3. Gambaran Umum Lokasi <strong>Kampanye</strong> ........................................................... 10<br />

4. Fokus Keanekaragaman Hayati <strong>Kampanye</strong> .................................................. 12<br />

5. Status Kepemilikan Lahan, Status Legal dan Pengelolaan<br />

SM Sungai Lamandau ................................................................................ 13<br />

BAB 2. Model Konseptual <strong>Kampanye</strong> ......................................................................... 14<br />

1. Analisa Peringkat Ancaman ........................................................................ 14<br />

BAB 3. Ringkasan Kreatif <strong>Kampanye</strong> ......................................................................... 23<br />

BAB 4. Kegiatan (Materi dan Pemasaran Pesan + Penyingkiran Hambatan/Barrier<br />

Removal) <strong>Kampanye</strong> ................................................................................... 31<br />

1. Kegiatan terkait Materi dan Pemasaran Sosial <strong>Kampanye</strong> Bangga Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau ................................................................. 31<br />

a. Khalayak Target Primer: Petani dan Peladang di Desa Tempayung dan<br />

Babual-Baboti ................................................................................... 31<br />

Pengetahuan ..................................................................................... 31<br />

Sikap dan Komunikasi Interpersonal .................................................... 37<br />

Perubahan Perilaku ............................................................................ 42<br />

b. Khalayak Target Sekunder: Masyarakat Petani di sekitar kawasan SM<br />

Sungai Lamandau .............................................................................. 49<br />

• Pengetahuan ........................................................................... 49<br />

• Sikap dan Komunikasi Interpersonal .......................................... 50<br />

• Perubahan Perilaku .................................................................. 51<br />

c. Target Tambahan ............................................................................... 52<br />

• Pengetahuan ........................................................................... 52<br />

2. Kegiatan Penyingkiran Hambatan (Barrier Removal) ..................................... 54<br />

BAB 5. Hasil <strong>Kampanye</strong> ............................................................................................ 59<br />

1. Metode Survei Pra dan Pasca <strong>Kampanye</strong> .................................................... 59<br />

2. Membangun Baseline Data ....................................................................... 61<br />

3. Tingkat Perbandingan Survei .................................................................... 62<br />

4. Paparan terhadap Kegiatan-kegiatan <strong>Kampanye</strong> Pride ................................. 63<br />

5. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-Sasaran SMART Pengetahuan ......... 63<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti ............ 63<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai<br />

Lamandau......................................................................................... 64<br />

6. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-sasaran SMART Sikap .................... 65<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti ............ 65<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai<br />

Lamandau......................................................................................... 66<br />

7. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-sasaran SMART Komunikasi<br />

Interpersonal ......................................................................................... 67<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti ............ 67<br />

3


. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai<br />

Lamandau......................................................................................... 68<br />

8. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran SMART Perubahan Perilaku ............. 69<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti ............ 69<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai<br />

Lamandau......................................................................................... 70<br />

9. Menghentikan Perladangan Berpindah Tebas Bakar dan Kebakaran Hutan<br />

(Perencanaan-Pelaksanaan BROP) ............................................................ 71<br />

a. Sasaran ............................................................................................ 71<br />

b. Tujuan .............................................................................................. 71<br />

c. Metodologi yang digunakan dalam Penilaian BROP .................................. 71<br />

d. Metodologi implementasi yang diajukan ................................................ 72<br />

e. Biaya-biaya yang diproyeksikan di proyek ............................................. 74<br />

f. Implementasi Rencana Operasional Penyingkiran Hambatan (Barrier<br />

Removal Operation Plan) dalam bentuk Demonstrasi Plot Pertanian<br />

Menetap Tanpa Bakar ......................................................................... 74<br />

g. Respon masyarakat ............................................................................ 75<br />

1. Capaian Konservasi di kawasan SM Sungai Lamandau ................................. 76<br />

a. Kebakaran hutan jumlahnya menurun .................................................. 76<br />

b. Kegiatan penebangan menurun ........................................................... 77<br />

c. Perubahan tutupan hutan .................................................................... 77<br />

d. Peningkatan Populasi Orangutan di Suaka Margasatwa Sungai Lamandau . 78<br />

BAB 6. Analisa Kritis <strong>Kampanye</strong> ............................................................................... 79<br />

1. Tinjauan Kritikal ...................................................................................... 79<br />

2. Tinjauan terhadap proses perencanaan proyek dan berakhir dengan dokumen<br />

Rencana Proyek ...................................................................................... 79<br />

a. Pengembangan Konsep Model .............................................................. 79<br />

b. Pemeringkatan Ancaman .................................................................... 80<br />

c. Survei (Penelitian Kuantitatif) .............................................................. 82<br />

d. Strategi Penyingkiran Halangan ........................................................... 83<br />

3. Tahap Pelaksanaan ................................................................................. 84<br />

a. Kapasitas (Capacity)........................................................................... 84<br />

b. Konstituen (Constituent) ..................................................................... 86<br />

c. Konservasi (Conservation) ................................................................... 89<br />

4. Teori Perubahan (Theory of Change = ToC) ................................................ 90<br />

BAB 7. Strategi Tindak Lanjut <strong>Kampanye</strong> Bangga Suaka Margasatwa Sungai Lamandau,<br />

Provinsi Kalimantan Tengah-Indonesia ........................................................... 92<br />

Daftar Pustaka ....................................................................................................... 121<br />

Daftar Kata (Glossary) ............................................................................................ 122<br />

BAB 8. Lampiran Dokumentasi Kegiatan-Kegiatan <strong>Kampanye</strong> .................................... 124<br />

4


Daftar Gambar<br />

Gambar 1.<br />

Gambar 2.<br />

SM Sungai Lamandau masuk dalam pengelolaan Wilayah Kerja BKSDA Kalteng-<br />

SKW II (BKSDA Kalteng, 2009) .............................................................. 11<br />

Orangutan yang terdapat di Camp Gemini SM Sungai Lamandau (Yayorin<br />

doc.) .................................................................................................. 12<br />

Gambar 3. Model Konsetual SM Sungai Lamandau .................................................... 14<br />

Gambar 4. Peringkat ancaman di SM Sungai Lamandau ............................................ 15<br />

Gambar 5. Rantai faktor kebakaran hutan ............................................................... 16<br />

Gambar 6. Rantai faktor pembukaan lahan .............................................................. 16<br />

Gambar 7. Rantai faktor penebangan liar ................................................................ 17<br />

Gambar 8. Rantai faktor perburuan liar ................................................................... 17<br />

Gambar 9. Rantai faktor pencemaran air ................................................................. 18<br />

Gambar 10. Rantai Hasil Strategi Pengelolaan Pengurangan Masalah di SM Sungai<br />

Lamandau ........................................................................................... 19<br />

Gambar 11. Pin bergambar logo dan bertulisakan slogan kampanye dibagikan ke<br />

semua khalayak (pelajar, petani dan pemerintah daerah) ......................... 32<br />

Gambar 12. Stiker bergambar logo dan bertulisakan slogan kampanye dibagikan ke<br />

semua khalayak (pelajar, petani dan pemerintah daerah) ......................... 32<br />

Gambar 13. Empat edisi Buletin Sumpitan yang dicetak sebagian berisi kegiatan<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga SMSL ....................................................................... 33<br />

Gambar 14. Proses penawaran dan pembuatan ILM, Script ILM Kopi Asin dan Naskah<br />

Himbauan Bupati dan Foto kegiatan Talkshow ......................................... 34<br />

Gambar 15. Poster dan penyebaran di khalayak petani target primer............................ 35<br />

Gambar 16. Kunjungan penyuluhan desa dengan kostum maskot kampanye ................. 37<br />

Gambar 17.<br />

Kegiatan pertemuan dan pelatihan petani di desa target primer membahas<br />

pertanian menentap dan keuntungannya ................................................ 39<br />

Gambar 18. Disain spanduk dan spanduk yang dipasang di desa Tempayung dan desa<br />

Babual Baboti ...................................................................................... 40<br />

Gambar 19. T-shirt bangga yang disebarkan kepada khalayak ..................................... 41<br />

Gambar 20.<br />

Peserta kegiatan Studi Banding Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar di<br />

Desa Sintuk, Kecamatan Kumai 26-28 April 2010 ..................................... 42<br />

Gambar 21. Demplot kebun campuran menetap tanpa bakar di desa Tempayung .......... 44<br />

5


Gambar 22. Lembar Fakta <strong>Kampanye</strong> Pride+Teknik Kelola Lahan Kebun Campuran<br />

Menetap Tanpa Bakar ........................................................................... 46<br />

Gambar 23.<br />

Gambar 24.<br />

Studi Banding pertama di lahan kebun campuran milik Dinas Kehutanan<br />

Sukamara ........................................................................................... 47<br />

Studi Banding kedua di lahan kebun campuran menetap salah satu<br />

anggota kelompok tani milik di wilayah desa Sintuk, Kecamatan Kumai ...... 48<br />

Gambar 25. Kalender dan penyebarannya di khalayak target Sekunder ........................ 49<br />

Gambar 26.<br />

Sebaran poster di desa khalayak target sekunder dari anak petani sampai<br />

ke petani51<br />

Gambar 27. Sampul depan video partisipatif tentang budidaya karet ............................ 52<br />

Gambar 28.<br />

Gambar 29.<br />

Gambar 30.<br />

Gambar 31.<br />

Gambar 32.<br />

Gambar 33.<br />

Maskot <strong>Kampanye</strong> berperan penting dalam memberikan rangsangan daya<br />

tarik siswa/siswi pelajar untuk dokus pada kegiatan penyuluhan sekolah .... 53<br />

Aktifitas kegiatan lain di sekolah dan di luar sekolah untuk anak-anak<br />

petani ................................................................................................. 54<br />

Kegiatan pengelolaan demplot kebun campuran dari mulai pembersihan<br />

lahan sampai ke perawatan tanaman ...................................................... 56<br />

Foto kegiatan membangun balai belajar tani yang terintegrasi dengan<br />

kegiatan demplot ................................................................................. 57<br />

Foto kegiatan mempromosikan demplot. Terlihat Tim Evaluator Proyek Uni<br />

Eropa dan wakil BPP Kotawaringin Lama saat melihat proses<br />

pengembangan lahan demplot kebun campuran menetap tanpa bakar di<br />

desa Tempayung .................................................................................. 58<br />

16 titik hot spot tahun 2009 yang tersebar di 4 titik dan di 2010 tidak<br />

ditemukan = 0 titik panas api (kebakaran menurun) ................................ 76<br />

Gambar 34. Penebangan di tahun 2009 ditemukan 3 kasus ......................................... 77<br />

Gambar 35. Peta perubahan tutupan hutan ............................................................... 77<br />

Gambar 36.<br />

Orangutan hasil pelepasliaran kembali yang ada di Camp Gemini SM<br />

Sungai Lamandau ................................................................................ 78<br />

Gambar 37. Burung-burung migran yang hadir kembali berkembang biak di kawasan<br />

danau burung SM Sungai Lamandau Mei-Juli 2010 ................................... 78<br />

Gambar 38. Rantai faktor kebakaran hutan yang memperlihatkan kaitan kebakaran<br />

dengan teknik perburuan ...................................................................... 80<br />

Gambar 39. Kesan media pemasaran pesan komunikasi kampanye oleh masyarakat<br />

petani target ....................................................................................... 88<br />

6


Daftar Tabel<br />

Tabel 1.<br />

Tabel 2.<br />

Ringkasan Kreatif: Petani di <strong>Kampanye</strong> Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

(SMSL) .................................................................................................... 23<br />

Ringkasan Kreatif untuk khalayak sekunder: Masyarakat Petani Sekitar<br />

Kawasan SM Sungai Lamandau ................................................................... 25<br />

Tabel 3. Kaitan antara khalayak sasaran, tahapan perilaku dan kegiatan pemasaran ..... 29<br />

Tabel 4.<br />

Tabel 5.<br />

Tabel 6.<br />

Tabel 7.<br />

Tabel 8.<br />

Tabel 9.<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Pengetahuan untuk Petani Desa<br />

Tempayung dan Desa Babual Baboti ............................................................ 31<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpesonal<br />

untuk Petani Desa Tempayung dan Desa Babual Baboti ................................. 37<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Perubahan Perilaku untuk Petani Desa<br />

Tempayung dan Desa Babual Baboti ............................................................ 42<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Pengetahuan untuk Masyarakat<br />

Petani di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau ............................................ 49<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpersonal<br />

untuk Masyarakat Petani di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau .................. 50<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Perubahan Perilaku untuk Masyarakat<br />

Petani di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau ............................................ 51<br />

Tabel 10. Materi Kegiatan Pemasaran untuk sasaran anak-anak petani target (khlayak<br />

primer dan sekunder) di sekitar SM Sungai Lamandau ................................... 52<br />

Tabel 11. Jumlah responden yang diwawancara dan sebaran survei secara geografis ....... 61<br />

Tabel 12. Variabel-variabel independen untuk menilai tingkat perbandingan survei pra<br />

dan survei pasca kampanye ........................................................................ 62<br />

Tabel13. Paparan terhadap kegiatan-kegiatan kampanye bangga SM Sungai Lamandau.. 63<br />

Tabel 14. Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei pra dan<br />

pasca kampanye ....................................................................................... 63<br />

Tabel 15. Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei pra dan<br />

pasca kampanye ....................................................................................... 64<br />

Tabel 16. Perubahan dalam variabel-variabel sikap antara survei pra dan pasca<br />

<strong>Kampanye</strong> ................................................................................................ 65<br />

Tabel 17. Perubahan dalam variabel-variabel sikap antara survei pra dan pasca<br />

kampanye ................................................................................................ 66<br />

Tabel 18. Perubahan dalam variabel-variabel komunikasi interpersonal antara survei pra<br />

dan pasca kampanye ................................................................................. 67<br />

Tabel 19. Perubahan dalam variabel-variabel komunikasi interpersonal antara survei pra<br />

dan pasca kampanye ................................................................................. 68<br />

7


Tabel 20. Perubahan dalam variabel-variabel perubahan perilaku antara survei pra dan<br />

survei pasca kampanye .............................................................................. 69<br />

Tabel 21. Perubahan dalam variabel-variabel perubahan perilaku antara survei pra dan<br />

survei pasca kampanye .............................................................................. 70<br />

Tabel 22. Perbedaan penghasilan pendapatan dari kegiatan tidak dengan kebun<br />

campuran dengan kebun campuran ............................................................ 71<br />

Tabel 23. Paparan informasi pada berbagai kegiatan pemasaran <strong>Kampanye</strong> Pride .......... 87<br />

Tabel 24. Tabel untuk anggota tim dan khalayak kunci (RACI) .................................... 100<br />

Tabel 25. Rencana Kegiatan Operasional <strong>Kampanye</strong> Tindak Lanjut .............................. 101<br />

8


BAB 1. Ringkasan Eksekutif<br />

Ringkasan Eksekutif menyediakan gambaran keseluruhan <strong>Kampanye</strong> Pride dari latar<br />

belakang lokasi dan ancaman konservasi hingga khalayak sasaran dan kegiatan Pride<br />

yang dirancang untuk menjangkau setiap segmen khalayak sasaran. Halaman-halaman<br />

berikut ini paling baik digunakan sebagai alat referensi setelah membaca keseluruhan<br />

Rencana Proyek.<br />

Formula Teori Perubahan<br />

K + A + IC + BR BC TR CR<br />

K:Meningkatny<br />

a pengetahuan<br />

masyarakat<br />

Pertanian<br />

kebun<br />

campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar<br />

mengurangi<br />

tekanan<br />

pembukaan<br />

lahan<br />

A: Petani<br />

Setuju<br />

Pertanian<br />

Kebun<br />

Campuran<br />

Menetap di<br />

Lahan Sendiri<br />

bermanfaat<br />

IC: petani<br />

membahas<br />

manfaat<br />

pertanian<br />

kebun<br />

campuran<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

BR:<br />

Perladangan<br />

Menetap<br />

Sistem<br />

Kebun<br />

Campuran<br />

BC: Perilaku<br />

Perladangan<br />

Berpindah<br />

(Tebas<br />

Bakar)<br />

Berubah<br />

TR: Ancaman<br />

Pembukaan<br />

Lahan<br />

Berkurang<br />

CR: Habitat<br />

Orangutan<br />

dan Satwa<br />

Liar<br />

Terlindungi<br />

Pengetahuan<br />

masyarakat<br />

Pertanian<br />

kebun<br />

campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar<br />

mengurangi<br />

tekanan<br />

pembukaan<br />

lahan<br />

meningkat dari<br />

50% menjadi<br />

93,3%<br />

(+43,3pp)<br />

Petani Setuju<br />

Pertanian<br />

Kebun<br />

Campuran<br />

Menetap di<br />

Lahan Sendiri<br />

bermanfaat<br />

meningkat dari<br />

91,7%<br />

menjadi 100%<br />

(+8,3pp)<br />

Petani<br />

membahas<br />

manfaat<br />

pertanian<br />

kebun<br />

campuran<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

meningkat<br />

dari 8,3%<br />

menjadi<br />

46,7%<br />

(+38,4pp)<br />

Awal<br />

kegiatan<br />

mendapat<br />

lahan untuk<br />

demplot<br />

pertanian<br />

menetap<br />

pola kebun<br />

campuran<br />

menetap<br />

disediakan<br />

salah satu<br />

desa<br />

khalayak<br />

target seluas<br />

3 hektar<br />

Petani<br />

khalayak<br />

target<br />

(Tempayung<br />

dan Babual<br />

Baboti)<br />

77,72%<br />

(157KK)<br />

mendukung<br />

dan<br />

mengadopsi<br />

perladangan<br />

pola kebun<br />

campuran<br />

menetap<br />

Awal Juli 2010<br />

sudah terlihat<br />

dukungan<br />

upaya<br />

pengurangan<br />

ancaman dari<br />

dukungan<br />

desa dalam<br />

bentuk<br />

sosialisasi dan<br />

membuat<br />

peraturan<br />

untuk tidak<br />

membuka<br />

lahan dengan<br />

membakar<br />

Dapat<br />

diketahui<br />

dan<br />

dipastikan<br />

melalui<br />

penelusuran<br />

data peta<br />

udara,<br />

patroli darat<br />

mengenai<br />

tutupan<br />

hutan dan<br />

tegakan<br />

vegetasi<br />

yang berdiri<br />

Catatan:<br />

Teori Perubahan diatas adalah dalam bentuk sederhana dan telah dilengkapi sesuai beberapa masukan. Teori<br />

ini mengalami beberapa revisi dan yang berikut dibawah ini adalah rencana meninjau kegiatan yang akan<br />

dicapai dalam Teori Perubahan untuk SM Sungai Lamandau.<br />

1. Narasi Teori Perubahan<br />

Untuk mengurangi praktek perladangan berpindah di sekitar Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau dan untuk memelihara tempat kediaman penting orangutan Kalimantan,<br />

maka pertanian menetap dan sistem agroforestri yang lebih berkelanjutan, ramah<br />

lingkungan dan meningkatkan ekonomi akan diperkenalkan. Petani lokal akan<br />

diberitahukan juga tentang area untuk orangutan Kalimantan dan keuntungankeuntungan<br />

mengadopsi pertanian menetap dan sistem agroforestri. Sistem baru ini<br />

dalam teori perubahan akan memberikan lebih pendapatan berkelanjutan untuk mereka<br />

(masyarakat sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau) dan pada waktu yang sama<br />

akan memelihara sistem pendukung kehidupan hutan. Mereka akan diperkenalkan<br />

kepada konsep dari sistem, menerima pelatihan dan bantuan teknis untuk menggunakan<br />

teknik dan akhirnya mengadopsi dan mempraktekkan pertanian menetap sistem<br />

agroforestri. Karena dua hal pertama itu akan ada sedikitnya 50% (dari 175 KK menjadi<br />

88 KK) masyarakat yang mengadopsi sistem di 2 desa target (desa Tempayung dan<br />

desa Babual Baboti). <strong>Kampanye</strong> Bangga ini akan melihat keberhasilannya jika aktifitas<br />

perladangan berpindah semakin berkurang dan populasi orangutan Kalimantan di dalam<br />

kawasan lindung terawat. Pertanian menetap dan sistem agroforestry telah banyak<br />

9


diterapkan di masyarakat dan lokasi di Indonesia dan dapat ditiru di lokasi kampanye<br />

pada akhir kampanye Juni 2010.<br />

2. Hasil Teori Perubahan<br />

<strong>Kampanye</strong> Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SM Sungai Lamandau) dibangun di<br />

atas asumsi bahwa jika kita memberi informasi kepada para petani sekitar kawasan SM<br />

Sungai Lamandau tentang manfaat dan sistem pengelolaan pertanian ladang menetap<br />

berkelanjutan dan menganalisa hasil pertaniannya di lahan menetap serta menjelaskan<br />

masalah kebakaran lahan dan hutan akibat pembukaan lahan berpindah dengan cara<br />

membakar dapat berakibat kurang baik buat pertanian berkelanjutan, maka sikap dan<br />

perilaku khalayak yang belum terbiasa berladang akan berubah.<br />

Jika kita secara bersamaan menyingkirkan halangan untuk perubahan perilaku dengan<br />

memberikan contoh berupa lahan percontohan (demplot pertanian pola kebun campuran<br />

menetap), memberikan pelatihan dalam pengolahan lahannya dan cara-cara tehnik<br />

budidayanya, maka para petani akan dengan lebih mudah mau mengadopsi pertanian<br />

lahan menetap dan pada akhirnya kita bisa mengurangi ancaman pembukaan ladang<br />

berpindah tebas bakar.<br />

Pembuatan demonstrasi plot pertanian pola kebun campuran menetap untuk mencegah<br />

perilaku kebiasaan masyarakat membuka lahan pertanian secara berpindah dengan cara<br />

tebas bakar semestinya akan menghasilkan peningkatan daerah tutupan hutan kawasan<br />

SM Sungai Lamandau. Pada akhirnya habitat orangutan di dalam kawasan pun akan<br />

terjaga. Dengan hasil perubahan perilaku yang diprediksikan 50% (88 KK dari 175 KK)<br />

yang mengadopsi perladangan menetap setelah dilakukan survey dan monitoring ulang<br />

dengan mencatat langsung kondisi di lapangan dan dari hasil survey tabulasi yang<br />

dibuat tercatat sampai bulan April 2010 sebanyak 157 KK (77,72%) dari 202 KK yang<br />

tercatat ulang. Hasilnya melebihi capain 50% (101 KK dari 202 KK).<br />

Kepatuhan masyarakat petani khalayak target yang telah mengadopsi perladangan<br />

menetap ditunjukkan dengan tidak lagi melakukan pembakaran lahan dan ini merupakan<br />

indikasi-indikasi awal yang menunjukkan bahwa asumsi kami benar dan Teori Perubahan<br />

yang diusulkan dalam proses perencanaan berlaku. Selain kepatuhan khalayak saat ini<br />

untuk tidak membakar dan menghasilkan nilai kebakaran lahan minim. Musim<br />

penghujan yang masih berlangsung di wilayah kampanye kami perlu diperhitungkan.<br />

Masyarakat biasa membuka lahan walau menetap masih dengan membakar yang<br />

dimulai saat musim kemarau. Tercatat dari hasil monitoring survey tabulasi diperoleh<br />

hasil 19,42% (N=39KK) di desa Tempayung dan desa Babual Baboti sebagai peladang<br />

menetap yang masih membakar. Sedangkan 20,79% (N=42KK) di desa Tempayung dan<br />

desa Babual Baboti masih melakukan perladangan berpindah dengan sistem tebas<br />

bakar.<br />

Tapi kita harus waspada, sehingga pekerjaan ini tidak berakhir sampai saat ini. Tingkat<br />

kepatuhan perlu dipertahankan, pemantauan kegiatan pertanian masyarakat petani<br />

khalayak target dan sekitar kawasan SM Sungai Lamandau perlu terus dilakukan, jadi<br />

program tindak lanjut diperlukan.<br />

3. Gambaran Umum Lokasi <strong>Kampanye</strong><br />

Penamaan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau dikarenakan sebagian wilayahnya<br />

berada di dekat badan perairan Sungai Lamandau sehingga namanya menjadi Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau, karena secara umum sering disebut Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau, maka para pengelola dan mitra kerja yang mensosialisasikan pun<br />

memakai nama Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Untuk lokasi sendiri karena<br />

awalnya adalah kawasan eks HPH dan diusulkan oleh Prof. Dr. Birute Galdikas untuk<br />

wilayah pelepas liaran orangutan. Usulan diajukan berdasarkan petunjuk Kepala Dinas<br />

Kehutanan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat pada bulan April 1996<br />

10


untuk mengajukan usulan permohonan kawasan kepada 2 HPH yang akan habis masa<br />

konsesinya.<br />

Saat itu Profesor Dr. Birute M. Galdikas berdiskusi dengan Bupati Kotawaringin Barat.<br />

Setelah itu melakukan diskusi dengan Menteri Kehutanan saat itu Bapak Jamaluddin dan<br />

lalu melakukan survei lokasi. Oktober 1996, Profesor Dr. Birute M. Galdikas membuat<br />

permohonan pada Gubernur Kalimantan Tengah saat itu, Bapak Warsito Rasman untuk<br />

mengajukan kawasan sekitar sungai Lamandau menjadi daerah pelepas liaran<br />

orangutan. Permohonan ini mendapat dukungan Menteri Lingkungan Hidup, saat itu<br />

Bapak Sarwono Kusumaatmadja. Setelah mendapat surat rekomendasi dari Gubernur<br />

Kalimantan Tengah dan Menteri Kehutanan mengetahui lalu mengeluarkan Surat<br />

Keputusan Nomor 12/KptsII/1998 pada tanggal 26 Februari 1998 yang berisi penetapan<br />

kawasan eks HPH tersebut menjadi kawasan SM Sungai Lamandau dengan luas 76.110<br />

ha.<br />

Tujuan pembentukan SM Sungai Lamandau adalah untuk pelestarian dan perlindungan<br />

terhadap spesies-spesies serta keanekaragaman hayati yang mempunyai nilai khas<br />

sehingga kelangsungan hidupnya secara alami dapat dipertahankan dan juga sebagai<br />

wilayah pelepas liaran orangutan dan dimanfaatkan secara berkelanjutan untuk<br />

kepentingan ilmu pengetahuan dan budaya (Orangutan Foundation International, 2008).<br />

Dilihat secara geografis, SM Sungai Lamandau terletak di 02 41‟42” sampai 03 13‟48”<br />

Lintang Selatan dan 111 00‟36” sampai 111 30‟00” Bujur Timur (BPKH Banjar Baru,<br />

2006) Sedangkan berdasarkan koordinat Google Earth SM Sungai Lamandau terletak<br />

lebih kurang di 02 42‟25.40‟‟ S dan<br />

111 22‟23.76‟‟ T (Google Earth, 2008).<br />

Sedangkan jika dilihat dari tipe daratnnya<br />

secara geologi SM Sungai Lamandau menurut<br />

peta tanah dan peta geologi provinsi<br />

Kalimantan Tengah (skala 1:500.000)<br />

menurut Direktorat Bina Program Kehutanan<br />

Bogor, 1977 dalam Laporan BPKH Wilayah V,<br />

Banjar Baru 2006 menjelaskan bahwa tanah<br />

di SM Sungai Lamandau termasuk jenis<br />

aluvial dengan fisiografi dataran dan secara<br />

geologi terdiri dari atau tersusun atas batuan<br />

sedimen jenis aluvium undak dan terumbu<br />

koral. Topografinya kebanyakan flat dataran<br />

rawa dan padang semak (BPKH Banjar Baru,<br />

2006).<br />

Kawasan yang terletak secara ekologi<br />

diantara 2 kabupaten (Kotawaringin Barat<br />

dan Sukamara) ini, menurut Klasifikasi iklim<br />

Schmidt dan Ferguson, kawasan SM Sungai<br />

Lamandau memiliki tipe iklim A. Curah hujan<br />

tahunan dari tahun 1995-2004 berkisar<br />

1.904-3.762 mm dengan ratarata tahunan<br />

sebesar 2.637,7 mm. Suhu udara rata-rata<br />

pada rentang tahun yang sama rata-rata<br />

harian antara 25,9 C-26,2 C dan kelembaban<br />

bekisar antara 85-87% (BPKH Banjar Baru,<br />

2006).<br />

Gambar 1. SM Sungai Lamandau masuk<br />

dalam pengelolaan Wilayah Kerja BKSDA<br />

Kalteng-SKW II (BKSDA Kalteng, 2009)<br />

Di sekitar kawasan ini jumlah populasi penduduk dari data BPS 2007 di 12 desa yang<br />

ada adalah tercatat sebanyak 33.070 jiwa. Dan yang melakukan aktifitas pertanian<br />

dengan pola perladangan hampir sebagian besar (85% dari hasil survey kuantitatif KAP).<br />

11


Ancaman terhadap kawasan diberi peringkatan ancaman dengan bantuan software<br />

Miradi yang diberi peringkat berdasarkan Lingkup (Scope), Tingkat Kerusakan (Severity)<br />

& Ketakberbalikan (Irreversibility). Pembukaan lahan dan kebakaran hutan diberi<br />

peringkat” sangat tinggi” atas akibatnya pada berkurangnya luasan kawasan SM Sungai<br />

Lamandau sebagai habitat orangutan. sementara berburu dan penebangan diberi<br />

peringkat “tinggi”. Diskusi dengan supervisor (Togu Simorangkir, M.Sc), (Direktur<br />

Yayasan Orangutan Indonesia), menegaskan bahwa ancaman yang diakibatkan oleh<br />

perladangan berpindah yang melakukan pola tebas bakar jika dihilangkan, maka habitat<br />

dan populasi orangutan di kawasan tersebut aman. Jika ancaman lain dapat ditangani<br />

secara bersamaan atau bertahap, maka ini akan menjadi nilai tambah, khususnya<br />

mengenai penebangan dan perburuan.<br />

BKSDA Kalimantan Tengah-SKW II bertindak tegas untuk melakukan penegakan hukum<br />

kehutanan dalam membantu penanganan kasus pelanggaran ke batas kawasan dan<br />

melakukan kegiatan tidak sah (ilegal). Ancaman yang ditangani oleh kampanye: aktifitas<br />

masyarakat lokal–mengurangi aktifitas pembukaan lahan untuk perladangan berpindah<br />

dan perkebunan sawit.<br />

4. Fokus Keanekaragaman Hayati <strong>Kampanye</strong><br />

Keanekaragaman jenisnya juga terbilang cukup tinggi karena memiliki lebih dari 61 jenis<br />

tumbuhan untuk volume pohon dan tiga jenis dilindungi (ulin, pantung, ramin), dua jenis<br />

tumbuan epifit dilindungi (anggrek tebu, anggrek hitam) dan tumbuhan kantung semar;<br />

tiga jenis satwa endemik Kalimantan; 15 jenis mamalia dilindungi (termasuk mamalia<br />

primata), lebih dari lima famili burung dilindungi (Bucerotidae, Falconidae, Accipitridae,<br />

Nectarinidae, Ardeidae, Phasianidae, Sturnidae=Tiung Emas= Gracula religiosa), tiga<br />

jenis reptil dilindungi. Untuk saat ini diperkirakan lebih dari 500 individu orangutan yang<br />

telah dilepasliarkan (BPKH Banjar Baru, 2006)<br />

Gambar 2. Orangutan yang terdapat di Camp<br />

Gemini SM Sungai Lamandau (Yayorin doc.)<br />

Orangutan Kalimantan dari sub jenis ini<br />

mempunyai wilayah sebaran terbesar dari 2<br />

sub jenis lainnya yang ada di Kalimantan.<br />

Orangutan menjadi pilihan utama sebagai<br />

spesies bendera bagi kawasan SM Sungai<br />

Lamandau dikarenakan secara status<br />

konservasi satwa ini sebagai spesies kunci<br />

dan spesies payung. Dilindungi undangundang<br />

konservasi: IUCN dengan status<br />

endangered species dan masuk dalam<br />

CITES Appendiks 1.<br />

Di Indonesia dilindungi oleh UU Nomor 5<br />

tahun 1990. Secara ekologi satwa ini satusatunya<br />

kera besar Asia yang hanya tersisa<br />

sebagian di wilayah Kalimantan-Indonesia<br />

dan diakui para peneliti dan konservasionis sebagai satwa indikator kesehatan hutan,<br />

penyebar biji, mempercepat regenerasi hutan. Satwa ini juga menjadi kebanggaan<br />

provinsi Kalimantan Tengah, dikarenakan populasi orangutan terbesar di dunia berada di<br />

provinsi Kalimantan Tengah dengan ibukota orangutannya Pangkalan Bun di kabupaten<br />

Kotawaringin Barat.<br />

Hal ini dikarenakan kabupaten ini sebagai salah satu gerbang menuju daerah-daerah<br />

dengan populasi orangutan tertinggi di kawasan konservasi (Taman Nasional Tanjung<br />

Puting) dan di luar kawasan konservasi (Arut di kabupaten Kotawaringin Barat –<br />

Belantikan di kabupaten Lamandau). Di Masyarakat Kotawaringin Barat sebagian besar<br />

telah menyadari keberadaan orangutan sebagai satwa dilindungi karena langka dan<br />

diambang punah. Tapi disatu sisi secara sosial masyarakat mengenal binatang ini juga<br />

12


sebagai penggangu tanaman kebun atau ladang. Dan budaya mereka mengganggap<br />

binatang ini adalah orang yang hidup di hutan.<br />

Sebagian menyadari orangutan berperan untuk menjaga keseimbangan kehidupan di<br />

hutan, terutama masyarakat dayak. Walaupun dulu binatang ini menjadi makanan<br />

favorit orang dayak dan sekarang tidak lagi. Spesies ini dipilih sebagai amanat lembaga,<br />

karena lembaga kami salah satu misinya untuk pelestarian orangutan dan habitatnya.<br />

5. Status Kepemilikan Lahan, Status Legal dan Pengelolaan SM Sungai<br />

Lamandau<br />

Status kepemilikan lahan kawasan SM Sungai Lamandau adalah lahan milik pemerintah<br />

sebagai status kawasan konservasi. Kawasan ini dikelola oleh Balai Konservasi Sumber<br />

Daya Alam Kalimantan Tengah-Seksi Konservasi Wilayah II Pangkalan Bun. Setahun<br />

yang lalu telah ditentukan kawasan-kawasan blok penyangga berjarak 500 meter dari<br />

batas kawasan tidak diperbolehkan untuk kegiatan HGU. Legalitas status kawasan telah<br />

ditetapkan SK Menhut No.162/Kpts-II/1998 (BPKH Banjar Baru, 2006). Kawasan ini juga<br />

mempunyai fungsi unik sebagai salah satu kawasan konservasi yang dijadikan sebagai<br />

tempat pelepasliaran orangutan Kalimantan (Pongo pygmaeus wurmbii).<br />

13


BAB 2. Model Konseptual <strong>Kampanye</strong><br />

Pertemuan pemangku kepentingan pada bulan Januari 2009 mempertemukan 25 peserta<br />

untuk bersama-sama mengidentifikasikan faktor langsung dan berkontribusi untuk<br />

membuat suatu Model Konseptual bagi Suaka Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

Sebelumnya manajer kampanye mempresentasikan hasil temuan permasalahan di<br />

lapangan secara kualitatif. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan mengidentifikasi halhal<br />

apa saja yang menjadi masalah atau yang mengancam kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau dengan metode konsensus. Setelah pertemuan pemangku<br />

kepentingan dan menghasilkan model konseptual Suaka Margasatwa Sungai Lamandau,<br />

selanjutnya perangkat lunak Miradi digunakan untuk mengembangkan dan memasukkan<br />

model ke dalam tata nama standar.<br />

Gambar 3. Model Konsetual SM Sungai Lamandau<br />

Kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau merupakan hutan sebagai habitat bagi<br />

orangutan dan satwa liar lainnya, yang didalamnya hidup satwa liar atau hidupan liar<br />

dengan berbagai tipe ekosistem perairan. Setelah dilihat dari hasil konsep model yang<br />

disusun bersama stakeholder sekitar kawasan mempunyai lima ancaman, yaitu<br />

Kebakaran Hutan, Pembukaan Lahan, Penebangan Liar, Perburuan Liar dan Pencemaran<br />

Air.<br />

1. Analisa Peringkat Ancaman<br />

Dengan menggunakan perangkat lunak Miradi bahwa dari ke lima faktor ancaman bagi<br />

kelestarian Suaka Margasatwa Sungai Lamandau yang dihasilkan dari pertemuan<br />

konsensus dibuat prioritas ancaman berdasarkan kriteria: luasan (scope), keparahan<br />

(severity) dan ketakberbalikan (irreversibility). Secara terperinci sebagai berikut<br />

gambarannya:<br />

14


• Jika berdasarkan luasan (scope), bagaimana kita mengidentifikasikan ancaman<br />

tersebut dapat meluas jauh atau tidak terhadap ruang. Misalkan dengan<br />

kebakaran, dampaknya dapat meluas sampai jauh karena api merambat.<br />

• Kemudian di tingkat keparahan (severity) dalam satu kali mengakibatkan<br />

kerusakan yang besar, contohnya penebangan liar yang mengakibatkan hutan di<br />

kiri atau di kanan rusak dan kebakaran hutan yang menbakar semua tumbuhan<br />

dan mengakibatkan kerusakan parah.<br />

• Selain itu juga akan dianalisa berdasarkan penilaian pada kondisi dimana<br />

kerusakan itu semakin lama kembali pulih, maka semakin tinggi status ancaman<br />

itu. Jika dilihat pada gambar di bawah dari hasil analisa peringkat ancaman<br />

terlihat bahwa kebakaran hutan dan pembukaan lahan menjadi ancaman utama<br />

terhadap kerusakan hutan habitat orangutan sangat tinggi. Sedangkan<br />

penebangan selain mengakibatkan hilangnya hutan habitat orangutan juga<br />

berkurangnya populasi satwa atau hidupan liar dalam kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

Gambar 4. Peringkat ancaman di SM Sungai Lamandau<br />

Berdasarkan masing-masing faktor dijabarkan sebagai berikut:<br />

Dari masing-masing ancaman memiliki faktor-faktor yang menyebabkan ancaman itu<br />

menjadi muncul. Pertama untuk Faktor ancaman Kebakaran Hutan. Ancaman ini<br />

dikontribusikan oleh adanya berbagai macam hal kegiatan sehingga kebakaran hutan<br />

terjadi. Faktor kontribusi yang menyebabkan kebakaran hutan adalah saat terjadi musim<br />

kemarau. Di Kalimantan pada umumnya dan sekitar Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau pada khususnya saat musim kemarau tiba hampir dapat dipastikan adanya<br />

wilayah yang terbakar. Hal ini terjadi berkaitan erat dengan kegiatan pertanian dan<br />

bahkan teknik perburuan.<br />

15


Gambar 5. Rantai faktor kebakaran hutan<br />

Faktor yang mengancam berikutnya adalah Pembukaan Lahan. Ancaman ini terjadi<br />

karena adanya kegiatan perladangan berpindah, pembukaan lahan sawit dan juga<br />

ketidak jelasan tapal batas kawasan (batas desa dengan kawasan). Perladangan<br />

berpindah hampir kebanyakan dibuka dengan melakukan tebas bakar, sehingga kegiatan<br />

ini menjadi salah satu faktor kontribusi terjadinya kebakaran lahan atau hutan sekitar<br />

dan dalam kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Penyebab perladangan<br />

berpindah ini disebabkan oleh banyak faktor kontribusi, yaitu kurangnya lahan untuk<br />

berladang, belum mengetahui budidaya tanaman dan tradisi setempat. Belum tahunya<br />

budidaya tanaman dikarenakan rendahnya kualitas pengetahuan SDM-nya. Hal ini yang<br />

menyebabkan kurangnya pengetahuan teknologi pengelolaan lahan pertanian, kurang<br />

meratanya penyuluhan, pendidikan dan pengetahuan yang rendah. Rendahnya<br />

pendidikan dan pengetahuan disebabkan kurangnya pendidikan dan penyadaran serta<br />

penyuluhan tentang lingkungan. Sedangkan untuk pembukaan lahan untuk perkebunan<br />

sawit adalah karena masyarakat menjual lahannya karena perekonomian yang lemah<br />

dan juga karena sawit sumber PAD. Pembukaan lahan juga dikarenakan ketidakjelasan<br />

tapal batas desa dengan kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Faktor yang<br />

berkontribusi akan terjadinya hal ini adalah karena kurangnya sosialisasi dan perhatian<br />

dari pihak-pihak terkait. Pembukaan lahan yang juga berkontribusi untuk timbulnya<br />

kebakaran hutan melalui aktifitas perladangan berpindah dan tebas bakar menjadi faktor<br />

yang mengancam kelestarian hutan sebagai habitat dari orangutan dan satwa liar<br />

lainnya.<br />

Gambar 6. Rantai faktor pembukaan lahan<br />

16


Faktor ancaman bagi kawasan lainnya adalah Penebangan Liar. Kasus kegiatan ini<br />

banyak ditemukan di tahun 2007 sampai 17 kasus. Tahun 2008 ditemukan 3 kasus dan<br />

di 2009 sampai Mei ini ditemukan 2 (dua) kasus. Hal yang berkontribusi masih adanya<br />

aktifitas ini adalah karena masih adanya kebutuhan kayu yang tinggi, permintaan<br />

cukong kayu atau konsumen di pasar, tawaran untuk bekerja kayu dan kurangnya<br />

kesadaran. Permintan kayu di pasaran dan juga di masyarakat lokal dikarenakan masih<br />

adanya atau munculnya pasar kayu ilegal dan hal ini disebabkan karena kurang<br />

pengetahuan lingkungan, lemahnya penegakan hukum, kurangnya pengawasan/patroli<br />

kawasan. Sedangkan tawaran bekerja untuk kayu diakibatkan oleh adanya pola pikir<br />

konsumtif yang disebabkan oleh adanya persaingan status sosial. Selain karena itu juga<br />

berkaitan dengan desakan dari kebutuhan ekonomi yang lemah. Tidak adanya perhatian<br />

dari pihak terkait yang mengakibatkan kurangnya sosialisasi mengakibatkan mutu<br />

kesadaran rendah sehingga banyak masih melakukan penebangan liar.<br />

Gambar 7. Rantai faktor penebangan liar<br />

Faktor ancaman berikutnya adalah Perburuan Liar, dimana aktifitas ini muncul karena<br />

ada kontribusi dari lemahnya pelaksanaan penegakan hukum, permintaan pasar, tradisi<br />

masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan protein lokal dan hobby. Untuk rantai<br />

permintaan pasar karena adanya kontribusi dari permintan konsumen daging buruan<br />

dan hal ini tetap terjadi karena ada kontribusi dari kurangnya pengawasan patroli untuk<br />

memonitor dan mengontrol jumlah permintaan pasar akan daging buruan. Kegiatan<br />

penebangan liar dan perburuan liar berkontribusi pada hilangnya atau berkurangnya<br />

populasi hidupan liar yang ada di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

Gambar 8. Rantai faktor perburuan liar<br />

17


Faktor ancaman yang terakhir adalah pencemaran air yang mengancam ekosistem<br />

perairan, dimana kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau mempunyai beberapa<br />

tipe ekosistem, dari mulai rawa, sungai dan danau. Faktor ancaman ini mendapat<br />

kontribusi dari kebanyakan kegiatan penambangan pasir puya dan kegiatan ini karena<br />

adanya tawaran kerja menambang. Diterimanya tawaran kerja menambang karena<br />

ekonomi lemah dan penambangan sendiri terjadi karena kontribusi dari lemahnya<br />

pelaksanaan dan penegakan hukum serta kurangnya pengawasan kawasan.<br />

Gambar 9. Rantai faktor pencemaran air<br />

18


Gambar 10. Rantai Hasil Strategi Pengelolaan Pengurangan Masalah di SM Sungai Lamandau<br />

19


Catatan:<br />

Rantai hasil untuk Petani<br />

Pada gambar di atas tergambarkan bahwa sasaran awal terlihat adalah para petani. <strong>Kampanye</strong> Pride menunjukkan adanya dampak<br />

penyebab (panah) pada setiap tahapan perubahan perilaku yang dilewati petani dalam perjalanannya. Memahami tahapan dalam rantai<br />

hasil kita juga dapat membantu mempersempit sasaran awal kita untuk setiap khalayak sebelum memulai pengambilan data.<br />

Keberhasilan kampanye yang tergambar pada rantai hasil ini adalah khusus untuk mengurangi dampak pembukaan lahan berpindah<br />

dengan tebas bakar yang dapat mengakibatkan kebakaran lahan dan hutan sehingga mengancam hutan kawasan SM Sungai Lamandau<br />

sebagai habitat orangutan dan hidupan liar lainnya yang berada dalam kawasan SM Sungai Lamandau. <strong>Kampanye</strong> ini mengajak<br />

masyarakat target (desa Tempayung dan Babual Baboti) untuk berladang menetap. Capaian hasil yang ingin dicapai dari 202 KK petani<br />

di dua desa tersebut 50% (101KK) mengadopsi perladangan menetap dan mnegurangi praktek pembakaran lahan. Sedangkan untuk<br />

ancaman lainnya akan disasar dengan strategi Community Forest Carbon dan Community Meeting (pertemuan-pertemuan dan focus<br />

group discussion).<br />

20


Rantai Hasil Rantai<br />

Rencana<br />

Monitoring<br />

Strategi &<br />

Taktik<br />

Tujuan<br />

SMART<br />

ToC<br />

Faktor<br />

Kerangka Pra Survey KAP<br />

Desakan<br />

kebutuhan<br />

ekonomi yang<br />

meningkat<br />

Pengetahuan (K)<br />

Masyarakat<br />

mengetahui<br />

pengelolaan lahan<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

dan perawatan<br />

berkelanjutan<br />

Lahan pertanian sudah jarang karena<br />

dijual ke perkebunan sawit<br />

Jarang adanya<br />

pelatihan<br />

teknologi<br />

pertanian<br />

Kurang tahu<br />

banyak tentang<br />

teknologi<br />

pengelolaan lahan<br />

Pembukaan hutan<br />

dan lahan untuk<br />

perladangan<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai<br />

Habitat<br />

orangutan<br />

Komunikasi Antar Penyingkiran<br />

Perubahan<br />

Pengurangan<br />

Hasil<br />

Sikap (A)<br />

Individu (IC)<br />

Hambatan (BR)<br />

Perilaku (BC)<br />

Ancaman (TR)<br />

+ + + Konservasi(CR)<br />

Masyarakat bersedia<br />

untuk mengadopsi<br />

pertanian menetap<br />

pola kebun<br />

campuran secara<br />

intensif dan menetap<br />

yang lebih produktif<br />

Ada diskusi atau<br />

obrolan diantara<br />

masyarakat petani<br />

untuk meminta<br />

pelatihan<br />

pengelolaan lahan<br />

dan perawatan<br />

tanaman<br />

Mengenalkan dan<br />

mengembangkan<br />

sistem pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

secara intensif<br />

dan menetap<br />

1) Masyarakat petani<br />

di sekitar SMSL<br />

membuka lahan<br />

untuk pertanian<br />

menetap<br />

2) Masyarakat petani<br />

di sekitar SMSL<br />

mengadopsi sistem<br />

pertanian menetap<br />

Kegiatan<br />

pembukaan hutan<br />

dan lahan untuk<br />

perladangan<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

menjadi sistem<br />

perladangan<br />

menetap<br />

Terjaga dan<br />

terpeliharan<br />

ya SM<br />

Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai<br />

habitat<br />

orangutan<br />

Pada Desember<br />

2009 50%<br />

masyarakat<br />

petani peladang<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

mempunyai<br />

pengetahuan<br />

tentang sistem<br />

pertanian<br />

menetap<br />

pengelolaan lahan<br />

berkelanjutan<br />

diselingi sistem<br />

kebun campuran<br />

Pada akhir<br />

kampanye (Juni<br />

2010), 91,7%<br />

petani di desa<br />

Tempayung dan<br />

desa Babual Baboti<br />

yang menyikapi<br />

membuat kebun<br />

campuran di lahan<br />

sendiri bermanfaat<br />

akan meningkat<br />

menjadi 95%<br />

(Q46=P25/G7).<br />

Pada akhir<br />

kampanye (Juni<br />

2010), petani di<br />

desa Tempayung<br />

dan desa Babual<br />

Baboti<br />

membicarakan<br />

perladangan<br />

menetap dan<br />

manfaatnya<br />

tanpa bakar<br />

semakin<br />

meningkat dari<br />

8,3% menjadi<br />

50% (Q60=P32).<br />

Membuat<br />

Demplot<br />

Kebun Contoh<br />

untuk latihan<br />

pengelolaan<br />

lahan dan<br />

perawatan<br />

tanaman<br />

11. Pada akhir<br />

12. kampanye<br />

13. (Juni 2010),<br />

14. sebanyak 50%<br />

15. (88 KK) petani<br />

16. peladang berpindah<br />

dari dua desa target<br />

17. mengadopsi kegiatan<br />

18. demonstrasi plot<br />

19. pertanian menetap<br />

20. pola kebun campur.<br />

Dan mengurangi<br />

pembukaan lahan<br />

seluas 176 ha s.d 264<br />

ha dari 88 KK (survey<br />

tabulasi).<br />

Kegiatan<br />

pembukaan<br />

hutan dan lahan<br />

untuk<br />

perladangan<br />

berpindah<br />

sistem tebas<br />

bakar menjadi<br />

sistem<br />

perladangan<br />

menetap<br />

Terjaga dan<br />

terpeliharanya<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai habitat<br />

orangutan lepas<br />

Juli 2010<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi pesanpesan<br />

kognitif,<br />

emosional<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi<br />

pesan-pesan<br />

kognitif,<br />

emosional<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi<br />

pesan-pesan antar<br />

pribadi dan tatap<br />

muka dalam<br />

pertemuan<br />

Pelatihanpelatihan<br />

penerapan teknik<br />

intensifikasi lahan<br />

di demplot kebun<br />

campuran untuk<br />

petani lokal<br />

Mengembangkan<br />

demplot<br />

pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

Pengembangan<br />

Kebun Campuran<br />

oleh Yayorin dan<br />

lembaga mitra<br />

pemerintah<br />

lainnya<br />

Mengenalkan<br />

teknik atau<br />

sistem pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

Survei Pra/ Pasca<br />

menyatakan<br />

perubahan dalam<br />

kesadaran<br />

Survei Pra/ Pasca<br />

menyatakan<br />

perubahan dalam<br />

sikap<br />

Survei Pra/Pasca<br />

dan perbincanganperbincangan<br />

tatap<br />

muka<br />

Jumlah pelatihan<br />

dan keikutsertaan<br />

petani dalam<br />

pelatihan<br />

Penyelesaian<br />

konstruksi<br />

demplot kebun<br />

campuran<br />

Jumlah petani yang<br />

mau menerapkan/<br />

adopsi pertanian<br />

menetap pola kebun<br />

campuran<br />

Jumlah petani<br />

yang mau<br />

menerapkan/<br />

adopsi pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

21


Rantai Hasil Rantai<br />

Rencana<br />

Monitoring<br />

Strategi &<br />

Taktik<br />

Tujuan<br />

SMART<br />

ToC<br />

Faktor<br />

Kerangka Pasca Survey KAP<br />

Desakan<br />

kebutuhan<br />

ekonomi yang<br />

meningkat<br />

Pengetahuan (K)<br />

Masyarakat<br />

mengetahui<br />

pengelolaan lahan<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

dan perawatan<br />

berkelanjutan<br />

Lahan pertanian sudah jarang karena<br />

dijual ke perkebunan sawit<br />

Jarang adanya<br />

pelatihan<br />

teknologi<br />

pertanian<br />

Kurang tahu<br />

banyak tentang<br />

teknologi<br />

pengelolaan lahan<br />

Pembukaan hutan<br />

dan lahan untuk<br />

perladangan<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai<br />

Habitat<br />

orangutan<br />

Komunikasi Antar Penyingkiran<br />

Perubahan<br />

Pengurangan<br />

Hasil<br />

Sikap (A)<br />

Individu (IC)<br />

Hambatan (BR)<br />

Perilaku (BC)<br />

Ancaman (TR)<br />

+ + + Konservasi(CR)<br />

Masyarakat bersedia<br />

untuk mengadopsi<br />

pertanian menetap<br />

pola kebun<br />

campuran secara<br />

intensif dan menetap<br />

yang lebih produktif<br />

Ada diskusi atau<br />

obrolan diantara<br />

masyarakat petani<br />

untuk meminta<br />

pelatihan<br />

pengelolaan lahan<br />

dan perawatan<br />

tanaman<br />

Mengenalkan dan<br />

mengembangkan<br />

sistem pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

secara intensif<br />

dan menetap<br />

1) Masyarakat petani<br />

di sekitar SMSL<br />

membuka lahan<br />

untuk pertanian<br />

menetap<br />

2) Masyarakat petani<br />

di sekitar SMSL<br />

mengadopsi sistem<br />

pertanian menetap<br />

Kegiatan<br />

pembukaan hutan<br />

dan lahan untuk<br />

perladangan<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

menjadi sistem<br />

perladangan<br />

menetap<br />

Terjaga dan<br />

terpeliharan<br />

ya SM<br />

Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai<br />

habitat<br />

orangutan<br />

Dari target waktu<br />

Desember 2009<br />

50% masyarakat<br />

petani peladang<br />

berpindah sistem<br />

tebas bakar<br />

mempunyai<br />

pengetahuan<br />

tentang sistem<br />

pertanian menetap<br />

pengelolaan lahan<br />

berkelanjutan<br />

diselingi sistem<br />

kebun campuran<br />

dari hasil monitoring<br />

baru meningkat<br />

pada April 2010<br />

Pada akhir<br />

kampanye (Juni<br />

2010), 91,7%<br />

petani di desa<br />

Tempayung dan<br />

desa Babual Baboti<br />

yang menyikapi<br />

membuat kebun<br />

campuran di lahan<br />

sendiri bermanfaat<br />

akan meningkat<br />

menjadi 100%<br />

(Q46=P25)/G7)<br />

Pada akhir<br />

kampanye (Juni<br />

2010), petani di<br />

desa Tempayung<br />

dan desa Babual<br />

Baboti akan<br />

membicarakan<br />

perladangan<br />

menetap tanpa<br />

bakar dan<br />

manfaatnya<br />

semakin<br />

meningkat dari<br />

8,3% (n=48)<br />

menjadi 46,7%<br />

(Q60=P32).<br />

Membuat<br />

Demplot<br />

Kebun Contoh<br />

untuk latihan<br />

pengelolaan<br />

lahan dan<br />

perawatan<br />

tanaman<br />

1. Pada akhir kampanye<br />

2. (Juni 2010), dari<br />

3. hasil survey ulang<br />

tercatat<br />

4. 50% (157 KK) petani<br />

5. peladang berpindah<br />

dari dua desa target<br />

6. mengadopsi kegiatan<br />

7. pertanian menetap<br />

8. pola kebun campur.<br />

Dan mengurangi<br />

pembukaan lahan<br />

seluas 352 ha dari<br />

9. 157 KK (Hasil<br />

pendataan<br />

10. monitoring dengan<br />

matriks data sendiri)<br />

Kegiatan<br />

pembukaan<br />

hutan dan lahan<br />

untuk<br />

perladangan<br />

berpindah<br />

sistem tebas<br />

bakar menjadi<br />

sistem<br />

perladangan<br />

menetap<br />

Terjaga dan<br />

terpeliharanya<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

sebagai habitat<br />

orangutan lepas<br />

Juli 2010<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi pesanpesan<br />

kognitif,<br />

emosional<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi<br />

pesan-pesan<br />

kognitif,<br />

emosional<br />

Kesadaran dan<br />

Komunikasi<br />

pesan-pesan antar<br />

pribadi dan tatap<br />

muka dalam<br />

pertemuan<br />

Pelatihanpelatihan<br />

penerapan teknik<br />

intensifikasi lahan<br />

di demplot kebun<br />

campuran untuk<br />

petani lokal<br />

Mengembangkan<br />

demplot<br />

pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

Pengembangan<br />

Kebun Campuran<br />

oleh Yayorin dan<br />

lembaga mitra<br />

pemerintah<br />

lainnya<br />

Mengenalkan<br />

teknik atau<br />

sistem pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

Survei Pra/ Pasca<br />

menyatakan<br />

perubahan dalam<br />

kesadaran<br />

Survei Pra/ Pasca<br />

menyatakan<br />

perubahan dalam<br />

sikap<br />

Survei Pra/Pasca<br />

dan perbincanganperbincangan<br />

tatap<br />

muka<br />

Jumlah pelatihan<br />

dan keikutsertaan<br />

petani dalam<br />

pelatihan<br />

Penyelesaian<br />

konstruksi<br />

demplot kebun<br />

campuran<br />

Jumlah petani yang<br />

mau menerapkan/<br />

adopsi pertanian<br />

menetap pola kebun<br />

campuran<br />

Jumlah petani<br />

yang mau<br />

menerapkan/<br />

adopsi pertanian<br />

menetap pola<br />

kebun campuran<br />

22


BAB 3. Ringkasan Kreatif <strong>Kampanye</strong><br />

Survei kuesioner yang dilakukan pada khalayak-khalayak target kami, dengan tambahan<br />

wawancara tatap muka, telah mengajarkan banyak hal pada tim proyek tentang siapa<br />

yang kami perlu jangkau dan apa yang bisa memotivasi dan/atau mencegah mereka<br />

dalam mengubah perilaku. Data ini pada gilirannya membantu kami mengidentifikasi<br />

strategi pembuatan pesan yang bagaimana yang mestinya kami gunakan dan untuk<br />

memilih mereka kendaraan/kegiatan yang paling sesuai untuk dimasuki pesan-pesan<br />

kami. Misalnya, penelitian kami menunjukkan bahwa petani hanya memilih<br />

mendengarkan radio, jadi tidak akan ada gunanya untuk menargetkan mereka melalui<br />

media ini, seperti surat kabar.<br />

Tujuan utama pengembangan Ringkasan Kreatif adalah untuk membantu dalam<br />

menyampaikan pesan secara efektif dan strategis dan untuk mengembangkan materi<br />

kampanye yang tepat dan dapat diterima oleh khalayak sasaran. Untuk membantu<br />

mengarahkan produksi materi kampanye, tim proyek mengembangkan "Ringkasan<br />

Kreatif” untuk setiap khalayak. Dokumen ini menjelaskan hal-hal paling penting untuk<br />

dipertimbangkan dalam pengembangan materi, termasuk daya tarik/manfaat rasional<br />

dan emosional untuk disoroti dan gaya, pendekatan atau nada materi. Ringkasan Kreatif<br />

mencakup: pernyataan masalah yang akan ditangani oleh kampanye, informasi tentang<br />

khalayak sasaran, tindakan yang diinginkan, halangan untuk bertindak, pertukaran<br />

manfaat; dukungan; gambar yang sesuai dan nada untuk menyampaikan pesan<br />

tersebut; bagaimana dan kapan mencapai konsumen dan pertimbangan-pertimbangan<br />

kreatif serta kewajiban-kewajiban terkait dengan aturan lembaga yang harus dipenuhi.<br />

Tabel-tabel di bawah ini meringkas beberapa bagian penting dari Ringkasan Kreatif,<br />

karena bagian-bagian tersebut berhubungan dengan pesan dan penempatan pesan.<br />

Untuk keterangan lebih lanjut dan untuk tinjauan menyeluruh dari sasaran, lihat<br />

Ringkasan Kreatif secara keseluruhan penuh dan Rencana Proyek asli.<br />

Tabel 1.<br />

Ringkasan Kreatif: Petani di <strong>Kampanye</strong> Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

(SMSL)<br />

Pernyataan Masalah: Isu<br />

konservasi dan tujuantujuan<br />

kampanye<br />

Khalayak Sasaran<br />

Tindakan yang<br />

diinginkan: Apa yang kita<br />

• Pembukaan lahan untuk perladangan berpindah dan<br />

perkebunan sawit dengan cara tebas bakar<br />

mengakibatkan berkurangnya luasan hutan dan<br />

batas kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau (SMSL), karena tapal batas desa dengan<br />

kawasan SMSL tidak jelas dan lahan pertanian<br />

berkurang dan sebagian dijual ke perkebunan sawit<br />

• <strong>Kampanye</strong> Pride Rare yang dilakukan di Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau bertujuan untuk<br />

mengurangi aktifitas pembukaan lahan dan<br />

kebakaran lahan/hutan di dalam dan sekitar<br />

kawasan SMSL<br />

Petani di dua desa target Perubahan (Tempayung dan<br />

Babual Baboti di kecamatan Kotawaringin Lama)<br />

Masyarakat etnis keturunan suku Dayak<br />

Rata-rata petani ladang berpindah dan petani karet<br />

dan sawit<br />

Usia 36-39 tahun<br />

Masih berpegang pola tradisional<br />

Lahan berada 1 Kilometer dari rumah<br />

Mendukung pola perladangan menetap<br />

Pendidikan rata-rata lulusan SD dan tidak tamat SD<br />

Membuat kebun percontohan berupa Demplot Pertanian<br />

Menetap Pola Kebun Campuran yang nantinya<br />

23


inginkan untuk dilakukan<br />

oleh Khalayak Sasaran<br />

Halangan-halangan untuk<br />

bertindak: Apa yang<br />

mungkin mencegah<br />

khalayak untuk<br />

melakukan tindakan yang<br />

diinginkan<br />

Pertukaran<br />

Manfaat/Ganjaran:<br />

Ganjaran apa yang<br />

seharusnya dijanjikan<br />

oleh pesan tersebut<br />

kepada konsumen<br />

Dukungan: Bagaimana<br />

membuat janji yang<br />

dapat dipercaya<br />

Citra: Citra apa yang<br />

seharusnya membedakan<br />

tindakan tersebut<br />

Celah-celah: Celah dan<br />

sarana komunikasi yang<br />

mana yang seharusnya<br />

digunakan<br />

Keharusan/Persayaratan:<br />

Unsur-unsur kreatif,<br />

pesan dan/atau<br />

kampanye apakah yang<br />

HARUS tercakup dalam<br />

eksekusi kreatif<br />

masyarakat petani menduplikasi pola ini dan<br />

masyarakat petani bisa memanfaatkan lahan yang ada<br />

lebih intensif (hemat biaya dan terpantau) serta<br />

membantu mengurangi terjadinya kebakaran hutan<br />

atau lahan sekitar desanya dan kawasan SMSL<br />

Tidak ada sosialisasi dan kerjasama dalam<br />

memfasilitasi pertemuan untuk membahas tapal<br />

batas desa dengan kawasan SMSL<br />

Tidak ada Badan atau Dinas terkait yang tanggap<br />

dengan status lahan masyarakat di kedua desa<br />

target dengan batas kawasan SMSL<br />

Masyarakat akan tetap bertani menetap tetapi<br />

masih membakar<br />

Masih adanya pola tradisi yang sejak dulu untuk<br />

perladangan berpindah dan tebas bakar<br />

Memberikan bentuk apresiasi untuk masyarakat<br />

petani yang peduli dan bertanggung jawab<br />

Menjadi pendorong bagi masyarakat petani lainnya<br />

Mempromosikan desa tersebut dengan petaninya<br />

yang peduli dan bertanggung jawab terhadap<br />

lingkungan dan kawasan SMSL<br />

Manfaat yang didapat dari sistem agorforestri kebun<br />

campuran adalah petani dapat manfaat tanaman<br />

jangka pendek (hortikultura), jangka menegah<br />

(pisang/pepaya) dan jangka panjang (tanaman<br />

utama); lebih hemat waktu, biaya dan tenaga serta<br />

selalu bisa mempunyai kesempatan bertemu<br />

keluarga dan tetangga/saudara<br />

Hasil analisa survei<br />

Ada kelompok tani yang antusias<br />

Dukungan Desa<br />

Ada dukungan Dinas atau Badan terkait<br />

pengelolaan lahan pertanian<br />

Ada kegiatan Proyek EC Lamandau dalam<br />

pendampingan masyarakat desa dan petaninya<br />

Citra yang ingin dibangun adalah petani<br />

bertanggung jawab, cerdas, mandiri dan membuat<br />

perubahan<br />

Menginspirasi perubahan tindakan dari berladang<br />

berpindah tebas bakar menjadi berladang menetap<br />

tanpa membakar<br />

Kegiatan diterima logika<br />

Kelompok tani mulai melakukan pengolahan lahan<br />

pertanian menetap tanpa membakar<br />

Mulai Ada kepedulian kepada kawasan SM Sungai<br />

Lamandau<br />

Sesuai dengan pola hidup untuk mendukung status<br />

sosial dan ekonomi<br />

Saat pendampingan kegiatan Proyek EC Lamandau<br />

Saat berkomunikasi via telephone<br />

Bertemu di Seminar atau Lokakarya membahas<br />

tentang pengelolaan kawasan SMSL atau pertanian<br />

Ada tema dan slogan<br />

Ada gambaran lahan pertanian dan petaninya<br />

Mempunyai kontak dengan Dinas Terkait<br />

Mendukung program Pengelolaan SMSL<br />

24


Materi-materi kampanye:<br />

Materi-materi apa yang<br />

kita inginkan untuk<br />

diproduksi oleh tim<br />

kreatif tersebut<br />

Poster (Beladang Menetap Menguntungkan,<br />

Meneylamatkan Air, Menjaga Iklim dan<br />

Menyediakan Manfaat Hutan Lain)<br />

Iklan Radio (Fungsi dan Manfaat Hutan, SMSL dan<br />

Berladang Menetap-Hemat di Lahan Sendiri)<br />

Buletin Sumpitan<br />

T-Shirt<br />

Demplot Pertanian Kebun Campuran Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

Ada kegiatan Pertemuan dan Pendampingan<br />

Tambahan: VCD, Berita dan Iklan di Surat Kabar<br />

Tabel 2. Ringkasan Kreatif untuk khalayak sekunder: Masyarakat Petani Sekitar Kawasan<br />

SM Sungai Lamandau<br />

Pernyataan Masalah: Isu<br />

konservasi dan tujuantujuan<br />

kampanye<br />

Khalayak Sasaran<br />

Tindakan yang<br />

diinginkan: Apa yang kita<br />

inginkan untuk dilakukan<br />

oleh Khalayak Sasaran<br />

Halangan-halangan untuk<br />

bertindak: Apa yang<br />

mungkin mencegah<br />

khalayak untuk<br />

melakukan tindakan yang<br />

diinginkan<br />

Pertukaran<br />

Manfaat/Ganjaran:<br />

Ganjaran apa yang<br />

seharusnya dijanjikan<br />

oleh pesan tersebut<br />

Kurangnya mengetahui pengetahuan fungsi hutan<br />

kawasan SMSL<br />

Kurangnya kegiatan pengelolaan lahan yang tidak<br />

berkelanjutan<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride Rare yang dilakukan di Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau untuk masyarakat umum<br />

bertujuan untuk memberikan informasi pengetahuan<br />

tentang fungsi kawasan SMSL dan pengelolaan lahan<br />

berkelanjutan sehingga masyarakat umum membantu<br />

menjadi penyalur pesan ke masyarakat lainnya di<br />

sekitar SMSL<br />

Mayarakat Umum sekitar kawasan SMSL<br />

Masyarakat etnis keturunan suku Dayak, Melayu,<br />

Jawa, Bugis, Madura,<br />

Rata-rata bekerja sebagai petani dan pengusaha<br />

serta karyawan<br />

Usia 22-72 tahun<br />

Masyarakat yang sibuk<br />

Pendidikan rata-rata lulusan SD-Perguruan Tinggi<br />

dan ada juga yang tidak tamat SD<br />

Membantu mempromosikan bentuk kebun<br />

percontohan berupa Demplot Pertanian Menetap<br />

Pola Kebun Campuran yang nantinya masyarakat<br />

petani menduplikasi pola ini dan masyarakat petani<br />

bisa memanfaatkan lahan yang ada lebih intensif<br />

(hemat biaya dan terpantau) serta membantu<br />

mengurangi terjadinya kebakaran hutan atau lahan<br />

sekitar desanya dan kawasan SMSL<br />

Menyebarkan informasi untuk masyarakat lainnya di<br />

sekitar kawasan SMSL<br />

Kurang sosialisasi dan informasi di mas media lokal<br />

tentang kawasan SMSL<br />

Masih adanya pola tradisi yang sejak dulu untuk<br />

perladangan berpindah dan tebas bakar<br />

Kurang pengetahuan Fungsi SMSL dan teknologi<br />

Peneglolaan lahan pertanian<br />

Memberikan bentuk apresiasi untuk masyarakat<br />

yang peduli dan bertanggung jawab<br />

Menjadi pendorong bagi masyarakat lainnya.<br />

Mempromosikan desa tersebut dengan<br />

masyarakatnya yang peduli dan bertanggung jawab<br />

25


kepada konsumen<br />

Dukungan: Bagaimana<br />

membuat janji yang<br />

dapat dipercaya<br />

Citra: Citra apa yang<br />

seharusnya membedakan<br />

tindakan tersebut<br />

Celah-celah: Celah dan<br />

sarana komunikasi yang<br />

mana yang seharusnya<br />

digunakan<br />

Keharusan/Persayaratan:<br />

Unsur-unsur kreatif,<br />

pesan dan/atau<br />

kampanye apakah yang<br />

HARUS tercakup dalam<br />

eksekusi kreatif<br />

Materi-materi kampanye:<br />

Materi-materi apa yang<br />

kita inginkan untuk<br />

diproduksi oleh tim<br />

kreatif tersebut<br />

terhadap lingkungan dan kawasan SMSL<br />

Manfaat yang didapat dari sistem agorforestri kebun<br />

campuran adalah petani dapat manfaat tanaman<br />

jangka pendek (hortikultura), jangka menegah<br />

(pisang/pepaya) dan jangka panjang (tanaman<br />

utama); lebih hemat waktu, biaya dan tenaga serta<br />

selalu bisa mempunyai kesempatan bertemu<br />

keluarga dan tetangga/saudara<br />

Hasil analisa survei.<br />

Ada kelompok masyarakat yang antusias<br />

Dukungan tiap Desa.<br />

Ada dukungan Pemda (Dinas atau Badan terkait<br />

pengelolaan lahan pertanian dan kawasan SMSL).<br />

Ada kegiatan KPEL dalam pendampingan<br />

masyarakat desa dan petaninya<br />

Citra yang ingin dibangun adalah petani<br />

bertanggung jawab, cerdas, mandiri dan membuat<br />

perubahan<br />

Menginspirasi perubahan tindakan dari berladang<br />

berpindah tebas bakar menjadi berladang menetap<br />

tanpa membakar<br />

Kegiatan diterima logika<br />

Kelompok tani mulai melakukan pengolahan lahan<br />

pertanian menetap tanpa membakar<br />

Mulai Ada kepedulian kepada kawasan SM Sungai<br />

Lamandau<br />

Sesuai dengan pola hidup untuk mendukung status<br />

sosial dan ekonomi<br />

Saat pendampingan KPEL<br />

Saat berkomunikasi via telephone<br />

Bertemu di Seminar atau Lokakarya membahas<br />

tentang pengelolaan kawasan SMSL atau pertanian<br />

Ada tema dan slogan<br />

Ada gambaran lahan pertanian dan petaninya<br />

Ada gambaran kawasan yang mendukung<br />

kehidupan masyarakat<br />

Poster (Beladang Menetap Menguntungkan,<br />

Meneylamatkan Air, Menjaga Iklim dan<br />

Menyediakan Manfaat Hutan Lain)<br />

Iklan Radio (Fungsi dan Manfaat Hutan, SMSL dan<br />

Berladang Menetap-Hemat di Lahan Sendiri)<br />

Buletin Sumpitan<br />

T-Shirt<br />

Demplot Pertanian Kebun Campuran Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

Ada kegiatan Pertemuan dan Pendampingan<br />

Tambahan: VCD, Berita dan Iklan di Surat Kabar<br />

Berikut adalah pesan inti dan slogan serta elemen kreatif yang dirancang berdasarkan<br />

berbagi diskusi dengan Manajer <strong>Kampanye</strong> dari FFI Aceh dan Manajer <strong>Kampanye</strong> dari<br />

YEL Medan.<br />

Hasil yang diperoleh setelah melakukan diskusi dan tanya jawab kedua manajer dari dua<br />

lembaga (FFI Aceh dan YEL Medan) memberi masukan sebagai berikut:<br />

26


1. Untuk Pesan Inti<br />

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk membuat pesan inti dalam<br />

pengembangan<br />

kampanye SM Sungai Lamandau, beberapa diantaranya adalah:<br />

Ada pesan untuk petani itu berubah<br />

Ada juga pesan untuk menduplikasi kebun campur<br />

Sesuai dengan kondisi lokal<br />

Tidak ada tebas bakar dan pindah lahan<br />

Pengenalan Petani Sukses dan Petani Motivator<br />

Berladang menetap sebuah pilihan di Lahan sendiri<br />

2. Slogan<br />

Dalam perancangan slogan masukan yang diberikan saat diskusi adalah jelas ditegaskan<br />

bahwa konsepnya petani yang diharapkan dari kampanye ini adalah ”Petani Sukses”<br />

Adapun slogan yang diusulkan sesuai karakter ringkasan kreatif adalah:<br />

Bilang yang lain, kebun diluar kawasan<br />

Jangan menunggu yang lain sukses<br />

Petani Peduli, Petani Tidak Membuka Lahan<br />

Petani bertanggung jawab, Petani Ladang Menetap<br />

Buka lahan tanpa harus tebas bakar<br />

Hemat Di Lahan Sendiri<br />

3. Elemen Kreatif<br />

Untuk perancangan elemen kreatif mendapat masukan dari hasil diskusi, yaitu dalam<br />

elemen kreatif nanti terutama di poster perlu terlihat:<br />

Ada corak lokal, seperti goresan dayak atau ciri khas lokal setempat.<br />

Warnapun warna lokal, sepia<br />

Ada tampilan petani lokal yang Sukses<br />

Ada lahan dengan tata batas kawasan SM Sungai Lamandau<br />

Dari hasil diskusi dan meninjau ringkasan kreatif yang telah dibuat di khalayak sasaran<br />

primer yaitu Petani dan Masyarakat Umum lainnya sebagai khalayak sekunder, maka<br />

akan ada pembenahan pesan dan slogan dalam rancangan rencana proyek kampanye<br />

bangga SM Sungai Lamandau, seperti yang dijabarkan di bawah ini.<br />

4. Maskot <strong>Kampanye</strong><br />

Kostum maskot kampanye bangga merupakan<br />

profil dari satwa maskot kampanye yang identik<br />

dengan Kalimantan dan wilayah kampanye.<br />

Masing-masing maskot adalah orangutan yang<br />

diberi identik nama Paman Win, burung rangkong<br />

bernama Bili si rangkong dan rusa bernama Sam.<br />

Ketiga satwa ini adalah khas di Kalimantan dan<br />

menjadi bagian dari kehidupan masyarakat<br />

Kalimantan Tengah.<br />

Orangutan sebagai satwa dengan populasi<br />

terbesar di Kalimantan Tengah menjadi<br />

perlambang bagi provinsi ini sebagai kotanya<br />

orangutan dunia. Rangkong sebagai burung yang<br />

Kostum maskot kampanye bangga SMSL menciri khaskan tarian adat suku dayak dan juga<br />

perlambang keindahan di rumah suku dan<br />

menjadi patung dan hiasan pada lampu dan tugu jalan. Rusa dijadikan maskot karena<br />

masyarakat masih gemar memburu rusa sebagai kebutuhan protein lokal yang perlu<br />

dibatasi perburuannya. Ide ini dikonsultasikan ke Supervisor dan Mentor Pride. Setelah<br />

setuju kemudian disosialisasikan ke rekan kerja dan masyarakat. Sebagai gambaran<br />

akhir bahwa orangutan sebagai satwa langka yang menjadi sorotan isu dunia<br />

internasional dan nasional (Indonesia) mengambil sikap dan keputusan untuk bersama<br />

27


menyepakati rencana konservasi orangutan dengan target 2015 tidak ada lagi orangutan<br />

yang dikandangkan di pusat rehabilitasi. Hidupan liar lainnya adalah langkanya<br />

kelompok jenis rangkong dan rusa oleh perburuan di wilayah hutan dataran rendah<br />

tersisa di Kalimantan Tengah.<br />

Pengarah kampanye memilih seruan-seruan berikut sebagai slogan untuk bertindak dan<br />

pemersatu.<br />

Slogan : Hemat di Lahan Sendiri-Bangga<br />

Seruan bagi petani 2 desa target untuk bertindak: Berladang Menetap Lebih<br />

Menguntungkan; Hutan Terjaga-Panen Lebih Maksimal<br />

Seruan bagi petani desa lainnya di sekitar SM Sungai Lamandau: Berladang<br />

Menetap Lebih Menguntungkan, Berladang Menetap Menyelamatkan Air Kita,<br />

Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita dan Berladang Menetap Menyediakan<br />

Manfaat Hutan Lainnya<br />

Seruan-seruan tersebut dipilih melalui proses melelahkan<br />

uji coba melalui diskusi kelompok terfokus melibatkan<br />

perwakilan khalayak sasaran. Memang, perlu dicatat bahwa<br />

semua materi, baik berupa poster dan logo juga slogan diuji<br />

pada khalayak sasaran sebelum produksi. Halaman ini<br />

menunjukkan ketelitian/ketatnya proses yang dilakukan,<br />

dengan menggunakan produksi poster sebagai contoh.<br />

Karena penggunaan orangutan Kalimantan sebagai simbol,<br />

pengarah kampanye menyadari bahwa ketika kampanye<br />

mendapatkan momentum nantinya, pihak-pihak lain di Logo <strong>Kampanye</strong> Bangga SMSL<br />

masyarakat mungkin akan mulai menggunakan gambar ini<br />

untuk tujuan-tujuan komersial. Diskusi dengan supervisor menunjukkan bahwa spesies<br />

panji ini tergambar menjadi logo kampanye ini untuk kemudian dimunculkan di setiap<br />

produk media saluran pemasaran pesan kampanye, seperti poster, buletin, t-shirt,<br />

stiker, pin, lembar fakta, dan spanduk. Sedangkan maskot ini juga dibentuk dalam<br />

perwajahan di kostum, panggung boneka, mobil baca pada tiap kunjungan sekolah dan<br />

desa. <strong>Kampanye</strong> ini berkaitan erat satu sama lain, diputuskan bahwa materi-materi ini<br />

resmi, yaitu materi-materi yang diproduksi oleh lembaga mitra atau<br />

dirancang/didistribusikan yang disepakati beberapa khalayak target kampanye yang<br />

telah merekomendasikan layak didistribusikan ke khalayak sasaran kampanye dengan<br />

formal dan informal yang kemudian dianggap materi ini menjadi sah dan<br />

membedakannya dari materi-materi lain yang beredar meskipun mungkin tidak layak<br />

dan tidak disetujui.<br />

Sementara orangutan dipilih sebagai spesies panji dan muncul di banyak materi,<br />

sedangkan rangkong dan rusa lebih tampil melengkapi di tiap peristiwa pesta rakyat<br />

atau hari-hari lingkungan (kemudian menjadi event). Kemunculannya pada produkproduk<br />

kampanye bervariasi tergantung pada khalayak, tujuan pesan materi dan<br />

ketepatannya dalam mendukung “seruan untuk bertindak”. Sebagai contoh, bila<br />

berhubungan dengan remaja dan dewasa penggunaan orangutan dalam bentuk maskot,<br />

pin, stiker dan poster. Spesifik pada anak-anak dapat berhubungan dengan orangutan<br />

dalam banyak cara sama seperti seorang anak berhubungan dengan boneka, maka<br />

ditampilkan dalam bentuk kostum dan boneka panggung. Ketiga maskot kampanye<br />

bangga SM Sungai Lamandau, terutama sekali orangutan mengambil sebuah kepribadian<br />

penting dimana anak-anak dapat berhubungan dan yang pada gilirannya dapat menjadi<br />

sumber informasi terpercaya. Anak-anak memang tidak menjadi fokus utama kampanye,<br />

tapi mereka dianggap penting karena mereka adalah jendela untuk orang tua mereka.<br />

Anak-anak mereka juga merupakan kelompok yang kemungkinan meminta atau<br />

mendukung ide "mari lestarikan hutan SM Sungai Lamandau" yang kemudian<br />

diusulkan/disampaikan kepada orang tuanya.<br />

Terkait dengan orang dewasa, terutama berkenaan dengan materi-materi yang<br />

digunakan segera sebelum tindakan yang diinginkan, fokus pada orangutan dikurangi<br />

28


penekanannya. Penekanan lebih diberikan pada pendorong-pendorong perilaku tertentu<br />

yang diidentifikasi oleh penelitian kuantitatif dan kualitatif kami sebagai faktor yang<br />

paling mungkin untuk menggerakkan khalayak tertentu dari tahap<br />

kontemplasi/perenungan ke tahap tindakan. Dalam kasus petani peladang berpindah ini<br />

adalah alasan ekonomi (mengolah lahan dengan membakar akan lebih hemat biaya dan<br />

waktu dibanding mengolah lahan tanpa dibakar), sedangkan bagi petani lain adalah<br />

alasan kesehatan pribadi dan keselamatan (kebakaran dapat menyebabkan penyakit<br />

saluran pernafasan juga merusak ekosistem hutan yang akhir mempengaruhi musim dan<br />

hasil pertanian).<br />

Berikut di bawah ini tabel yang memaparkan kaitan khlayak sasaran dengan tahapan<br />

perilaku dan media saluran pemasaran pesan kampanye pada khalayak target kampanye<br />

SM Sungai Lamandau.<br />

Tabel 3. Kaitan antara khalayak sasaran, tahapan perilaku dan kegiatan pemasaran<br />

No. Khalayak Sasaran Tahapan Perilaku Kegiatan Pemasaran<br />

1. Petani Target<br />

K = Pemberian informasi • Pin + Stiker<br />

Khalayak Primer (2 untuk meningkatkan • Buletin SUMPITAN<br />

desa target)<br />

pengetahuan<br />

• Radio Spot (Iklan<br />

Layanan Masyarakat,<br />

Himbauan Bupati,<br />

Talkshow)<br />

• Poster<br />

• Kunjungan Penyuluhan +<br />

Kostum Maskot<br />

2. Petani Target<br />

Khalayak Primer (2<br />

desa target)<br />

3. Petani Target<br />

Khalayak Primer (2<br />

desa target)<br />

4. Petani Target<br />

Khalayak Sekunder<br />

(10 desa lain di<br />

sekitar SM Sungai<br />

Lamandau)<br />

5. Petani Target<br />

Khalayak Sekunder<br />

(10 desa lain di<br />

sekitar SM Sungai<br />

Lamandau)<br />

6. Petani Target<br />

Khalayak Sekunder<br />

(10 desa lain di<br />

sekitar SM Sungai<br />

Lamandau)<br />

A + IC = Pesan emosional<br />

untuk mengubah sikap<br />

dan mendorong<br />

percakapan<br />

BC = untuk mendorong,<br />

menstimulasi dan<br />

membuat model<br />

perubahan perilaku<br />

K = Pemberian informasi<br />

untuk meningkatkan<br />

pengetahuan<br />

A + IC = Pesan emosional<br />

untuk mengubah sikap<br />

dan mendorong<br />

percakapan<br />

BC = untuk mendorong,<br />

menstimulasi dan<br />

membuat model<br />

perubahan perilaku<br />

• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Spanduk Berladang<br />

Menetap<br />

• T-shirt berlogo<br />

kampanye<br />

• Studi Banding Kebun<br />

Campuran Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

• Demplot Pertanian<br />

• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Lembar Fakta<br />

• Studi Banding Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

• Pin+Stiker<br />

• Radio Spot<br />

• Poster<br />

• Kunjungan Penyuluhan +<br />

Kostum Maskot<br />

• Buletin SUMPITAN<br />

• Kalender 2010 bertema<br />

perubahan iklim<br />

• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Poster<br />

• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Lembar Fakta<br />

• Video Partisipatif<br />

7. Anak-anak Petani K = Pemberian informasi • Kunjungan Penyuluhan<br />

29


target (khlayak<br />

primer dan sekunder)<br />

di sekitar SM Sungai<br />

Lamandau<br />

untuk meningkatkan<br />

pengetahuan<br />

dan Perpustakaan<br />

Keliling ke Sekolah<br />

dengan rangkaian<br />

kegiatan: presentasi slide<br />

menegnai hutan dan<br />

orangutan, kegiatan<br />

edukatif diluar sekolah,<br />

membagikan Buletin<br />

SUMPITAN<br />

30


BAB 4. Kegiatan (Materi dan Pemasaran Pesan +<br />

Penyingkiran Hambatan / Barrier Removal)<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Untuk mencapai sasaran-sasaran SMART yang telah dicanangkan di dalam rencana<br />

proyek dan agar dapat secara efektif menjangkau khalayak utama di kawasan target<br />

telah dilaksanakan serangkaian kegiatan selama periode implementasi. Seperti telah<br />

digambarkan di dalam Teori Perubahan <strong>Kampanye</strong> Pride di kawasan SM Sungai<br />

Lamandau, tujuan utamanya adalah untuk mengurangi aktifitas pembukaan lahan<br />

pertanian dengan tebas bakar dan menjaga Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SM<br />

Sungai Lamandau) dari ancaman kebakaran lahan (yang didukung oleh Program BKSDA<br />

Kalimantan Tengah SKW II dan Proyek Uni Eropa untuk Perlindungan dan Pelestarian SM<br />

Sungai Lamandau). Untuk itu, strategi penyingkiran hambatan yang telah dipilih adalah<br />

memperkenalkan pola pertanian menetap atau agroforestri dengan rangkaian kegiatan<br />

yang bertujuan untuk mendorong adopsi pola pertanian ini oleh masyarakat sasaran di<br />

sini.<br />

Secara umum, tujuan dari bab ini adalah untuk mendeskripsikan kegiatan-kegiatan dan<br />

hasil capaian Pemasaran Sosial dan Penyingkiran Hambatan yang telah dilakukan.<br />

Rangkaian kegiatan yang dijelaskan disini menyasar petani atau peladang di desa<br />

Tempayung dan Babual Baboti sebagai khalayak target utama dan masyarakat umum di<br />

kawasan target. Tentu saja akan terdapat tumpang tindih sejumlah materi antar<br />

khalayak petani target dan masyarakat petani sekitar kawasan secara umum. Semua<br />

yang dijelaskan dalam kegiatan kampanye merupakan catatan hasil laporan kemajuan<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga SM Sungai Lamandau (Santoso, 2010).<br />

1. Kegiatan terkait Materi dan Pemasaran Sosial <strong>Kampanye</strong> Bangga Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau<br />

a. Khalayak Target Primer: Petani dan Peladang di Desa Tempayung dan<br />

Babual-Baboti<br />

• Pengetahuan<br />

Tabel 4. Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Pengetahuan untuk Petani Desa<br />

Tempayung dan Desa Babual Baboti<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Primer (Desa Tempayung dan Desa<br />

Babual Baboti)<br />

Tahap Teori Perubahan Pengetahuan (Pemberian informasi untuk meningkatkan<br />

pengetahuan)<br />

Kegiatan Pemasaran • Pin + Stiker<br />

• Buletin SUMPITAN<br />

• Radio Spot (Iklan Layanan Masyarakat, Himbauan<br />

Bupati, Talkshow)<br />

• Poster<br />

• Kunjungan Penyuluhan + Kostum Maskot<br />

Rantai Hasil<br />

Petani peladang berpindah menjadi sadar perladangan<br />

menetap itu bermanfaat<br />

Sasaran-Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), pengetahuan<br />

masyarakat petani desa Tempayung dan Babual Baboti<br />

tentang fungsi hutan sebagai penyerap karbon<br />

meningkat dari 22,2% menjadi 50% (Q21=P10).<br />

31


Pada akhir kampanye (Juni 2010), pengetahuan petani<br />

desa Tempayung dan Babual Baboti dari 44,4% tentang<br />

hutan rusak dan masuknya air laut akan mempengaruhi<br />

hasil pertanian meningkat menjadi 83% (Q28=P17).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), pengetahuan petani<br />

tentang kaitan rusaknya hutan dengan masuknya air<br />

laut mencemari air tanah dan sungai akan meningkat<br />

dari 77,8% menjadi 90% (Q29=P18).<br />

Kegiatan 1: Menyebarkan Pin dan Stiker Logo <strong>Kampanye</strong> berisi Slogan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Alasan untuk kegiatan: Media ini mempunyai kedalaman rendah, jangkauannya cukup<br />

(menengah) di khalayak umum, sehingga benda ini populer di masyarakat dan disukai<br />

dalam kampanye politik, kegiatan perhimpunan (olahraga, sosial) dan efektif<br />

menggalang dukungan. Pembelajarannya saat dikenakan mereka bangga dan akan<br />

ditunjukan kepada orang lain (Buku Pegangan Rare Pride, 2008). Pin ini lalu dipilih<br />

dengan menempatkan slogan Hemat di Lahan Sendiri dengan maksud agar masyarakat<br />

mau mendukung perladangan menetap. Sedangkan stiker dipilih walau kedalaman<br />

pesannya rendah tapi jangkauannya tinggi. Nilai pembelajarannya adalah stiker sebagai<br />

pengingat pesan kunci kampanye yang spesifik (Buku Pegangan Rare Pride, 2008).<br />

Dengan alasan tersebut maka korelasinya pada pesan melestarikan hutan dengan tidak<br />

melakukan pembukaan lahan baru di hutan sangat sesuai.<br />

Slogan kampanye bangga SM Sungai Lamandau yang digunakan sampai sekarang<br />

adalah satu dari 5 slogan yang diusulkan. Adapun kelima slogan itu adalah:<br />

Hemat Di Lahan Sendiri<br />

Sejahterakan Hidupmu dari Kebun Sendiri<br />

Petani menetap, Petani hebat<br />

Tanpa Merusak; Sejahtera Di Lahan Sendiri<br />

Apa yang kamu warisi untuk si kecil?<br />

Dari kelima yang dikonsultasikan dengan Mentor Pride Rare, slogan Hemat di Lahan<br />

Sendiri yang mempunyai arti spesifik. Karena bisa mewakili penjelasan arti berladang<br />

menetap hemat waktu, biaya dan tenaga juga menjaga hutan karena tidak perlu<br />

membuka ladang baru (artinya tidak perlu lagi berpindah) serta dapat mengurangi tebas<br />

bakar. Artinya slogan ini cocok untuk tujuan kampanye, yaitu mengurangi perladangan<br />

berpindah dan mengajak petani sekitar SM Sungai Lamandau berladang menetap tanpa<br />

tebas bakar. Hasil pre testingnya di perwakilan tiga etnis menyatakan untuk slogan:<br />

masyarakat tahu Hemat di Lahan Sendiri berarti berkaitan dengan mengolah lahan di<br />

lahan tetap dan milik sendiri diikuti tanpa membakar dan berkebun campuran<br />

masyarakat sudah memulai. Hanya pendampingan yang sangat minim. Perlu ada banyak<br />

pendampingan dan pelatihan. Waktu ditanya mengapa logo gambarnya orangutan?,<br />

kemudian kami menjawab: orangutan sebagai maskot yang dengan berladang menetap<br />

hemat di lahan sendiri bisa membantu menjaga hutan sebagai habitatnya terutama di<br />

SM Sungai Lamandau. Untuk alasan logo bisa dilihat di halaman Lampiran.<br />

Gambar 11. Pin bergambar logo dan bertulisakan slogan kampanye<br />

dibagikan ke semua khalayak (pelajar, petani dan pemerintah daerah)<br />

32


Gambar 12. Stiker bergambar logo dan bertulisakan slogan kampanye<br />

dibagikan ke semua khalayak (pelajar, petani dan pemerintah daerah)<br />

Deskripsi Kegiatan: Pin ini digunakan sebagai media pemasaran pengingat pesan<br />

kampanye. Pin yang bertuliskan slogan Hemat di Lahan Sendiri dengan gambar maskot<br />

kampanye yang diproduksi sendiri oleh lembaga dengan dana kampanye. Alat cetak Pin<br />

dibeli lengkap dengan perlengkapannya. Terdiri dari alat pencetak, lempeng pin dengan<br />

peniti, plastik glossy dan dob juga lempeng seng putih untuk pelapis gambar. Ukuran pin<br />

dicetak dengan ukuran molding 5,6 cm. Gambar pin dicetak dengan printer HP2200<br />

dengan tinta HP. Pin ini mendapatkan jaminan tidak akan mengelupas dan pudar<br />

warnanya, serta tahan terhadap panas dan hujan selama 2 tahun (selama kampanye).<br />

Sedangkan stiker dicetak sebanyak 1500 lembar. Disebarkan ke seluruh khalayak dan<br />

tingkatan umur.<br />

Kegiatan 2: Menyebarkan Buletin SUMPITAN<br />

Alasan untuk kegiatan: Media ini mempunyai kedalaman tinggi dan jangkauan yang<br />

tinggi ke semua tingkatan kelompok khalayak sasaran. Berita yang dipaparkan<br />

merupakan publisitas untuk membantu memaparkan pesan-pesan kampanye pada<br />

masyarakat (Buku Pegangan Rare Pride, 2008). Ini sesuai dengan isi buletin ini yang<br />

memuat berita diantaranya pendidikan dan penyadaran, pelestarian, pertanian<br />

berkelanjutan, suara masyarakat, hasil pelatihan dan suara pertemuan. Karena dengan<br />

melihat cerita di luar wilayah desa mereka atau keberhasilan orang lain di wilayah lain<br />

atau di desanya sendiri mampu memacu semangat perubahan pengetahuan mengenai<br />

pentingnya pelestarian alam/lingkungan dan bertani berkelanjutan ramah lingkungan.<br />

Gambar 13. Empat edisi Buletin Sumpitan yang dicetak sebagian berisi kegiatan <strong>Kampanye</strong> Bangga SMSL<br />

Deskripsi Kegiatan: Majalah/buletin ini di cetak di Jakarta yang diproduksi per tiga<br />

bulan sekali dan telah dicetak sebanyak 4 edisi rentang Juli 2009-Juni 2010. Edisi<br />

pertama untuk kampanye ini dimulai pada edisi nomor 24/Juli-September/2009 sampul<br />

mukanya bergambar: peta SM Sungai Lamandau dari hasil potret citra sateli landsat 16<br />

Oktober 2006. Kemudian di tiga bulan berikutnya edisi nomor 25/Oktober-<br />

Desember/2009 sampul mukanya bergambar: petani dengan anak istrinya di lahan<br />

pertanian menetapnya. Selanjutnya sampul muka edisi nomor 26/Januari-Maret/2010<br />

bergambar: salah satu masyarakat petani desa target sekunder yang sedang memegang<br />

33


poster berladang menetap dengan latar belakang hasil panen padinya. Lalu edisi terakhir<br />

nomor 27/April-Juni/2010, sampul mukanya bergambar: hasil karya lomba juara<br />

pertama menggambar bertema pelestarian hutan dari karya anak petani desa target<br />

sekunder. Ke-empat edisi buletin SUMPITAN ini diproduksi dengan kertas A4 80 gram<br />

dengan jilid jahit kawat berukuran L:8,2 cm dan P/T: 11,6 cm sebanyak 28 halaman (14<br />

lembar: sudah termasuk sampul muka dan belakang). Buletin SUMPITAN ini<br />

didistribusikan pada kegiatan kunjungan penyuluhan, pameran, peristiwa hari<br />

lingkungan, tempat-tempat strategis (perkantoran dinas pemda, perusahaan<br />

perkebunan sawit, kantor desa) dan pertemuan-pertemuan masyarakat.<br />

Kegiatan 3: Menyiarkan Radio Spot (Iklan Layanan Masyarakat, Insert<br />

Himbauan Bupati dan Talkshow Interaktif)<br />

Alasan untuk kegiatan: Berdasarkan Buku Pegangan Rare Pride, 2008 dikatakan<br />

bahwa radio merupakan media yang kedalaman dan jangkauannya tinggi di setiap<br />

kelompok khalayak sasaran. Ini terbukti media saluran komunikasi yang sering<br />

digunakan khalayak adalah radio. Ada 2 radio yang digunakan, yaitu Pakuba FM dan<br />

Primadona FM. Nilai pembelajarnnya adalah masyarakat cenderung lebih senang<br />

mendengarkan yang kemudian mendorong proses perenungan yang menggerakkan ke<br />

arah proses persiapan dan aksi.<br />

Gambar 14. Proses penawaran dan pembuatan ILM, Script ILM Kopi Asin<br />

dan Naskah Himbauan Bupati dan Foto kegiatan Talkshow<br />

34


Deskripsi Kegiatan: Dalam aplikasinya nanti ILM yang dibuat akan ditayangkan lebih<br />

dahulu di Pakuba FM untuk sasaran target petani, kemudian setelah itu diteruskan<br />

melalui radio Primadona FM dengan sasaran petani juga khalayak umum lainnya di<br />

sekitar SM Sungai Lamandau. Alasan mengembangkan pesan pengetahuan yang juga<br />

bisa digunakan untuk menumbuhkan sikap (A) dan Komunikasi Interpersonal (IC)<br />

melalui ILM ini adalah bahwa dari hasil survey pra diperoleh masyarakat lebih sering<br />

mendengar radio dan akan lebih efektif penjangkauan pesannya melalui siaran radio.<br />

Dengan dijelaskan melalui radio melalui beberapa spot siaran, maka pengetahuan<br />

masyarakat petani target (Tempayung dan Babual Baboti) mengenai pengaruh hutan<br />

rusak pada pertanian, sumber air bersih, sumber pengairan pertanian, mengakibatkan<br />

air tercemar karena air laut masuk (untuk daerah pesisir), teknik budidaya dan<br />

pengelolaan lahan menetap tanpa bakar yang masih rendah dapat meningkat. Tiga spot<br />

radio ini dibuat di dua radio lokal, masing-masing PSA Kopi Asin di Radio Pakuba FM =<br />

364 spot ILM dan Primadona FM = 178 spot (2x per hari selama 89 hari)). Insert<br />

Himbauan Bupati Berladang menetap tanpa bakar di Radio Pakuba FM = 120 spot dan di<br />

Radio Primadona FM = 74 spot (2xper hari selama 37 hari); sedangkan Talkshow hanya<br />

dilakukan di Radio di Pakuba FM = 6 block time (tiap hari minggu) dan di Radio<br />

Primadona FM tidak ada Talkshow karena sudah ada talkshow dari kampanye perubahan<br />

iklim yang membahas sebagian tema yang sama. Kegiatan pemasaran pesan kampanye<br />

harapannya akan lebih sering didengar dan pengetahuan tentang berladang menetap<br />

akan meningkat.<br />

Kegiatan 4: Menyebarkan 4 Tema Poster Berladang Menetap<br />

Alasan untuk kegiatan: Menurut Buku Pegangan Rare Pride, 2008, media ini dibuat<br />

untuk sasaran visual yang langsung bisa dilihat dan dibaca khalayak sasaran. Nilai<br />

pembelajarannya adalah poster dapat mengirimkan pesan-pesan pendidikan untuk<br />

kepentingan lokal maupun global. Media ini mampu memberikan gambaran sebuah<br />

proses ajakan, gagasan atau tindakan untuk menumbuhkan kesadaran. Kedalaman<br />

materinya rendah dan jangkauannya menegah, namun dengan jumlah yang besar<br />

mampu menjangkau khalayak tinggi. Alasan media ini dibuat juga berdasarkan hasil uji<br />

kelayakan media di khalayak dan mendapat respon positif dari khalayak target sasaran<br />

kampanye dari tiga perwakilan etnis (dayak, melayu dan transmigran jawa-campuran<br />

etnis).<br />

Gambar 15. Poster dan penyebaran di khalayak petani target primer<br />

35


Deskripsi Kegiatan: Poster-poster ini didisain oleh vendor pelukis lokal di Pangkalan<br />

Bun, yang kemudian diolah di percetakan lokal di Pangkalan Bun juga (Percetakan<br />

Bipofatri). Kemudian setelah disain selesai, proses selanjutnya kirim file media poster ke<br />

percetakan SMK Grafika Desa Putera di Jakarta untuk perbanyakan. Poster ada empat<br />

tema:<br />

• Berladang Menetap Lebih Menguntungkan: alasan dikatakan kenapa berladang<br />

menetap menguntungkan karena lebih dekat rumah, mudah perawatan<br />

tanamannya, lebih hemat biaya, lebih mudah hasilnya dibawa pulang dan bisa<br />

sering bertemu keluarga. Hasil bisa lebih maksimal, dan lahan pertanian tetap<br />

subur dan terhindar dari hama karena hutan terjaga kelestariannya.<br />

• Berladang Menetap Menyelamatkan Air Kita<br />

Alasannya dengan berladang menetap berarti kita tidak lagi membuka hutan lagi<br />

dan menjaga hutan sebagai daerah sumber air bagi pertanian dan jika kemarau<br />

hutan sebagai daerah resapan air sumber air bersih.<br />

• Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita: alasannnya berladang menetap tidak<br />

membuka hutan, karena hutan yang utuh menyediakan udara bersih dan<br />

mengatur suhu udara.<br />

• Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya, artinya dengan<br />

menjaga hutan utuh maka kita masih bisa mendapatkan manfaat hutan lainnya<br />

selain kayu, seperti getah jelutung, ikan, buah, sayuran, tanaman obat.<br />

Disain poster ini akan segera naik cetak Desember dan akan didistribusikan secara<br />

berseri dengan batasan waktu. Hal ini akan mengefektifkan pesan dan warga target<br />

tidak cepat bosen melihat tema pesan poster.<br />

Pesan poster telah di pretest-kan dan hasilnya sebagai berikut:<br />

Untuk Pre Testing telah kami laksanakan kontens poster ke dua wilayah (desa etnis<br />

Jawa: desa Tanjung Terantang di beberapa titik RT=RT 2, 3, 5, 8 dan etnis melayu di<br />

RT. 23 Kelurahan Mendawai dan Tanjung Putri dengan membuat FGD 5-7. Semuanya<br />

adalah petani (ada laki-laki dan perempuan) dan perwakilan etnis dayak juga<br />

mengutarakan hal yang sama. Melihat gambar sesuai profil mereka dan pesannya sudah<br />

jelas, mereka menyukai poster dan pesannya.<br />

Masing-masing poster akan dicetak sebanyak 1200 lembar untuk dibagikan ke 12 desa<br />

masing-masing 100 poster/desa target kampanye. Poater ini ditempel di tempat-tempat<br />

umum di desa, seperti papan pengumuman desa, warung-warung yang telah diberi ijin<br />

menempel sebelumnya, puskesmas pembantu dan pondok bersalin desa (polindes),<br />

rumah-rumah warga yang tertarik, sekolah pos keamanan lingkungan desa. Poster<br />

terbuat dari kertas glossy berukuran 60x80 penuh warna tahan pada kondisi cuaca hujan<br />

panas dan baru pudar lebih dari kurang dari 3 bulan yang ditempel di luar ruangan.<br />

Kegiatan 5: Kunjungan Penyuluhan Desa + Kostum Maskot<br />

Alasan untuk kegiatan: Dipilihnya kegiatan media komunikasi pesan ini dikarenakan<br />

tingkat kesadaran yang masih rendah masyarakat mengenai manfaat hutan SM Sungai<br />

Lamandau dan pelestarian orangutan serta pertanian menetap tanpa bakar. Salah satu<br />

cara pendekatan pemasaran pesan kampanye, yaitu dengan melakukan kunjungan desa<br />

dan melakukan penyuluhan dengan materi penjelasan mengenai manfaat hutan dan<br />

berladang menetap tanpa membakar. Penjelasan materi ini untuk lebih mempunyai daya<br />

tarik, biasanya dalam setiap kunjungan selalu diikuti dengan tampilan maskot kostum<br />

orangutan. Hal ini dilakukan juga untuk terus mengenalkan maskot kampanye dan<br />

mengingatkan kampanye ini salah satunya untuk menyelamatkan orangutan dan<br />

habitatnya. Menurut Buku Pegangan Rare Pride, 2008, bahwa kostum bukan media<br />

untuk hiburan semata, melainkan tokoh yang memerankan bisa menjadi komunikator<br />

langsung untuk menyampaikan pesan sehingga kedalaman media ini tinggi walau<br />

jangkauannya terbilang menengah, karena interaksinya terbatas. Kostum juga<br />

menggambarkan spesies yang hidup di kawasan kampanye.<br />

36


Gambar 16. Kunjungan penyuluhan desa dengan kostum maskot kampanye<br />

Deskripsi Kegiatan: Dalam kegiatan penyuluhan sebagai pelaksana kegiatan adalah<br />

tim edukasi keliling Yayorin yang bekerja memberikan penyuluhan ke desa-desa target<br />

kampanye (12 desa) selama 15 hari tiap bulannya. Dalam kegiatan ini tim pendidikan<br />

menyiapkan materi-materi penyuluhan, yaitu saluran pesan kampanye dari media cetak<br />

dan media elektronik (film tentang konservasi hutan dan orangutan, serta pertanian<br />

berkelanjutan) dengan perangkat cinderamata berupa majalah SUMPITAN, buku tulis<br />

informatif (berisi info orangutan dan hutan), poster, stiker, pin dan tentunya dalam satu<br />

box bersama kostum maskot.<br />

Untuk kostum yang diguanakan dalam tahapan kampanye kunjungan desa dan sekolah<br />

dicetak di Rumah Hijau Yogyakarta. Kostum ini terbuat dari bahan kain flanel beludru,<br />

dengan lapisan matras hitam diikat kawat tembaga membentuk perwajahan maskot<br />

kampanye. Dibagian dadanya ada pengikat bagian dada untuk kuat melekat dengan<br />

tubuh pemakai. Di bagian kepalanya dipasang sebuah helm dengan ukuran standar<br />

kepala jadi nyaman dipakai tidak mudah lepas. Kostum orangutan; rangkong; rusa<br />

masing-masing satu. Tidak panas karena dibuat dengan bukaan sirkulasi yang banyak,<br />

sehingga si pemakai tidak mudah kepanasan dan bisa bertahan lebih dari dua jam.<br />

Manajer kampanye dalam satu peristiwa pesta rakyat pernah memakai selama 7 jam<br />

dan berjalan sejauh 9 Km. Biasanya digunakan saat kunjungan sekolah, even peringatan<br />

hari lingkungan dan HUT kabupaten, pameran-pameran.<br />

• Sikap dan Komunikasi Interpersonal<br />

Tabel 5. Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpesonal<br />

untuk Petani Desa Tempayung dan Desa Babual Baboti<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Primer (Desa Tempayung dan Desa<br />

Babual Baboti)<br />

Tahap Teori Perubahan A + IC = memberikan pesan emosional untuk<br />

mengubah sikap dan mendorong percakapan<br />

Kegiatan Pemasaran • Pertemuan+Pelatihan<br />

• Spanduk Berladang Menetap<br />

• T-Shirt bergambar logo kampanye<br />

• Studi Banding Pertanian Menetap Tanpa Bakar<br />

Rantai Hasil<br />

A= Petani lading berpindah memahami cara<br />

perladangan menetap<br />

KI= Adanya pembicaraan antar petani membahas<br />

perladangan menetap sistem kebun campuran/kebun<br />

campuran menetap<br />

Sasaran-Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), 44,4% petani yang tidak<br />

setuju membuka lahan dalam kawasan tidak menimbulkan<br />

masalah meningkat menjadi 70% (Q44/G6=P24).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), 91,7% petani di desa<br />

37


Babual Baboti yang menyikapi membuat kebun campuran di<br />

ladang sendiri bermanfaat akan meningkat menjadi 95%<br />

(Q46/G7=P25).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), 83,3% petani di desa<br />

Babual Baboti yang menyikapi pelatihan kebun campuran<br />

bermanfaat akan meningkat menjadi 90% (Q47/G7=P25).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat Tempayung<br />

dan Babual Baboti yang membicarakan teknologi<br />

pengelolaan lahan untuk pertanian dari 25% dengan<br />

saudara dan tetangganya meningkat menjadi 35%<br />

(Q56=P28).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat desa<br />

target (Tempayung dan Babual Baboti) membicarakan<br />

pelestarian keanekaragaman hayati dan hutan dari<br />

16,7% dengan saudara dan tetangganya meningkat<br />

menjadi 20% (Q58=P30).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat desa target<br />

(Tempayung dan Babual Baboti) untuk pembicaraan<br />

manfaat kawasan SM Sungai Lamandau akan meningkat<br />

dari 25% menjadi 50% (Q58=P30).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), di Babual Baboti yang<br />

membicarakan tentang batas desa dengan kawasan SM<br />

Sungai Lamandau menurun dari 66,7% menjadi 16,7%<br />

(Q58=P30).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat di dua desa<br />

target (Tempayung dan Babual Baboti) yang<br />

membicarakan teknologi pertanian menetap meningkat<br />

dari 33,3% menjadi 16,7% atau = naik 16,6%<br />

(Q60=P32).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat di dua desa<br />

target (Tempayung dan Babual Baboti) yang<br />

membicarakan teknologi pertanian menetap meningkat<br />

dari 20,8% menjadi 40% (Q60=P32).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), untuk masyarakat 2<br />

desa target primer akan membicarakan perladangan<br />

menetap dan manfaatnya semakin meningkat dari 8,3%<br />

menjadi 50% (Q60=P32).<br />

Kegiatan 1: Mengadakan Pertemuan dan Pelatihan tiap Bulan<br />

Alasan untuk kegiatan: Beberapa hal mengapa perlu sekali kegiatan ini dilakukan<br />

untuk merangsang perubahan sikap dan komunikasi antar individu khalayak target<br />

(masyarakat petani ladang desa Tempayung dan Babual Baboti), karena masyarakat<br />

masih terbilang jarang untuk menyikapi dan membicarakan kepada keluarga/saudara,<br />

tetangga, teman dan petugas penyuluh. Sehingga pengetahuan dan pernyataan<br />

khalayak dalam menyikapi bahwa pelestarian hutan dan berladang menetap itu<br />

bermanfaat dan bukan pekerjaan sia-sia masih rendah. Masyarakat yang dihadapi ini<br />

sebenarnya masyarakat yang mudah berubah, walau secara perlahan perubahan itu<br />

terlihat. Kehidupan mereka mengalir sampai pada titik mereka seperti kebingungan<br />

dengan kondisi hutan mereka habis, mengapa perlu dijaga, lahan mereka habis sehingga<br />

untuk memenuhi kebutuhan pangan mereka terdorong untuk membuka lahan baru<br />

dengan kebiasaan membakar. Dampak kebakaran lahan akibat perladangan bepindah<br />

tebas bakar mengakibatkan hutan rusak, sumber air kering, begitu juga hidupan liar di<br />

kawasan SM Sungai Lamandau menjadi hama pertanian untuk dibeberapa kelompok dan<br />

individu petani masih rendah cara menyikapinya.<br />

Untuk meningkatkan sikap dan mereka tertarik setiap saat membicarakannya pada<br />

keluarga/saudara, tetangga, teman dan petugas yang mendampinginya, maka<br />

38


diperlukan kegiatan untuk mempertemukan masyarakat petani yang dikombinasi dengan<br />

pelatihan di tiap bulannya. Hal ini dilakukan untuk membiasakan mereka menjadi<br />

terangsang berbicara pada saudara, teman, tetangga dan keluarganya di rumah yang<br />

kemudian muncul sikap-sikap yang tumbuh menjadi sebuah komitmen bahwa hutan<br />

bermanfaat, melestarikan hutan itu penting, bukan pekerjaan sia-sia dan tanggung<br />

jawab bersama. Pertemuan dan Pelatihan juga sebagai media saluran pesan kampanye<br />

untuk perubahan perilaku. Hal ini serupa yang dinyatakan dalam Buku Pegangan Rare<br />

Pride, 2008 mengenai berkarya bersma orang dewasa. Kebanyakan kegiatan bersifat<br />

penjangkauan secara partisipatif melalui banyak diskusi dalam pertemuan komunitas.<br />

Gambar 17. Kegiatan pertemuan dan pelatihan petani di desa target primer<br />

membahas pertanian menentap dan keuntungannya<br />

Deskripsi Kegiatan: Pertemuan dan pelatihan dilakukan tiap bulan sekali di desa target<br />

dan dalam tiap kali pertemuan pada tiap bulannya mempunyai tujuan dan hasil yang<br />

mau dicapai. Pada tiap kali akan melakukan pertemuan ini, pihak desa selalu dihubungi<br />

untuk mengkoordinasikan akan ada kegiatan pertemuan sekaligus menyebutkan tema<br />

bahasan pertemuan. Pihak desa selalu dilibatkan, yang harapannya pihak desa bisa turut<br />

menjadi lembaga desa yang memotivator warga petaninya untuk aktif terlibat dan<br />

menyikapi setiap capaian yang diharapkan pada kegiatan pertemuan.<br />

Pertemuan dilakukan biasanya malam hari, dimana masyarakat lebih mudah diajak<br />

untuk berkumpul bersama. Untuk pelatihan biasanya akan dilakukan berdasarkan<br />

kesepakatan pada hasil pertemuan dan dilakukan pada pagi atau sore hari saat waktu<br />

libur (basanya minggu). Berdasarkan waktu di agenda rencana operasional monitoring<br />

kegiatan, biasanya kegiatan ini dilakukan di minggu pertengahan sampai akhir bulan<br />

(12-15 hari). Pertemuan ini biasa dihadiri atau diikuti 10-25 orang di kelompok kecil<br />

(petani), sedangkan di kelompok besar yang bercampur dan biasaya sampai lebih dari<br />

30 orang yang hadir. Mereka diajak berdiskusi dalam setiap pertemuan dan pelatihan.<br />

Mereka dirangsang untuk bertanya apa yang menjadi keinginan, harapan, tantangan<br />

mereka, kendala mereka, rencana mereka untuk meningkatkatkan hasil dari bertani.<br />

Pada kesempatan pertemuan di pertengahan tahun kampanye juga disisipkan<br />

penyebaran media poster, dimana masing-masing tema poster di tiap bulannya menjadi<br />

bahan berdiskusi.<br />

Sebagian besar materi-materi yang diberikan secara teori maupun praktek kepada para<br />

petani khalayak adalah sebagai berikut:<br />

• Apa manfaat hutan,<br />

• Mengapa perlu menanam pohon berkaitan perubahan iklim,<br />

• Berladang menetap itu menguntungkan, hemat di lahan sendiri, bisa<br />

menyelamatkan sumber air, menjaga iklim dan menyediakan manfaat hutan lain<br />

(madu, tanaman obat, ikan),<br />

• Cara mengolah lahan,<br />

• Tehnik budidaya (menyemai),<br />

• Membuat sekat bakar,<br />

• Membuat pupuk organik kompos,<br />

• Cara mendapatkan bantuan sarana produksi pertanian<br />

39


Pembelajaran yang diperoleh dari kegiatan ini adalah sebagai berikut:<br />

• Bagaimana memahami budaya dan karakteristik sifat individu itu menjadi<br />

penting. Mengenali bagaimana cara atau strategi untuk mengajak mereka<br />

mendukung capaian di setiap kegiatan pertemuan dan capaian kampanye.<br />

• Menstrategikan tema pertemuan sesuai momentum yang akan terjadi kedepan.<br />

Misalnya pada bulan Agustus musim masyarakat tebas bakar dan dua 1-2 bulan<br />

sebelumnya.<br />

• Tiap pertemuan selalu mengingatkan untuk tidak membuka lahan dengan<br />

membakar dan sekaligus memberikan bagaimana cara kelola lahan tanpa bakar.<br />

Kegiatan 2: Pemasangan Spanduk Berladang Menetap<br />

Alasan untuk kegiatan: Bersifat sama seperti stiker sebagai pengingat pesan kunci<br />

kampanye yang spesifik (Buku Pegangan Rare Pride, 2008). Pemasangan spanduk yang<br />

dibuat untuk menarik sikap masyarakat petani desa target untuk menyikapi<br />

bahwasannya berladang menetap itu bermanfaat. Dengan alasan bahwa dengan<br />

berladang menetap hutan tetap terjaga dan hasil produksi pertaniannya atau panen<br />

dapat lebih maksimal. Spanduk bisa dipasang di tempat-tempat strategis dimana<br />

masyarakat selalu dapat melihat disetiap aktifitas hariannya. Dengan alasan ini,<br />

harapannya spanduk juga mempunyai fungsi meningkatkan peran sikap dan<br />

menumbuhkan penasaran warga tani sehingga dibicarakan di lingkup sosial mereka.<br />

Kemudian hasilnya mereka menyikapi bahwa berladang menetap penting dan<br />

bermanfaat.<br />

Gambar 18. Disain spanduk dan spanduk yang dipasang di desa Tempayung dan desa Babual Baboti<br />

Deskripsi Kegiatan: Pada kesempatan kampanye ini, pembuatan spanduk dipesan<br />

bulan sejak November 2010, hanya pemasangannya menunggu berbarengan dengan<br />

poster dengan tema pertama yang sama, yaitu : Berladang Menetap Lebih<br />

Menguntungkan hingga pemasangannya dilakukan pada bulan Januari 2010. Spanduk<br />

diproduksi di percetakan lokal di Pangkalan Bun dengan ukuran 3x75 cm. Spanduk<br />

didisain terstruktur. Pesan utama tulisan lebih besar berwarna hijau tertulis: Beladang<br />

Menetap Lebih Menguntungkan, kemudian diikuti anak pesan berwarna biru tua<br />

bertuliskan: Hutan Tetap Terjaga, Panen Lebih Maksimal. Kemudian di kanan spanduk<br />

terdapat logo kampanye SM Sungai Lamandau. Urutan paling bawah adalah lembaga<br />

/kelompok yang mendukung kegiatan kampanye.<br />

Spanduk kampanye bangga SM Sungai Lamandau sudah disepakati dengan ajakan<br />

bersikap bahwa Berladang Menetap Lebih Menguntungkan. Setelah dikonsultasikan<br />

dengan supervisor dan mentor pride Rare dan mendapatkan rekomendasi naik cetak,<br />

40


maka rencana spanduk akan dipasang di desa target Primer dan dibeberapa lokasi<br />

strategis seperti pelabuhan speedboat, depan kantor atau balai desa dan dibawa saat<br />

kunjungan penyuluhan ke desa. Rencana awal akan dicetak 3 spanduk dulu untuk desa<br />

target primer, desa Tempayung dan desa Babual Baboti.<br />

Karena beberapa kekhususan strategi maka dari hasil diskusi akhir dan fokus spanduk<br />

hanya dipasang di desa target untuk lebih merangsang sikap dan pembicaraan di<br />

kalangan warga yang khususnya bertani. Pemasangan spanduk ini yang pertama di<br />

pasang di tepi Jalan Desa Tempayung, kedua di gerbang Desa Babual Baboti dan yang<br />

ketiga di dusun Deper antara Dusun Deper dan Dusun Baboti-desa Babual Baboti.<br />

Pesangan spanduk dilakukan oleh asisten demplot dari warga lokal desa Tempayung<br />

atas petunjuk diskusi bersama tim kampanye.<br />

Kegiatan 3: T-Shirt Hemat di Lahan Sendiri-Bangga<br />

Alasan untuk kegiatan: Menurut Buku Pegangan Rare Pride, 2008, pakaian ini bersifat<br />

sebagai aksesori atau bahkan cinderamata pada kegiatan penyuluhan dan diberikan<br />

pada saat kuis pertanyaan hasil penyuluhan untuk mengukur apakah yang telah kita<br />

sampaikan dapat diterima, dipahami dan bisa memotivasi sikap masyarakat target<br />

kampanye. Nilai pembelajarannya sama dengan dengan stiker dan pin, yaitu untuk<br />

menumbuhkan kebanggaan dan mengingatkan pesan. Orang lain yang melihat akan<br />

melihat pesan yang ada dalam pakaian tersebut. Jangkauannya menengah karena<br />

diberikan tidak kesemua orang dan kedalaman rendah. Hanya saja mereka menjadi<br />

bangga mengenakan t-shirt ini, seakan mereka turut berpartisipatif. Alasan itu sesuai<br />

dengan rencana dan alasan membuat pakaian ini.<br />

Gambar 19. T-shirt bangga yang disebarkan kepada khalayak<br />

Deskripsi Kegiatan: Sebanyak 150 t-shirt berlogi slogan kampanye bangga SM Sungai<br />

Lamandau dan ajakan Lestarikan SM Sungai Lamandau dengan Berladang Menetap telah<br />

dicetak. T-shirt ini akan dibagikan pada peserta kegiatan studi banding pertanian<br />

menetap, relawan kampanye, tim kampanye dan kegiatan penyuluhan ke sekolah dan<br />

desa sebagai cinderamata pada kegiatan penyuluhan pada saat kuis pertanyaan hasil<br />

penyuluhan. Sampai dengan April 2010 ini telah tersebar 120 (termasuk untuk publikasi<br />

di RARE dan manajer kampanye lain di 10 lokasi kampanye lainnya, selain SM Sungai<br />

Lamandau). Sisanya 30 untuk hadiah kuis di kegiatan penyuluhan sekolah dan desa<br />

serta pelatihan pertanian. T-shirt terbuat dari bahan katun, dipesan di percetakan di<br />

Bandung selama satu bulan. Dalam prosesnya t-shirt ini dengan pembelian bahan katun<br />

yang terbilang baik, kemudian dijahit menyesuaikan ukuran yang dipesan. Ukuran t-shirt<br />

yang dicetak dengan ukuran XL sebanyak 20, L = 100 dan M = 30.<br />

Sebelumnya ada proses diskusi pada warna, disain dna tulisan dengan supervisor<br />

kampanye. Setelah mendapatkan persetujuan. Hasilnya disepakati warna t-shirt hijau<br />

melon dengan gambar muka Logo <strong>Kampanye</strong> dan di bawahnya tertulis: Untuk<br />

Kelestarian Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Sedangkan di belakang bertuliskan<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga SM Sungai Lamandau dengan logo-logo lembaga atau kelompok yang<br />

mendukung. Menurut hasil monitoring dan tim pelaksana kampanye untuk penyuluhan<br />

menggambarkan bahwa warga sangat senang dengan t-shirt ini, dan sebagian diminta<br />

mitra proyek EC Lamandau dari OFUK untuk cinderamata disetiap kegiatan ekspose<br />

kegiatan sosialisasi dan penguatan masyarakat mengenai SM Pelestarian SM Sungai<br />

Lamandau di kabupaten Sukamara. T-shirt ini juga dibagikan di kegiatan talkshow pada<br />

41


kegiatan Hari Ulang Tahun Yayorin ke-19 kepada Perwakilan Kerajaan Kutaringin dan<br />

Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Kotawaringin Barat.<br />

Kegiatan 4: Studi Banding Kebun campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Alasan untuk kegiatan: Studi banding itu untuk memberikan contoh kepada khalayak<br />

target manfaat dan hal teknis lain berkenaan dengan berladang menetap, jadi tujuannya<br />

agar pengambilan keputusan untuk mengadopsi agroforestri lebih mudah lagi karena<br />

masyarakat target bisa melihat keberhasilan yang telah dilakukan oleh kelompok lain.<br />

Tingkat kesadaran dalam bersikap dan berani untuk menyikapi berladang menetap itu<br />

penting dan bermanfaat masih lemah atau kurang. Kegiatan yang dirancang dengan<br />

banyak waktu berdiskusi ini harapannya mampu menumbuhkan sikap bahwasannya apa<br />

yang dilihat dari hasil studi banding pertanian kebun menetap ini bermanfaat dan bisa<br />

disampaikan kepada keluarga, saudara, teman-teman di desanya. Kegiatan ini juga<br />

diberikan untuk memotivasi perubahan perilaku.<br />

Gambar 20. Peserta kegiatan Studi Banding Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

di Desa Sintuk, Kecamatan Kumai 26-28 April 2010<br />

Deskripsi Kegiatan: Studi Banding Kebun Campuran Menetap dilakukan sebagai tahap<br />

studi petani membandingkan kegiatan pertanian yang dilakukannya dengan pertanian<br />

yang dilakukan masyarakat desa lain. Kegiatan ini telah dilakukan 2 kali dan ini salah<br />

satu strategi yang digunakan pada kegiatan adopsi penyingkiran hambatan. Pada tiap<br />

kali kegiatan, selalu mempunyai waktu berdiskusi untuk saling berbagai pengalaman,<br />

mendengar dan berkomentar. Pada kegiatan studi banding pertama yang dilaksanakan<br />

pada tanggal 28 Maret 2010 di lahan demplot milik Staf Dinas Kehutanan Sukamara,<br />

dalam waktu sehari mempunyai waktu diskusi 2 kali.<br />

Kegiatan studi banding pertama fokus pada pengenalan jenis-jenis yang ditanam dan<br />

keuntungannya. Kemudian di kegiatan studi banding kedua yang dilaksanakan 26-28<br />

April 2010 di lahan kebun campuran menetap milik salah satu anggota kelompok tani di<br />

wilayah desa Sintuk, mempunyai waktu diskusi selama 3 hari kegiatan ada 6 kali.<br />

Kegiatan disini membahas mengenai hama penyakit, analisa keuntungan bertani<br />

menetap tanpa bakar, teknik menyemai dan pengolahan lahan tanpa bakar dan tata<br />

letak tanam. Efeknya masyarakat mulai berani bicara, bersikap dan menghasilkan<br />

rencana tindak lanjut untuk bisa disosialisasikan kepada masyarakat petani di desa<br />

mereka.<br />

• Perubahan Perilaku<br />

Tabel 6. Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Perubahan Perilaku untuk Petani Desa<br />

Tempayung dan Desa Babual Baboti<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Primer (Desa Tempayung dan Desa<br />

Babual Baboti)<br />

Tahap Teori Perubahan Untuk mendorong, menstimulasi dan membuat model<br />

perubahan perilaku<br />

Kegiatan Pemasaran • Demplot Pertanian<br />

42


• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Lembar Fakta<br />

• Studi Banding Pertanian Menetap Tanpa Bakar<br />

Rantai Hasil<br />

Perilaku perladangan berpindah (tebas bakar) berubah<br />

menetap<br />

Sasaran-Sasaran SMART Pada akhir kampanye (Juni 2010), sebanyak 50% (101<br />

KK) petani peladang berpindah dari dua desa target<br />

mengadopsi kegiatan demontrasi plot pertanian<br />

menetap pola kebun campur (survei langsung).<br />

1. Pada akhir kampanye (Juni 2010), praktek<br />

2. pembakaran lahan pertanian di desa<br />

3. Tempayung dan Babual Baboti menurun hingga<br />

4. 50% dari 606 frekuensi (202 KK x<br />

5. 3 kali bakar per bulan) praktek pembakaran<br />

6. lahannya (survei langsung).<br />

7. Pada akhir kampanye (Juni 2010), ada perubahan<br />

8. perilaku dari 22,2% petani desa target yang tidak tahu<br />

9. atau kadang-kadang melihat kegiatan<br />

perladangan berpindah dengan sistem<br />

tebas bakar dari meningkat menjadi 55%<br />

(Q68=P38).<br />

Kegiatan 1: Membuat Demonstrasi Plot (Demplot) Pertanian<br />

Alasan untuk kegiatan: Kegiatan Demplot Pertanian Kebun Campuran Menetap Tanpa<br />

Bakar dipilih karena ini yang dinilai menurut penilaian BRAVO mampu berpeluang<br />

mengatasi atau menekan perilaku pembukaan ladang berpindah tebas bakar. Karena<br />

demplot ini bisa menjadi media atau wahana pembelajaran yang bisa diadopsi.<br />

Hal ini seperti yang tertulis dalam Buku Pegangan Rare Pride, 2008 yang mengatakan<br />

bahwa ada nilai pembelajaran dalam kegatan ini, yaitu sebagai panduan pembelajaran,<br />

sebagai alat untuk mempertahankan perubahan perilaku dan sebagai wahana pameran<br />

yang bisa dilihat dan menjadi daya tarik. Biasanya demplot akan ditempatkan dalam<br />

komunitas yang dipilih khusus. Benar bahwa khalayak yang dipilih adalah khalayak yang<br />

potensi perladang beprindahnya tinggi sehingga perlu membuat percontohan teknik<br />

berladang menetap yang ramah lingkungan.<br />

Dikatakan juga dalam Pegangan Rare Pride, 2008 bahwa efek kegiatan ini kedalamannya<br />

tingga walau penjangkauannya rendah. Karena khalayak yang disasar spesifik. Tapi<br />

menurut kajian ini, jangkauan akan menjadi luas jika disertai promosi. Kegiatan ini<br />

kapan dilakukan juga sesuai dengan aplikasi dalam penerapan pada kegiatan kampanye<br />

ini, yaitu pada waktu hampir dipertengah kampanye. Jadi demplot ini selain sebagai<br />

penyingkiran hambatan juga memang cocok dilakukan sebagai media pemasaran pesan.<br />

Dengan adanya kegiatan di demplot yang dipromosikan untuk warga desa target primer<br />

dan sekitarnya mampu membuat perubahan perilaku petani ladang berpindah menjadi<br />

petani ladang menetap.<br />

43


Gambar 21. Demplot kebun campuran menetap tanpa bakar di desa Tempayung<br />

Deskripsi Kegiatan: Sebelumnya pada bulan Juni 2009 telah dilakukan pendekatan ke<br />

dua desa target (desa Tempayung dan desa Babual Baboti) tentang tujuan kampanye<br />

bangga yang salah satu strateginya untuk mengurangi perladangan berpindah dan<br />

dapaknya akan membuat demplot kebun campuran. Dari hasil pendekatan ini, pada<br />

bulan Juli 2009 diperoleh dukungan dari pemerintah desa Tempayung sebuah lahan<br />

seluas 2 hektar yang status lahannya merupakan tanah desa. Lahan yang berada<br />

tadinya merupakan hutan desa yang juga sempat terbakar saat musim perladangan<br />

tebas bakar. Di lahan ini tumbuh bermacam tanaman bernilai, salah satunya jelutung<br />

dan induk buah durian lokal (terotungan, pompaan), cempedak, mentawa, duku dan<br />

langsat. Beberapa tegakannya masih ada dan bisa menjadi bakal indukan nantinya.<br />

Lahan demplot kemudian diperluas berdasarkan perizinan Kepala Desa Tempayung pada<br />

bulan Desember 2009 untuk diluaskan hingga 3 hektar. Sekaligus ke wilayah rawa yang<br />

bisa menjadi daerah penanaman jelutung. Agar wilayah rawa di kedua desa terjaga<br />

dengan adanya jelutung yang bisa kelak disadap getahnya.<br />

Lahan Demplot Kebun Campuran saat dikunjungi bulan Oktober 2009 sedang<br />

dibersihkan saat ini telah terbuka 1,25 ha. Pohon-pohon dengan batang berdiameter di<br />

atas 15 cm tidak ditebang. Saat penebasan juga telah dibuat beberapa lubang untuk<br />

tempat potongan dan selanjutnya untuk tujuan komposting. Potongan dahan dan ranting<br />

serta semak dikumpulkan kemudian dilakukan pemotongan kecil-kecil dahan dan ranting<br />

dan disimpuk atau dikumpulkan. Pengkomposan sudah dimulai sambil membersihkan<br />

lahan agar lebih bersih, yang akan dilanjutkan secara berkala. Sebagian lahan telah<br />

dikelola dengan dicangkul.<br />

Kegiatan 2: Mengadakan Pertemuan dan Pelatihan tiap Bulan<br />

Alasan untuk kegiatan: Pertemuan dan pelatihan tujuannya adalah untuk mengulang<br />

pesan menambah kepercayaan diri khalayak target dan memfasilitasi peningkatan<br />

pengetahuan dan pada akhirnya perubahan perilaku. Seperti yang dijelaskan dalam<br />

Buku Pegangan Rare Pride, 2008, bahwa pelatihan menyediakan informasi untuk<br />

meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap. Selain membantu perorangan atau<br />

kelompok orang membuat keputusan dan solusi secara efektif dan mampu menciptakan<br />

pengembangan diri dan percaya diri. Dalam rangka merubah perilaku lama dari<br />

berladang berpindah dengan tebas bakar menjadi berladang menetap yang mengurangi<br />

pembakaran/tidak sama sekali membakar diperlukan upaya peningkatan kapasitas<br />

sumberdaya petani dalam bentuk pertemuan dan pelatihan agar bisa melakukan<br />

kegiatan pengelolaan lahan pertanian menetap tanpa bakar dengan baik.<br />

44


Berbagai pengertian yang diulas sebagai teori sampai analisa hasil pada lahan dan<br />

produksi tanam disampaikan dalam pertemuan yang diikuti dengan pendampingan<br />

pelatihan mengolah lahan, memetakan lahan, membuat kompos, teknik budidaya<br />

(menyemai sampai perawatan dan menghitung panen dilakukan). Karena jika hal ini<br />

tidak dilakukan, kemungkinan kebiasaan membakar yang dianggap sudah tradisi turun<br />

temurun tidak akan berubah. Bahkan dampaknya akan sering muncul kasus perluasan<br />

lahan karena kebutuhan lahan untuk pertanian sudah semakin sempit oleh karena<br />

banyak dijual menjadi perkebunan sawit. Disadari oleh manajer kampanye dan<br />

supervisor, bahwa ini perlu proses yang berkelanjutan dan tidak berhenti sampai proyek<br />

kampanye ini selesai.<br />

Deskripsi Kegiatan: Pertemuan mengenai upaya perubahan perilaku di masyarakat<br />

target primer kampanye lebih mengarah pada penyampain pesan yang terangkum dalam<br />

materi-materi teknis yang diikuti dengan praktek pelatihan, seperti cara membuat sekat<br />

bakar, membuat peta pengelolaan lahan dan langkah-langkah mengelola kebun<br />

campuran menetap tanpa membakar serta analisa hasilnya. Selain pertemuan dengan<br />

masyarakat petani juga tim kampanye melakukan pertemuan-pertemuan yang bersifat<br />

koordinasi dengan pihak pemerintah desa maupun tokoh tani. Dalam membantu<br />

pembersihan lahan beberapa orang masyarakat sempat beberapa kali diajak membantu<br />

kegiatan pembersihan lahan bersama. Dalam hal ini kami membuat komitmen bahwa ke<br />

depannya demplot ini menjadi daya tarik desa lain untuk belajar ke desa Tempayung<br />

dan bisa melihat pembelajaran dari masyarakat tempayung dan Babual Baboti yang mau<br />

berubah.<br />

Pada tahapan ini beberapa tokoh desa membantu dalam upaya mendukung pengawasan<br />

lahan dan akan membantu mensosialisasikan fungsi demplot kebun campuran.<br />

Komitmen ini dihasilkan setelah ada kegiatan Pelatihan Mengelola Lahan Tanpa<br />

Membakar, dari mulai perencanaan, memulai penebasan, pembuatan lubang, wilayah<br />

jalur penanaman tanaman utama dan tanaman sela dan rumah jaga serta bagaimana<br />

pemanfaatan potongan tebasan. Sayangnya kegiatan ini masih diikuti oleh sedikit<br />

peminat. Tapi hasil pelatihan ini membuahkan rencana tindak lanjut berupa kegiatan<br />

rutin pelatihan tiap minggu ke-tiga per bulannya dan akan mengajak warga lainnya di<br />

latihan berikutnya. Dalam pertemuan dan pelatihan juga mengundang salah satu<br />

anggota Manggala Agni DAOP III Pangkalan Bun-BKSDA Kalimantan Tengah untuk<br />

menyampaikan teori Pembukaan Lahan Tanpa Bakar. Selain itu juga dilakukan<br />

koordinasi pertemuan dengan Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Kotawaringin Lama<br />

untuk menjadi nara sumber dalam pelatihan pengelolaan lahan tebas tanpa bakar.<br />

Pembelajaran yang diperoleh dari hasil kegiatan ini adalah bahwa kordinasi sangat<br />

penting sehingga informasi bisa disampaikan secara berantai sehingga kegiatan dapat<br />

diikuti dan informasi pesannya diterima dengan benar.<br />

Kegiatan 3: Lembar Fakta<br />

Alasan untuk kegiatan: Dipilihkan media ini karena berisi pesan dan penjelasan yang<br />

singkat jelas diikuti gambar sebagai pemahaman yang dapat mudah dimengerti oleh<br />

khalayak. Seperti yang dijelaskan Buku Pegangan Rare Pride, 2008 bahwa lembar fakta<br />

mampu memberi nilai pembelajaran sangat efektif untuk proses belajar mengajar karena<br />

dilengkapai dengan gambar, pesan yang jelas-pendek dan berstruktur. Dalam hal ini<br />

beberapa khalayak akan lebih bisa mengingat dengan adanya gambar yang menuntun<br />

dibanding mendengarkan teori, dialog dan diskusi.<br />

Dijelaskan juga dalam Buku Pegangan Rare Pride, 2008 bahwa efek kegiatan ini mampu<br />

menjangkau luas pada khalayak dewasa, khusunya petani. Secara umum kedalaman dan<br />

jangkauan media ini menengah yang digunakan untuk menyalurkan pengetahuan dan<br />

kesadaran juga pencerminan/refleksi bahkan sebagai jalan keluar. Maka dari itu tepat<br />

sekali alasan media ini dibuat.<br />

45


Gambar 22. Lembar Fakta <strong>Kampanye</strong> Pride+Teknik Kelola Lahan Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Deskripsi Kegiatan: Media ini memuat informasi kawasan SM Sungai Lamandau,<br />

mengapa perlu melestarikan SM Sungai Lamandau dan apa yang mengancam<br />

kelestarian kawasan serta kegiatan yang telah dilakukandan dan perlu dukungan dari<br />

para pihak dalam hal ini mereka para petani ladang berpindah yang diminta melakukan<br />

perubahan perilaku. Selain itu juga memuat langkah-langkah mengelola lahan kebun<br />

campuran tanpa bakar dengan harapan mereka terpandu untuk mengelola lahannya<br />

tanpa harus berpindah dan membakar. Lembar fakta ini kedalamannya tinggi karena<br />

berisi materi yang bisa dipraktekkan petani. Sedangkan jangkauan materi pemasaran<br />

pesan ini hanya terbatas dikalangan petani, namun bisa digunakan bagi petani lain<br />

sehingga jangkauan media ini menjadi luas.<br />

Lembar fakta dibuat dengan ukuran HVS A4 bahan art paper 120 gsm dan dicetak<br />

sebanyak 500 eksemplar di percetakan SMK Grafika Desa Putera Jakarta Selatan dengan<br />

harga 2000 rupiah per eksemplar. Tema lembar fakta adalah kampanye bangga SM<br />

Sungai Lamandau dengan berladang menetap tanpa bakar mencegah kebakaran huatan<br />

dan lahan sekitar kawasan SM Sungai Lamandau. Di sisi pertama menjelaskan tentang<br />

kawasan SM Sungai Lamandau dengan penjelasan fakta kawasan bahwa benar telah<br />

ditetapkan sebagai kawasan konservasi berstatus SM Sungai Lamandau, kawasan hutan<br />

sebagai habitat penting orangutan Kalimantan, ancaman kebakaran akibat pembukaan<br />

lahan dengan tebas bakar. Selain itu juga dukungan bahwa kawasan itu perlu<br />

dilestarikan juga digambarkan dan potret masyarakat (petani dan anak petani) yang<br />

sedang memegang poster berladang menetap untuk mendukung kelestarian Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau. Di sisi baliknya ada 10 langkah melakukan pengolahan<br />

lahan kebun campuran tanpa bakar. Pada sisi pertama dan kedua diikutkan logo<br />

kampanye dan mitra pendukung kampanye ini.<br />

Media pesan ini kemudian dibagikan dalam setiap pertemuan, pelatihan dan studi<br />

banding pertanian. Lembar ini dibuat sebagai langkah untuk memandu masyarakat tidak<br />

membakar saat datang musim kemarau yang jatuh pada bulan Juli/Agustus. Oleh sebab<br />

itu media ini dibuat sejak April 2010 dan selesai Mei 2010. Media ini dibuat dan telah<br />

dikoreksi tim fasilitator pertanian. Pengujian terhadap media ini hanya dibuat 40 lembar<br />

dan dibagikan ke peserta studi banding. Responnya masyarakat tertarik untuk membaca<br />

dan mengikuti langkah dalam mengelola lahan yang digambarkan di lembar fakta.<br />

Berawal dari kegiatan ini, media ini dibagikan di pertemuan petani di Sukamara dan<br />

beberapa pertemuan petani di wilayah Mendawai, Terantang dan Kumpai Batu Bawah.<br />

Media ini menjadi bahan pembelajaran bahwa sebuah fakta itu penting diungkapkan<br />

46


sehingga bisa menjadi penuntun untuk membuktikan kenyataan dari sebuah hal yang<br />

kita tawarkan untuk diadopsi.<br />

Kegiatan 4: Studi Banding Pertanian Menetap Tanpa Bakar<br />

Alasan untuk kegiatan: Alasan mengapa studi banding masuk dalam kegiatan yang<br />

dapat memacu proses perubahan perilaku adalah karena biasanya masyarakat<br />

memerlukan contoh keberhasilan orang lain atau daerah lain, sehingga keberhasilan itu<br />

dapat menjadi daya tarik yang akhir diadopsi. Selain itu karena mereka bisa melihat<br />

langsung bagaimana konsep yang telah dilakukan di wilayah lain yang telah berhasil<br />

dengan berladang menetap pola kebun campuran tanpa bakar. Kondisi seperti apa<br />

bentuk kelola lahan dan cara menanam di kebun campuran secara tertata dan<br />

mnegsankan akan lebih meningkatkan proses adopsi yang menghasilkan dampak pada<br />

perubahan perilaku.<br />

Deskripsi Kegiatan: Studi Banding Kebun Campuran Menetap dilakukan sebagai tahap<br />

studi petani membandingkan kegiatan pertanian yang dilakukannya dengan pertanian<br />

yang dilakukan pihak lain. Kegiatan studi banding kali ini menjadi salah satu strategi<br />

yang digunakan pada kegiatan adopsi penyingkiran hambatan. Di kegiatan ini<br />

masyarakat melakukan pengamatan kebun campuran di lahan pertanian yang dikelola<br />

tanpa membakar dengan berbagai konsep pengelolaan lahannya. Mereka diperlihatkan<br />

cara memanfaatkan lahan dengan tanaman sayuran dan buah, sayuran dengan karet<br />

dan sayuran dengan daerah kolam ikan dan fungsi beternak untuk menghasilkan stok<br />

pupuk kandang. Kegiatan studi pertama dilakukan di lahan staf Dinas Kehutanan<br />

Kabupaten Sukamara yang berada masuk wilayah administrasi Desa Tempayung,<br />

sekaligus yang menjadi narasumber adalah pihak yang mempunyai lahan sebagai<br />

perwakilan Dinas Kehutanan Kabupaten Sukamara dan perwakilan Balai Penyuluh<br />

Pertanian kecamatan Kotawaringin Lama (BPP Kotawaringin Lama) dan Dinas<br />

Perkebunan Kabupaten Kotawaringin Barat. Harapannya masyarakat termotivasi bahwa<br />

lahan desanya mampu diolah menjadi baik dan bermanfaat hasilnya. Pada kegiatan ini<br />

diikuti 27 orang petani dari dua desa (Tempayung dan Babual Baboti).<br />

Gambar 23. Studi Banding pertama di lahan kebun campuran milik Dinas Kehutanan Sukamara<br />

Sedangkan di kegiatan kedua mereka diperlihatkan bahwa di tempat lain juga<br />

melakukan hal yang sama, yaitu berkebun buah, karet yang diselingi dengan tanaman<br />

hortikultura sebelum tanaman jangka panjang besar. Konsep lain sebagai lahan<br />

perikanan air tawar dan beternak juga diperlihatkan. Masyarakat peserta dari desa<br />

khalayak target primer diminta untuk melakukan pengamatan dan mencatat hal-hal<br />

yang perlu dipertanyakan saat diskusi. Efeknya masyarakat mulai berani bicara, bersikap<br />

47


dan menghasilkan rencana tindak lanjut untuk bisa disosialisasikan kepada masyarakat<br />

petani di desa mereka. Rencana tindak lanjut yang dibuat bersama Petugas Penyuluh<br />

Lapangan desa mereka masing-masing dan atas motivasi nara sumber dari Dinas<br />

Pertanian dan Peternakan Kotawaringin Barat, Kantor Penyuluh Pertanian dan Ketahanan<br />

Pangan (KP2KP) Kotawaringin Barat, Dinas Kehutanan Kotawaringin Barat. Untuk<br />

kegiatan ini diikuti oleh 27 peserta dari desa Babual Baboti dan 2 perwakilan dari<br />

Kelurahan Mendawai dan Mendawai Seberang serta anggota manggala agni Daop III-<br />

BKSDA Kalimantan Tengah-SKW II Pangkalan Bun.<br />

Gambar 24. Studi Banding kedua di lahan kebun campuran menetap<br />

salah satu anggota kelompok tani milik di wilayah desa Sintuk, Kecamatan Kumai<br />

Hasil akhir kegiatan studi banding dihasilkan dari masing-masing desa (Tempayung dan<br />

Babual Baboti) membuat RTL. Setelah mendapatkan tanggapan dari dinas, maka<br />

tersusun sebuah Rumusan RTL hasil studi banding. Adapun rumusan yang dihasilkan ada<br />

6 rumusan Rencana Tindak Lanjut Studi Banding yang akan dilakukan di desa mereka<br />

masing-masing, yaitu:<br />

Pembenahan Kelompok Tani yang akan dilakukan Mei 2010 dan didampingi KP2KP<br />

dan Proyek EC Lamandau.<br />

Penyusunan RDKK dan RDK yang akan dilakukan Juni 2010 dan didampingi KP2KP<br />

dan Proyek EC Lamandau.<br />

Penggarapan lahan ramah lingkungan (tanpa bakar) dan pertemuan rutin tiap bulan)<br />

yang dilaksanakan pada bulan Mei 2010 didampingi oleh Proyek EC Lamandau,<br />

KP2KP dan Distanak Kobar.<br />

Sosialisasi Hasil Studi Banding dan Pengolahan Lahan Tanpa Bakar Mei 2010 dan<br />

akan dilakukan bersama dinas terkait pada Juli 2010 didampingi Proyek EC<br />

Lamandau, KP2KP dan Dishut Kobar.<br />

Membuat/Menata Kebun Campuran Menetap menjadi Pertanian Menetap Terpadu<br />

yang akan dilakukan Agustus 2010 dan didampingi Distanak Kobar, Dishut Kobar,<br />

Dinas Perkebunan Kobar, Diskanla Kobar, KP2KP dan Proyek EC Lamandau.<br />

Pelatihan Budidaya Karet yang akan dilaksanakan bulan November 2010 didampingi<br />

oleh KP2KP, Dinas Perkebunan Kobar, Proyek EC Lamandau.<br />

Implementasi dari RTL ini baru pada tahap pembenahan kelompok tani di bulan Mei<br />

2010, sedangkan untuk implementasi RDKK dan RDK dilakukan fasilitasinya bersama<br />

KP2KP, BPP Kolam pada pertemuan bulan Juli 2010.<br />

48


. Khalayak Target Sekunder: Masyarakat Petani di sekitar kawasan SM Sungai<br />

Lamandau<br />

• Pengetahuan<br />

Tabel 7. Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Pengetahuan untuk Masyarakat Petani<br />

di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Sekunder (Petani di 10 Desa Sekitar SM<br />

Sungai Lamandau)<br />

Tahap Teori Perubahan Pengetahuan (Pemberian informasi untuk meningkatkan<br />

pengetahuan)<br />

Kegiatan Pemasaran • Pin+Stiker<br />

• Radio Spot<br />

• Poster<br />

• Kunjungan Penyuluhan + Kostum Maskot<br />

• Buletin SUMPITAN<br />

• Kalender 2010 bertema perubahan iklim<br />

Rantai Hasil<br />

Petani peladang berpindah menjadi sadar perladangan<br />

menetap itu bermanfaat<br />

Sasaran-Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), pengetahuan masyarakat<br />

petani sekitar kawasan SMSL tentang fungsi hutan sebagai<br />

penyerap karbon meningkat dari 14,4% menjadi 50%<br />

(Q21=P10).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), pengetahuan masyarakat<br />

petani sekitar kawasan SMSL tentang kaitan rusaknya hutan<br />

dengan masuknya air laut akan meningkat dari 40,7%<br />

menjadi 65% (Q29=P18).<br />

Keempat kegiatan yang dilakukan untuk kegiatan pemasaran pesan kampanye di<br />

masyarakat petani target sekunder di sekitar kawasan SM Sungai Lamandau untuk<br />

membangun peningkatan pengetahuan, telah dijelaskan alasan kegiatan dan<br />

deskripsinya di kegiatan untuk masyarakat petani target primer.<br />

Kegiatan 5: Menyebarkan Kalender 2010 bertema perubahan iklim<br />

Alasan untuk kegiatan: alasan kalender ini dibuat adalah menyesuaikan pesan dengan<br />

momentum. Pergantian tahun merupakan momen yang tepat untuk mengemas media<br />

pesan sampai ke masyarakat khlayak target kampanye di sekitar SM Sungai Lamandau.<br />

Kalender ini berisi pesan kampanye fungsi hutan menjaga perubahan iklim dan<br />

menyerap karbon, sehingga pesan ini mampu meningkatkan pengetahuan masyarakat<br />

mengenai manfaat hutan menjaga perubahan iklim dan membantu menyerap karbon<br />

serta mencegah bencana yang mempengaruhi kesehatan dan hasil pertanian. Dasarnya<br />

adalah masih rendahnya masyarakat mengenai pengetahuan hutan menyerap karbon<br />

adalah diperoleh catatan analisa hasil survey awal bahwa masyarakat sekitar SM Sungai<br />

Lamandau hanya 22,2 % yang mengetahui manfaat hutan sebagai penyerap karbon.<br />

Gambar 25. Kalender dan penyebarannya di khalayak target Sekunder<br />

49


Deskripsi Kegiatan: Kalender ini berukuran lebih kurang 30x45 cm, sebanyak 12<br />

lembar, full color. Komposisi kalender tiap bulan berisi gambar yang menyatakan tiap<br />

tema perbulan, tanggal kalender dan materi pengetahuan pesan yang akan<br />

disampaikan. Kalender ini dicetak di percetakan di Bogor sebanyak 1500 eksemplar dan<br />

merupakan media pesan kolaboratif dengan kampanye perubahan iklim dari tim<br />

Community Forest Carbon Yayorin. Kalender ini akan dijadi media cinderamatan kuis<br />

penyuluhan desa dan sekolah juga pada pertemuan-pertemuan masyarakat sebagai<br />

bahan materi dan pelatihan. Kalender ini juga diberikan pada kegiatan sarasehan dan<br />

seminar perubahan iklim yang diadakan tim Community Forest Carbon.<br />

• Sikap dan Komunikasi Interpersonal<br />

Tabel 8.<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpersonal<br />

untuk Masyarakat Petani di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Sekunder (Petani di 10 Desa Sekitar SM<br />

Sungai Lamandau)<br />

Tahap Teori Perubahan A + IC = memberikan pesan emosional untuk<br />

mengubah sikap dan mendorong percakapan<br />

Kegiatan Pemasaran • Pertemuan+Pelatihan<br />

Rantai Hasil<br />

A= Petani lading berpindah memahami cara<br />

perladangan menetap<br />

KI= Adanya pembicaraan antar petani membahas<br />

perladangan menetap sistem kebun campuran/kebun<br />

campuran menetap<br />

Sasaran-Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), 28,8% masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL meningkat perubahan sikapnya dari<br />

yang tadinya tidak setuju membuka lahan dalam kawasan<br />

tidak menimbulkan masalah menjadi 77,2% (Q44/G6=P24).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), sikap masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL menyikapi manfaat dari adanya kebun<br />

campuran bermanfaat adalah 87,7% dan akan ditingkatkan<br />

menjadi 95% (Q46/G7=P25).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), sikap masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL yang menyatakan pelatihan kebun<br />

campuran bermanfaat adalah 84,6% dan akan ditingkatkan<br />

menjadi 95% (Q47/G7=P25).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), 10 desa lainnya yang<br />

berada disekitar SM Sungai Lamandau dari 23,5% yang<br />

belum membicarakan tentang pengelolaan lahan dan<br />

pelestarian hutan akan meningkat menjadi 59%<br />

(Q56=P28).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), seluruh masyarakat<br />

desa sekitar SM Sungai Lamandau yang membicarakan<br />

tentang manfaat SM Sungai Lamandau dari 14,7%<br />

(n=54) meningkat menjadi 31% (Q58=P30).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), masyarakat 10 desa<br />

sekitar SM Lamandau lainnya akan membicarakan<br />

perladangan menetap dan manfaatnya semakin<br />

meningkat dari 16% menjadi 20% (Q60=P32).<br />

Kegiatan yang dilakukan untuk peningkatan sikap dan komunikasi interpersonal di<br />

kegiatan pemasaran pesan kampanye di masyarakat petani target sekunder di sekitar<br />

kawasan SM Sungai Lamandau sama penjelasan alasan dan deskripsi kegiatannya yang<br />

telah dijelaskan untuk kegiatan masyarakat petani target primer.<br />

50


• Perubahan Perilaku<br />

Tabel 9.<br />

Rantai Hasil dan Sasaran SMART terkait Perubahan Perilaku untuk Masyarakat<br />

Petani di 10 Desa Sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Khalayak Sasaran-Petani Desa Target Sekunder (Petani di 10 Desa Sekitar SM<br />

Sungai Lamandau)<br />

Tahap Teori Perubahan Untuk mendorong, menstimulasi dan membuat model<br />

perubahan perilaku<br />

Kegiatan Pemasaran • Poster<br />

• Pertemuan+Pelatihan<br />

• Lembar Fakta<br />

• Video Partisipatif<br />

Rantai Hasil<br />

Perilaku perladangan berpindah (tebas bakar) berubah<br />

menetap<br />

Sasaran-Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2010), dari 4,8% masyarakat<br />

petani sekitar kawasan SMSL yang terlibat dalam kegiatan<br />

pelestarian hutan (penanaman pohon) meningkat menjadi<br />

14% (berdasarkan catatan event/aksi).<br />

Pada akhir kampanye (Juni 2009), 62,1% masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL yang mau terlibat mengaplikasikan<br />

program pengelolaan lahan dan pelestarian hutan meningkat<br />

menjadi 65% (Q64=36).<br />

Ketiga kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan perubahan perilaku khalayak<br />

petani target sekunder di sekitar kawasan SM Sungai Lamandau sama penjelasan alasan<br />

dan deskripsi kegiatannya yang telah dijelaskan di kegiatan masyarakat petani target<br />

primer. Berikut beberapa gambar sebaran media pemasaran pesan kampanye untuk<br />

perubahan perilaku. Penjelasannya seperti telah dijelaskan sebelumnya di atas.<br />

Gambar 26. Sebaran poster di desa khalayak target sekunder dari anak petani sampai ke petani<br />

Kegiatan 4: Memutarkan Video Partisipatif<br />

Alasan untuk kegiatan: Alasan dibuatnya film ini adalah untuk merangsang perubahan<br />

perilaku dengan kedalaman pesan dan jangkauan yang tinggi. Karena bisa digandakan<br />

(Buku Pegangan Pride, 2008). Visual dan audio yang jelas membuat media ini<br />

mempunyai kekuatan pesan untuk mendorong perubahan perilaku dan pengetahuan<br />

51


juga kesadarn. Hal ini sesuai dimana gambaran masyarakat yang sama telah melakukan<br />

perubahan dalam film ini mampu mengajak masyarakat lain sekitar SM Sungai<br />

Lamandau mengikuti jejak yang sama mengelola lahan secara menetap melalui tanaman<br />

utama karet. Biasanya gambaran yang nyata dengan pelaku keberhasilan orang lain di<br />

daerah yang sama akan lebih mudah dimengerti untuk bertindak mempraktekkan tujuan<br />

kegiatan yang ingin dicapai pada akhir kampanye ini, yaitu berladang menetap.<br />

Gambar 27. Sampul depan video partisipatif tentang budidaya karet<br />

Deskripsi Kegiatan: Film ini diproduksi sederhana dari potongan-potongan rekaman<br />

dari beberapa kamera yang dibuat dengan program movie maker dengan kapasitas pixel<br />

yang tinggi. Film ini bertema tentang semangat warga desa Tempayung yang sudah<br />

menglola lahan karet dan tanaman campuran lainnya dengan menetap. Durasi film ini<br />

10:43 menit; berukuran file 83,5 MB tipe file Winamp Media File dan diproduksi oleh<br />

salah satu edukator tim sub program pendidikan keliling Yayorin. Film ini biasanya<br />

diputar pada kegiatan penyuluhan desa dan pertemuan masyarakat sebelum mengawali<br />

topik pembicaraan yang akan disampaikan.<br />

c. Target Tambahan<br />

• Pengetahuan<br />

Tabel 10. Materi Kegiatan Pemasaran untuk sasaran anak-anak petani target (khlayak<br />

primer dan sekunder) di sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Khalayak Sasaran- Anak-anak Petani target (khlayak primer dan sekunder) di<br />

sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Tahap Teori Perubahan Pengetahuan (Pemberian informasi untuk meningkatkan<br />

pengetahuan)<br />

Kegiatan Pemasaran • Kunjungan Penyuluhan ke Sekolah<br />

Kegiatan 1: Melakukan Kunjungan Penyuluhan ke Sekolah + Kostum Maskot<br />

Alasan untuk kegiatan: Alasan kegiatan ini dilakukan adalah bahwa di sekolah tempat<br />

belajar formal anak-anak yang sebagian orangtuanya adalah petani. Kegiatan<br />

penyuluhan mengenai apa fungsinya hutan dan kawan SM Sungai Lamandau, mengenai<br />

orangutan dan apa upaya yang perlu dilakukan untuk mendukung pelestarian orangutan<br />

diharapkan bisa diceritakan kepada orangtuanya. Mereka yang masih anak-anak dan<br />

remaja dapat memberikan informasi berguna bagi langkah kampanye dalam setiap<br />

gerakan penyampaian pesannya. Mereka biasanya dengan semangat saat paham<br />

dengan apa manfaat hutan dan mengapa perlu pelestarian orangutan, maka mereka<br />

secara tidak sengaja sering memberi informasi dimana mereka melihat masih ada<br />

masyarakat di desanya masih memelihara orangutan, masyarakat masih suka<br />

mengambil kayu dan membuka ladang. Mereka khalayak yang berperan penting juga<br />

52


dalam memberikan informasi penting pada bentuk penyadaran kepada orangtua mereka<br />

secara emosional kekeluargaan. Dijelaskan dalam Buku Pegangan Rare Pride, 2008<br />

bahwa kegiatan sekolah merangsang peningkatan pengetahuan menegnai masalah<br />

khusus dan menimbulkan hasrat untuk mencegah. Efek kegiatan terbatas hanya pada<br />

khalayak sasaran (siswa dan pendidik) dengan kedalaman tinggi dan jangkauan<br />

menengah. Ada asumsi bahwa pesan yang diterima akan dibawa pulang dan<br />

menimbulkan pengaruh pada orang dewasa di rumahnya. Untuk itu kegiatan ini sesuai.<br />

Gambar 28. Maskot <strong>Kampanye</strong> berperan penting dalam memberikan rangsangan<br />

daya tarik siswa/siswi pelajar untuk dokus pada kegiatan penyuluhan sekolah<br />

Deskripsi Kegiatan: Sekolah yang menjadi target kunjungan kampanye adalah<br />

sebanyak 30 sekolah yang berada di tiap desa target kampanye. Tiap kunjungan<br />

mempunyai frekuensi kunjungan yang bervariasi, yaitu 1-6 kali kunjungan. Artinya satu<br />

sekolah dapat dikunjungi lebih dari satu kali kunjungan. Kunjungan penyuluhan ke<br />

sekolah yang dikuti dengan kegiatan perpustakaan keliling ini menyampaikan materi di<br />

kelas dalam bentuk presentasi menggunakan power point. Tema yang disampaikan<br />

mengenai manfaat hutan, mengenalkan SM Sungai Lamandau dan orangutan. Sebelum<br />

penyuluhan, dimulai pembukaan dengan koordinasi dengan pihak sekolah lalu<br />

memperkenalkan tim pelaksana kampanye, kemudian mencairkan suasana lalu mulai<br />

melakukan presentasi.<br />

Pembukaan dilakukan selama 10 menit, kemudian mencairkan suasana dengan<br />

permaianan selama 5-10 menit lalu melakukan penyampian materi ini bisanya rentang<br />

waktu 30 menit dan kuis 10-15 menit yang diikuti dengan membagi cinderamata (baik<br />

itu t-shirt bangga, pin dan stiker, kalender, bulletin SUMPITAN, dan buku tulis bertema<br />

sampul konservasi hutan dan orangutan. Jika suasana kelas tidak kondusif, tim<br />

pelaksana kampanye melakukan strategi ke-2 dengan membuat cerita melalui story<br />

telling menggunakan bantuan boneka dan kostum maskot kampanye atau melakukan<br />

game edukatif di luar kelas selama 30-60 menit.<br />

Kemudian selang waktu satu jam siswa/siswi pelajar dipersilahkan mengunjungi koleksi<br />

buku-buku perpustakaan keliling yang telah disiapkan di satu tempat dan merangsang<br />

mereka membacanya. Buku-buku yang ditunjukkan diantaranya mengenai cerita<br />

bergambar tentang satwa, cerita rakyat, majalah lingkungan dan buku pengetahuan<br />

lingkungan. Selain melalui perpustakaan keliling juga dengan kunjungan Mobil Baca<br />

yang mengunjungi setiap pagi khusus untuk siswa/siswi sekolah desa target kampanye<br />

(khusunya yang terjnagkau saat ini yang berada di kecamatan Arut Selatan-kabupaten<br />

Kotawaringin Barat).<br />

Lepas kunjungan sekolah biasanya tim pendidikan keliling menawarkan untuk<br />

berkegiatan di sore harinya. Kegiatan yang biasa dilakukan di sore harinya diantaranya<br />

adalah sebagai berikut:<br />

• Media Kit Edukatif (diantaranya kertas mewarnai maskot kampanye, perlengkapan<br />

mengamati biologi perairan, binokuler untuk pengamatan burung, perlengkapan<br />

permainan paket indra). Kegiatan ini semua untuk merangsang pengetahuan<br />

mereka mengenai lingkungan sekitar mereka, hutan sekitar mereka, kehidupan<br />

sekitar mereka.<br />

53


• Lagu Konservasi, dimana lagu ini dinyanyikan bersama-sama yang dampaknya<br />

mereka senang menyanyikan saat sekolah (khusunya di siswa sekolah dasar).<br />

• Game Edukatif. Game edukatif yang dimainkan mengenai kekompakan, kreatifitas<br />

dan pengetahuan.<br />

Gambar 29. Aktifitas kegiatan lain di sekolah dan di luar sekolah untuk anak-anak petani<br />

Selain itu juga pesan-pesan kampanye untuk mengenalkan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau dan hubungan pertanian menetap berkelanjutan yang ramah lingkungan<br />

dapat melestarikan hutan dan mendukung pertanian, tim edukasi keliling sebagai<br />

pelaksana kampanye menyampaikannya pada kegiatan Muatan Lokal (Mulok) Pertanian<br />

Berkelanjutan yang dilakukan di kabupaten Sukamara.<br />

2. Kegiatan Penyingkiran Hambatan (Barrier Removal)<br />

Salah satu tahapan penting dalam fase pelaksanaan program Pride adalah membuat<br />

media pemasaran kampanye. Media pemasaran kampanye yang dirancang sebagai alat<br />

pendekatan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perubahan perilaku sadar<br />

untuk mencoba mempraktekkan hal yang baru dalam hal pertanian. Media-media<br />

pemasaran yang dibuat untuk mendukung proses adopsi perladangan menetap oleh<br />

khalayak target primer. Khalayak yang dimaksud adalah petani peladang berpindah di<br />

desa Tempayung dan Babual Baboti yang sebelumnya pendataan bulan Juni 2009<br />

mencatat ada 175 KK (45 KK di desa Tempayung dan 130 KK di desa Babual Baboti).<br />

Kemudian pendataan dilakukan bulan Februari-Maret 2010 dengan melakukan<br />

penelusuran informasi data kepada desa dan masyarakat langsung. Data terkumpul<br />

bulan Maret 2010 dan tercatat ada sebanyak 202 KK (46 KK di desa Tempayung dan 176<br />

KK di desa Babual Baboti).<br />

Selain media pemasaran tahapan penting untuk mencapai perubahan perilaku yang<br />

dituju perlu ada kegiatan penyingkiran hambatan. Penyingkiran hambatan yang<br />

dibangun adalah Demplot Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar. Demplot ini akan<br />

dirancang sebagai tempat pembelajaran pengelolaan lahan pertanian dan perawatan<br />

tanamannya secara menetap tanpa membakar. Untuk menambah ketertarikan minat<br />

masyarakat target dan mempermudah khlayak mengadopsi juga dibuat beberapa<br />

pelatihan pertanian dan juga kegiatan studi banding. Dalam tiap proses pertemuan<br />

dilakukan kesepakatan belajar bahwa setiap kegiatan pertemuan selalu diikuti dengan<br />

tindak lanjut pelatihan di demplot atau di lahan warga petani yang disepakati bersama.<br />

Tujuan Besar<br />

Mengurangi aktifitas pembukaan lahan untuk pertanian ke dalam Suaka Masrgasatwa<br />

Sungai Lamandau dari 202 KK petani ladang berpindah di dua desa target pada Juni<br />

2010 menjadi 101 KK. Hasil konservasi yang diharapkan adalah habitat orangutan dan<br />

satwa liar lainnya terjaga.<br />

54


Tolak Ukur/Kejadian penting spesifik untuk adopsi kebun campur Sebagai<br />

Hasil yang diharapkan adalah sebagai berikut:<br />

1. Pada bulan Juli 2009, melakukan identifikasi lahan untuk tempat demonstrasi plot<br />

kebun campuran dan ada kesepakatan tingkat lokal (pendekatan desa dan<br />

kelompok).<br />

2. Pada bulan Oktober 2009, memperoleh data tentang pemetaan lahan menyangkut<br />

luas dan kepemilikan lahan, pengamatan unsur hara tanah dan inventarisasi jenis<br />

tanaman yang biasa ditanam warga dan disain peta mobilisasi pemantauan<br />

perawatan tanaman dari petani peladang berpindah dua desa target.<br />

3. Menjelang akhir tahun 2009, 100% (202 KK) masyarakat kelompok petani di kedua<br />

desa yang melakukan perladangan berpindah atau sistem bertani tebas bakar sudah<br />

menerima pengetahuan pertanian ladang menetap sistem kebun campuran.<br />

4. Kantor Penyuluh Pertanian dan Ketahanan Pangan serta Balai Informasi Penyuluh<br />

Pertanian dan dinas yang berkaitan dengan pengadaan bibit tanaman (Dinas<br />

pertanian, Perkebunan dan Kehutanan) kabupaten berkomitmen memberikan<br />

rekomendasi kelayakan demplot dan memberikan dukungan berkelanjutan berupa<br />

bantuan teknis lapangan pada awal tahun 2010.<br />

5. Pada akhir kampanye (Juni 2010), 33,3% masyarakat petani desa Babual Baboti<br />

yang tadinya tidak peduli melestarikan hutan setelah mengetahui informasi<br />

pentingnya melestarikan hutan menjadi peduli menurun menjadi 0% (Q70/G6).<br />

6. Pada akhir kampanye (Juni 2010), ada perubahan perilaku dari 22,2% petani desa<br />

target yang tidak tahu atau kadang-kadang melihat kegiatan perladangan berpindah<br />

dengan sistem tebas bakar meningkat menjadi 55% (Q93).<br />

7. Pada akhir kampanye pride (Juni 2010), 50% dari 202 KK (101 KK) petani ladang<br />

berpindah melakukan perladangan menetap.<br />

Capaian kegiatan Penyingkiran Hambatan<br />

Dari hasil laporan kemajuan Santoso, 2010 tercatat rekam proses kegiatan penyingkiran<br />

hambatan (demplot kebun campuran menetap tanpa bakar) sebagai berikut:<br />

1. Melakukan sosialisasi rencana pembuatan Demplot Kebun Campuran<br />

Menetap Tanpa Bakar<br />

Dalam kegiatan ini sejak bulan Juni 2009 telah dilakukan sosialisasi dan koordinasi<br />

dengan Kepala Desa Tempayung dan Babual Baboti untuk membuat kebun campuran<br />

menetap tanpa bakar yang fungsinya untuk memberikan contoh pembelajaran<br />

masyarakat petani yang masih berladang berpindah dan tebas. Sosialisasi ini<br />

dilakukan melalui kegiatan-kegiatan pertemuan masyarakat yang difasilitasi oleh<br />

fasilitator pertanian dari tim edukasi keliling yang juga bekerja untuk proyek EC<br />

Lamandau dan kegiatan-kegiatan pelatihan praktek pertanian. Selain itu sosialisasi di<br />

tingkat pemerintah desa dengan melakukan koordinasi dengan Kepala Desa<br />

Tempayung dan jajaran aparatnya sampai ke Ketua Rukun Tetangga (RT), juga<br />

melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Babual Baboti dan jajaran aparat desanya<br />

sampai ke Kepala Dusun.<br />

2. Membuat permohonan pinjaman lahan untuk Kelola Demplot Kebun<br />

Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Dalam rencana pembuatan demplot pertanian kebun campuran menetap tanpa<br />

bakar, manajer kampanye dan fasilitator pertanian berkoordinasi dengan pihak<br />

kepala desa Tempayung dimana pihak desa pada sosialisasi sebelumnya siap<br />

meminjamkan lahannya seluas 2 hektar di awal pertemuan. Dengan adanya tawaran<br />

tersebut, proses peminjaman lahan dilanjutkan dengan koordinasi rencana<br />

pembuatan dan rencana fungsi demplot pertanian kebun campuran menetap tanpa<br />

bakar kepada pihak pemerintah desa (Kepala Desa, Bendahara, Kepala Urusan<br />

Pemerintahan dan Kepala Urusan Pembangunan desa Tempayung).<br />

3. Mengelola Lahan Demplot Pertanian Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Pada kesepakatan dengan desa Tempayung bahwa demplot ini selama setahun akan<br />

dikelola oleh kegiatan Yayorin bekerjasama dengan Orangutan Foundation UK yang<br />

mendapat dukungan dana dari dana Penyingkiran Hambatan program kampanye<br />

55


angga RARE dan proyek EC Lamandau dari Uni Eropa yang dimulai Juli 2009-Juni<br />

2010.<br />

Pada tahap awal pengelolaan dilakukan dengan membuka lahan dengan<br />

membersihkan semak dan tumbuhan dengan batang diameter dibawah 5 cm. Proses<br />

pembersihan lahan dengan cara tebas dan dilakukan proses penyimpukan.<br />

Penyimpukan adalah pengumpulan potongan ranting dan batang yang dikumpulkan<br />

membuat baris memanjang sehingga satu area denganarea lain dibatasi kumpulan<br />

simpuk. Selain menyimpuk juga dilakukan pembuatan lubang dengan ukuran dalam<br />

1 meter dan luas 1 meter persegi yang dibuat per dua meter dikeliling kiri, kanan,<br />

depan dan belakang lahan. Lubang-lubang tadi mempunyai multi fungsi, yaitu selain<br />

sebagai lubang pengomposan juga sebagai strategi agar masyarakat mempunyai<br />

tempat mengumpulkan ranting selain sebagai batas simpuk. Ini juga sebagai strategi<br />

untuk tidak membakar. Kemudian di sepanjang sisi kiri, kanan, depan dan belakang<br />

di buat saluran air dan disisinya ditanami tanaman pisang dengan kerapatan tanam<br />

satu meter yang berfungsi sebagai tanaman sekat bakar hidup. Parit air dan pohon<br />

pisang yang berbatang basah karena mengandung konsentrasi air tinggi akan<br />

berpeluang menghambat api keluar atau masuk merambat dari atau ke lahan lain.<br />

Gambar 30. Kegiatan pengelolaan demplot kebun campuran<br />

dari mulai pembersihan lahan sampai ke perawatan tanaman<br />

Setelah proses pembersihak selesai lahan kemudian dicangkul dan dibuat guludan<br />

(gundukan) memanjang dengan lebar: satu meter dan panjang 3-4 meter. Guludan<br />

ini disipakan untuk tanaman jangka pendek (hortikultura). Lepas melakukan<br />

pengolahan di satu sisi, mulai bergerak melakukan pembersihan area sisi lainnya<br />

secara bertahap. Pada pertengahan pengelolaan Kepala Desa Tempayung meminta<br />

untuk memperluas lahan demplotnya di bagian utara yang merupakan daerah<br />

berawa dan bekas area terbakar. Jadi keseluruhan dari area demplot menjadi 3<br />

hektar. Alasan Kepala Desa Tempayung sekaligus menghijaukan kembali dan<br />

rawanya bisa untuk tanama tumbuh jelutung, karena di area tersebut sempat banyak<br />

tumbuh jelutung. Setelah selesai memastikan tidak ada penambahan lahan maka<br />

dilakukan pembuatan peta lahan dan peruntukan lahannya. Secara umum satu<br />

keluarga petani mengelola lahan 2-3 hektar. Dan ini sebuah lahan demplot pertanian<br />

yang ideal dimana fasilitator pertanian dan asisten demplot dapat mengelola lahan<br />

lebih maksimal sehingga memberi contoh pada masyarakat bagaimana pengelolaan<br />

lahan pertanian menetap akan lebih hemat dan menguntungkan.<br />

Lahan demplot kebun campuran akan menjadi lahan contoh tanaman campuran<br />

(tanaman jangka pendek: hortikultura, tanaman jangka menengah: papaya, pisang<br />

da tanaman jangka panjang: karet, buah-buahan dan jelutung). Intinya adalah<br />

masyaralat mengetahui bagaimana cara menebas tanpa membakar dan mengelola<br />

pengendalian api (dengan membuat beberapa strategi bentuk sekat bakar) dan<br />

mengelola lahannya sampai rencana penempatan tanam tumbuhnya dengan harapan<br />

tidak lagi melakukan perluasan lahan<br />

4. Membangun Balai Belajar Tani di Lahan Demplot<br />

Pada bulan November 2009, fasilitator Pertanian yang masuk dalam tim sub program<br />

pendidikan dan perpustakaan keliling Yayorin melakukan koordinasi mengenai<br />

56


kesiapan rencana pembangunan fasilitas Balai Belajar Tani di Lahan Demplot Kebun<br />

Campuran Menetap Tanpa Bakar. Setelah mendapatkan persetujuan supervisor dan<br />

dukungan oleh kepala Desa Tempayung dan Babual Baboti maka proses pembuatan<br />

dirancang pada bulan Desember 2009. Tiap bulannya selama proses pembuatan<br />

selalu melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Tempayung mengenai letak<br />

bangunan dan mengetahui perkembangan pembangunan tiap bulan.<br />

Gambar 31. Foto kegiatan membangun balai belajar tani<br />

yang terintegrasi dengan kegiatan demplot<br />

Perencanaan pembangunan melalui berbagai proses. Mulai dari perencanaan bentuk<br />

bangunan, biaya pembangunan, lokasi pembangunan dan rencana keberlanjutan<br />

fasilitas bangunan dan demplot kebun campuran. Hasil kesepakatan bangunan<br />

berukuran 5x10 meter persegi. Masing-masing balai belajar 3x5 meter persegi,<br />

rumah jaga 3x4 meter persegi, dapur dan gudang satu bangunan 2x4 meter persegi.<br />

Balai belajar dan rumah jaga akan dibuat satu atap 5x6 meter persegi sedang atas<br />

dapur dan gudang menyesuaikan ukuran luas bangunan (Lihat lampiran). Tambahan<br />

bangunan adalah kamar mandi dekat dapur dan tangki air. Pembelian bahan<br />

bangunan dan mempersiapkan lahan letak bangunan bangunan disiapkan dan telah<br />

dibuat peta lahan yang sudah dengan pembagian wilayah kelola. Kegiatan ini di<br />

mandori oleh Kepala Desa Tempayung. Diperkirakan bangunan akan selesai Januari<br />

2010, namun karena terkendala pekerja dan banyaknya kegiatan adat serta<br />

ketakutan warga bahwa tempat demplot perlu diselamati dulu dengan ritual adat<br />

mereka. Pembuatan terus dimonitor langsung Kepala Desa dan fasilitator pertanian<br />

dan manajer kampanye. Dan akhirnya karena berbagai hal di atas, maka pembuatan<br />

Balai Belajar Tani di Demplot Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar ini mulai tahap<br />

pembangunannya mulai tanggal 2 Januari 2009. Balai belajar tani ini nantinya akan<br />

menjadi balai pertemuan dan diskusi petani dalam belajar pertanian menetap tanpa<br />

bakar pola kebun campuran. Balai belajar tani akan ditunggu oleh asisten demplot<br />

dan penempatannya telah mengadakan selamatan dengan mengundang perwakilan<br />

pemerintah dan dan petani. Pada acara itu hadir 10 orang dan manajer kampanye<br />

dibantu fasilitator pertanian sekaligus meyosialisasikan dibuatnya balai belajar tani.<br />

5. Mempromosikan Kegiatan Demplot Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Pada tahap mempromosikan demplot kebun campuran menetap tanpa bakar<br />

dilakukan dengan melakukan sosialisasi diberbagai pertemuan desa, seminar tingkat<br />

kabupaten dan kepada kepala bidang di Dinas Pertanian dan Peternakan<br />

Kotawaringin Barat. Di awal pembuatan demplot juga dipromosikan kepada tim<br />

57


evaluator independen untuk proyek Uni Eropa yang menyempatkan berkunjung ke<br />

demplot. Saat kunjungan tim evaluator tersebut manajer kampanye menjelaskan<br />

bahwa demplot ini adalah demplot kerjasama anatar proyek EC Lamandau dengan<br />

proyek kampanye pride Yayorin yang bermitra dengan lembaga bernama RARE. Pada<br />

tahapan pertengahan tahun sempat terjadi keraguan kerjasama pengelolaan di pihak<br />

manajemen proyek EC Lamandau, sehingga berbagai kebutuhan yang seharusnya<br />

mendapat dukungan perlu dihitung ulang agar mencukupi. Tapi pihak manajemen<br />

kampanye, dalam hal ini manajer kampanye atas masukan supervisor untuk<br />

memberikan kembali penjelasan bahwa demplot itu perlu pengelolaan bersama dan<br />

tindak lanjut. Dengan negosiasi secara personal melalui tim edukasi yang bekerja<br />

juga untuk proyek EC lamandau, maka diperoleh kesepakatan Proyek EC Lamandau<br />

akan melanjutkan pengelolaan demplot sampai akhir Desember 2011. Bahkan di<br />

akhir Juli 2010 didatangkan relawan OFUK untuk membuat tangki air untuk<br />

mengantisipasi kekeringan pengairan tanaman dan membuat kolam ikan di lahan<br />

demplot. Hasil dari berbagai promosi dan perkembangan dari demplot sendiri yang<br />

telah beberapa kali memperlihatkan display keberhasilan panen banyak kunjungan<br />

warga petani desa Tempayung dan Babual Baboti juga dari desa sekitarnya, seperti<br />

Sakabulin dan Makartijaya (Despot = Desa Potensial), serta Kotawaringin Hilir.<br />

Gambar 32. Foto kegiatan mempromosikan demplot. Terlihat Tim Evaluator Proyek Uni Eropa<br />

dan wakil BPP Kotawaringin Lama saat melihat proses pengembangan lahan<br />

demplot kebun campuran menetap tanpa bakar di desa Tempayung<br />

58


BAB 5. Hasil <strong>Kampanye</strong><br />

Seperti tercantum di dalam Rencana Proyek ini, strategi pemantauan kampanye<br />

perubahan perilaku Pride memiliki 5 tujuan utama, yaitu:<br />

1. Mengukur paparan terhadap kegiatan-kegiatan kampanye Pride di kalangan dua<br />

segmen khalayak sasaran utama kampanye, yaitu:<br />

a. Petani yang melakukan perladangan berpindah di desa Tempayung dan desa<br />

Babual Baboti sebagai khlayak target primer kampanye, dan<br />

b. Masyarakat petani di 10 desa lainnya disekitar SM Sungai Lamandau, serta<br />

beberapa paparan hasil kampanye di kalangan masyarakat umum yang<br />

tinggal disekitar SM Sungai Lamandau.<br />

2. Untuk mengukur tingkat capaian di setiap sasaran SMART dan Teori Perubahan<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride sebelum dan sesudah kampanye (mengunakan analisa data<br />

SurveyPro).<br />

3. Untuk mengukur pencapaian tujuan dan penjangkauan media pemasaran pesan<br />

kampanye kepada khalayak.<br />

4. Untuk menilai tingkat adopsi dan kepatuhan oleh petani untuk melakukan<br />

perladangan menetap dengan pola kebun campuran menetap tanpa bakar<br />

untukmenghindari perluasan pembukaan hutan dan kebakaran hutan/lahan.<br />

5. Mengukur kemajuan yang dilakukan Demplot Kebun Campuran Menetap Tanpa<br />

Bakar yang saat ini masih dijalankan untuk terus menginspirasi, memberi contoh<br />

cara pengelolaan dan budidaya tanaman di lahan menetap tanpa bakar sebagai<br />

bentuk strategi penyingkiran hambatan (barrier removal) agar khalayak target<br />

mengadopsi dan berubah perilaku.<br />

1. Metode Survei Pra dan Pasca <strong>Kampanye</strong><br />

Dalam mengukur keberhasilan kampanye Manajer <strong>Kampanye</strong> dan Yayorin melakukan<br />

perbandingan dua survei (survei pra kampanye yang dilakukan sebelum kampanye dan<br />

survei selepas kampanye atau survei pasca kampanye). Keduanya adalah survei<br />

kuantitatif dengan pengambilan sampel acak mudah/sederhana (Simple Random<br />

Sampling) yang dilakukan di 12 desa sekitar SM Sungai Lamandau. Survei pra<br />

kampanye dilakukan pada bulan Maret 2009 untuk menentapkan dasar bagi sasaransasaran<br />

SMART 1 yang terkait dengan komponen Pengetahuan-Sikap-Perilaku/Praktek<br />

(PSP) (Knowledge-Attitude-Practice/KAP) Teori Perubahan <strong>Kampanye</strong> Pride. Sedangkan<br />

survei pasca kampanye dilakukan pada akhir masa satu tahun kegiatan kampanye yang<br />

dilaksanakan pada Juni 2010.<br />

Kedua survei mengumpulkan data sosio-ekonomi dan demografi dasar (sebagai data<br />

baseline) tentang responden (yang disebut variabel-variable independen) dan<br />

pertanyaan-pertanyaan survei yang mengukur Pengetahuan-Sikap-Perilaku yang disebut<br />

dengan variabel-variabel dependen. Survei pra-kampanye sebagai dasar memberikan<br />

informasi tentang sumber-sumber informasi lingkungan yang dipercaya oleh khalayakkhalayak<br />

sasaran, penggunaan media seperti radio dan surat kabar oleh mereka,<br />

program-program media pilihan mereka dan penyingkiran hambatan untuk perubahan<br />

perilaku. Informasi ini digunakan untuk menjangkau kegiatan-kegiatan, strategi<br />

penjangkauan dan pesan-pesan kampanye Pride. Temuan-temuan ini dilaporkan dalam<br />

Rencana Proyek. Survei pasca-kampanye juga memasukkan pertanyaan-pertanyaan<br />

baru yang dirancang untuk mengukur paparan kegiatan-kegiatan kampanye.<br />

Tiga segmen khalayak sasaran kampanye merupakan sub-sub kelompok untuk dianalisa<br />

dalam survei, meliputi: (1) petani yang melakukan perladangan berpindah tabas bakar<br />

di sekitar dan dalam kawasan MS Sungai Lamandau di desa Tempayung dan desa Babual<br />

Baboti, (2) petani di 10 desa lain yang masih berladang berpindah tebas bakar atau<br />

menetap tebas bakar, dan (3) masyarakat secara umum.<br />

1 SMART adalah kepanjangan dari Spesific, Measurable, Action oriented, Realistic and Time bound<br />

59


Dasar pemilihan ukuran sampel adalah: (1) ukuran populasi untuk 12 desa target, (2)<br />

tingkat kepercayaan 95% dan rentang kesalahan 5%. Dengan menggunakan hasil<br />

kalkulasi suveysample.com, didapatkan hasil bahwa untuk populasi 33.070 orang maka<br />

jumlah sample responden yang dibutuhkan sebanyak 379 orang.<br />

Pada kampanye pride SM Sungai Lamandau kelompok tidak membentuk survey<br />

kelompok “kontrol” sebagai sarana pembanding untuk menunjukkan<br />

“pertalian/hubungan” adanya perubahan akibat intervensi kampanye Pride secara<br />

menyeluruh. Hal ini tidak dilakukan dengan pertimbangan bahwa pertanyaan yang ada<br />

di Survei Pra dengan Survei Pasca sebagian dihilangkan dan sebagai pembanding kami<br />

hanya memastikan bahwa ada perbedaan intervensi antara desa-desa dengan intensitas<br />

frekuensi kampanye tinggi akan menghasilkan perubahan. Dengan demikian, desain<br />

proyek pra-pasca survei adalah desain terbaik yang dapat dilaksanakan untuk mengukur<br />

pengaruh kampanye terhadap perubahan Pengetahuan-Sikap-Perilaku/Praktek. Para<br />

responden ditanya di mana mereka memperoleh informasi baru, dan informasi yang<br />

mungkin telah menghasilkan perubahan perilaku dalam upaya untuk mengaitkan<br />

dampak adanya perubahan akibat intervensi kampanye Pride yang intensitas dan<br />

frekuensi kampanyenya lebih tinggi.<br />

Secara teori komposisi responden di survei pra dan survei pasca tidak jauh berbeda.<br />

Misalnya jumlah responden laki-laki dan perempuan, begitu pula pada tingkatan dan<br />

rentang usia (20-45 tahun) dan jumlah responden per desa yang dihitung proporsional<br />

terhadap populasinya. Metodologi pemilihan responden diambil secara acak dengan jarak<br />

responden dengan satu responden diambil per 5 orang responden/per 5 rumah sehingga<br />

data acak akan diperoleh. Akan tetapi pencarian responden berlangsung dari pagi hingga<br />

malam hari, sehingga terjadi banyak perbedaan komposisi responden. Contoh jumlah<br />

perempuan yang menjadi responden pada survei pasca lebih banyak (165 orang<br />

sedangkan pada saat survei pra hanya 65 orang dan laki-laki 217 orang sedangkan di<br />

survei pra sebanyak 314 orang). Hal ini dikarenakan kebanyakan kunjungan di saat para<br />

kaum lelaki sudah pergi ke ladang dan hanya tinggal istrinya yang tidak ikut bertani<br />

(disebagian tempat).<br />

Kuesioner survei ini dirancang dan dianalisis menggunakan piranti lunak Apian‟s<br />

SurveiPro®. Kuesionernya sendiri dikembangkan setelah khalayak sasaran diidentifikasi<br />

dan ancaman-ancaman penting yang ditangani oleh kampanye dan tujuan umum untuk<br />

kampanye sudah ditetapkan. Survei ini mengumpulkan informasi tentang tingkat<br />

pengetahuan, sikap dan perilaku terhadap kawasan SM Sungai Lamandau pada<br />

umumnya dan secara khusus pada ancaman-ancaman yang dihadapinya; tentang pilihan<br />

media, keinginan untuk mengubah perilaku, (manfaat dan hambatan) dan sumbersumber<br />

informasi yang dipercaya. Kuesioner yang digunakan dalam survei pra dan pasca<br />

kampanye sama persis kecuali beberapa pertanyaan ada yang dibuat khusus di survei<br />

pasca-kampanye untuk menilai beberapa sasaran SMART dan paparan terhadap aktifitas<br />

dan media pemasaran kampanye yang dikembangkan setelah survei dasar/prakampanye<br />

dilakukan. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa paparan terhadap<br />

semua kegiatan utama kampanye dapat diukur. Salinan lengkap kuesioner survei yang<br />

digunakan dalam survei pra dan pasca-kampanye dapat dilihat dalam Lampiran.<br />

Pewawancara (enumerator) dilatih untuk mengelola kuesioner dalam sebuah pelatihan<br />

enumerator satu hari yang diselenggarakan dan dilatih oleh Manajer <strong>Kampanye</strong> dan<br />

dibeberapa tempat oleh teman kerja satu tim (Fadlik staf edukator untuk melatih<br />

wilayah Sukamara dan Edi sumanto staf fasilitator pertanian untuk melatih enumerator<br />

wilayah kecamatan Kotawaringin Lama-kabupaten Kotawaringin Barat) dan setiap<br />

pewawancara melewati setidaknya satu tes pra wawancara di bawah bimbingan salah<br />

satu pengawas sebagai bagian pelatihan. Para pewawancara hampir sebagian besar<br />

adalah pelajar dari klub konservasi Sekolah Menegah Atas (SMA) dan sebagian adalah<br />

staf SKW II BKSDA Kalimantan Tengah dan teman. Semua entry data dilakukan oleh<br />

manajer kampanye Pride SM Sungai Lamandau. Pertanyaan-pertanyaan dibacakan<br />

dengan jelas oleh pewawancara kepada responden, dan jawaban-jawaban yang<br />

60


diberikan direkam dan dicatat dalam lembar survei oleh pewawancara. Survei diperiksa<br />

dengan cermat sebelum mewawancarai orang berikutnya. Setiap pewawancara diawasi<br />

oleh pelatih untuk memastikan bahwa metodologi/protokol survei-nya diikuti dan<br />

kuesioner-kuesionernya diisi dengan benar. Pewawancara yang membantu survei pra<br />

dan survei pasca sebagian ada adalah orang yang sama dan sebagian besar adalah<br />

orang baru, sehingga beberapa pewawancara yang sudah pernah sebelumnya menemani<br />

pewawancara yang belum pernah. Mereka semua berjumlah lebih kurang 45 orang.<br />

Pertanyaan akan dibacakan dengan keras oleh pencacah (para relawan dari Yayorin dan<br />

staf Yayorin) yang telah saya latih sebelum mereka melakukan survei. Jawaban<br />

pertanyaan tersebut akan direkam dengan hati-hati dan ditulis di atas kertas oleh<br />

pencacah sendiri. Pertanyaan-pertanyaan (lihat kuesioner survei yang lengkap di<br />

Lampiran) yang diajukan adalah pertanyaan tertutup dan terbuka, bersifat mengarahkan<br />

(prompted) dan tidak mengarahkan (unprompted). Survei akan diperiksa secara<br />

seksama sebelum melanjutkannya ke orang selanjutnya. Survei akan digunakan untuk<br />

mengumpulkan informasi mengenai pengetahuan, sikap dan perilaku mengenai<br />

pengelolan lahan berkelanjutan di sekitar kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau, pengetahuan lebih mendalam yang ingin diketahui adalah pengetahuan<br />

fungsi hutan untuk menyerap karbon, apa dampak jika hutan rusak dengan masuknya<br />

air laut dan apa itu kebun campuran dan perladangan menetap. Secara umum yang<br />

perlu diketahui juga adalah ancaman yang harus dihadapi dengan teliti, tentang media<br />

yang disukai, keinginan untuk mengubah perilaku, (manfaat dan hambatan) serta<br />

sumber informasi yang dipercaya.<br />

2. Membangun Baseline Data<br />

Yayasan Orangutan Indonesia (Yayorin) telah melakukan survei kuantitatif dengan<br />

panduan kuesioner sebanyak 51 pertanyaan 2 yang digunakan dalam menetapkan data<br />

dasar (baseline) untuk mengetahui Pengetahuan (Knowledge), Sikap (Attitudes), dan<br />

Praktek (Practices) atau (KAP). Selain itu untuk membantu memahami lebih baik<br />

khalayak <strong>Kampanye</strong> Pride serta untuk menguji asumsi dan hipotesa mengenai khalayak<br />

mereka. Surveisample.com digunakan untuk memilih ukuran responden disetiap desa<br />

target. Baseline data ini dibangun sebagai panduan dasar pelaksanaan kampanye dalam<br />

melakukan pengambilan sampel data di tiap wilayah target survei.<br />

Tabel 11. Jumlah responden yang diwawancara dan sebaran survei secara geografis<br />

Kecamatan Desa Total<br />

populasi<br />

Persentase<br />

distribusi<br />

Jumlah<br />

kuesioner<br />

tiap desa<br />

Jumlah<br />

Enumerator<br />

Survei Pra<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Jumlah<br />

Enumerator<br />

Survei Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Arut Selatan Mendawai 15.838 48% 182 20 10<br />

Mendawai Seberang 2.361 7,1% 27 20 3<br />

Kumpai Batu Bawah 2.642 7,9% 30 20 5<br />

Tanjung Terantang 981 2,9% 11 10 5<br />

Tanjung Putri 1.631 5% 19 10 5<br />

Kotawaringin<br />

Lama<br />

Kotawaringin Hilir 2.476 7,4% 28 3 5<br />

Tempayung 550 1,6% 6 3 2<br />

Babual Baboti 486 1,6% 6 3 2<br />

Sukamara Kartamulia 3.135 9,8% 37 11 10<br />

Natai Sedawak 1.053 2,9% 11 11 10<br />

Pudu Rundun 324 1% 4 11 10<br />

2 Survei lengkap dapat dilihat di lampiran …<br />

61


Pantai Lunci Sungai Pasir 1.593 4,7% 18 11 10<br />

Jumlah 12 33.070 379<br />

Survei dirancang dan dianalisis dengan menggunakan perangkat lunak Apian® Survei Pro®. Dari Data<br />

populasi BPS, 2008.<br />

Catatan:<br />

Dibeberapa daerah, masyarakatnya enggan memberikan tanggapan pada survei, karena ada perasaan<br />

takut salah bicara dan terjerat hukum tentang hutan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau, sebagian lagi<br />

ada kebosanan masyarakat dengan survei.<br />

Survei pra-proyek (baseline) akan diulang setelah proyek berhasil menentukan perubahan pengetahuan,<br />

sikap, dan praktek. Responden akan diberi pertanyaan dimana mereka memperoleh informasi baru, dan<br />

informasi yang mungkin menghasilkan perilaku lain dalam upaya penyesuaian yang diinginkan oleh<br />

kampanye kita.<br />

3. Tingkat Perbandingan Survei<br />

Sangat penting untuk memastikan bahwa survei pasca kampanye dibandingkan dengan<br />

survei pra kampanye karena responden dalam dua sampel yang dipilih punya kemiripan<br />

satu sama lain dalam hal karakteristik-karakteristik sosio-ekonomi dan demografi. Pada<br />

halaman ini menyajikan beberapa dari apa yang disebut sebagai variabel-variable<br />

independen dari survei-survei pra dan pasca kampanye. Diantaranya (1) memberikan<br />

sejumlah latar belakang tentang karakteristik-karakteristik para responden dan (2)<br />

menilai tingkat perbandingan dari kedua survei pada setiap variabel dengan<br />

menggunakan uji Chi-Square untuk menguji signifikansi statistik.<br />

Anda dapat melihat dari data bahwa sebagian besar responden adalah penduduk<br />

pedesaan dan pinggiran kota, karena tidak ada daerah perkotaan sebenarnya di sekitar<br />

SM Sungai Lamandau. Sampel secara keseluruhan adalah petani yang menjadi khalayak<br />

target primer dan sekunder dan masyarakat umum dengan mata pencaharian bervariasi.<br />

Mata pencahariannya selain petani, diantaranya ada yang sebagai nelayan, PNS,<br />

pegawai atau karyawan swasta, berdagang/wiraswasta, buruh bangun dan menjual jasa<br />

(tukang ojek atau tukang getek/motoris speed=taksi air). Jumlah responden laki-laki<br />

sebanyak 531 orang dan lebih banyak dari perempuan (230 orang). Usia rentang 20-45<br />

tahun walau ada yang dibawah 20 tahun (18-19 tahun) dan diatas 45 tahun (50-60<br />

tahun). Untuk yang bermatapencaharian petani untuk yang berladang lahan<br />

pertaniannya jarak dari rumahnya berkisar antara 200 meter sampai 10.000 meter dari<br />

rumah dan 200 meter sampai 2000 meter dari batas kawasan SM Sungai Lamandau.<br />

Dan kebanyakan 64,1% (n=488) lahannya digarap/diolah pengerjaannya oleh keluarga<br />

dan 14,3% (n=109) diolah oleh saudara. Bentuk pertaniannya kebanyakan berbentuk<br />

ladang (43,9%), kebun campuran (31,8%)dan sawah (24,3%), sedangkan yang<br />

berkebun di pekarangan rumah hanya sedikit (7,2%). Status lahannya hampir sebagian<br />

besar adalah milik sendiri (65,9%; n= 501) dan sebagian milik orantua dan milik orang<br />

lain yang digarapnya dengan luas lahan berkisar antara 0,25-10 hektar. Hampir<br />

sebagian besar tanaman yang ditanam adalah tanaman pangan dan hortikultura dan<br />

sebagian tanaman kebun (karet, sawit dan kayu-kayuan).<br />

Tabel 12.<br />

Variabel-variabel independen untuk menilai tingkat perbandingan survei pra<br />

dan survei pasca kampanye<br />

Variabel Tingkat Pra <strong>Kampanye</strong> Tingkat Pasca <strong>Kampanye</strong> Perbedaan (Pasca-Pra) Siqnifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X 2 )<br />

Jenis<br />

Kelamin<br />

Laki-laki= 82,8%<br />

Perempuan= 17,2%<br />

Laki-laki= 56,8%<br />

Perempuan= 43,2%<br />

Laki-laki= -26pp<br />

Perempuan= +26pp<br />

Yes at 99%*<br />

Segmen<br />

khalayak<br />

sasaran<br />

Kelompok<br />

usia<br />

Petani target primer= 59,2%<br />

Petani target Sekunder= 34,1%<br />

Bukan petani= 3,0%<br />

17-26= 1,2%<br />

27-36= 1,9%<br />

37-46= 2,8%<br />

47-56= 1,6%<br />

57-66= 1,0%<br />

67-76= 0,7%<br />

Petani target primer= 60,0%<br />

Petani target Sekunder= 34,0%<br />

Bukan petani= 3,0%<br />

17-26= 2,3%<br />

27-36= 4,5%<br />

37-46= 2,8%<br />

47-56= 1,2%<br />

57-66= 0,6%<br />

67-76= 0,3%<br />

Petani target primer= +0,8pp<br />

Petani target Sekunder= -0,1pp<br />

Bukan petani= 0pp<br />

17-26= +1,1pp<br />

27-36= +2,6pp<br />

37-46= 0pp<br />

47-56= -0,4pp<br />

57-66= -0,4pp<br />

67-76= -0,4pp<br />

Yes at 99%*<br />

Yes at 99%*<br />

Pendidikan Tidak bersekolah= 3,7% Tidak bersekolah= 5,0% Tidak bersekolah= +1,3pp Under 50%*<br />

62


formal SD= 26,5%<br />

SMP= 18,5%<br />

SMA= 24%<br />

Perguruan Tinggi= 5,3%<br />

Bidang<br />

pekerjaan<br />

lain<br />

Menangkap ikan= 9,3%<br />

PNS= 3,1%<br />

Pekerja swasta= 5,5%<br />

Pedagang= 1,8%<br />

Wiraswasta= 0%<br />

Tidak bekerja= 0,7%<br />

SD= 15,5%<br />

SMP= 17,8%<br />

SMA= 8,3%<br />

Perguruan Tinggi= 6,0%<br />

Menangkap ikan= 5,4%<br />

PNS= 1,8%<br />

Pekerja swasta= 3,0%<br />

Pedagang= 1,8%<br />

Wiraswasta= 1,4%<br />

Tidak bekerja= 4,4%<br />

SD= -11pp<br />

SMP= -0,7pp<br />

SMA= -15,7pp<br />

Perguruan Tinggi= +0,7pp<br />

Menangkap ikan= -3,9pp<br />

PNS= -1,3pp<br />

Pekerja swasta= -2,5pp<br />

Pedagang= 0pp<br />

Wiraswasta= +1,4pp<br />

Tidak bekerja= +3,7pp<br />

Yes at 99%*<br />

Sumber: data survei pra dengan 379 responden dan pasca kampanye 382 responden.<br />

Data pada table di atas yang konsisten 100% hanya pada jenis kelamin, sedangkan yang<br />

lain tidak dikarenakan tiap-tiap responden memiliki pekerjaan ganda, petani juga<br />

pegawai PNS, petani juga nelayan, petani juga pedagang. Semua angkanya tidak sampai<br />

100% karena diambil rata-rata nilainya dari rentang usia yang dibuat.<br />

4. Paparan terhadap Kegiatan-kegiatan <strong>Kampanye</strong> Pride<br />

Tabel 13. Paparan terhadap kegiatan-kegiatan kampanye bangga SM Sungai Lamandau<br />

Kegiatan<br />

Petani Primer<br />

2 desa<br />

Petani<br />

Sekunder<br />

10 desa<br />

Total<br />

(Rata-<br />

Rata)<br />

ILM radio-Berladang Menetap Tanpa Bakar-Kopi Asin 59% 23% 41%<br />

Talkshow radio 63% 31% 47%<br />

Insert di radio-Himbuan Bupati 93% 60% 77%<br />

Stiker logo berslogan kampanye 74% 42% 58%<br />

Pin logo berslogan kampanye 87% 45% 66%<br />

Poster-berladang menetap 74% 44% 59%<br />

Kalender-perubahan iklim 70% 37% 53%<br />

Buletin SUMPITAN 96% 42% 69%<br />

Lembar Fakta-langkah kelola lahan tanpa bakar 56% 24% 40%<br />

Demplot Pertanian Menetap Tanpa Bakar 93% 17% 55%<br />

Pelatihan dan Studi Banding Pertanian Menetap Tanpa 100% 21% 61%<br />

Bakar<br />

Pertemuan Masyarakat 78% 43% 61%<br />

Sumber: Data dalam Tabel 3 didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani).<br />

Fokus kegiatan dan distribusi materi kampanye lebih besar di desa target primer, oleh<br />

karenanya dari tabel di atas dapat dilihatmedia pemasaran pesan kampanye yang paling<br />

berhasil untuk masing-masing khalayak dan yang paling tidak berhasil. Karena distribusi<br />

informasi yang lebih banyak dilakukan lebih banyak di desa Target Primer.<br />

5. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-Sasaran SMART Pengetahuan<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti<br />

Tabel 14.<br />

Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei pra dan<br />

pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 50%<br />

masyarakat petani<br />

desa Tempayung dan<br />

Babual Baboti tahu<br />

tentang fungsi hutan<br />

sebagai penyerap<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(10) Menurut anda<br />

apa fungsi<br />

kawasan hutan<br />

pada umumnya?<br />

(pilihan boleh lebih<br />

dari satu)<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

22,2% 40% +27,8pp Yes at<br />

99.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

100%<br />

63


karbon (naik dari<br />

22,2%; kenaikan<br />

27,8pp)<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 83%<br />

petani desa<br />

Tempayung dan<br />

Babual Baboti tahu<br />

hutan rusak dan<br />

masuknya air laut<br />

akan mempengaruhi<br />

hasil pertanian (naik<br />

dari 44,4%;<br />

kenaikan 40,6pp)<br />

(17) Bagaimana<br />

pengaruh hutan<br />

yang rusak kepada<br />

kegiatan<br />

pertanian?<br />

44,4% 100,0% +55,6pp Yes at<br />

95.0%*<br />

137%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 90%<br />

petani tahu tentang<br />

kaitan rusaknya<br />

hutan dengan<br />

masuknya air laut<br />

mencemari air tanah<br />

dan sungai (naik dari<br />

77,8%; kenaikan<br />

12,2pp)<br />

(18) Bagaimana<br />

hubungan antara<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa<br />

Lamandau yang<br />

rusak dengan<br />

masuknya air laut<br />

(sebutkan 2<br />

hubungan)?<br />

77,8% 66,7% -11,1pp Yes at<br />

99.0%*<br />

-91%<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Menjelaskan pada SMART 1 Pengetahuan khalayak target primer, setelah dilakukan filter<br />

ulang bahwa nilai 22,2% capaian diawal hanya pada satu tipe petani (petani ladang<br />

berpindah), sedangkan setelah digabungkan filternya dengan 3 tipe petani lainnya<br />

(petani ladang menetap, petani karet dan petani sawit) (petani ladang menetap, petani<br />

karet, petani sawit) hasilnya menunjukkan hasil SMART awalnya 41,7% yang ingin<br />

dinaikkan sampai 50%. Perbedaan jumlah segmen khalayak mempengaruhi jumlah yang<br />

dihasilkan di persen perubahan di pasca dan persen poin capaian hasil SMART.<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Tabel 15. Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei pra dan<br />

pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 50%<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan<br />

SMSL tahu tentang<br />

fungsi hutan sebagai<br />

penyerap karbon<br />

(naik dari 14,4%;<br />

kenaikan 35,6pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(10) Menurut anda<br />

apa fungsi<br />

kawasan hutan<br />

pada umumnya?<br />

(pilihan boleh lebih<br />

dari satu)<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

14,4% 12,2% -2,2pp Yes at<br />

99.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

-6,2%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 65%<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan<br />

SMSL tahu tentang<br />

(18) Bagaimana<br />

hubungan antara<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa<br />

Lamandau yang<br />

40,7% 26,2% -13,8pp Yes at<br />

99.0%<br />

-93%<br />

64


kaitan rusaknya<br />

hutan dengan<br />

masuknya air laut<br />

(naik dari 40,7%;<br />

kenaikan 14,8pp<br />

rusak dengan<br />

masuknya air laut<br />

(sebutkan 2<br />

hubungan)?<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Pada tabel variabel tingkat pengetahuan mengenai fungsi hutan menyerap karbon<br />

hampir rata-rata menurun, hal ini dikarenakan masyarakat belum banyak mengetahui<br />

mengenai karbon, sebab yang tinggi nilainya adalah pengetahuan mereka mengenai<br />

fungsi hutan menjaga perubahan iklim dan bukan penyerapan karbonnya. Di khalayak<br />

petani primer pengetahuan hutan menjaga perubahan iklim sampai 46,7% dan di petani<br />

sekunder naik 22,3% dari 0%. Sedangkan pengetahuan masyarakat untuk tahu<br />

hubungan hutan yang rusak dengan masuk air laut masih rendah. Masyarakat lebih<br />

tahu dampak yang ditimbulkan, misalkan menjadi hutan rusak berdampak pada sulit<br />

mendapatkan air bersih itu, karena daerah resapan air hilang sampai 73,3% dari 0% di<br />

khalayak target primer. Hal serupa juga dinyatakan sama oleh khalayak target sekunder<br />

dari 0% meningkat setelah pasca kampanye 12,2%. Sebagai langkah strategis ke<br />

depannya untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai hutan rusak<br />

mempengaruhi penyerapan karbon dan hutan bisa menyerap karbon perlu skema materi<br />

yang mudah ditangkap khalayak target. Bisa dengan gambar yang diberi keterangan.<br />

6. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-sasaran SMART Sikap<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti<br />

Tabel 16. Perubahan dalam variabel-variabel sikap antara survei pra dan pasca<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 70%<br />

petani yang tidak<br />

setuju membuka<br />

lahan dalam kawasan<br />

tidak menimbulkan<br />

masalah (naik dari<br />

44,4%; kenaikan<br />

25,6pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(24 D) Membuka<br />

lahan tebas dan<br />

bakar di kawasan<br />

Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau<br />

akan menimbulkan<br />

masalah<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

44,4% 3,4% -30,6pp Yes at<br />

75.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

199%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 95%<br />

petani di desa Babual<br />

Baboti yang<br />

menyikapi membuat<br />

kebun campuran di<br />

ladang sendiri<br />

bermanfaat (naik dari<br />

pra kampanye<br />

91,7%; kenaikan<br />

3,8pp)<br />

(25 A) Membuat<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar di lahan<br />

sendiri<br />

91,7% 100% +8,3pp Under<br />

50%*<br />

218%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 90%<br />

petani di desa Babual<br />

Baboti yang<br />

menyikapi pelatihan<br />

(25 B) Pelatihan<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar bagi<br />

masyarakat<br />

83,3% 93,3% +10,3pp Under<br />

50%*<br />

154%<br />

65


kebun campuran<br />

bermanfaat (naik dari<br />

pra kampanye<br />

83,3%; kenaikan<br />

6,7pp)<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Pada masyarakat petani target primer menyikapi bahwa membuka lahan di dalam<br />

kawasan SM Sungai Lamandau menurun. Hal ini bisa dikarenakan pengaruh dari<br />

kampanye salah satu calon pemilukada yang menyatakan untuk mempersilahkan<br />

berladang dengan tebas bakar, karena itu tradisi. Informasi ini diperoleh dari laporan<br />

dari staf di lapangan pada Juni 2010 saat kampanye pemilukada di desa Tempayung.<br />

Sebelumnya hasil pra survei kampanye masyarakatnya menyikapi bahwa mereka yang<br />

setuju tidak mebakar di dalam kawasan SM Sungai Lamandau atau hutan tinggi setelah<br />

pemilukada mereka pernyataan sikap setuju mereka menjadi menurun. Hal ini mungkin<br />

didukung dengan ciri masyarakat yang pragmatis, karena mereka akan setuju pada apa<br />

yang dipandangnya saat itu tidak merugikan dan menguntungkan mereka dalam rentang<br />

waktu yang tak lama. Ini terlihat saat mereka memandang berladang menetap di lahan<br />

sendiri dan pelatihan itu menggambarkan keuntungan, maka mereka pun memilih untuk<br />

menyikapi berladang menetap di lahan sendiri dan pelatihan itu menguntungkan<br />

dipilihnya sesuatu hal yang menguntungkan bagi mereka.<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Tabel 17.<br />

Perubahan dalam variabel-variabel sikap antara survei pra dan pasca<br />

kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 77,2%<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL<br />

perubahan sikapnya<br />

meningkat dari yang<br />

tadinya tidak setuju<br />

membuka lahan dalam<br />

kawasan tidak<br />

menimbulkan masalah<br />

menjadi (naik dari<br />

28,8%; kenaikan<br />

sebesar 49,2pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(24 D)<br />

Membuka lahan<br />

tebas dan bakar<br />

di kawasan<br />

Suaka<br />

Margasatwa<br />

Sungai<br />

Lamandau akan<br />

menimbulkan<br />

masalah<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

28,8% 5,2% -23,6pp Yes at<br />

99.0%<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

-48%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 95% sikap<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL<br />

menyikapi manfaat dari<br />

adanya kebun<br />

campuran bermanfaat<br />

(naik dari 87,7%;<br />

kenaikan 7,3pp)<br />

(25 A) Membuat<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar di lahan<br />

sendiri<br />

87,7% 79% -8,7pp Yes at<br />

95.0%<br />

119%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 95% sikap<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan SMSL<br />

yang menyatakan<br />

(25 B) Pelatihan<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar bagi<br />

masyarakat<br />

84,6% 86% +1,4pp Under 50% 155%<br />

66


pelatihan kebun<br />

campuran bermanfaat<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 84,6%;<br />

kenaikan 0,9pp)<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Berbeda dengan masyarakat petani target sekunder, mereka masih terbilang kurang<br />

menyikapi tentang hal ini, karena kecenderungannya sikap mereka menurun. Walau<br />

sebenarnya ada peningkatan yang tidak siqnifikan yang menyikapi berladang menetap<br />

bermanfaat. Peningkatan yang ada walau kecil terlihat pada mereka yang menyikapi<br />

pelatihan kebun campuran menetap tanpa bakar itu bermanfaat karena kendala mereka<br />

dalam mengimplementasikan berladang menetap yang baik sesuai petunjuk kurang<br />

mendapat penyuluhan dan pendampingan.<br />

7. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran-sasaran SMART Komunikasi<br />

Interpersonal<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti<br />

Tabel 18. Perubahan dalam variabel-variabel komunikasi interpersonal antara survei pra<br />

dan pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 35%<br />

masyarakat<br />

Tempayung dan<br />

Babual Baboti yang<br />

membicarakan<br />

teknologi pengelolaan<br />

lahan untuk<br />

pertanian (naik dari<br />

pra kampanye 25%;<br />

kenaikan 10pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(28) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal apa yang paling<br />

menarik<br />

dibicarakan?<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

25% 33,3% +8,3pp Yes at<br />

75.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

83%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 20%<br />

masyarakat desa<br />

target (Tempayung<br />

dan Babual Baboti)<br />

membicarakan<br />

pelestarian<br />

keanekaragaman<br />

hayati dan hutan<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 16,7%;<br />

kenaikan 3,3pp )<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

16,7% 6,7% -10pp Under<br />

50%*<br />

303%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 50%<br />

masyarakat desa<br />

target (Tempayung<br />

dan Babual Baboti)<br />

untuk pembicaraan<br />

manfaat kawasan SM<br />

Sungai Lamandau<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 25%;<br />

kenaikan 25pp)<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

25% 40% +15pp Under<br />

50%*<br />

60%<br />

67


Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 33,3%<br />

di Babual Baboti yang<br />

membicarakan<br />

tentang batas desa<br />

dengan kawasan SM<br />

Sungai Lamandau<br />

(turun=0pp dari pra<br />

kampanye 33,3%)<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

16,6% 33,3% +16,7pp Under<br />

50%*<br />

99,4%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 40%<br />

masyarakat di dua<br />

desa target<br />

(Tempayung dan<br />

Babual Baboti) yang<br />

membicarakan<br />

teknologi pertanian<br />

menetap (naik dari<br />

pra kampanye<br />

20,8%; kenaikan<br />

19,2pp)<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

20,8% 33,4% +12,6pp Under<br />

50%*<br />

66%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 50%<br />

masyarakat 10 desa<br />

sekitar SM Lamandau<br />

lainnya akan<br />

membicarakan<br />

perladangan menetap<br />

dan manfaatnya<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 8,3%;<br />

kenaikan 41,7pp)<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

8,3% 46,7% 38,4pp Under<br />

50%*<br />

92,1%<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Tabel 19. Perubahan dalam variabel-variabel komunikasi interpersonal antara survei pra<br />

dan pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 59%<br />

10 desa lainnya yang<br />

berada disekitar SM<br />

Sungai Lamandau<br />

yang belum<br />

membicarakan<br />

tentang pengelolaan<br />

lahan dan pelestarian<br />

hutan (naik dari pra<br />

kampanye 23,5%;<br />

kenaikan 35,5pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(28) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal apa yang paling<br />

menarik<br />

dibicarakan?<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

23,5% 10,3% -13,2pp Yes at<br />

99.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

-37,2%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 31%<br />

masyarakat desa<br />

sekitar SM Sungai<br />

Lamandau yang<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

14,7% 9,2% -5,5pp Yes at<br />

99.0%<br />

-33,7%<br />

68


membicarakan<br />

tentang manfaat SM<br />

Sungai Lamandau<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 14,7%;<br />

kenaikan 16,3pp)<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 20%<br />

masyarakat 10 desa<br />

sekitar SM Lamandau<br />

lainnya akan<br />

membicarakan<br />

perladangan menetap<br />

dan manfaatnya<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 16%;<br />

kenaikan 4pp)<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa<br />

saja yang<br />

dibicarakan?<br />

16% 8,7% -7,3pp Yes at<br />

99.0%*<br />

182%<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Kecenderungan masyarakat berbicara lebih banyak masih kepada petugas penyuluh atau<br />

pendampingan pertanian (staf fasilitator pertanian Yayorin/Proyek EC Lamandau-OFUK).<br />

Bahkan mengalami peningkatan komunikasi antara khalayak dengan pendamping atau<br />

penyuluh pertanian. Contoh saat pra survei masyarakat khalayak yang berkomunikasi<br />

dengan staf Yayorin/OFUK meningkat dari 75% menjadi 80%. Kemudian berbicara<br />

kepada penyuluh pendamping pertanian meningkat dari 16,7% menjadi 33,3%. Kondisi<br />

ini kemungkinan disebabkan masyarakat dalam fase ingin tahu dan mencoba sehingga<br />

kesempatan masih dipergunakannya untuk menggali informasi sehingga menyebabkan<br />

kecenderungan tingkat komunikasi antar sesama menjadi rendah.<br />

8. Pengaruh <strong>Kampanye</strong> Pride pada Sasaran SMART Perubahan Perilaku<br />

a. SMART Target Primer-Petani desa Tempayung dan Babual Baboti<br />

Tabel 20. Perubahan dalam variabel-variabel perubahan perilaku antara survei pra dan<br />

survei pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010),<br />

sebanyak 50% (101<br />

KK) petani peladang<br />

berpindah dari dua<br />

desa target<br />

mengadopsi kegiatan<br />

demontrasi plot<br />

pertanian menetap<br />

pola kebun campur<br />

10. Pada akhir kampanye<br />

11. (Juni 2010), praktek<br />

pembakaran lahan<br />

12. pertanian di desa<br />

13. Tempayung dan<br />

14. Babual Baboti<br />

menurun hingga 50%<br />

dari 606 frekuensi<br />

(202 KK x 3 kali<br />

bakar per bulan)<br />

praktek pembakaran<br />

lahannya<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

Berapa banyak<br />

Masyarakat yang<br />

mengadopsi<br />

kegiatan<br />

perladanga<br />

menetap di desa<br />

Tempayung dan<br />

Babual Baboti?<br />

Berapa banyak<br />

penurunan<br />

frekuensi<br />

kebakaran di desa<br />

Tempayung dan<br />

Babual Baboti?<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

50% 77,72% +27,7PP 155%<br />

50% 100% +50PP 200%<br />

69


15. Pada akhir kampanye<br />

16. (Juni 2010), ada<br />

17. perubahan perilaku<br />

18. dari 55% petani<br />

19. desa target yang tidak tahu<br />

atau kadang-kadang<br />

20. melihat kegiatan<br />

21. perladangan<br />

22. berpindah dengan<br />

23. sistem tebas bakar<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 22,2%;<br />

kenaikan 32,8pp)<br />

(38) Dalam 1<br />

bulan terakhir ini,<br />

berapa kali Anda<br />

melihat warga desa<br />

masih membuka<br />

lahan pertanian<br />

ladang berpindah<br />

dengan tebas<br />

bakar?<br />

22,2% 53,3% 31,1pp Under 50% 99%<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

b. SMART Target Sekunder-Petani di 10 desa lain sekitar SM Sungai Lamandau<br />

Tabel 21. Perubahan dalam variabel-variabel perubahan perilaku antara survei pra dan<br />

survei pasca kampanye<br />

Sasaran SMART<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2010), 14%<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan<br />

SMSL yang terlibat<br />

dalam kegiatan<br />

pelestarian hutan<br />

(penanaman pohon)<br />

(naik dari pra<br />

kampanye 4,8%;<br />

kenaikan 9,2pp)<br />

Pertanyaan<br />

(jawaban)<br />

(9) Saya akan<br />

mengajukan lagi 5<br />

pernyataan<br />

mengenai<br />

keberadaan<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau, mohon<br />

pillih satu jawaban<br />

yang sesuai. Saya<br />

tidak tahu sama<br />

sekali apa manfaat<br />

keberadaan<br />

kawasan hutan<br />

lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

Pra<br />

kampanye<br />

Pasca<br />

kampanye<br />

Perubahan<br />

(pp)<br />

Signifikansi<br />

Chi-Square<br />

(X²)<br />

4,8% 1,3% -3,5pp Yes at<br />

99.0%*<br />

capaian<br />

Sasaran<br />

SMART<br />

-38%<br />

Pada akhir kampanye<br />

(Juni 2009), 65%<br />

masyarakat petani<br />

sekitar kawasan<br />

SMSL yang mau<br />

terlibat dalam<br />

mengaplikasikan<br />

program pengelolaan<br />

lahan dan pelestarian<br />

hutan (naik dari pra<br />

kampanye 62,1%;<br />

kenaikan 2,9pp)<br />

(36) Dalam 6<br />

bulan ke depan,<br />

jika ada program<br />

pelatihan<br />

pengelolaan lahan<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa<br />

bakar dan<br />

pelestarian hutan<br />

Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau,<br />

bersediakah Anda<br />

untuk terlibat?<br />

62,1% 59,8% -2,3pp Under 50% -79,3%<br />

Sumber: Data dalam Tabel didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran<br />

70


SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi<br />

dalam sasaran SMART.<br />

Perubahan perilaku di masyarakat khalayak sekunder dalam hal keterlibatan dalam<br />

kegiatan pelestarian hutan dan pengeolahan lahan masih sangat masih rendah. Hal ini<br />

kemungkinan karena kesadaran masyarakat khalayak ini yang belum begitu melihat arti<br />

penting hutan dalam mempengaruhi pola hidup. Kebanyakan masyarakat yang<br />

menyatakan ini, masyarakat yang secara kehidupan, sumber kebutuhan hidupnya tidak<br />

dipengaruhi sumber dan keberadaan langsung hutan (masyarakat semi urban atau<br />

urban). Karena masyarakat yang sumber kehidupannya masih berinteraksi dengan<br />

hutan lebih mau terlibat, seperti desa Sungai Pasir, desa Tanjung Putri cenderung mau<br />

terlibat.<br />

9. Menghentikan Perladangan Berpindah Tebas Bakar dan Kebakaran Hutan<br />

(Perencanaan-Pelaksanaan BROP)<br />

a. Sasaran<br />

Sasaran dari proyek ini adalah untuk menghentikan atau paling tidak mengurangi<br />

kegiatan petani membuka ladang berpindah dengan cara tebas bakar untuk melestarikan<br />

hutan sekitar dan dalam Kawasan SM Sungai Lamandau sebagai habitat orangutan dan<br />

hidupan liar lainnya. Hasil konservasi diharapkan adalah meningkatnya populasi<br />

orangutan pada tahun 2010.<br />

b. Tujuan<br />

Mengurangi aktifitas pembukaan lahan untuk pertanian ke dalam Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau dari 202 KK petani ladang berpindah di dua desa target pada Juni<br />

2010 menjadi 101 KK. Hasil konservasi yang diharapkan adalah habitat orangutan dan<br />

satwa liar lainnya terjaga.<br />

c. Metodologi yang digunakan dalam Penilaian BROP<br />

Dengan menggunakan kesepakatan dari pemerintahan desa dan masyarakat kelompok<br />

petani di kedua desa target untuk menentukan letak pembangunan demplot. Pemetaan<br />

lahan juga akan dilakukan untuk melihat batas kepemilikan lahan demplot dan lahan<br />

masyarakat petani di kedua desa target.<br />

Selain itu melakukan inventarisasi jenis yang biasa ditanam dan tanaman apa yang bisa<br />

menjadi tanda batas hidup untuk batas demplot maupun lahan masyarakat.<br />

Kemungkinan ini juga bisa menjadi inisiasi untuk batas SM Sungai Lamandau. Demplot<br />

yang akan dirancang dan dibangun, akan dibuat di atas lahan seluas 2 Hektar dan<br />

ukuran luas lahan ini sesuai hasil survei merupakan ukuran rata-rata luas lahan yang<br />

dimiliki kelompok petani dikedua desa target. Ukuran ini nantinya menjadi tolak ukur<br />

untuk memudahkan masyarakat mencontoh atau menduplikasi apa yang diterapkan di<br />

demplot yang sekaligus sebagai tempat pembelajaran bersama. Untuk melihat<br />

perbedaan penghasilan masyarakat di kedua desa target dari pola yang biasa dilakukan<br />

(penghasilan dari sawit dan dari hasil pengumpulan getah karet) dengan hasil yang akan<br />

diperkenalkan lihat pada Tabel di bawah.<br />

Tabel 22. Perbedaan penghasilan pendapatan dari kegiatan tidak dengan kebun<br />

campuran dengan kebun campuran<br />

No. Sumber<br />

Penghasilan<br />

1. Penghasilan dari<br />

sawit<br />

Tanpa Kebun Campur<br />

Rp.800.000,- (Rp.9.600.000,-per<br />

tahun)<br />

-<br />

Dengan Kebun<br />

Campur<br />

Keterangan<br />

2. Menyadap getah<br />

karet/bulan<br />

Rp.3.000.000,-<br />

(Rp.36.000.000,-per tahun)<br />

Rp.4.000.000,-<br />

(Rp.36.000.000,-<br />

s/d<br />

Rp. 48.000.000,-<br />

per tahun)<br />

Dengan<br />

campuran bibit<br />

unggul setelah<br />

mengenal teknik<br />

budidaya karet<br />

71


3. Menanam<br />

hortikultura+karet<br />

Sebagai contoh: Jika diasumsikan<br />

dalam 1 hektar (1000 meter 2 )<br />

biaya produksi tanam cabai<br />

dengan perawatan baik sebesar<br />

Rp. 5.207.400,- dapat<br />

menghasilkan 1 kg s/d 1,5 kg<br />

(diambil minimal 1 Kg/batang).<br />

Jika dari 1.700 batang tanaman<br />

akan menghasilkan 1.700 Kg. Ini<br />

sudah diasumsikan 10% tanaman<br />

mengalami kerusakan yang<br />

diakibatkan oleh hama dan<br />

penyakit. Maka akan didapat hasil<br />

panen sebanyak 1.530 Kg. Harga<br />

jual cabe di Pangkalan Bun<br />

Kalimantan Tengah antara<br />

Rp.15.000 s/d Rp.30.000,-/kg.<br />

Jika diambil rata-rata harga jual<br />

cabe Rp.15.000,-/kg maka hasil<br />

panen yang didapat adalah 1530 x<br />

Rp.15.000,- = Rp.22.950.000,-.<br />

Cabe + karet =<br />

Rp.22.950.000,- +<br />

Rp.36.000.000,- =<br />

Rp.58.950.000,-<br />

Campuran sudah<br />

dengan tanaman<br />

jangka pendek<br />

dan jangka<br />

panjang; Belum<br />

lagi mereka<br />

yang bertani dan<br />

berpenghasilan<br />

juga dari ladang<br />

dan kebun<br />

karetnya, dari<br />

hasil tanaman<br />

campuran<br />

lainnya seperti<br />

palawija, buahbuahan<br />

jangka<br />

menengah<br />

seperti pisang<br />

dan tanaman<br />

buah-buahan<br />

jangka panjang<br />

seperti durian,<br />

rambutan, duku,<br />

langsat.<br />

d. Metodologi implementasi yang diajukan<br />

Pada Juli 2009 akan memulai perancangan demonstrasi plot seluas 2 Hektar di salah<br />

satu desa target dengan meminjam tanah desa melalui kesepakatan masyarakat. Saat<br />

ini salah satu warga dari kelompok petani di desa Tempayung telah bersedia<br />

meminjamkan lahannya untuk merealisasikan rencana dempot. Ini perlu mendapat<br />

kesepakatan kelompok petani dan tokoh desa dari kedua desa target dan proses<br />

penelusuran kesepakatan letak lokasi ini akan dimulai pada bulan Juli 2009. Dalam<br />

aplikasinya akan direkrut dua orang dari masing-masing desa satu orang sebagai wakil<br />

desa target membantu pengelolaan demplot.<br />

Kegiatan ini aplikasinya akan dilaksanakan selama dua tahun dengan dua tahapan<br />

implementasi. Kegiatan untuk tahapan atau fase implementasi pertama adalah<br />

1) Melakukan identifikasi lahan,<br />

2) Pengelolaan lahan demplot,<br />

3) Aplikasi penanaman dan perawatan,<br />

4) Evaluasi tahap implemetasi pertama. Pada kegiatan implementasi tahap pertama<br />

tetap dilakukan monitoring bulanan.<br />

Kemudian kegiatan untuk tahap atau fase implementasi kedua adalah:<br />

1) Melakukan pembudidayaan dan peremajaan tanaman,<br />

2) Monitoring,<br />

3) Promosi demplot kebun campuran,<br />

4) Evaluasi implementasi keseluruhan).<br />

Bentuk demonstrasi plot yang akan dibangun adalah ladang menetap sistem kebun<br />

campuran. Di dalam lahan seluas 2 ha ini akan ditanam tanaman dengan komposisi<br />

tanaman karet, hortikultura, tanaman seling kayu dan tanaman buah. Sebagai catatan<br />

tujuan bahwa tanaman karet sebagai tanaman jangka panjang untuk pemenuhan<br />

ekonomi jangka panjang, hortikultura sebagai tanaman pemenuhan kebutuhan pangan<br />

keluarga atau ekonomi pendek dan menengah. Sebagai tanaman seling untuk<br />

mendukung penghijauan wilayah desa yang terbuka juga akan dibuat penyemaian<br />

tanaman kayu atau buah. Teknik perawatan tanaman diperkenalkan dalam pelaksanaan<br />

demplot agar masyarakat berkomitmen secara partisipatif. Cara masyarakat nantinya<br />

mereplikasi demplot adalah akan terlihat dari aktifitas masyarakat untuk melakukan<br />

temu teknologi, yaitu membahas cara melakukan teknik pertaniannya sampai terlihat<br />

warga mempraktekannya di lahannya sendiri dan menceritakan kegiatannya. Dalam hal<br />

ini akan dilakukan monitoring dari tim proyek kegiatan.<br />

72


Dalam prosesnya akan dilakukan beberapa aktifitas kegiatan, sebagai berikut:<br />

Fase pertama<br />

1. Identifikasi lahan dan kesepakatan tingkat lokal (pendekatan desa dan kelompok,<br />

pemetaan lahan menyangkut luas dan kepemilikan lahan, pengamatan unsur hara<br />

tanah dan inventarisasi jenis tanaman yang biasa ditanam warga dan disain peta<br />

mobilisasi pemantauan perawatan tanaman).<br />

2. Pengelolaan lahan demplot (menyiapkan perlengkapan olah lahan, perekrutan<br />

tenaga pekerja demplot, pembersihan lahan, pengolahan tanah, penyiapan bahan<br />

dan pembuatan pupuk kompos, pembuatan persemaian, pembuatan pondok tani dan<br />

fasilitas pengairan).<br />

3. Aplikasi penanaman dan perawatannya (menyiapkan polibag semai, semai kemudian<br />

menanam sampai perawatan tanaman dan monitoring bulanan).<br />

4. Evaluasi tahap implemetasi pertama (survey implementasi pertama mengenai<br />

perubahan pengetahuan, sikap dan perilaku).<br />

Fase kedua<br />

5. Pembudidayaan dan peremajaan tanaman (penyemaian, teknik penyilangan dan<br />

penanaman bibit turunan kedua).<br />

6. Monitoring (perawatan, pematauan lahan, koordinasi dan evaluasi kegiatan bulanan).<br />

7. Promosi demplot kebun campuran (melalui pemberitaan <strong>RarePlanet</strong>, Radio, Koran<br />

dan antar desa serta wahana studi banding atau studi keingin tahuan).<br />

8. Evaluasi tahap implemetasi keseluruhan.<br />

Dalam proses kegiatan pembangunan demonstrasi plot juga dilakukan kegiatan-kegiatan<br />

penguatan pengetahuan (60%) dan keterampilan (40%) kelompok masyarakat petani<br />

dua desa target. Kegiatan penguatannya melalui beberapa cara, sebagai berikut:<br />

1. Pertemuan per bulan dengan mengulas satu sampai dua materi pengetahuan<br />

pertanian berkelanjutan yang penjadwalannya disepakati bersama. Jika ada materi<br />

yang tidak bisa difasilitasi tim dari Yayorin, akan dicarikan nara sumber yang<br />

membidangi materi tersebut. Penguatan pengetahuan ini nantinya akan mempunyai<br />

waktu penerapan lebih banyak. Kegiatan ini juga akan diselingi contoh, simulasi kecil<br />

praktek. Narasumber nantinya akan didatangkan dari pemda, individu petani sukses<br />

maupun lembaga yayorin sendiri. Tidak menutup kemungkinan bila akan<br />

mendatangkan nara sumber dari yang sebelumnya pernah direncanakan, ini<br />

disesuaikan dengan keperluan materi.<br />

2. Untuk penguatan keterampilan olah lahan dan tanaman yang sifatnya praktis akan<br />

diadakan kegiatan praktek langsung dan pelatihan di lokasi demplot maupun di<br />

tempat yang disepakati kelompok target.<br />

3. Untuk menguatkan keyakinan masyarakat petani akan hasil yang diterapkan<br />

sebelumnya oleh masyarakat petani pada tanaman yang sudah ada, akan diadakan<br />

dua kali studi banding tentang pengelolaan lahan dan budidaya meupun perawatan<br />

tanaman.<br />

Kegiatan ini diimplementasikan untuk petani di dua desa target melihat dan belajar<br />

proses pengelolaan lahan juga budidaya dan perawatan tanaman. Pada akhir kegiatan<br />

akan dilakukan survey kembali untuk melihat seberapa besar perubahan yang<br />

terbentuk.<br />

Keberhasilan Yayorin dalam praktek kebun campuran mengurangi aktifitas pembukaan<br />

lahan dan hutan telah dicapai oleh salah satu program Yayorin yang bekerja di 3 wilayah<br />

desa di Belantikan Hulu, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah. Hasilnya adalah<br />

masyarakat mengurangi aktifitas pembukaan hutan sebagai ladang dan aktifitas<br />

perladangan berpindahpun juga berkurang. Hal ini dilakukan karena sistem kebun<br />

campuran cukup menyita perhatian warga petani untuk merawat tanamannya.<br />

73


e. Biaya-biaya yang diproyeksikan di proyek<br />

Secara garis besar biaya yang diproyeksikan adalah untuk:<br />

Fase pertama<br />

1. Identifikasi lahan dan kesepakatan tingkat lokal (pendekatan desa dan kelompok,<br />

pemetaan lahan menyangkut luas dan kepemilikan lahan, pengamatan unsur hara<br />

tanah dan inventarisasi jenis tanaman yang biasa ditanam warga dan disain peta<br />

mobilisasi pemantauan perawatan tanaman).<br />

2. Pengelolaan lahan demplot (menyiapkan perlengkapan olah lahan, perekrutan<br />

tenaga pekerja demplot, pembersihan lahan, pengolahan tanah, penyiapan bahan<br />

dan pembuatan pupuk kompos, pembuatan persemaian, pembuatan pondok tani<br />

dan fasilitas pengairan).<br />

3. Aplikasi penanaman dan perawatannya (menyiapkan polibag semai, semai kemudian<br />

menanam sampai perawatan tanaman dan monitoring bulanan).<br />

4. Evaluasi tahap implemetasi pertama (survei implementasi pertama mengenai<br />

perubahan pengetahuan, sikap dan perilaku).<br />

Fase kedua<br />

1. Pembudidayaan dan peremajaan tanaman (penyemaian, teknik penyilangan dan<br />

penanaman bibit turunan kedua).<br />

2. Monitoring (perawatan, pematauan lahan, koordinasi dan evaluasi kegiatan bulanan).<br />

3. Promosi demplot kebun campuran (melalui pemberitaan <strong>RarePlanet</strong>, Radio, Koran<br />

dan antar desa serta wahana studi banding atau studi keingin tahuan).<br />

4. Evaluasi tahap implemetasi keseluruhan.<br />

Biaya-biaya ini adalah untuk membiayai kegiatan-kegiatan berikut di bawah ini:<br />

1. Fase Persiapan Lokasi (termasuk tahap ke-1)<br />

• Trasportasi ke.dari lokasi selama persiapan<br />

• Perlengkapan bangun (bahan dan alat)<br />

• Tenaga penyiapan lahan (3 Hektar) dan<br />

• Perbekalan<br />

2. Fase Implementasi dan Monitoring (sebagian masuk tahapke-1 dan tahap ke-2)<br />

• Transportasi ke/dari lokasi selama fase implementasi<br />

• Perbekalan<br />

• Perelngkapan implementasi<br />

• Pondok perawatan dan semai<br />

• Pengadaan bibit dan semai<br />

• Tenaga perawatan dan<br />

• Tanaman sulam<br />

3. Pengawasan Proyek dan Pelaporan (termasuk tahap ke-2)<br />

4. Komunikasi<br />

f. Implementasi Rencana Operasional Penyingkiran Hambatan (Barrier<br />

Removal Operation Plan) dalam bentuk Demonstrasi Plot Pertanian Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

• Implementasi yang dilakukan adalah melakukan koordinasi kepada pemerintahan<br />

2 desa (Tempayung dan babual Baboti) akan diadakannya rencana pembuatan<br />

dempot dengan maksud sebagai tempat pembelajaran petani mengolah lahan<br />

berladang menetap. Selain itu melakukan koordinasi untuk pengadaan lahan<br />

pinjam untuk membangun demonstrasi plot (demplot) pertanian kebun campuran<br />

menetap tanpa bakar dengan desa target Tempayung yang kemudian<br />

disosialisasikan tempatnya pada warga desa Babual Baboti melalui pertemuan<br />

masyarakat.<br />

• Desa Tempayung meminjamkan lahan desa seluas 3 hektar yang kemudian<br />

dikelola secara bertahap. Pengelolaan lahan diawali dengan membuat peta kelola<br />

lahan untuk menanam tanaman jangka pendek yang diselingi dengan tanaman<br />

74


jangka menegah dan jangka panjang. Tanaman jangka pendek merupakan<br />

tanaman hortikultura yang bisa diproduksi puluhan hari. Selain itu juga ditanami<br />

tanaman jangka menengah seperti pisang yang juga diguanakan sebagai<br />

tanaman sekat bakar hidup yang ditanam di selan tanaman dan sekeliling sisi-sisi<br />

batas lahan. Sebagai tanaman utama ditanam tanaman yang bersifat<br />

mendatangkan keuntungan dan menyesuaikan kebiasaan di masyarakatnya yaitu<br />

tanaman karet dan buah.<br />

• Untuk mengelola demplot ini mempekerjakan 2 orang lokal sebagai asisten<br />

pengelola demplot yang pada tahap akhirnya mampu menyampaikan maksud<br />

pembuatan demplot kepada warga lain dan bagaimana demplot ini dikelola dan<br />

menghasilkan.<br />

• Di area demplot juga telah dibangun bangunan Balai Belajar Tani sebagai tempat<br />

belajar dan pertemuan bagi masyarakat dan pengunjung demplot.<br />

• Beberapa kali demplot telah menghasilkan produk tanaman hortikultura, yaitu<br />

cabe, terung, kangkung, pare, gambas dan kacang panjang. Beberapa hasil<br />

penjualan mulai diarahkan untuk pengelolaan mandiri demplot, seperti mulai<br />

disisihkan untuk membeli bibit selain membuat bibit sendiri, membeli<br />

perlengkapan, membeli minyak genset. Harapannya masyarakat bisa melihat<br />

bahwa dari pertanian menetap bisa mandiri.<br />

• Kegiatan-kegiatan lain yang dilakukan adalah melakukan beberapa kali<br />

pertemuan dengan diikuti pelatihan, seperti teknik membuat sekat bakar yang<br />

bekerjasama dengan BKSDA Kalimantan Tengah-SKW II dan Manggala Agni<br />

DAOP III Pangkalan Bun, pelatihan membuat kompos dan langkah-langkah<br />

pengelolaan lahan tanpa membakar dan analisa hasil pertanian dalam kegiatan<br />

studi banding kebun campuran menetap tanpa bakar yang dilakukan 2 kali<br />

(Maret dan April 2010).<br />

• Sebagai perencanaan tindak lanjut pengelolaan diteruskan oleh mitra<br />

Penyingkiran Hambatan dari proyek EC Lamandau program dari OFUK hingga<br />

Desember 2011.<br />

g. Respon masyarakat<br />

Dari hasil monitoring kegiatan penyingkiran hambatan, terdapat pengaruh terhadap<br />

perubahan sikap dan perilaku bertani. Masyarakat khalayak target primer merespon<br />

kegiatan penyingkiran hambatan yang dikemas dalam bentuk demplot pertanian kebun<br />

campuran menetap tanpa bakat sistem agroforestri. Respon yang tercatat secara umum<br />

adalah:<br />

• Masyarakat mulai tertarik melakukan interaksi dengan pendampingan pertanian<br />

dengan mengajukan pertanyaan mengenai pengelolaan pertanian.<br />

• Masyarakat mengikuti dan menghadiri kegiatan pertemuan dan pelatihan juga<br />

studi banding yang diadakan tim kampanye.<br />

• Masyarakat menghadiri demplot dan bertanya cara budidaya dan kelola tanaman<br />

pertanian dan lahannya.<br />

• Beberapa mulai ada yang tertarik mengadopsi kegiatan pertanian demplot.<br />

• Masyarakat dari desa sekitar desa target ada yang mengunjungi demplot<br />

kemudian bertanya tentang pengelolaan dan tertarik mengelola lahan seperti<br />

demplot.<br />

• Ada kunjungan pihak Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Kotawarinigin<br />

Lama yang melakukan monitoring dan memberi informasi keberadaan demplot<br />

kepada masyarakat binaan BPP Kotawaringin Lama.<br />

Hal ini dipengaruhi oleh kampanye pride yang menyebarkan media pemasaran pesan<br />

yang berkaitan dengan membangun peningkatan pengetahuan, perubahan sikap dan<br />

perilaku. Selain itu kegiatan kampanye pride yang dilakukan bersamaan dengan<br />

pelaksanaan kegiatan penyingkiran hambatan (pengelolaan dan promosi demplot).<br />

Display hasil produk demplot yang beberapa kali berhasil memetik hasil dari tanaman<br />

jangka pendeknya (, seperti cabe, terung, pare dan gambas) mampu mengundang daya<br />

tarik masyarakat untuk turut mencoba menanam. Ciri umum masyarakat jika<br />

dipengaruhi hal yang bermanfaat dan penuh inspirasi dari luar mampu mengubah sikap<br />

75


dan perilaku masyarakat ikut mempraktekannya. Contoh dengan demplot yang<br />

memperlihatkan hasil produk tanam dan kegiatan studi banding yang melihat contoh<br />

keberhasilan di tempat lain lebih melekat untuk masyarakat menjadi tertarik mencoba.<br />

Untuk keberlanjutan kegiatan ini di masyarakat kegiatan petani yang sudah mengadopsi<br />

akan difasilitasi untuk dapat mengajarkan dan membagi pengalamannya kepada petani<br />

lain di desanya. Kegiatan ini bertujuan agar kapasitas yang telah dimiliki oleh para<br />

petani yang telah mengadopsi akan semakin kuat dan penerimaan petani lainnya juga<br />

akan semakin mudah, karena yang menyebarkan dan membagi pengalaman adalah<br />

orang-orang dari desa yang sama. Pendekatan Sekolah Lapang akan direncanakan<br />

untuk membuat ToT (Training of Trainers) bagi para petani yang telah mengadopsi<br />

kebun campur sehingga mampu memberikan pelatihan dengan efektif kepada petani<br />

lainnya. Merekalah yang selanjutnya menjadi kader lokal yang mampu memberikan<br />

inspirasi untuk mengadopsi kegiatan demplot kebun campuran.<br />

10. Capaian Konservasi di kawasan SM Sungai Lamandau<br />

a. Kebakaran hutan jumlahnya menurun<br />

Tercatat selama kurun waktu kampanye Juli<br />

2009/Agustus 2010, tercatat hanya ada 16 titik panas<br />

api yang terjadi bulan Juli-Agustus 2009. Ke-16 titik<br />

panas api ini ditemukan di 4 titik yang sebagian besar<br />

berada di kawasan dengan wilayah padang semak<br />

rumput dan ilalang serta daerah rumput purun di<br />

sebagian besar wilayah kabupaten Sukamara wilayah<br />

pesisir. Sedangkan lepas bulan Agustus 2009 sampai<br />

pertengahan Agustus 2010 tidak terdeteksi adanya titik<br />

panas api kebakaran (hot spot). Kepala SKW II BKSDA<br />

Kalimantan Tengah, Bapak Eko Novi Setiawan saat<br />

dikonfirmasi pada awal Agustus 2010 mengenai apa ada<br />

kebakaran di sekitar kawasan, menjawab kondisi aman<br />

belum terpantau ada kebakaran di dalam dan sekitar<br />

kawasan. Dalam kondisi ini memang masih didukung<br />

oleh tingginya curah hujan yang turun dengan frekuensi<br />

turun hujan tiap hari, sehingga lahan sebagian besar<br />

wilayah rawa tidak bisa digarap petani. Menurunnya titik<br />

panas api juga disebabkan karena kesadaran beberapa<br />

masyarakat yang telah melakukan perladangan<br />

menetap tanpa bakar dan mengurangi pembakaran.<br />

Selain itu juga karena tingginya himbauan kepala desa<br />

yang memberitahkan bahwa disekitar lahan pertanian di<br />

desa ada kawasan hutan lindung SM Sungai Lamandau<br />

Gambar 33. 16 titik hot spot tahun<br />

2009 yang tersebar di 4 titik<br />

dan di 2010 tidak ditemukan = 0<br />

titik panas api (kebakaran<br />

menurun)<br />

yang perlu dijaga kelestariannya (80% Kepala Desa berpengaruh memberikan himbauan<br />

ke warganya). Hal lain yang menyatakan kampanye berdampak pada pengurangan<br />

kebakaran dan penurunan praktek berladang berpindah tebas bakar adalah tidak<br />

ditemukannya titik panas api di kabupaten wilayah administrasi dimana kawasan SM<br />

Sungai Lamandau berada (, yaitu kabupaten Kotawaringin Barat dan kabupaten<br />

Sukamara). Bahkan wilayah kerja Yayorin di kabupaten Lamandau tidak terdeteksi titik<br />

panas api.<br />

76


. Kegiatan penebangan menurun<br />

Untuk kasus penebangan liar menurut<br />

mitra konstituen dari manajr patrol<br />

proyek EC Lamandau-OFUK di dalam<br />

kawasan tercatat di tahun 2007<br />

sebanyak 12 kasus dan di tahun<br />

2009/2010 hanya tercatat 3 kasus<br />

(tahun 2009) yang tercatat di 3 lokasi di<br />

wilayah pesisir Sukamara dan<br />

Kotawaringin Barat (Manajer Patroli<br />

Proyek EC lamandau-OF, 2010). Dengan<br />

kerja dukungan konstituen pengelolaan<br />

pelestarian SM Sungai Lamandau dari<br />

proyek Uni Eropa kerjasama OFUK<br />

bersama Yayorin dengan dukungan<br />

BKSDA Kalimantan Tengah mampu<br />

mengurangi tekanan dari kegiatan<br />

penebangan liar. Patroli dan monitoring<br />

Gambar 34. Penebangan di tahun 2009 ditemukan<br />

3 kasus<br />

kawasan yang dilakukan rutin menjadi strategi baik. Selain itu adanya kegiatan-kegiatan<br />

pertemuan sosialisasi batas kawasan serta pelatihan pemantauan kawasan mampu<br />

meredam aktifitas penebangan.<br />

c. Perubahan tutupan hutan<br />

Dampak dari banyak perubahan<br />

dari mulai perubahan perilaku<br />

peladang berpindah menjadi<br />

peladang menetap dengan tidak<br />

membakar lahan dan kegiatan<br />

pengawasan dan pengamanan<br />

kawasan yang rutin serta<br />

didukung kegiatan rehabilitasi<br />

lahan dengan mengajak<br />

partisipasi sebagaian besar<br />

warga desa dan pelajar sekitar<br />

kawasan di sisi utara dan barat<br />

kawasan mampu mengembalikan<br />

perbaikan pada daerah-daerah<br />

Gambar 35. Peta perubahan tutupan hutan<br />

yang terbuka rusak akibat<br />

kebakaran dan penebangan. Sebagian besar wilayah mengalami suksesi. Kegiatan<br />

reforestasi melalui gerakan rehabilitasi lahan mampu mengembalikan kondisi wilayah<br />

terbuka tertutup mencapai 60% (data hektar belum bisa diketahui karena perlu<br />

dukungan data groundcheck survey. Jika dilihat pada gambar yang di blog putih adalah<br />

wilayah yang mengalami perbaikan tutupan. Tanaman mulai membuat kerapatan<br />

tutupan dan jari-jari fragmentasi hutan mulai berkaitan (Manajer Patroli Proyek EC<br />

lamandau-OFUK, 2010).<br />

77


d. Peningkatan Populasi Orangutan di Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

Gambar 36. Orangutan hasil pelepasliaran<br />

kembali yang ada di Camp Gemini SM Sungai<br />

Lamandau<br />

Jumlah populasi orangutan di kawasan hutan<br />

SM Sungai Lamandau tercatat sejak dari data<br />

pelepasliaran pertama dilakukan di kawasan<br />

tahun 1999 diperkirakan sebanyak 200-250<br />

individu orangutan (Manajer Camp<br />

Pelepasliaran OFUK, 2010). Menurut Manajer<br />

Camp Pelepasliaran Orangutan di SM Sungai<br />

Lamandau untuk di tahun 2009/2010<br />

mendapatkan kasus angka kelahiran sebanyak<br />

5 kali dan hanya satu angka kematian yang<br />

bukan disebabkan karena perburuan melainkan<br />

karena penyakit yang disebabkan cacing.<br />

Kesimpulannya adalah populasi orangutan di<br />

SM Sungai Lamandau meningkat, kegiatan<br />

untuk membunuh orangutan kecil kasusnya,<br />

daya dukung suksesi kawasan hutan SM<br />

Sungai Lamandau yang menyediakan sumber<br />

pakan bagi orangutan dan khalayak sebagian besar tahu bahwa orangutan tidak boleh<br />

dibunuh.<br />

Capaian konservasi kawasan terhadap peningkatan keanekaragaman hayati, terlihat<br />

pada kembali munculnya kawanan burung migran. Sejak 2007-2009 warga tidak lagi<br />

melihat kehadiran burung-burung ini di lokasi danau burung yang dulu menurut warga<br />

secara rutin tiap tahun mengunjungi wilayah danau burung. Mungkin karena kondisi SM<br />

Sungai Lamandau yang ekosistemnya banyak terganggu dan banyaknya pengambilan<br />

telur dan anakan burung, membuat naluri kebinatangan satwa ini untuk sementara<br />

waktu tidak mengunjungi daerah tersebut. Namun sejak kondisi alam di sekitar danau<br />

burung dan SM Sungai Lamandau secara umum terbilang aman (tindak kejahatan<br />

kehutanan dan perburuan menurun), kelompok burung air ini kembali hadir pada bulan<br />

Mei-Juli 2010. Jenis yang tercatat ada 6 jenis (diantaranya jenis kuntul, kowak, pecuk)<br />

dengan jumlah ratusan ekor. Selama rentang waktu tersebut, burung-burung ini<br />

berkembang biak.<br />

Gambar 37. Burung-burung migrat yang hadir kembali berkembang biak di<br />

kawasan danau burung SM Sungai Lamandau Mei-Juli 2010<br />

78


BAB 6. Analisa Kritis <strong>Kampanye</strong><br />

Bab Analisa Kritikal memberikan kesempatan untuk melihat hal-hal yang telah berjalan<br />

dengan baik pada saat tahap-tahap perencanaan dan pelaksanaan dan di bagian mana<br />

perbaikan-perbaikan dapat dilakukan. Bab ini dirancang untuk kebutuhan lembaga yang<br />

telah bergerak ke tahap “tindak lanjut” proyek, namun juga dapat dimanfaatkan untuk<br />

berbagi pengalaman dan pembelajaran berharga dengan manajer-manajer kampanye<br />

lain yang kemungkinan mengerjakan tema yang sama.<br />

1. Tinjauan Kritikal<br />

Dari keseluruhan tahapan <strong>Kampanye</strong> Pride di SM Sungai Lamandau, mulai dari<br />

perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi ditemukan ada banyak hal yang menarik untuk<br />

dikaji dan diulas. Bab ini akan meninjau:<br />

a. proses perencanaan dan<br />

b. proses pelaksanaan dengan membingkainya dalam 3K (Kapasitas, Konstituen,<br />

Konservasi (3C= Capacity, Constituent, Conservation) Rare. Bab ini juga akan<br />

melihat beberapa media saluran komunikasi yang digunakan untuk<br />

menyampaikan pesan, menyoroti media saluran komunikasi yang efektif dan<br />

yang tidak efektif, serta pelaksanaan kegiatan penyingkiran hambatan.<br />

2. Tinjauan terhadap proses perencanaan proyek dan berakhir dengan<br />

dokumen Rencana Proyek<br />

a . Pengembangan Konsep Model<br />

Proses Perencanaan Proyek dimulai segera setelah fase universitas pertama dan<br />

mencakup periode dua puluh minggu yang dimulai dari Januari 2009 sampai Mei 2009.<br />

Proses multi-langkah tersebut melelahkan dan kadang-kadang berat, tapi akhirnya<br />

menghasilkan rencana langkah demi langkah yang berfungsi sebagai landasan untuk<br />

kampanye, diantaranya model konseptual kawasan dan baseline data. Beberapa<br />

pelajaran penting yang bisa dipelajari:<br />

Sebanyak 35 orang pemangku kepentingan yang masih berpartisipasi dalam pertemuan<br />

pemangku kepentingan pertama dan membantu untuk mengembangkan model konsep<br />

awal untuk kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SMSL). Mereka berasal dari<br />

beragam bagian dari masyarakat luas, termasuk perwakilan dari lembaga mitra,<br />

masyarakat, pemerintah daerah wilayah administrasi kawasan, khalayak-khalayak<br />

sasaran yang potensial dan anggota-anggota masyarakat yang terpercaya. Karena SMSL<br />

adalah kawasan lindung/konservasi yang lebih dikenal dengan sebutan hutan lindung<br />

oleh masyarakat, sebagian besar orang saling tahu satu sama lain dan dinamika<br />

kelompok tidak menjadi masalah.<br />

Sepanjang sesi itu sama sekali tidak muncul konflik dan hampir seluruhnya positif.<br />

Manajer <strong>Kampanye</strong> Pride untuk SMSL berusaha keras bersama staf lembaga (Yayorin)<br />

lainnya sebagai satu kesatuan tim memfasilitasi kegiatan ini dengan netral dan tidak<br />

bersikap menghakimi.<br />

Hadir pula pada pertemuan ini lembaga pemerintah daerah sebagai leading sector<br />

pengelolaan kawasan dan pengendalian kebakaran hutan dari perwakilan BKSDA<br />

Kalimantan Tengah, Dinas Kehutanan Kabupaten dan Badan Lingkungan Hidup<br />

Kabupaten beserta mitra OFUK. Hal ini sangat menguntungkan karena selain ikut<br />

berpartisipasi dalam diskusi yang berkenaan dengan status dan fungsi kawasan, mereka<br />

juga membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan peserta lain. Para<br />

peserta saat itu begitu aktif memberikan komentar secara langsung (mengutarakan<br />

pendapat) maupun tertulis (tidak langsung). Mereka pun juga mampu membuat<br />

identifikasi dari permasalahan yang mengancam kelestarian kawasan SM Sungai<br />

Lamandau yang didalamnya sebagai habitat orangutan dan sumber kehidupan<br />

masyarakat sekitar hutan. Para peserta pun mampu membuat mata rantai penyebab<br />

79


dari masing-masing rantai masalah. Ketika dimintai pendapat (dalam perbicangan<br />

informal di sela-sela rehat kegiatan) para peserta menyukai proses pemodelan aktual<br />

dan penggunaan “dinding lekat”, terutama manajer program proyek EC Lamandau dari<br />

OFUK sangat menyukai ini. Bagi sebagian peserta (khususnya perwakilan masyarakat<br />

desa sekitar SMSL), pertemuan ini adalah pertemuan yang pertama kalinya mereka<br />

dimintai masukan. Semua bicara dan mengalir seperti saat itu mempunyai rasa<br />

kepemilikan untuk Model Konsep dan proyek diyakini tumbuh, yang kemudian muncul<br />

dalam kesediaan mayoritas peserta untuk bergabung dalam Panitia Pengarah <strong>Kampanye</strong>.<br />

Terkait dengan Model Konsep awal, para pakar/nara sumber yang mengenail kawasan<br />

SMSL diminta untuk memvalidasi setiap rantai masalah yang teridentifikasi dan<br />

menuntun untuk membuat ranking ancaman. Setelah sebelumnya dikembangkan<br />

bersama para pemangku kepentingan, Model Konsep awal yang mewakili bagaimana<br />

mereka “melihat” situasi yang ada, para pakar/nara sumber ini mengajukan sejumlah<br />

kecil perubahan untuk dapat diintegrasikan ke dalam Model Konsep ini menjadi Model<br />

Konsep yang direvisi. Masalah utama dengan model awal adalah bahwa ia tidak memiliki<br />

beberapa kekhususan (kurang spesifik) sehingga kami harus lebih menambahkan<br />

informasi spesifik ke dalamnya. Dari hasil perumusan model konsep bersama<br />

masyarakat dan pemerintah daerah selaku pemangku kepentingan yang saat itu hadir<br />

diperoleh 5 ancaman yang mengancam kelestarian SM Sungai Lamandau:<br />

1) Kebakaran,<br />

2) Pembukaan Lahan (Perladangan Berpindah dan Perkebunan Sawit),<br />

3) Penebangan,<br />

4) Perburuan dan<br />

5) Pencemaran (air karena pembuangan sampah oleh pekerja dalam kawasan).<br />

b. Pemeringkatan Ancaman<br />

Setelah dibuat ranking, diperoleh peringkat ancaman tertinggi adalah kebakaran yang<br />

disebabkan karena pembukaan lahan dengan tebas bakar. Hal ini dibenarkan oleh<br />

Kepala SKW II-BKSDA Kalimantan Tengah, Manajer Patroli Proyek EC Lamandau-OFUK<br />

dan Supervisor serta Manajer Program EC Lamandau.<br />

Sebagai contoh, beberapa faktor yang berkontribusi tidak memberikan rincian yang<br />

cukup. "salah satu ancaman adalah pencemaran" mungkin lebih baik dijelaskan<br />

"pencemaran oleh aktifitas pembuangan limbah sampah pekerja di dalam kawasan<br />

SMSL". atau kurangnya "Perburuan berkaitan dengan menimbulkan kebakaran” ini bisa<br />

dijelaskan proses cara perburuan yang dilakukan adalah dengan membakar rumput<br />

semak sekitar agar tumbuh tunas baru yang menarik satwa buruan memakannya dan<br />

abu bakaran sebagai tempat bermain abu dengan mengguling-gulingkan badannya di<br />

abu bekas bakaran (Lihat rantai faktor hubungan terjadinya kebakaran berkaitan dnegan<br />

perburuan pada gambar di bawah)<br />

Gambar 38. Rantai faktor kebakaran hutan yang memperlihatkan kaitan kebakaran dengan teknik perburuan<br />

80


Proses analisa Peringkat Ancaman yang dibangun di atas Model Konsep berlangsung<br />

dengan sempurna. Piranti lunak Miradi mudah digunakan dan sempat dipresentasikan<br />

dihadapan Supervisor (Direktur Yayorin), Kepala SKW II BKSDA Kalimantan Tengah,<br />

Manajer Program Proyek EC Lamandau-OFUK. Kebakaran adalah ancaman dengan<br />

peringkat "tertinggi" dalam ringkasan analisa dan satu-satunya yang menempati<br />

peringkat "sangat tinggi" untuk target keanekaragaman hayati adalah orangutan. Piranti<br />

lunak Miradi tak hanya membuat Penjajakan Peringkat Ancaman dapat dibuat dengan<br />

mudah, tetapi juga sangat visual sehingga beberapa tim di lembaga sempat ada yang<br />

bersemangat untuk menggunakannya pada proyek-proyek mereka sendiri. Perangkat<br />

lunak Miradi juga memudahkan untuk mengisolasi rantai-rantai faktor yang<br />

bersangkutan dan untuk mengeditnya kembali dengan penambahan wawasan yang<br />

diperoleh dari percakapan terarah (wawancara mendalam) yang kami laksanakan untuk<br />

memvalidasi langkah-langkah awal proses perencanaan.<br />

Sebelumnya juga dibuat pohon keputusan. Pohon keputusan membantu mengambil<br />

keputusan pemilihan strategi penyingkiran halangan dalam hal ini agroforestri yang akan<br />

diambil, melihat aspek-aspek teknis (seperti status lahan, akses pemasaran, dan<br />

sebagainya) dalam pelaksanaannya. Contoh: ancamannya adalah pembukaan lahan<br />

hutan SM Sungai Lamandau dengan alasan membukan lahan untuk pertanian dan<br />

perkebunan sawit, kemudian yang melakukan adalah masyarakat lokal dan pendatang<br />

dengan tujuan membuka ladang, mengambil kayu dan getah pantung. Status lahan<br />

masyarakat ada di luar kawasan, dalam kawasan (sebagai status klaim lahan) dan untuk<br />

mengambil getah pantung lahan kawasan SM Sungai Lamandau. Akses pemasarannya<br />

ke pasar yang bisa ditempuh 30-45 menit, dan sebagian lokasi tidak ada pasar lokal,<br />

kemudian sebagian dipasarkan ke pasar kota seperti getah pantung. Untuk<br />

mengantisipasi kegiatan yang mengancam ada ketersediaan lapangan pekerjaaan selain<br />

pertanian atau beberapa hal yang menjadi solusi untuk tetap bekerja di bidang<br />

pertanian, seperti pengelolaan lahan berbasis agroforestri (pelatihan teknik budidaya,<br />

perawatan, pemasaran dan peluang lain). Selain itu membuat pertimbangan lain dan<br />

langkah selanjutnya, seperti melihat dampak potensial dan kelayakan sumberdaya<br />

manusianya dalam mencari pengembangan-pengembangan solusi.<br />

Kemudian melakukan penilaian kelayakan dan dampak potensial dari strategi<br />

penyingkiran hambatan yang dipilih dan akan dilakukan dengan alat Barrier Removal<br />

Assessment and Viability Overview/BRAVO. Penilaian secara ekonomi untuk sumber<br />

dana penyingkiran hambatan tidak terkendala karena mitra penyingkiran hambatan<br />

mendukung pendanaan kegiatan untuk nilai biaya-biaya adalah 4, nilai pendapatan ratarata<br />

3,75 sedangkan nilai penggantian pendapatan 4. Artinya dana untuk kegiatan ini<br />

mampu mendukung kegiatan penyingkiran hambatan. Kemudian penilaian teknikal<br />

hampir rata-rata adalah 3,66 dan kapasitas organisasi rata-rata 4, Artinya kegiatan<br />

penyingkiran hambatan secara teknik mampu dilakukan. Lalu dilihat dari sisi penilaian<br />

budaya mencakup nilai kepemimpina di masyarakat, nilai norma-norma dan dampak<br />

konservasi nilai rata-ratanya 3,5. Artinya bahwa kegiatan ini masih relevan<br />

menimbulkan pengaruh perubahan yang dinginkan kampanye ini. Proses penilaian ini<br />

dilakukan bersama Supervisor untuk menemukan nilai keakuratan dari demplot<br />

pertanian ladang menetap sistem agroforestri. Hal ini dipilih karena lembaga telah<br />

membuktikan bahwa sistem ini mampu mengurangi tekanan pembukaan lahan di hutan<br />

untu pertanian ladang berpindah. Dan tidak adan strategi lain yang dipilih dan pilihan ini<br />

juga merupakan strategi lembaga dalam mengurangi dampak pembukaan lahan/hutan<br />

untuk pertanian ladang berpindah ataupun untuk perkebunan sawit. Salah satu hal yang<br />

menarik dari strategi penyingkiran hambatan berupa perladangan menetap sistem<br />

agroforestri dapat mendukung upaya pengurangan dampak kebakaran dan penurunan<br />

pembukaan ladang berpindah dan pembukaan lahan perkebunan sawit dengan tebas<br />

bakar sebagai salah satu pemicu kebakaran. Tentunya keberhasilan keseluruhan strategi<br />

bergantung pada tiga hal:<br />

81


1. Bahwa Pengutaan Masyarakat melalui penyampaian pesan kampanye secara<br />

berulang-ulang. Penguatan masyarakat melalui penyampaian pesan kampanye<br />

bermuatan memberikan informasi pengetahuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap<br />

dan komunikasi interpersonal serta perubahan perilaku perlu dilakukan dengan strategi<br />

berulang-ulang, sehingga pesan yang disampaikan melekat.<br />

2. Dukungan dari Bupati untuk memberikan himbauan dan dukungan di internal<br />

pemerintah daerah. Dukungan ini juga diperlukan penting karena dari hasil survey<br />

pra-kampanye tercatat 66,7% petani di 2 desa target utama percaya jika yang<br />

memberikan atau menghimbau sebuah informasi mengenai pengelolaan lahan adalah<br />

dari Bupati, sedangkan untuk sumber terpercaya bagi para petani secara umum<br />

keseluruhan disekitar kawasan SM Sungai Lamandau adalah himbauan Bapak Bupati<br />

yang memperoleh tingkat kepercayaan petani 79,3%. Catatan penting ini menjadi<br />

peluang dalam mencapai tujuan kampanye. Dari sini Bupati bisa membuat sebuah<br />

kebijakan yang diturunkan ke internal pemerintah daerah terkait untuk mendukung<br />

upaya tujuan keberhasilan kampanye.<br />

3. Bahwa diperlukan kepatuhan 100% oleh petani peladang berpindah untuk<br />

mengadopsi kegiatan demplot pertanian kebun campuran menetap tanpa<br />

bakar. Tentunya untuk mendorong masyarakat petani berubah dan melakukan perilaku<br />

baru (berladang berpindah menjadi berladang menetap) perlu instrumen/kendaraan<br />

yang mendorong masyarakat petani mau mencoba melakukan selain melakukan<br />

pendampingan melalui pertemuan-ertemuan dan pelatihan. Tipe masyarakat yang<br />

dihadapi di sekitar SM Sungai Lamandau selain memerlukan dampingan juga ingin<br />

melihat contoh sebuah keberhasilan yang bisa diperlihatkan ke mereka sehingga mereka<br />

tertarik melihat, bertanya dan mau mencoba.<br />

c. Survei (Penelitian Kuantitatif)<br />

Dalam mendapatkan baseline data pelaksana kampanye melakukan survei pra<br />

kampanye. Survei ini menggunakan kuesioner yang pelaksanaannya membutuhkan<br />

banyak upaya, dantaranya mencari pewawancara yang terbukti memakan waktu dan<br />

kompleks (membuat kesepakatan waktu berkumpul untuk pelatihan pewawancara).<br />

Semua pewawancara sebagian besar adalah relawan dan karena itu, semuanya tidak<br />

cukup memahami isu kawasan dan waktu pelatihan yang hanya sehari tidak cukup untuk<br />

membuat pengantar tentang kondisi dan isu kawasan serta beberapa hal detil mengenai<br />

kampanye, serta pemilihan responden kuesioner sehingga pasti ada jawaban yang tidak<br />

sesuai dan menjadi bias.<br />

Idealnya manajer kampanye mempunyai cukup waktu untuk memberikan bekal tentang<br />

materi kampanye dan kawasan serta melakukan pemahaman isi kuesioner kepada<br />

pewawancara. Walau kami mempunyai tim inti kampanye dan pengawas survei yang<br />

diikutsertakan pada kelompok pewawancara besar untuk mengatisipasi kemungkinan tim<br />

pewawancara relawan ada bertanya. Untuk memenuhi kuota petani seharusnya terlebih<br />

dahulu dipetakan daerah mana di desa tersebut yang mempunyai jumlah<br />

kelompok/individu yang bekerja sebagai petani. Sehingga kemungkinan kecil<br />

mendapatkan masyarakat di luar pekerjaan petani. Ini yang juga menjadi pembelajaran<br />

penting untuk mengenali sebelumnya karakter penempatan wilayah oleh suatu kelompok<br />

atau individu target.<br />

Kuesioner yang dibuat juga kami rasakan terlalu banyak pertanyaan dan hal ini<br />

membuat waktu dan kondisi di lapangan saat terjadi interaksi wawancara dengan<br />

responden. Ada juga beberapa pertanyaan yang mungkin tidak dipahami oleh responden<br />

atau pertanyaan yang jawabannya berubah (tidak konsisten dari responden khalayak),<br />

walaupun kami sudah melakukan uji pre-testing dan penyuluhan sebelumnya. Contoh<br />

pertanyaan untuk pernyataan sikap setuju atau tidak setuju mengenai ”Membuka lahan<br />

tebas dan bakar di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau akan menimbulkan<br />

masalah?”, jawabnya di pra kampanye menjawab tidak setuju (58,3%), tapi kemudian<br />

menurun di pasca kampanye menjadi hanya 6,7% yang menjawab tidak setuju. Walau<br />

82


disisi lain perubahan pengetahuan dan perilaku meningkat signifikan. Untuk<br />

mengantisipasi hal ini terjadi akan dibuat pertanyaan yang spesifik dan tidak banyak,<br />

dan sebelumnya diberitahukan isu yang akan disosialisasikan.<br />

Instrumen-instrumen survei pra dan pasca ditinjau oleh Rare. Hal ini sangat membantu,<br />

karena rancangan awal memiliki sejumlah pertanyaan yang memerlukan perumusan<br />

kata-kata dengan baik supaya mudah dipahami, baik oleh pewawancara ataupun<br />

responden. Proses pemeriksaan berulang memakan waktu, tetapi membantu saya untuk<br />

belajar dalam membuat pertanyaan yang baik. Survei Pro terbukti mudah digunakan.<br />

Hasil survei, dilengkapi oleh percakapan satu-satu yang kami lakukan dengan anggotaanggota<br />

khalayak sasaran (petani target primer dan sekunder). Hal ini sangat<br />

membantu kami untuk membangun sebuah gambaran tentang kedua kelompok target<br />

dan memancing keluar manfaat dan hambatan yang mungkin kami perlu promosikan<br />

atau hilangkan sehubungan dengan perubahan-perubahan perilaku yang kami inginkan.<br />

Akhirnya, semua waktu yang saya habiskan untuk bekerja bersama dengan tim dan<br />

relawan untuk merencanakan dan melaksanakan survei benar-benar terbayar. Informasi<br />

yang kami dapatkan dari survei tersebut berguna bukan hanya untuk kampanye ini, tapi<br />

juga digunakan oleh beberapa proyek lain di lembaga dan mitra lembaga.<br />

d. Strategi Penyingkiran Halangan<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride SM Suaka Margasatwa Sungai Lamandau, saya rasa beruntung. Kami<br />

telah mengidentifikasi mitra "penyingkiran hambatan" (Proyek EC Lamandau dan BPP<br />

Kotawaringin Lama) dan pendanaan (sempat didukung dari proyek Uni Eropa) sebelum<br />

mendaftar dengan program <strong>Kampanye</strong> Pride ini. Dengan demikian, pada tahap awal<br />

pelaksanaan program Pride, rencana penyingkiran halangan sudah bisa diterima tim.<br />

Manajer kampanye Pride di kawasan SM Sungai Lamandau juga bekerja di Yayorin<br />

selaku manajer divisi pendidikan dan sempat 3 tahun (2007-2009) menjadi lead<br />

educator (yang mengkoordinir tim edukasi dan pendampingan masyarakat serta<br />

fasilitator pertanian di proyek EC Lamandau di program OFUK) berpartisipasi dalam<br />

lokakarya Penyingkiran Hambatan (BROP) di Bogor yang mempertemukan para Manajr<br />

<strong>Kampanye</strong>, yang juga menangani ancaman yang sama pertanian perladangan berpindah<br />

tebas bakar. Jelas bahwa kampanye kami menjadi lebih kompleks karena kegiatan yang<br />

memerlukan integrasi dengan baik dengan kegiatan proyek mitra sehingga terkadang<br />

memerlukan pembagian ‟share‟ pendanaan untuk berkegiatan bersama. Walau sempat<br />

terjadi ketidaksepahaman dipertengahan tahun fase kampanye, mitra penyingkiran<br />

hambatan kami mempertanyakan siapa yang berhak untuk mengakui hasil capaian di<br />

demplot. Hal ini muncul sebagai akibat pergantian koordinator program proyek EC<br />

Lamandau-OFUK. Dampaknya proses awal yang telah dijelaskan kembali ke personal<br />

yang baru belum maksimal dipahaminya. Ternyata proses pemahaman dan<br />

pembelajaran menjadi hal penting. Kami bersyukur menjelang tahap akhir kampanye,<br />

mitra BR kami kembali mendukung keberadaan kegiatan penyingkiran hambatan. Proyek<br />

EC Lamandau, program OFUK bekerjasama dengan Yayorin didukung BKSDA Kalimantan<br />

Tengah melanjutkan pengelolaan penyingkiran hambatan (demplot kebun campuran<br />

menetap tanpa bakar di desa target (desa Tempayung). Selain itu terus membantu<br />

monitoring kawasan SM Sungai Lamandau serta mengadakan pertemuan-pertemuan<br />

sosialisasi kawasan.<br />

Setelah menyusun rencana penyingkiran halangan (BROP: Rencana Operasi<br />

Penyingkiran Halangan), tahapan selanjutnya adalah menetapkan Sasaran-sasaran<br />

SMART. Kami menghadapi sejumlah masalah dalam melakukan hal ini:<br />

• Menurut metodologi program Pride ada Survei Pengetahuan-Sikap-Perilaku Pra<br />

<strong>Kampanye</strong> yang menetapkan data dasar dan Survei Pasca pada akhir kampanye. Ini<br />

adalah survei-survei bersampel besar yang membantu menilai perubahan<br />

Pengetahuan-Sikap-Perilaku. Survei Pra <strong>Kampanye</strong> dijadwalkan pada bulan sebelum<br />

tahap universitas kedua - dalam kasus kami awal Juni 2009. Karenanya sasaransasaran<br />

terkait dengan Pengetahuan dan Sikap dirancang untuk dibaca "pada awal<br />

bulan Juni 2009". Namun pada kenyataannya kami memerlukan banyak perubahan-<br />

83


perubahan untuk sekedar menentukan hipotesa yang tertuang pada sasaran SMART<br />

tercapai atau tidak. Perubahan yang dimaksud adalah strategi pemasaran pesan dan<br />

teknik komunikasi. Strategi pelaksanaan waktu dan delegasi tim kampanye.<br />

• Secara teoritis, tahap-tahap perubahan tampaknya sangat mudah. Orang-orang<br />

berpindah dari satu tahap ke tahap lainnya dan bahwa satu kelompok dalam suatu<br />

tahap. Pada kenyataannya, sementara sebagian besar petani sudah pada tahap<br />

kontemplasi, tapi tidak semua berada dalam tahap tersebut. Beberapa sudah tahu<br />

tentang isu-isu yang ada. Karena kegiatan yang sifatnya untuk perubahan tujuan<br />

yang sama dengan capaian kampanye juga dilakukan oleh proyek EC Lamandau dari<br />

tahu 2007. Dengan demikian sulit untuk mengatakan kita hanya perlu materi untuk<br />

jenis pesan tertentu, ketika kami harus mendapatkan kepatuhan 100%. Untuk itu<br />

kami cenderung harus memproduksi materi untuk semua tahap.<br />

• Teori difusi inovasi yang diajarkan dapat menimbulkan masalah dalam konteks untuk<br />

kelestarian orangutan dan SM Sungai Lamandau. Kami belajar bahwa sementara<br />

beberapa individu dalam suatu populasi adalah pengadopsi awal dan akan mengambil<br />

gagasan atau konsep baru dengan cepat, individu-individu lain akan lambat,<br />

membutuhkan waktu lama untuk mengadopsi perilaku baru. Mengharapkan<br />

kepatuhan 100% dalam waktu pendek adalah tantangan. Perlu waktu dan biaya<br />

lanjutan untuk mengawal proses penguatan berkelanjutan hingga muncul aktor lokal<br />

yang mampu mengawal secara lokal. Meskipun demikian, saya pikir hal ini bisa<br />

dipenuhi dengan menyampaikan dan membuktikan manfaat-manfaat besar (dari<br />

hasil tanaman demplot), membuat kesepakatan lokal yang jika dilanggar maka<br />

khalayak yang menanggung resiko pelanggaran kesepakatan yang dibuatnya.<br />

Secara umum proses perencanaan berjalan lancar. Dalam konteks kampanye ini,<br />

prosesnya difasilitasi oleh lembaga mitra yang kuat, mitra penyingkir halangan dan<br />

pendanaan, panitia pengarah yang melibatkan diri dan seorang mentor yang<br />

memberikan umpan balik secara cepat dan terinci.<br />

3. Tahap Pelaksanaan<br />

Tahap pelaksanaan dimulai pada tanggal 1 Juli 2009 dan berjalan hingga Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> kembali untuk tahap universitas ketiga pada tanggal 1 Juli 2010. Saya akan<br />

meninjau tahap ini dalam konteks yang diacu Rare sebagai 3K (3C).<br />

a. Kapasitas (Capacity)<br />

Kapasitas dapat dibagi menjadi peningkatan dalam kemampuan saya sendiri dan<br />

kemampuan lembaga tempat saya bekerja. Dalam kaitannya dengan yang pertama,<br />

sebelum bergabung dengan Program Pride, saya sudah bekerja di lembaga saya selaku<br />

manajer pendidikan yang selama 3 tahun membantu kegiatan pendidikan dan<br />

penyadaran serta pendampingan penguatan masyarakat berkaitan dengan isu-isu<br />

penjangkauan. Sebelumnya saya belum pernah mengikuti kegiatan pelatihan program<br />

kepemimpinan lama (2 tahun) yang memberikan berbagai bentuk cara berkomunikasi<br />

dan pengenalan metode pemasaran sosial (social marketing) yang dikaitkan dengan<br />

kampanye lingkungan. Pada pelatihan ini juga diperkenalkan bagaimana mengenal Teori<br />

Perubahan, segmentasi khalayak, disain materi kampanye dan menetapkan sasaran<br />

berbasis SMART (spesifik, terukur, berdasarkan aksi, realistis dan dibatasi waktu).<br />

Secara pribadi saya melihat dua fase universitas pertama sangat baik tetapi memerlukan<br />

kerja yang sangat keras. Hanya ada sedikit waktu untuk refleksi dan terlalu banyak<br />

tugas, namun teori-teori yang diberikan telah berhasil membantu saya untuk<br />

menyelesaikan kampanye. Beberapa contoh perubahan kapasitas di pribadi atau<br />

lembaga:<br />

• Sebelumnya lembaga saya pernah membuat berbagai media pesan kampanye<br />

berupa poster di masa lalu, tapi tidak pernah berpikir tentang segmentasi<br />

84


masyarakat atau ada pengujian pesan. Kesenderungan saat itu lembaga masih<br />

merancang poster sendiri dan idenya ditunjukkan hanya dikalangan rekan-rekan di<br />

lembaga dan kemudian mengirimkannya ke percetakan. Sekarang saya mengerti dan<br />

lembaga juga mulai mengerti bahwa dalam membuat media pemasaran pesan<br />

merupakan hasil tanggapan yang diterima dari kacamata khalayak untuk melihat<br />

betapa pentingnya pengiriman pesan yang efektif.<br />

Berkaitan dengan peningkatan kapasitas saya, sebelum adanya program pelatihan<br />

pengembangan kepemimpinan yang dibuat RARE selama 2 tahun (2008-2010),<br />

mendapati diri selaku personal yang menjalankan kegiatan mengalami kemajuan dalam<br />

segi kapasitas diri. Sebelumnya saya merasa masih belum terlalu bisa mengambil<br />

keputusan dan bernegosiasi kini setelah mengikuti program ini mulai dirasakan ada<br />

perubahan. Sebagai contoh kasus dalam sebuah kesepakatan pada pertengahan waktu<br />

kegiatan terjadi keraguan mitra kerja lembaga pada pelaksanaan salah satu kegiatan<br />

proyek Pride ini, saya mendapat amanat kepercayaan lembaga untuk melakukan<br />

negosiasi dan mengambil beberapa keputusan penting. Seperti menegaskan apa yang<br />

perlu dan harus dilakukan, bagaimana kerjasama itu dimainkan dan meyakinkan kembali<br />

tujuan. Hal ini dilakukan melalui pendekatan personal. Pada tahap akhir dan melalui<br />

banyak proses, lembaga mitra dalam kasus kerja sama pelaksanaan kegiatan proyek<br />

pride mulai memberikan komitmen untuk membantu mengembangkan proyek. Dalam<br />

hal ini saya memfasilitasi keberlangsungan kegiatan tim perwakilan lembaga pada<br />

program proyek mitra yang berintegrasi dengan proyek Pride (untuk pelaksanaan<br />

kegiatan penyingkiran Hambatan/Barrier Removal). Pada kesempatan lain<br />

perkembangan pribadi kepemimpinan yang saya rasakan terlihat, adalah pengakuan<br />

lembaga untuk saya menjadi utusan-utusan diberbagai pertemuan, beberapa<br />

diantaranya mengenai hal-hal yang berkaitan mengenai pengelolaan konservasi (diminta<br />

BKSDA Kalteng membahas pengembangan tanaman jelutung di tapal batas kawasan SM<br />

Sungai Lamandau dan lahan masyarakat dan pengendalian kebakaran lahan dan hutan;<br />

BLH dan KNPI kotawaringin Barat untuk pengelolaan kader lingkungan dan strategi<br />

kampanye orangutan yang diminta WWF Indonesia-Kalimantan Tengah. Kesimpulannya<br />

saya mampu mengemban amanat tugas lembaga untuk dipublikasikan kepada para<br />

pihak. Dalam hal ini saya bisa merasakan juga bagaimana mengkoordinir waktu kegiatan<br />

dan tim.<br />

Berkaitan dengan pengelolaan proyek Manajer <strong>Kampanye</strong> selalu melihat kembali<br />

Rencana Kerja Operasional <strong>Kampanye</strong> (Campaign Operational Work Plan). Rencana kerja<br />

ini selalu diperbaharui capaiannya dan dimonitor kegiatan yang sekiranya memerlukan<br />

tenggang waktu mundur. Ini juga dikomunikasikan kepada tim pelaksana kampanye.<br />

Alat evaluasi kerja ini juga sering di dalam rapat koordinasi internal lembaga diutarakan<br />

kepada staf program lain. Untuk teknik fasilitasi sepenuhnya hampir sebagian besar<br />

mendelegasikan tim pendidikan dan perpustakaan keliling yang bekerja untuk Proyek EC<br />

Lamandau yang mefasilitasi. Kecuali kegiatan besar seperti studi banding dibentuk tim<br />

khusus yang mefasiltasi dan semua berperan memfasilitasi, dari memfasilitasi<br />

pertemuannya, materinya, pelatihannya, permainan interaktifnya sampai tanya jawab<br />

dan rencana tindak lanjut kegiatan.<br />

Selama tahun pertama berjalannya program, saya telah diminta untuk melacak dan<br />

mengevaluasi kemajuan saya sendiri dengan menggunakan Rencana Perkembangan<br />

Pribadi (Personal Development Plan) seputar tema-tema seperti teori dan aplikasi praktis<br />

pemasaran sosial, kemampuan dan metode riset, pengelolaan proyek, kepemimpinan,<br />

penggunaan tekhnologi, dll. Anda dapat melacak kemajuan yang saya evaluasi sendiri<br />

dengan melihat halaman kampanye saya di <strong>RarePlanet</strong>. Sedangkan di tahun kedua saya<br />

memonitor dan mengevaluasi capaian kegiatan dengan selalu melihat Rencana Kerja<br />

Operasional <strong>Kampanye</strong> (Campaign Operational Work Plan). Saya diminta untuk<br />

mendaftar tiga bidang khusus yang saya harapkan akan berkembang seiring dengan<br />

berjalannya program:<br />

85


• Pemasaran sosial: Ketika memulai pelatihan saya memberi diri saya peringkat “1”<br />

untuk kemampuan memahami dan mengartikulasikan konsep-konsep dasar<br />

pemasaran sosial, peringkat “1” untuk kemampuan saya melakukan segmentasi<br />

khalayak. Skor “1” didefinisikan sebagai “tidak menyadari kemampuan”. Setelah<br />

melaksanakan kampanye dengan memperhatikan segmentasi khalayak sasaran,<br />

berhasil membuahkan media menarik yang menggerakkan para petani di dua desa<br />

target primer (Tempayung dan Babual Baboti) untuk mengadopsi pertanian<br />

ladang/kebun campuran menetap yang sebagian sudah tanpa bakar. Saya meyakini<br />

bahwa tahap kemampuan saya telah meningkat menjadi “4” (memiliki kemampuan<br />

untuk melaksanakannya) dan mungkin bahkan “5” (benar-benar memiliki<br />

kemampuan dan mampu mengajarkannya kepada yang lain).<br />

• Penyingkiran hambatan: Ketika memulai pelatihan ini saya menilai diri saya pada<br />

peringkat “1” untuk kemampuan menilai secara kritis kelayakan strategi<br />

penyingkiran hambatan, dan “2” untuk kemampuan saya mengintegrasikan pesanpesan<br />

penyingkiran hambatan ke dalam materi-materi kampanye. Setelah<br />

berpartisipasi secara aktif dalam proses BRAVO dan BROP dan melihat pelaksanaan<br />

program kampanye berladang menetap yang didukung masyarakat, saya meyakini<br />

bahwa kemampuan saya telah meningkat menjadi “4” (memiliki kemampuan untuk<br />

melaksanakannya sendiri).<br />

• Membuat rencana yang meyakinkan: Ketika memulai pelatihan, saya menilai diri<br />

saya sendiri kurang mempunyai kemampuan membuat Rencana Proyek yang<br />

meyakinkan. Setelah menyelesaikan rencana proyek sebagai unit akademik dan yang<br />

telah dijalankan dengan sejumlah kesuksesan, saya meyakini bahwa kemampuan<br />

saya telah meningkat menjadi “4” (memiliki kemampuan untuk melaksanakannya<br />

sendiri).<br />

Ketika pembimbing/supervisor langsung saya, Togu Simorangkir, diminta untuk<br />

memvalidasi peningkatan kemampuan saya seiring berjalannya program. Togu<br />

menyatakan langsung pada pertemuan presentasi saya di seminar Melanjutkan<br />

Perubahan, Belajar Dari Penggerak Konservasi Akar Rumput yang dihadiri 9 Agustus<br />

2010 di Hotel Santika Bogor dihadapan para undangan penggiat konservasi lainnya dan<br />

mentor saya di RARE, bahwa: “Eddy banyak perubahan. Dalam berbicara sudah memiliki<br />

alur yang baik. Dia lebih yakin dan memiliki kemampuan itu melalui kampanye ini.”<br />

Terkait dengan membangun kapasitas kelembagaan: Sejauh dimungkinkan saya telah<br />

berbagi pengalaman dengan para staf lembaga yang lain. Saya telah menyelenggarakan<br />

sesi-sesi sosialisasi mengenai rencana kampanye Pride SM Sungai Lamandau, yang<br />

menjelaskan rencana Pride dan BROP, bentuk Model Konsep, pembuatan Sasaransasaran<br />

SMART dan desain materi. Saya telah secara aktif melibatkan para staf lembaga<br />

dalam pertemuan para pemangku kepentingan dan pelatihan serta penyebaran media<br />

pemasaran pesan kampanye. Saya adalah pengguna aktif <strong>RarePlanet</strong> dan mendorong<br />

pembimbing/supervisor saya untuk menggunakannya juga. Mungkin manfaat yang tak<br />

terduga muncul pada rekan-rekan staf di lembaga yang membantu kontribusi capaiancapaian<br />

kampanye di lapangan untuk sebuah tulisan dib log <strong>RarePlanet</strong> kampanye SM<br />

Sungai Lamandau. Hal ini memberi semangat rekan kerja untuk menulis kampanye Pride<br />

SM Sungai Lamandau atau tulisan kampanye untuk konservasi lain.<br />

b. Konstituen (Constituent)<br />

Bukti bahwa kampanye menciptakan konstituen pendukung diilustrasikan dengan jumlah<br />

relawan yang membantu dalam proyek tersebut. Lebih dari 50 individu yang berbeda<br />

membantu; mulai dari melakukan survei pra dan pasca kampanye, membagi-bagikan<br />

poster dan stiker hingga pin dan kalender. Ini tidak termasuk vendor yang membantu<br />

disain media dan bahan-bahan yang telah didiskon. Perubahan pengetahuan dan sikap<br />

telah dilaporkan pada bagian Hasil <strong>Kampanye</strong> pada Laporan ini. Saya menyatakan<br />

bahwa kampanye adalah penyebab perubahan perilaku di kalangan petani peladang<br />

berpindah, dimana sebelum proyek tersebut tercatat 202 peladang berpindah yang<br />

86


masih tebas bakar. Sementara keyakinan kami di awal harapannya dengan peningkatan<br />

pengetahuan dan praktek yang diaplikasikan melalui penyingkiran hambatan maka<br />

pengetahuan, sikap dan perilaku berubah dan konstituen terbangun. Contoh pada<br />

tahpan perubahan perilaku dari hasil survey pra dibandingkan dengan hasil survey pasca<br />

masyarakat target primer yang berpikir kawasan SM Sungai Lamandau itu penting naik 5<br />

% dari 8,3% dan di target sekunder 10,1% dari 13,1%. Proses berpikir yang berubah<br />

dapat berpengaruh pada sikap tindakan konstituen. Kami mungkin bertanya apakah<br />

semua kendaraan yang digunakan berhasil merubah itu, sekali lagi kita dapat melihat ke<br />

survei pasca kampanye untuk mendapatkan beberapa jawaban.<br />

Tabel 23. Paparan informasi pada berbagai kegiatan pemasaran <strong>Kampanye</strong> Pride<br />

Kegiatan<br />

Petani<br />

Primer<br />

2 desa<br />

Petani<br />

Sekunder<br />

10 desa<br />

Total<br />

ILM radio-Berladang Menetap Tanpa Bakar-Kopi Asin 59% 23% 41%<br />

Talkshow radio 63% 31% 47%<br />

Insert di radio-Himbuan Bupati 93% 60% 77%<br />

Stiker logo berslogan kampanye 74% 42% 58%<br />

Pin logo berslogan kampanye 87% 45% 66%<br />

Poster-berladang menetap 74% 44% 59%<br />

Kalender-perubahan iklim 70% 37% 53%<br />

Buletin SUMPITAN 96% 42% 69%<br />

Lembar Fakta-langkah kelola lahan tanpa bakar 56% 24% 40%<br />

Demplot Pertanian Menetap Tanpa Bakar 93% 17% 55%<br />

Pelatihan dan Studi Banding Pertanian Menetap Tanpa Bakar 100% 21% 61%<br />

Pertemuan Masyarakat 78% 43% 61%<br />

Sumber: Data dalam Tabel 3 didasarkan pada wawancara-wawancara dengan 761 responden dalam survei<br />

pasca kampanye (N = 9 petani target primer dan 691 pertani target sekunder dan sisanya 61 responden<br />

adalah masyarakat dengan mata pencaharian bukan petani).<br />

Dari tabel di atas kita seharusnya sudah dapat melihat media atau saluran komunikasi<br />

pesan kampanye yang paling berhasil untuk masing-masing khalayak dan yang paling<br />

tidak berhasil. Karena distribusi informasi yang lebih banyak dilakukan lebih banyak di<br />

desa Target Primer. Untuk tujuan belajar dan berbagi pelajaran, saya akan memilih satu<br />

dari masing-masing untuk ditinjau lebih lanjut:<br />

1. Petani Khalayak target Primer (2 desa=Tempayung dan Babual Baboti).<br />

Terlihat pada tabel di atas hampir sebagian besar komposisi penyampaian pesan<br />

lebih tinggi diberikan di desa target primer. Hal ini dikarenakan kedua desa ini<br />

merupakan desa yang ditunjuk di kampanye ini untuk mendapatkan perubahan<br />

utama. Dari hasil perbandingan survey pra dan survey pasca kampnye tercatat<br />

kegiatan pelatihan dan studi banding pertanian menetap merupakan kegiatan yang<br />

sangat berkesan dan disukai khalayak desa target primer. Kenaikannnya mencapai<br />

65% dari sebelumnya 8,3%. Hal ini dikarenakan masyarakat desa ini sangat tertarik<br />

pada kegiatan pertanian menetap yang menghasilkan. Selain itu karena<br />

masyarakatnya memerlukan pemberdayaan pelatihan pertanian dan sesuai keinginan<br />

desa ini untuk menjadikan desa ini daerah sumber hasil pertanian dan perkebunan<br />

(menjadi target rencana pembangunan di kedua desa). Kemunian media lain yang<br />

mendorong perubahan pengetahuan adalah kesan yang tinggi pada poster, yaitu<br />

sampai 86,7% dan demplot 66,7%.<br />

2. Petani Khalayak target Sekunder (10 desa lain disekitar SM Sungai Lamandau)<br />

Poster merupakan media yang diminati tertinggi dan berkesan di masyarakat petani<br />

sekunder (peningkatan 42,5% dari 5,8%). Kemudian media lain yang memang<br />

sebarannya dijangkau oleh khalayak luas, seperti iklan di radio di khalayak petani<br />

taget sekunder yang berkesan mencapai 20,2% dari 8,2%. Selain itu iklan radio<br />

yang dikemas dalam bentuk insert himbauan bupati mencapai angka kenaikan kesan<br />

dari 23,6% dari 0%. Kegiatan lainnya hampir rata-rata diminati dan berkesan, hanya<br />

87


saja persentase kepeminatan dan kesannya rendah. Hampir rata-rata mereka<br />

terkesan pada kegiatan pemasaran pesan kampanye meningkat.<br />

Petani Target Primer<br />

Petani Target Sekunder<br />

Gambar 39. Kesan media pemasaran pesan komunikasi kampanye oleh masyarakat petani target<br />

Ada beberapa media pemasaran pesan yang terlihat perbedaan kesan sehingga kesan<br />

dan minat menurun, seperti pin dengan stiker di masyarakat target primer dengan<br />

sekunder mempunyai kesan yang berbeda. Di khalayak petani target sekunder pin<br />

terlihat tidak berkesan, adalah karena media ini memang sebarannnya lebih banyak di<br />

desa target primer. Selain itu karena ada beberapa pin yang sampai di masyarakat<br />

petani target sekunder sehingga mereka tidak menjadi fokus dan berkesan.<br />

Pembelajaran dari penyampaian media pesan kampanye ini bahwa untuk membangun<br />

dukungan konstituen diperlukan:<br />

• Konsisten dalam bentuk dan pesan kampanye. Sehingga khlayak tahu kampanye<br />

ini ingin mengajak mereka melakukan apa.<br />

• Media yang disebarkan dalam satu bentuk dikeluarkan dengan batasan interval<br />

waktu. Artinya satu media dengan media lain yang bentuknya sama dikeluarkan<br />

tidak pada waktu yang sama.<br />

• Terlebih dulu semua media harus melalui uji media ke masyarakat target dan tim<br />

pelaksana kampanye serta rekan di lembaga dan mitra, sehingga saat media ini<br />

keluar mereka pernah menyatakan media itu pernah mereka bahas dan penting<br />

untuk penyebaran pesan komunikasi kampanye dan semua mempunyai<br />

pemahaman yang sama. Hasil ini membedakan dari efektifitas media-media<br />

pesan komunikasi lembaga sebelumnya. Untuk sekarang media yang digunakan<br />

disenangi khalayak. Contoh poster yang menggambarkan petani, mereka merasa<br />

itu diri mereka, sehingga mereka mudah tertarik. Hanya saja kesadaran tidak<br />

serta merta terlihat cepat. Kami yakin dengan konsisten kami yang dimulai dari<br />

pembelajaran kampanye bangga ini mampu membuat perubahan yang lebih baik.<br />

88


• Bentuk media yang berkesan di masyarakat bisa menjadi bentuk media yang<br />

dibuat kembali dengan gambaran berbeda dan pesan yang sama atau<br />

menyesuaikan tujuan/capaian perubahan dan konservasi baru.<br />

c. Konservasi (Conservation)<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride ini cukup ambisius setelah direnungkan. Kami mengukur jumlah yang<br />

lebih besar dalam sasaran perubahan perilaku kami daripada dalam sasaran<br />

pengetahuan dan sasaran sikap kami. Dalam sebagian besar kampanye, jumlah<br />

perubahan terbesar adalah dalam sasaran pengetahuan, disusul dengan perubahan<br />

dalam sasaran sikap, dan akhirnya perubahan kecil dalam perilaku. Ada hal yang<br />

terbilang masih belum mencapai keinginan pada kampanye ini adalah membuat<br />

masyarakat membicarakan tentang pentingnya berladang menetap tanpa bakar dan halhal<br />

mengenai pelestarian hutan dan orangutan kepada saudara dan tetangganya masih<br />

terbilang kurang. Walau hasil survei pasca memperlihatkan kenaikan. Jujur bahwa<br />

enumerator/pewawancara ada yang mengalami kesulitan. Hal ini dikarenakan<br />

enumerator adalah sebagian besar orang baru, sehingga latar belakang kampanye ini<br />

kurang banyak dipahami, walau telah diberikan pengarahan manajer kampanye atau<br />

koordinator tiap-tiap wilayah survei.<br />

Saya kira kunci sukses ini adalah bahwa (1) petani sebelumnya sudah tertarik sampai<br />

menunggu kesempatan mereka tahu cara implementasinya, sehingga kami bisa<br />

menjangkau mereka semua dengan pesan-pesan kami dan (2) kami memiliki mitra<br />

penyingkiran hambatan bagus sekali, RARE telah memberikan komitmen pendanaan<br />

untuk memproyeksikan penyingkiran hambatan untuk biaya-biaya pembuatan model<br />

demplot, tenaga, pengadaan bibit, pendampingan praktek. Untuk Proyek EC Lamandau-<br />

OFUK yang bekerja sama dengan Yayorin didukung BKSDA Kalimantan Tengah akan<br />

membiayai monitoring dan pendampingan serta mobilisasi (transport) serta<br />

keberlanjutan lepas tahun pertama pelaksanaan penyingkiran hambatan (demplot).<br />

Hanya saja sempat di pertengahan tahun kegiatan terjadi keraguan pihak manajemen<br />

Proyek EC Lamandau-OFUK mengenai keberadaan demplot ini milik program siapa.<br />

Ditegaskan oleh manajer kampanye Pride SM Sungai Lamandau pada tim manajer<br />

program proyek EC Lamandau dan tim evaluator dari deleasi Uni Eropa bahwa kegiatan<br />

demplot ini dibangun untuk membantu pengurangan kegiatan perladangan berpindah<br />

tebas bakar dan bahaya kebakaran yang dihasilkan dari kegiatan tersebut. Demplot ini<br />

sifatnya terjadi penawaran kerjasama berbagi siapa mengerjakan apa. Pihak manajer<br />

program EC Lamandau yang pertama menyepakati ini dan keraguan pada personal<br />

pengganti manajer program yang tidak menerima pesan lengkap tentang proses<br />

kerjasama penyingkiran hambatan ini. Selanjutkanya mitra penyingkiran hambatan yang<br />

dianggap paling berperan membantu mengeluarkan rekomendasi dan bantuan teknis,<br />

seperti tenaga penyuluh dan buku-buku praktek pertanian atau kebun campuran adalah<br />

dari Dinas Pertanian melalui Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan. Ini sebuah<br />

pembelajaran untuk langkah strategi tindak lanjut dari proyek ini.<br />

Ada beberapa hal yang akan saya lakukan berbeda jika saya harus melakukan<br />

kampanye ini lagi terutama yang berhubungan dengan sejumlah sasaran SMART yang<br />

saya tetapkan dan melanjutkan pengelolaan penyingkiran hambatan. Sebagai contoh,<br />

dalam jangka panjang kami ingin menjadikan SM Sungai Lamandau diketahui dengan<br />

sadar bahwa SM Sungai Lamandau kawasan hutan lindung yang memberikan sumber<br />

kehidupan yang dikelola bersama kelestariannya. Tetapi hal ini bisa terjadi jika ada<br />

koordinasi baik dari pelaksanaan kegiatan yang banyak dibangun untuk konservasi SM<br />

Sungai Lamandau dan penguatan masyarakat sekitarnya.<br />

Selain itu membuat kegiatan yang lebih efektif mengarahkan bahwa kegiatan itu<br />

membuat petani memahami bahwa ladang berpindah tebas bakar atau berladang<br />

dengan membakar merupakan ancaman hutan di kawasan sekitar dan SM Sungai<br />

Lamandau. Sedangkan dalam pengemasan pesan kami perlu melibatkan produk<br />

marketing besar seperti produk minuman dan provider telepon seluler yang<br />

jangkauannya luas. Kegiatan dengan pengemasan pesan-pesan akan dibuat lebih fokus<br />

89


dan menarik yang mengubah pesan menjadi tindakan. Pada saat penulisan laporan ini,<br />

pada awal Juli 2010, kami memiliki indikasi awal dari keberhasilan kampanye ini di<br />

masyarakat desa target dan sekitar SM Sungai Lamandau. Selama beberapa minggu<br />

terakhir pada bulan Juli 2010 tidak ada informasi kebakaran hutan akibat perladangan<br />

berpindah.menetap tebas bakar. Hal ini merupakan indikasi dari keberhasilan kampanye<br />

mengajak berladang menetap tanpa bakar. Tapi hal ini terlalu dini untuk dipastikan,<br />

karena sampai Agustus 2010 ini masih turun hujan yang diperkirakan karena terjadi<br />

perubahan iklim yang mempengaruhi musim. Pakar Perubahan Iklim ITB Armi Susandi,<br />

mengatakan saat ini adalah musim kemarau. Namun terjadi Lamina yang berupa<br />

penguapan tinggi di wilayah timur Indonesia sehingga menyebabkan wilayah Indonesia<br />

basah. “Ini membuat Indonesia menjadi tidak kering total (http: //<br />

www.inilah.com/news/read/2010/07/09/652851/penyimpangan-iklim-ri-bisa banjirbesar/).<br />

Walau hal lain menguatkan bahwa kampanye ini berhasil adalah di wilayah<br />

selain daerah target kampanye dan di luar wilayah kerja lembaga, masih terjadi<br />

pembakaran dan tercatat ada titik panas api (hot spot) (BorneoNews, 2010)<br />

Ke depan, kami menyadari bahwa pekerjaan kami belum selesai. Mengurangi kegiatan<br />

pembukaan lahan untuk perkebunan dan perladangan dengan tebas bakar di dalam dan<br />

sekitar SM Sungai Lamandau menjadi tantangan utama. Jika tidak dikurangi akan terus<br />

berdampak memberikan kontribusi dampak perubahan iklim yang mempengaruhi sector<br />

kegiatan pendukung kehidupan masyarakat sekitar kawasan Sm Sungai Lamandau.<br />

Kami tahu bahwa kami harus selalu mengingatkan masyarakat petani, masyarakat<br />

umum lainnya yang mengambil manfaat SM Sungai Lamandau dan yang hidup di sekitar<br />

SM Sungai Lamandau, rekan-rekan di lembaga dan pihak-pihak lain yang mengelola SM<br />

Sungai Lamandau bahwa mereka harus mendukung informasi tiap kampanye berladang<br />

menetap dan tidak/mengurangi membakar lahan. Untuk itu, kami memiliki rencana<br />

supaya kampanye dapat terus berkesinambungan dan terus bekerja dengan khalayakkhalayak<br />

sasaran.<br />

Tentu saja masih terlalu dini untuk mengetahui apakah populasi orangutan akan kembali<br />

meningkat dan burung migrant akan selalu kembali ke wilayah danau burung. Perlu ada<br />

penelitian mendalam yang mengundang khusus peneliti populasi orangutan di kawasan<br />

SM Sungai Lamandau dan memantau berkelanjutan aktifitas per tahun gerakan dari<br />

burung migrasi tersebut.<br />

4. Teori Perubahan (Theory of Change = ToC)<br />

<strong>Kampanye</strong> SM Sungai Lamandau dibangun di atas asumsi bahwa jika kita<br />

menginformasikan kepada petani khalayak target primer dan sekunder tentang masalahmasalah<br />

pertanian berladang menetap dapat menguntungkan (meningkatakan ekonomi<br />

petani), dapat mengurangi bahkan menghentikan kebakaran hutan, melestarikan<br />

sumber kehidupan dan habitat satwa liar sehingga tidak menjadi hama yang disebabkan<br />

oleh pembukaan ladang berpindah tebas bakar. Peran mereka dalam membuat<br />

pengurangan kegiatan pembukaan lahan untuk perladangan berpindah tebas bakar dan<br />

sikap mereka terhadap pembukaan lahan ladang atau kebun berpindah dengan pola<br />

tebas bakar tidak menguntungkan dan merugikan meningkat.<br />

Awalnya kegiatan ini bisa berhasil karena lembaga telah melakukan kegiatan pertanian<br />

agroforestri yang berhasil mengajak masyarakat mengurangi pembukaan ladang<br />

berpindah untuk berladang menetap yang sebagian masih melakukan pembakaran<br />

sistem pembakaran yang diisolasi dengan sekat bakar atau tradisi bekerjasama<br />

mengawasi api pembakaran agar tidak merambat ke daerah lain. Api diharapkan hanya<br />

membakar daerah yang dibuka. Hasilnya saat ini masyarakat dampingan lembaga di<br />

wilayah hulu DAS Belantikan merasakan tidak jauh mengambil hasil ladang. Dari ide ini<br />

muncul untuk melakukan perubahan di masyarakat target primer dan menghimbau<br />

masyarakat target sekunder melakukan pembukaan lahan pertanian dengan tidak<br />

berpindah dan membakar lagi, sehingga menghemat waktu, biaya dan tenaga serta<br />

tidak berdampak pada bahaya kebakaran hutan yang bisa menghabiskan hutan habitat<br />

90


orangutan dan satwa liar lain serta sumber kehidupan masyarakat, seperti air bersih,<br />

ikan dan getah jelutung.<br />

Dari pengalaman lembaga dan ide pemikiran itu maka teori perubahan disusun untuk<br />

membuat perubahan perilaku masyarakat petani target yang tercatat sebelumnya 175<br />

KK dari 2 desa (Tempayung dan Babual Baboti), setelah didata ulang tercatat 202 KK<br />

berladang berpindah. Harapannya 50% (101) peladang berpindah di 2 desa target<br />

primer mengadopsi kegiatan perladangan menetap tanpa bakar. Hasilnya ternyata<br />

perubahan melebihi target sampai 16,84% (pra 0-50%; pasca 0-58,42%; perubahan<br />

8,42%; persen poinnya 116,84%).<br />

Dari awal kami bisa memprediksi pengaruh kampanye ini secara keseluruhan hingga<br />

berpengaruh dalam capaian konservasi. Dari hasil ini, kami telah mampu menunjukkan<br />

perubahan pada setiap bagian dari Teori Perubahan. Karena kami tidak menjalankan<br />

kawasan kontrol (perbandingan), kami tidak bisa memastikan bahwa perubahan ini<br />

disebabkan oleh kampanye Pride, tapi pasti ada kemungkinan bahwa perubahanperubahan<br />

tersebut merupakan pengaruh kampanye karena tidak ada program<br />

konservasi serupa di desa target primer ini di waktu yang bersamaan dengan kampanye<br />

kami. Lebih lanjut, 80% masyarakat mematuhi perintah Kepala Desa yang menghimbau<br />

untuk melakukan perladangan menetap dan membuka lahan dengan tidak membakar.<br />

Tapi kami harus waspada, sehingga pekerjaan kita tidak berakhir. Tingkat Kepatuhan<br />

perlu dipertahankan, pemantauan terhadap praktek pembukaan lahan dengan tebas<br />

bakar oleh peladang menetap tanpa bakar dan 39 KK (19,30%) dan peladang berpindah<br />

dengan tebas bakar sebanyak 42 KK (20,79%). Hal ini menjadi rencana tindak lanjut<br />

bagi pelaksanaan kampanye berikutnya di target yang sama untuk memastikan mereka<br />

mematuhi berladang menetap tanpa bakar menguntungkan dan bisa mengurangi target<br />

perubahan yang saat ini masih belum dicapai pada mereka yang menetap masih<br />

membakar dan beprindah dengan tebas bakar.<br />

91


BAB 7. Strategi Tindak Lanjut <strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

Suaka Margasatwa Sungai Lamandau, Provinsi<br />

Kalimantan Tengah-Indonesia<br />

Pendahuluan<br />

<strong>Kampanye</strong> Suaka Margasatwa Sungai Lamandau dapat dikatakan sebagai keberhasilan<br />

karena beberapa capaian sebagai berikut:<br />

• Pengetahuan masyarakat petani khalayak target primer (desa Tempayung dan desa<br />

Babual Baboti) mengetahui dampak hutan rusak pada pertanian meningkat dari<br />

41,7% menjadi 100%, sedangkan pengetahuan perladangan kebun campuran<br />

menentap tanpa bakar menekan pembukaan lahan meningkat dari 50% di akhir<br />

kampanye menjadi 93,3%. Selain pengetahuan diikuti meningkatnya sikap<br />

masyarakat petani khalayak target primer yang menyikapi kebun campuran menetap<br />

di lahan sendiri adalah bermanfaat dari 91,7% menjadi 100%. Hal yang sama dicapai<br />

meningkat adalah komunikasi interpersonal di masyarakat petani target primer yang<br />

membicarakan tentang hal pengelolaan lahan dan manfatnya meningkat dari 8,3%<br />

menjadi 33,3%. Sedangkan yang membicarakan pelestarian hutan dan berladang<br />

menetap juga meningkat dari 8,3% menjadi 46,7%. Meningkatnya pengetahuan,<br />

sikap dan komunikasi interpersonal menjadi dasar perubahan perilaku.<br />

• Hasil yang dicapai dalam perubahan perilaku para petani ladang berpindah tebas<br />

bakar adalah sebanyak 157 orang petani (118 orang petani menjadi peladang<br />

menetap tanpa bakar, 39 peladang menetap yang masih tebas bakar). Melebihi<br />

capaian sasaran SMART yang semua hanya ditargetkan yang mengadopsi<br />

perladangan menetap hanya 50 % dari 202 petani ladang berpindah. Hasil survei<br />

pasca hasilnya berbanding lurus, saat survei menanyakan apakah sudah<br />

mempraktekkan berladang/berkebun campuran menetap tanpa bakar jawabannya<br />

53,3% meningkat dari yang semula 0%. Perilaku berubah lainnya yang terlihat dari<br />

hasil survei pasca adalah menurunnya jumlah masyarakat yang tidak tahu/tidak<br />

melihat lagi aktifitas pembukaan lahan bepindah tebas bakar dari 41,7% meningkat<br />

53,3%.<br />

• Pada saat penulisan (Juli 2009), Tim Patroli Proyek EC Lamandau program dari OFUK<br />

yang bekerjasama dengan Yayorin didukung BKSDA Kalimantan Tengah melaporkan<br />

bahwa meningkatnya pengetahuan, sikap, komunikasi interpersonal dan perubahan<br />

perilaku menurunkan jumlah kebakaran, kegiatan penebangan dalam kawasan hutan<br />

SM Sungai Lamandau dan bertambahnya tutupan hutan SM Sungai Lamandau hingga<br />

60% (perbandingan gambar peta Citra Landsat 2006 dengan Peta Citra Alos 2009).<br />

Terbukti tidak adanya kebakaran lahan dan aktifitas pembukaan lahan serta<br />

penebangan. Hal ini juga terkait dengan efektifitas penjangkauan dari beberapa<br />

media pemasaran pesan, seperti pertemuan/diskusi masyarakat, pelatihan/studi<br />

banding, penyebaran poster dan berfungsinya penyingkiran hambatan untuk<br />

menghambat pola kegiatan merusak di sekitar dan dalam kawasan SM Sungai<br />

Lamandau.<br />

Meskipun demikian masih ada beberapa hal penting yang perlu ditindak lanjuti untuk<br />

menjamin bahwa perubahan yang sedang terjadi dapat berlanjut di proyek kampanye<br />

ini. Beberapa hal penting itu diantaranya adalah:<br />

• Bahwa kegiatan tindak lanjut ini akan difokuskan pada dua desa target primer, yaitu<br />

desa Tempayung dan desa Babual Baboti.<br />

• Menjawab tantangan untuk mengurangi angka jumlah petani yang masih melakukan<br />

berladang dengan tebas bakar di kedua desa yang menjadi target primer. Caranya<br />

dengan mendorong masyarakat yang masih melakukan perladangan menetap dan<br />

92


erpindah dengan tebas bakar untuk mengurangi pembakaran dan mau mengadopsi<br />

kegiatan demplot kebun campuran menetap tanpa bakar. Hal ini diikuti dengan<br />

pemahaman-pemahaman mengenai konsep logika dan analisa bahwa bertani<br />

membakar itu merugikan.<br />

• Memastikan rencana tindak lanjut bisa terintegrasi dengan program di lembaga dan<br />

di rencana kegiatan Proyek EC Lamandau.<br />

• Mendorong partisipasi desa target primer dalam membuat peraturan pengelolaan<br />

lahan, khususnya untuk pertanian.<br />

• Mendorong pemasaran produk pertanian masyarakat ke pasar-pasar lokal. Hal ini<br />

dilakukan untuk mengukur tingkat nilai manfaat (keuntungan pertanian) menetap<br />

tanpa bakar dalam kurun 3 tahun pelaksanaan kemajuan demplot.<br />

• Mengembangkan demplot kebun campuran menjadi demplot mandiri. Beberapa hal<br />

untuk keberlanjutan kegiatan akan diputar dari kesepatan untuk penjualan produk<br />

penjualan hasil demplot. Misalnya ada keuntungan dari penjualan hasil tanaman<br />

hortikultura, sebagian dananya digunakan untuk pembelian bibit, peremajaan alat<br />

pertanian dan operasional lainnya. Sisanya sebagai keuntungan pengelola demplot<br />

(asisten demplot).<br />

• Mengembangkan promosi demplot dengan tujuan demplot mampu menjadi media<br />

pembelajaran bagi masyarakat desa sekitar desa khalayak target primer yang pada<br />

akhirnya memberi dampak posistif perubahan perilaku bertani.<br />

Strategi tindak lanjut yang ditekankan di sini, dibangun berdasarkan isu-isu di atas.<br />

Strategi Kegiatan<br />

<strong>Kampanye</strong> ini kembali akan diintegrasikan bersama program kegiatan di lembaga dan<br />

kegiatan Proyek EC Lamandau program OFUK. Di proyek EC Lamandau kegiatan<br />

berintegrasi dalam Komponen 2 sub kegiatan 2.3 mengenai mempromosikan demontrasi<br />

proyek mata pencaharian yang berkelanjutan mengenai Pendidikan dan Penyadaran<br />

Masyarakat serta Penguatan Kapasitas melalui pertemuan dan pelatihan bulanan<br />

masyarakat mengenai logika dan analisa pertanian membakar tidak menguntungkan.<br />

1. Strategi 1. Mempertahankan dan meningkatkan dukungan Keberlanjutan<br />

Dampak Demplot Pertanian Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

a. Sasaran SMART 1<br />

Pada Agustus 2011, melalui kerja sama dengan Proyek EC Lamandau, pada Agustus<br />

2011, pemahaman masyarakat mengenai dampak membakar lahan akan meningkat dari<br />

66,7% menjadi 75%.<br />

b. Sasaran SMART 2<br />

Pada Agustus 2011, paling tidak akan terlihat 2 demplot kebun campuran menetap<br />

mandiri (yang dikelola oleh kelompok tani) di dua desa target primer (Tempayung dan<br />

Babual Baboti).<br />

c. Sasaran SMART 3<br />

Sampai dengan Agustus 2011 akan terlaksana paling tidak 11 pelatihan mengenai<br />

pertanian tanpa tebas bakar tiap bulan yang diikuti paling tidak 15 petani setiap sesi<br />

pelatihannya.<br />

Catatan:<br />

• Kegiatan ini menjangkau masyarakat petani dengan pertemuan dan<br />

pendampingan kegiatan pertanian tindak lanjut di desa Tempayung dan Babual<br />

Baboti sebagai khalayak target primer.<br />

93


• Sepanjang bulan dilakukan kegiatan pertemuan dan pelatihan masyarakat petani<br />

target primer.<br />

Implementasi Kegiatan<br />

1. Kegiatan 1. Pertemuan Konsensus Masyarakat Petani target primer<br />

membahas Pengembangan Demplot<br />

Gambaran kegiatan: Dalam kegiatan ini akan menggali hal-hal apa saja yang perlu<br />

dikembangkan di demplot dari mulai sarana produksi (mengembangkan bibit)<br />

meningkatkan minat adopsi kegiatan demplot di masyarakat, hasil dan pemasaran<br />

sampai ke bentuk promosi (dukungan pemda dan pasar lokal serta mitra penyingkiran<br />

hambatan).<br />

Materi-materi yang diperlukan:<br />

a. Kertas Plano (10-15 lembar per kegiatan).<br />

b. Spidol 3 warna.<br />

c. Kertas Metaplan 3-4 warna.<br />

d. Lakban kertas 2.<br />

e. Spanduk kegiatan<br />

f. Media pemasaran pesan (poster, lembar fakta, pin, t-shirt dan buletin Sumpitan)<br />

Rincian kegiatan:<br />

• Kegiatan ini adalah pertemuan dengan mengundang perwakilan petani dua desa<br />

target dan pemerintah desa target primer dengan metode konsensus. Kegiatan<br />

ini akan dilakukan pada bulan Februari 2011.<br />

• Kertas plano digunakan sebagai media untuk mencatat konsep ide kegiatan dan<br />

hasil pertemuan.<br />

• Kertas metaplan, alat tulis yang kemudian ditempelkan dengan lakban kertas<br />

untuk diberikan ke masyarakat menulis ide atau hal-hal yang berkaitan untuk<br />

meningkatkan demplot kebun campuran menetap agar lebih banyak yang<br />

mengadopsi kegiatannya dan pengembangannya ke arah demplot mandiri.<br />

• Spanduk kegiatan sebagai pengingat kegiatan dan pesan yang dibangun dalam<br />

kegiatan.<br />

• Media pemasaran pesan lainnya (poster untuk menjangkau kedalaman<br />

pengetahuan dan penjangkauan luas masyarakat di desa, lembar fakta diberikan<br />

untuk menjangkau kedalaman pesan kampanye, pin dan t-shirt dibuat sebagai<br />

pengingat pesan kemudian buletin Sumpitan sebagai media informasi yang<br />

menjangkau kedalaman pesan pengetahuan sebagai pemasaran pesan yang<br />

dikemas dalam bentuk tulisan cerita dan berita.<br />

Hal ini bertujuan untuk memotivasi masyarakat petani ladang untuk tidak membuka<br />

lahan dan membakar serta lebih mengintesifkan lahannya untuk pengembangan<br />

pertanian yang berkelanjutan mendukung ekonomi.<br />

Monitoring dan evaluasi kegiatan:<br />

• Untuk pertemuan konsensus menggali potensi untuk pengembangan demplot<br />

oleh masyarakat implementasinya dilihat di bulan berikutnya sedangkan<br />

evaluasinya dilakukan pada akhir pertemuan dengan membuat pertanyaan ORID<br />

(O: menanyakan gambaran hasil kegiatan apakah diterima; R: sebeluah refleksi<br />

peserta pertemuan pada kegiatan; I: masyarakat dapat mengartikan kembali<br />

hasil pelatihan dan D: menggali rencana peserta setelah tahu gambaran potensi<br />

kegiatan pertanian menetap melalui gambaran kegiatan membakar merugikan<br />

hasil pertanian).<br />

2. Kegiatan 2. Promosi Demplot Kebun Campuran Menetap Tanpa Bakar<br />

Gambaran kegiatan: Kegiatan ini dilakukan untuk mempromosikan kegiatan demplot<br />

kepada pemerintah daerah (dinas terkait: Dinas Pertanian dan Peternakan, Dinas<br />

Kehutanan, Dinas Perkebunan), pengusaha pasar lokal dan mitra penyingkiran<br />

94


hambatan serta mass media cetak/elektronik dalam kegiatan Temu Usaha. Selain itu<br />

akan dilakukan publikasi ke media-media cetak daerah.<br />

Materi-materi yang diperlukan:<br />

a. Kerangka Acuan Kegiatan.<br />

b. Daftar dinas terkait, penjual/pengepul pasar lokal dan mass media (cetak<br />

maupun elektronik.<br />

c. Spanduk kegiatan<br />

d. Media pemasaran pesan (lembar fakta, pin, t-shirt dan buletin Sumpitan)<br />

Rincian kegiatan:<br />

• Bentuk dari kegiatan ini adalah undangan pertemuan temu usaha yang<br />

mengundang perwakilan dinas terkait pengembangan agroforestri (kebun<br />

campuran) tanpa membakar. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada bulan Mei<br />

2011. Selain itu juga mengundang pengusaha/penjual pasar lokal untuk melihat<br />

potensi kelayakan pasar produk hasil demplot. Mass media juga dihadirkan untuk<br />

mendukung publikasi di media-media lokal sehingga masyarakat tahu ada<br />

demplot yang diperkenalkan untuk pengendalian pembukaan lahan hutan dan<br />

kebakaran lahan hutan.<br />

• Kerangka acuan yang berisi latar belakang kegiatan, tujuan, hasil yang<br />

diharapkan dengan lampiran daftar undangan dan agenda kegiatan sebagai<br />

media untuk mengarahkan peserta memahami tujuan dan hasil yang diharapkan<br />

dalam kegiatan ini.<br />

• Daftar dinas terkait, penjual/pengepul produk di pasar lokal dan media massa<br />

dibuat untuk memandu penyusunan surat undangan mengikuti kegiatan ini.<br />

• Spanduk kegiatan sebagai pengingat kegiatan dan pesan yang dibangun dalam<br />

kegiatan.<br />

• Media pemasaran pesan lainnya (poster untuk menjangkau kedalaman<br />

pengetahuan dan penjangkauan luas masyarakat di desa, lembar fakta diberikan<br />

untuk menjangkau kedalaman pesan kampanye, pin dan t-shirt dibuat sebagai<br />

pengingat pesan kemudian buletin Sumpitan sebagai media informasi yang<br />

menjangkau kedalaman pesan pengetahuan sebagai pemasaran pesan yang<br />

dikemas dalam bentuk tulisan cerita dan berita.<br />

Monitoring dan evaluasi kegiatan:<br />

• Untuk pertemuan promosi demplot evaluasinya dilakukan pada akhir pertemuan<br />

dengan membuat pertanyaan ORID (O: menanyakan gambaran kegiatan<br />

demplot; R: sebeluah refleksi peserta untuk meningkatkan mutu demplot ke<br />

masyarakat; I: peserta memberikan banya gambaran untuk demplot dan D:<br />

menggali rencana peserta setelah tahu gambaran potensi kegiatan pertanian<br />

menetap melalui gambaran kegiatan membakar merugikan hasil pertanian).<br />

3. Kegiatan 3. Pertemuan dan Pelatihan Tiap Bulan<br />

Gambaran kegiatan: Kegiatan ini dilakukan untuk lebih menumbuhkan peningkatan<br />

sikap dan komunikasi interpersonal sesama petani. Pertemuan dibuat untuk para petani<br />

salaing berinteraksi komunikasi satu dengan yang lain dan pelatihan sebagai bentuk<br />

tindak lanjut dari kesepakatan pertemuan yang pelu mereka sikapi dan komunikasikan<br />

kepada yang lain (petani yang lain).<br />

Materi-materi yang diperlukan:<br />

a. Kertas plano.<br />

b. Kertas metaplan, alat tulis dan lakban kertas.<br />

c. Media pemasaran pesan lainnya (poster untuk menjangkau kedalaman<br />

pengetahuan dan penjangkauan luas masyarakat di desa, lembar fakta diberikan<br />

untuk menjangkau kedalaman pesan kampanye, pin dan t-shirt dibuat sebagai<br />

pengingat pesan kemudian buletin Sumpitan sebagai media informasi yang<br />

menjangkau kedalaman pesan pengetahuan sebagai pemasaran pesan yang<br />

dikemas dalam bentuk tulisan cerita dan berita.<br />

95


Rincian kegiatan:<br />

• Kegiatan mulai September 2010-Agustus 2011.<br />

• Kertas plano digunakan sebagai media untuk mencatat konsep ide kegiatan dan<br />

hasil pertemuan.<br />

• Kertas metaplan, alat tulis yang kemudian ditempelkan dengan lakban kertas<br />

untuk diberikan ke masyarakat menulis ide atau hal-hal yang berkaitan untuk<br />

meningkatkan kegiatan pertanian menetap tanpa bakar.<br />

• Media pemasaran pesan lainnya (poster untuk menjangkau kedalaman<br />

pengetahuan dan penjangkauan luas masyarakat di desa, lembar fakta diberikan<br />

untuk menjangkau kedalaman pesan kampanye, pin dan t-shirt dibuat sebagai<br />

pengingat pesan kemudian buletin Sumpitan sebagai media informasi yang<br />

menjangkau kedalaman pesan pengetahuan sebagai pemasaran pesan yang<br />

dikemas dalam bentuk tulisan cerita dan berita.<br />

Monitoring dan evaluasi kegiatan:<br />

• Untuk pertemuan bulanan akan dilakukan monitoring dengan melakukan<br />

kunjungan ke lapangan melihat perkembangan demplot, respon masyarakat dan<br />

lahan masyarakat yang mengdopsi kegiatan demplot.<br />

2. Strategi 2. Penjangkauan informasi Fungsi Hutan dan Pertanian Kebun<br />

Campuran Menetap Tanpa Bakar mencegah perluasan lahan hutan dan<br />

kebakaran hutan<br />

kampanye ini menjangkau masyarakat petani dengan pendampingan kegiatan pertanian<br />

tindak lanjut di desa Tempayung dan Babual Baboti sebagai khalayak target primer dan<br />

target sekunder. Sebagai khalayak petani target sekunder di desa Tanjung Putri,<br />

Tanjung Terantang, Kelurahan Mendawai Seberang dan Kelurahan Kotawaringin Hilir di<br />

wilayah kabupaten Kotawaringin Barat. Berikutnya desa Sungai Pasir, Natai Sedawak<br />

dan Kartamulia di wilayah kabupaten Sukamara.<br />

Catatan: Kelompok desa kontrol/pembanding adalah kelurahan Raja Seberang dan<br />

Kotawaringin Hulu.<br />

a. Sasaran SMART Petani Desa Target Primer<br />

• Sasaran SMART 1 (Pengetahuan)<br />

Pada Agustus 2011, pengetahuan masyarakat di desa target primer mengenai<br />

fungsi SM Sungai Lamandau sebagai daerah resapan air dan sumber air bersih<br />

masyarakat sekitarnya meningkat dari 56,7% menjadi 60%.<br />

• Sasaran SMART 2 (Pengetahuan)<br />

Pada Agustus 2011, pengetahuan petani desa target primer pertanian mengenai<br />

manfaat kebun campuran menetap tanpa bakar mencegah pembukaan lahan dan<br />

menjaga keutuhan hutan SM Sungai Lamandau serta kebakaran hutan meningkat<br />

33,3% menjadi 43%.<br />

• Sasaran SMART 3 (Sikap)<br />

Pada Agustus 2011, petani desa target primer pertanian menyikapi membuka<br />

lahan tebas dan bakar di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau akan<br />

menimbulkan masalah meningkat dari 29,15% menjadi 40%.<br />

• Sasaran SMART 3 (Komunikasi Interpersonal)<br />

Pada Agustus 2011, petani desa target primer pertanian membicarakan dengan<br />

saudara atau tetangganya di desa tentang pertanian menetap menguntungkan<br />

tanpa bakar meningkat dari 58,3% menjadi 60%.<br />

96


. Sasaran SMART Petani Desa Target Sekunder<br />

• Sasaran SMART 1 (Pengetahuan)<br />

Pada Agustus 2011, pengetahuan masyarakat di desa target primer mengenai<br />

fungsi SM Sungai Lamandau sebagai daerah resapan air dan sumber air bersih<br />

masyarakat sekitarnya meningkat dari 23,7% menjadi 35%.<br />

• Sasaran SMART 2 (Pengetahuan)<br />

Pada Agustus 2011, pengetahuan petani desa target primer pertanian mengenai<br />

manfaat kebun campuran menetap tanpa bakar mencegah pembukaan lahan dan<br />

menjaga keutuhan hutan SM Sungai Lamandau serta kebakaran hutan meningkat<br />

28% menjadi 35%.<br />

• Sasaran SMART 3 (Sikap)<br />

Pada Agustus 2011, petani desa target primer pertanian menyikapi membuka<br />

lahan tebas dan bakar di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau akan<br />

menimbulkan masalah meningkat dari 28,9% menjadi 35%.<br />

• Sasaran SMART 3 (Komunikasi Interpersonal)<br />

Pada Agustus 2011, petani desa target primer pertanian membicarakan dengan<br />

saudara atau tetangganya di desa tentang pertanian menetap menguntungkan<br />

tanpa bakar meningkat dari 31,7% menjadi 40%.<br />

Implementasi Kegiatan Penjangkauan<br />

1. Kegiatan 1. <strong>Kampanye</strong> Penjangkauan-Berladang Menetap mendukung<br />

Pengendalian Pembukaan Lahan Hutan serta Kebakaran Hutan dan Lahan<br />

Gambaran kegiatan: Melakukan kegiatan kunjungan penyuluhan di desa target primer<br />

dan sekunder. Kegiatan kampanye ini diikuti dengan penyebaran media pemasaran<br />

pesan kampanye.<br />

Materi-materi yang diperlukan:<br />

a. Perlengkapan penyuluhan dengan presentasi power point mengapa perlu menjaga<br />

melestarikan hutan, melestariakn SM Sungai Lamandau dan berladang menetap<br />

tanpa bakar serta pemutaran film bertema pelestarian hutan/ILM (layar, lcd,<br />

materi poer point, film tentang lingkungan, dvd player).<br />

b. Media pemasaran kampanye (poster, ILM radio (ajakan dan himbauan), lembar<br />

fakta dan pin juga t-shirt).<br />

Rincian kegiatan:<br />

Kegiatan penyuluhan dilakukan oleh tim Edukasi proyek EC Lamandau yang bertanggung<br />

jawab dalam pelaksanaan adalah sub program Mobile Education and Library Unit (MELU)<br />

dan tim divisi edukasi Yayorin saat ada kegiatan perayaan lokal. Kunjungan penyuluhan<br />

dengan mengunjungi desa ke desa dan tiap bulan bisa satu sampai dua desa yang<br />

dikunjungi dengan melakukan sosialisasi kepada pihak pemerintah desa. Saat<br />

penyuluhan akan dilakukan presentasi materi mengenai fungsi hutan dan manfaat<br />

melestarikan hutan serta berladang menetap. Dalam kegiatan penyuluhan juga diselingi<br />

pemutaran film bertema melestarikan hutan/petani berhasil dan ILM radio tentang<br />

ajakan/himbauan bupati berladang menetap. Media-media pemasaran kampanye juga<br />

disebarkan saat momentum ini terjadi.<br />

Monitoring dan evaluasi kegiatan:<br />

• Monitoring dengan melakukan kegiatan survey efektifitas pada tiap media yang<br />

sebelumnya akan dilakukan uji coba sebelumnya kepada khalayak, mitra dan tim<br />

yang terlibat sebagai pelaksana kampanye.<br />

97


2. Kegiatan 2. <strong>Kampanye</strong> Penjangkauan melalui kegiatan perayaan lokal<br />

daerah<br />

Gambaran kegiatan: pada kegiatan ini kampanye berintegrasi dengan momentum<br />

perayaan lokal daerah dengan memberikan gambaran-gambaran ajakan untuk<br />

berladang menetap tanpa membakar, ajakan menanam pohon untuk kelestarian hutan<br />

dan mencegah perubahan iklim, sebarkan informasi untuk tidak membakar lahan di<br />

bulan musim kemarau.<br />

Materi-materi yang diperlukan:<br />

a. Spanduk kampanye berladang menetap tanpa membakar.<br />

b. Spanduk ajakan menanam pohon untuk melestariakan hutan dan mencegah<br />

perubahan iklim.<br />

c. Lembar fakta informasi untuk tidak membakar lahan di bulan musim kemarau<br />

dan langkah-langkah membuka lahan tanpa bakar.<br />

d. Pameran display foto kegiatan pertanian yang menginspirasi.<br />

Rincian kegiatan:<br />

• Kegiatan ini sebagian sifatnya partisipasi dalam perayaan-perayaan lokal, seperti<br />

Hari Ulang Tahun kabupaten. Sebagian lagi berintegrasi bersama kegiatan proyek<br />

EC Lamandau dalam pelaksanaan kegiatan perayaan hari-hari besar lingkungan,<br />

baik dalam bentuk pawai maupun pameran.<br />

• Spanduk dibuat sebagai media pemasaran pesan kampanye yang bersifat untuk<br />

membangun ajakan dan pengingat pesan kampanye.<br />

• Lembar fakta diberikan untuk menjangkau kedalaman pesan kampanye dengan<br />

penjangkauan khalayak khusus petani yang hadir pada kegiatan pameran atau<br />

pawai.<br />

• Pameran display foto kegiatan pertanian yang menginspirasi untuk penjangkauan<br />

skap dan komunikasi interpersonal. Sifatnya dapat langsung dilihat keberhasilankeberhasilan<br />

dari pertanian menetap tanpa bakar, sehingga mereka termotovasi<br />

mengadosi kegiatan berldang menetap.<br />

Monitoring dan evaluasi media dan kegiatan:<br />

i. Monitoring media dengan membuat kegiatan survey pada tiap media yang<br />

sebelumnya akan dilakukan uji coba sebelumnya kepada khalayak, mitra dan tim<br />

yang terlibat sebagai pelaksana kampanye.<br />

ii. Monitoring dan evaluasi kegiatan dengan melakukan pencataan maupun dengan<br />

pertanyaan ORID terkait pelaksanaan kegiatan, jumlah khalayak yang tertarik<br />

hadir dan memberi tanggapan, serta jumlah dan jenis media pemasaran pesan<br />

yang diberikan.<br />

Dana/Biaya Kegiatan<br />

1. Dana kegiatan Penyuluhan dan Perayaan Lokal Daerah dan Hari Besar Lingkungan<br />

untuk mobilisasi transportasi tim dan pengelolaan lahan demplot serta pertemuanpertemuan/pelatihan<br />

masyarakat bulanan didukung oleh mitra lembaga, melalui<br />

dana kegiatan proyek EC lamandau dari program OFUK yang bekerjasama dengan<br />

Yayorin dan didukung BKSDA Kalimantan Tengah.<br />

2. Kegiatan Pertemuan Konsensus serta Pertemuan Promosi Demplot akan difasilitasi<br />

melalui dana kegiatan Dana Alumi Pride dan Dana Sisa <strong>Kampanye</strong> Awal. Dana ini<br />

juga akan dialokasikan sebagai Salary Manajer <strong>Kampanye</strong> SM Sungai Lamandau.<br />

Kesimpulan<br />

1. Strategi pertama dengan berbagai kegiatannya adalah bermaksud untuk<br />

mempertahankan dan meningkatkan fungsi demplot kebun campuran menetap tanpa<br />

bakar dalam mendukung pengurangan perluasan lahan ke hutan (SM Sungai<br />

Lamandau) dan kebakaran lahan hutan serta solusi untuk peningkatan ekonomi<br />

98


melalui bertani kebun campuran menetap. Tujuan utamanya adalah untuk<br />

menjangkau 42 petani yang belum mengadopsi kebun campur.<br />

2. Strategi kedua dengan berbagai kegiatannya adalah bermaksud untuk menjangkau<br />

peningkatan pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal di masyarakat. Tujuan<br />

utamanya adalah untuk menjangkau lebih luas lagi masyarakat di desa lain yang<br />

sebelumnya menjadi target sekunder Kampamye Pride sehingga pada akhirnya<br />

semua masyarakat tidak lagi melakukan sistem tebas bakar.<br />

3. Biaya-biaya kegiatan untuk penyuluhan dan pengelolaan demplot serta sumberdaya<br />

pengelolaannya dan mobilisasi transportasinya akan dibiayai oleh dana Proyek EC<br />

Lamandau. Sedangkan pertemuan konsensus menggali keberlanjutan kelayakan<br />

potensi demplot, promosi demplot dan salary manajer kampanye dibiayai oleh Hibah<br />

dana Alumni Pride Rare Sptember 2010/Oktober 2011 dan sisa dana <strong>Kampanye</strong> Pride<br />

SM Sungai Lamandau awal.<br />

4. Kegiatan kampanye fokus pada peningkatan perubahan perilaku petani mengurangi<br />

kegiatan pembukaan lahan untuk konversi pertanian dan perkebunan serta<br />

mengrangi kebakaran hutan dan lahan akibat kegiatan pertanian tebas bakar.<br />

99


Tabel 24. Tabel untuk anggota tim dan khalayak kunci (RACI)<br />

Anggota Tim & Khalayak Kunci (RACI)<br />

Memantau Capaian (Deliverables) <strong>Kampanye</strong><br />

Nama Anggota Tim Asosiasi/Peran Ide komunikasi<br />

Rencana Komunikasi/Membangun Hubungan Kerjasama<br />

Prelaunch<br />

Launch Implementasi Tindak Lanjut<br />

Uni Eropa (European Union) Kontribusi pendanaan (A) dana x ü laporan kemajuan support dana 2011<br />

Manajer program Proyek EC Lamandau<br />

Orangutan Foundation UK<br />

SKW II BKSDA Kalteng (Bapak Eko Novi)<br />

Bapak Tarwan<br />

Kepala BPP Kolam (Bapak Sumarwoto) dan<br />

PPLnya<br />

Kontribusi pendanaan (A) dana x ü laporan kemajuan support dana 2011<br />

Membantu memberi informasi (I)<br />

Tempat konsultasi dan pelatih/nara<br />

sumber (C & R)<br />

yang menyetujui (A), tempat konsultasi<br />

C dan R<br />

Dinas Pertanian (Kepala Dinas) Tempat konsultasi dan pelatih (C & R)<br />

program kegiatan<br />

bersama<br />

nara sumber ü x<br />

pelatihan kader<br />

penyuluh<br />

Bantuan bibit<br />

berkelanjutan<br />

x<br />

x<br />

ü<br />

ü<br />

ü<br />

x<br />

Menyusun Rencana<br />

Kegiatan bersama<br />

menghubungi nara<br />

sumber<br />

Diskusi Rencana<br />

Kegiatan<br />

Sosialisasi Rencana<br />

Kegiatan<br />

kegiatan berkelanjutan<br />

mengirim TOR dan undangan<br />

Aplikasi Pelatihan untuk PPL dan<br />

Petani Kader<br />

Membuat surat permohonan<br />

bantuan bibit<br />

Dinas Kehutanan (Kepala Dinas) Tempat konsultasi dan pelatih (C & R)<br />

Bantuan bibit<br />

berkelanjutan<br />

ü<br />

x<br />

Sosialisasi Rencana<br />

Kegiatan<br />

Membuat surat permohonan<br />

bantuan bibit<br />

Kepala Dinas Perkebunan Kobar (Bpk<br />

Rosihan Pribadi)<br />

Direktur Yayorin (Togu Simorangkir) atau<br />

yang mewakili<br />

Yayorin (semua staf program)<br />

CM SMSL (Eddy Santoso)<br />

Tempat konsultasi dan pelatih (C & R)<br />

yang menyetujui (A), memberi informasi<br />

(I)<br />

Tempat konsultasi C, pelatih (R),<br />

memberi informasi (I)<br />

yang menyetujui (A), memberi informasi<br />

(I) dan R<br />

Bantuan bibit<br />

berkelanjutan<br />

koordinasi aplikasi<br />

BROP<br />

aplikasi kegiatan x ü<br />

Sosialisasi dan<br />

aplikasi kegiatan<br />

Fasilitator Pertanian (Edi Sumanto, Suwardi) pelaksana penguatan masyarakat R aplikasi kegiatan x ü<br />

ü<br />

x<br />

Sosialisasi Rencana<br />

Kegiatan<br />

Membuat surat permohonan<br />

bantuan bibit<br />

x ü diskusi pelaksnaan persetujuan aplikasi<br />

x<br />

ü<br />

sosialisasi bahan<br />

materi kegiatan<br />

sosialisasi bahan<br />

materi kegiatan<br />

sosialisasi bahan<br />

materi kegiatan<br />

merancang waktu yang sama<br />

untuk aplikasi<br />

merancang waktu yang sama<br />

untuk aplikasi<br />

merancang waktu yang sama<br />

untuk aplikasi<br />

100


Tabel 25. Rencana Kegiatan Operasional <strong>Kampanye</strong> Tindak Lanjut<br />

No Kegiatan PJ Durasi<br />

Program<br />

Status<br />

Bulan/Tahun<br />

Keterangan<br />

Mulai Akhir Bulan September 2010/Agustus 2011 September 2011/Agustus 2012 September 2012/Agustus 2013<br />

<strong>Kampanye</strong> penjangkauan<br />

Sosialisasi<br />

rencana<br />

<strong>Kampanye</strong> ke-<br />

2<br />

CM Alumni<br />

SMSL<br />

Sept-<br />

2010<br />

Okt-<br />

2011<br />

1<br />

bulan<br />

9 ke semua tim<br />

program<br />

lembaga dan<br />

tim proyek<br />

EC Lamandau<br />

+ OFUK<br />

Membuat dan<br />

mendistribusik<br />

an pemasaran<br />

pesan<br />

kampanye<br />

Kunjungan<br />

Penyuluhan<br />

Desa<br />

CM Alumni<br />

SMSL +<br />

Lead<br />

Educator<br />

+Tim MELU<br />

Lead<br />

Educator+<br />

Tim<br />

MELU+CM<br />

Alumni<br />

SMSL<br />

Pengelolaan Demplot Penyingkiran Hambatan (Barrier Removal)<br />

Pengelolaan<br />

lahan demplot<br />

Fasilitator<br />

Pertanian<br />

Pertemuan dan CM Alumni<br />

Pelatihan tiap SMSL, Lead<br />

bulan di desa Educator<br />

Target Primer + Fasilitator<br />

Pertanian<br />

Penyebaran<br />

ke khalayak<br />

target; ke<br />

pemantung<br />

(pengambil<br />

getah<br />

jelutung<br />

dalam<br />

kawasan di 3<br />

jalur sungai:<br />

Sungai<br />

Buluh,<br />

Sungai<br />

Teringin dan<br />

Sungai<br />

Rasau) dan<br />

pengikan<br />

9 Kegiatan<br />

Penyuluhan +<br />

Pemutaran<br />

Film<br />

Lingkunganke<br />

-9 desa<br />

sekitar SM<br />

Sungai<br />

Lamandau<br />

Pertemuan CM Alumni 2 Tujuan:<br />

9<br />

Paling tidak<br />

diikuti 15-20<br />

petani tiap<br />

pertemuan<br />

dan pelatihan<br />

teknologi<br />

pertanian<br />

tanpa<br />

membakar<br />

101


Konsensus<br />

Pengembanga<br />

n Demplot<br />

secara<br />

partisipatif<br />

Promosi<br />

demplot kebun<br />

campuran<br />

(temu usaha)<br />

SMSL<br />

+Lead<br />

Educator+<br />

Fasilitator<br />

Pertanian<br />

CM Alumni<br />

SMSL<br />

+Lead<br />

Educator+<br />

Fasilitator<br />

Pertanian<br />

untuk<br />

mencipta<br />

pengelolaan<br />

demplot<br />

mandiri<br />

5 Tujuan:<br />

Pemasaran<br />

produk dan<br />

memotivasi<br />

petani ladang<br />

menetap<br />

Evaluasi Kegiatan<br />

Evaluasi tahap CM Alumni<br />

implemetasi SMSL+<br />

keseluruhan Supervisor<br />

+PPM<br />

+Manajer<br />

Program di<br />

lembaga<br />

Laporan Kegiatan <strong>Kampanye</strong><br />

Laporan<br />

kegiatan<br />

CM Alumni<br />

SMSL<br />

Dalam rapat<br />

koordinasi<br />

per bulan<br />

Per 3 bulan di<br />

blog<br />

campaign<br />

<strong>RarePlanet</strong><br />

102


Usulan Dana Alumni Rare 2010<br />

I. Informasi Umum<br />

1. Persyaratan yang harus dipenuhi pelamar: (Dana Alumni Rare tahun 2010 HANYA disediakan untuk alumni<br />

manajer kampanye Pride dan dalam kondisi-kondisi khusus diberikan pula untuk organisasi-organisasi yang<br />

menjadi mitra Pride dan telah meneruskan kampanye Pride saat si manajer kampanye tidak berada lagi di<br />

organisasi itu lagi. Alumni yang dapat mengajukan aplikasi untuk Dana Alumni Rare 2010 adalah mereka yang telah<br />

atau akan menyelesaikan kampanye Pride pada tahun 2010. Sedangkan yang dimaksud dengan “Organisasiorganisasi<br />

yang menjadi mitra Pride ” adalah organisasi lokal yang menjadi mitra Pride (Lead Agency) dan<br />

disponsori oleh kampanye Pride pertama.)<br />

Apakah Anda alumnus manajer kampanye Pride yang saat ini masih bekerja di organisasi yang menjadi<br />

mitra Pride sejak awal? Ya_ __ Tidak___<br />

Apakah Anda alumnus manajer kampanye Pride yang saat ini bekerja di organisasi yang baru?<br />

Ya___ Tidak_ __<br />

Jika Anda menjawab “Tidak” untuk 2 pertanyaan di atas, apakah Anda adalah perwakilan dari organisasi<br />

yang menjadi mitra Pride sejak awal dengan manajer kampanye yang baru? (alumni Pride tidak lagi bekerja di<br />

organisasi tersebut dan manajer kampanye yang baru sedang menerapkan proyek yang diajukan manajer<br />

sebelumnya. Ya___ Tidak__ _<br />

Jika Anda menjawab “Tidak” untuk ketiga pertanyaan di atas, silakan hubungi staf Dana Alumni Rare,<br />

karena lamaran Anda mungkin tidak memenuhi syarat untuk bisa mendapatkan dana tersebut.<br />

2. Data detail pelamar: (Pelamar harus merupakan pimpinan dari proyek yang diajukan dalam Aplikasi ini. Mohon<br />

cantumkan nama alumnus manajer kampanye Pride atau perwakilan dari organisasi yang menjadi mitra Pride<br />

dalam formulir ini. Alumni Pride harus disponsori oleh mitra organisasi yang terdaftar secara resmi seperti LSM,<br />

institusi lokal, departemen pemerintahan untuk bertindak atas nama penerima dana Alumni Rare.)<br />

Nama lengkap: Eddy Santoso<br />

Jabatan/Posisi di dalam organisasi: Manajer Divisi Pendidikan<br />

Nama organisasi: Yayasan Orangutan Indonesia (Yayorin)<br />

Alamat lengkap untuk surat-menyurat: Jalan Bhayangkara Km 1. Pangkalan Bun 74112 Kalimantan Tengah<br />

Negara: Indonesia<br />

Nomor telepon (dilengkapi dengan kode internasional) : +62-532-29057 / 6285214895404<br />

Nomor faks (dilengkapi dengan kode internasional) : +62-532-29081<br />

Alamat e-mail: esasaba@yahoo.co.id<br />

3. Data detail organisasi yang menjadi mitra Pride: (Mohon cantumkan nama organisasi yang akan menerima dan<br />

mengelola dana bantuan yang diberikan. Organisasi tersebut harus terdaftar secara resmi dengan nomor rekening<br />

bank atas nama organisasi dan memberikan dukungan penuh pada proyek aplikasi ini. Selain itu, perwakilan dari<br />

organisasi yang menjadi mitra harus menandatangani “Pernyataan Persetujuan” Dana Alumni Rare yang ada di<br />

Lampiran A.)<br />

Nama mitra organisasi: Yayasan Orangutan Indonesia<br />

Alamat lengkap untuk surat-menyurat: Jalan Bhayangkara Km 1. Pangkalan Bun 74112 Kalimantan Tengah<br />

Negara: Indonesia<br />

Nomor telepon (dilengkapi dengan kode internasional): +62-532-29057<br />

Nomor faks (dilengkapi dengan kode internasional): +62-532-29081<br />

Alamat website: www.yayorin.org<br />

Nama dan jabatan orang yang akan menandatangani persetujuan dan akan bertanggung jawab atas penggunaan<br />

dana: (Direktur Eksekutif dari perwakilan tingkat tinggi lain yang berwenang untuk melaksanakan proyek-proyek baru dan<br />

menerima dana tersebut.)<br />

Nama lengkap perwakilan dari mitra organisasi yang memiliki wewenang untuk menandatangani: Togu Simorangkir<br />

Jabatan/Posisi di dalam organisasi: Direktur Yayorin<br />

Nomor telepon (dilengkapi dengan kode internasional): 085828467888<br />

Alamat e-mail: togu@yayorin.org<br />

103


4. Rangkuman proyek: (tidak lebih dari 3 kalimat)<br />

Nama proyek: <strong>Kampanye</strong> Bangga Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. <strong>Kampanye</strong> ini melakukan kegiatan<br />

penjangkauan penyadaran kepada petani ladang berpindah untuk berladang menetap tanpa bakar. Tujuannya<br />

untuk mengrangi kegiatan pembukaan lahan untuk pertanian dan perkebunan dengan pola tebas bakar<br />

Nama lokasi proyek dan tempat proyek dilakukan: Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SMSL) dan 9 desa di<br />

sekitar kawasan SMSL<br />

Total dana yang diajukan kepada Dana Alumni Rare (dalam US$):<br />

Tahun I = US$7,428.5<br />

Tahun II = US$13,758.4<br />

Tahun III = US$14,644.4<br />

104


(Mohon berikan jawaban yang lengkap dan jelas, masing-masing maksimum 1 atau<br />

2 paragraf)<br />

II. Ulasan Tentang <strong>Kampanye</strong> Pride Awal<br />

5. Mohon berikan ringkasan hasil- hasil <strong>Kampanye</strong> Pride Anda sebelumnya: bukti-bukti keberhasilan yang<br />

menunjukkan banyaknya dukungan konstituen yang didapatkan dari lokasi kampanye yang menjadi target<br />

Anda. (Ini adalah hasil yang berkaitan dengan K+A+IC atau “Knowledge”, “Attitude” dan “Interpersonal<br />

Communication” dalam Teori Perubahan Anda. Tuliskan dalam bentuk jumlah sukarelawan, jumlah orang yang<br />

menandatangani petisi, jumlah kelompok-kelompok lingkungan hidup yang berhasil dibentuk.)<br />

Pengetahuan masyarakat petani khalayak target primer (desa Tempayung dan desa Babual Baboti) mengetahui<br />

dampak hutan rusak pada pertanian meningkat dari 41,7% menjadi 100%, sedangkan pengetahuan perladangan<br />

kebun campuran menentap tanpa bakar menekan pembukaan lahan meningkat dari 50% di akhir kampanye<br />

menjadi 93,3%. Selain pengetahuan diikuti meningkatnya sikap masyarakat petani khalayak target primer yang<br />

menyikapi kebun campuran menetap di lahan sendiri adalah bermanfaat dari 91,7% menjadi 100%. Hal yang<br />

sama dicapai meningkat adalah komunikasi interpersonal di masyarakat petani target primer yang membicarakan<br />

tentang hal pengelolaan lahan dan manfatnya meningkat dari 8,3% menjadi 33,3%. Sedangkan yang<br />

membicarakan pelestarian hutan dan berladang menetap juga meningkat dari 8,3% menjadi 46,7%.<br />

Meningkatnya pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal menjadi dasar perubahan perilaku.<br />

Sebagai catatan informasi: selama kampanye dilakukan telah mengajak lebih dari 100 orang sukarelawan yang<br />

membantu kegiatan pemasaran media kampanye dan survei kampanye. Sukarelawan sebagian besar adalah<br />

pelajar SMP dan SMA di dua kabupaten (Kotawaringin Barat dan Sukamara) dan pemuda karang taruna di desa<br />

target (Tempayung).<br />

6. Mohon berikan ringkasan hasil konservasi dari <strong>Kampanye</strong> Pride Anda sebelumnya: bukti keberhasilan<br />

yang menunjukkan bagaimana ancaman-ancaman bisa berkurang atau mereda. (Ini adalah hasil yang<br />

berkaitan dengan “BC”, “TR”, dan “C” atau “Behavior Change”, “Threat Reduction”, dan “Conservation” dalam Teori<br />

Perubahan Anda. Tuliskan dalam bentuk jumlah area baru yang berhasil dilindungi (dalam satuan hektar), jumlah<br />

pengurangan kebakaran hutan, jumlah percontohan yang berhasil dibentuk.)<br />

Hasil yang dicapai dalam perubahan perilaku para petani ladang berpindah tebas bakar adalah sebanyak 157<br />

orang petani (118 orang petani menjadi peladang menetap tanpa bakar, 39 peladang menetap yang masih tebas<br />

bakar). Melebihi capaian sasaran SMART yang semua hanya ditargetkan yang mengadopsi perladangan<br />

menetap hanya 50 % dari 202 petani ladang berpindah. Hasil survei pasca hasilnya berbanding lurus, saat survei<br />

menanyakan apakah sudah mempraktekkan berladang/berkebun campuran menetap tanpa bakar jawabannya<br />

53,3% meningkat dari yang semula 0%. Perilaku berubah lainnya yang terlihat dari hasil survei pasca adalah<br />

menurunnya jumlah masyarakat yang tidak tahu/tidak melihat lagi aktifitas pembukaan lahan bepindah tebas<br />

bakar dari 41,7% meningkat 53,3%.<br />

Pada saat penulisan (Juli 2009), Tim Patroli Proyek EC Lamandau program dari OFUK yang bekerjasama<br />

dengan Yayorin didukung BKSDA Kalimantan Tengah melaporkan bahwa meningkatnya pengetahuan, sikap,<br />

komunikasi interpersonal dan perubahan perilaku menurunkan jumlah kebakaran, kegiatan penebangan dalam<br />

kawasan hutan SM Sungai Lamandau dan bertambahnya tutupan hutan SM Sungai Lamandau hingga 60%<br />

(perbandingan gambar peta Citra Landsat 2006 dengan Peta Citra Alos 2009). Terbukti tidak adanya kebakaran<br />

lahan dan aktifitas pembukaan lahan serta penebangan. Hal ini juga terkait dengan efektifitas penjangkauan dari<br />

beberapa media pemasaran pesan, seperti pertemuan/diskusi masyarakat, pelatihan/studi banding, penyebaran<br />

poster dan berfungsinya penyingkiran hambatan untuk menghambat pola kegiatan merusak di sekitar dan dalam<br />

kawasan SM Sungai Lamandau.<br />

7. Mohon berikan rangkuman langkah-langkah selanjutnya yang disebutkan dalam Laporan Akhir kampanye<br />

Anda. (Langkah-langkah ini merupakan rekomendasi tindak lanjut yang diperlukan untuk bisa mencapai hasilhasil<br />

konservasi sesudah kampanye Pride awal selesai.)<br />

Meskipun demikian masih ada beberapa hal penting yang perlu ditindak lanjuti untuk menjamin bahwa perubahan<br />

yang sedang terjadi dapat berlanjut di proyek kampanye ini. Beberapa hal penting itu diantaranya adalah bahwa<br />

kegiatan tindak lanjut ini akan difokuskan pada dua desa target primer, yaitu desa Tempayung dan desa Babual<br />

Baboti. Hal ini dilakukan untuk menjawab tantangan untuk mengurangi angka jumlah petani yang masih<br />

melakukan berladang dengan tebas bakar di kedua desa yang menjadi target primer. Caranya dengan<br />

mendorong masyarakat yang masih melakukan perladangan menetap dan berpindah dengan tebas bakar untuk<br />

mengurangi pembakaran dan mau mengadopsi kegiatan demplot kebun campuran menetap tanpa bakar. Hal ini<br />

diikuti dengan pemahaman-pemahaman mengenai konsep logika dan analisa bahwa manfaat berladang menetap<br />

menguntungkan dan bertani membakar itu merugikan.<br />

105


Kemudian memastikan kembali rencana tindak lanjut bisa terintegrasi dengan program di lembaga dan di<br />

rencana kegiatan Proyek EC Lamandau untuk melakukan kegiatan sebagai berikut:<br />

1) Mendorong partisipasi desa target primer dalam membuat peraturan pengelolaan lahan, khususnya untuk<br />

pertanian,<br />

2) Mendorong pemasaran produk pertanian masyarakat ke pasar-pasar lokal. Hal ini dilakukan untuk mengukur<br />

tingkat nilai manfaat (keuntungan pertanian) menetap tanpa bakar dalam kurun 3 tahun pelaksanaan kemajuan<br />

demplot,<br />

3) Mengembangkan demplot kebun campuran menjadi demplot mandiri. Beberapa hal untuk keberlanjutan<br />

kegiatan akan diputar dari pendapatan penjualan produk penjualan hasil demplot. Misalnya ada keuntungan dari<br />

penjualan hasil tanaman hortikultura, sebagian dananya digunakan untuk pembelian bibit, peremajaan alat<br />

pertanian dan operasional lainnya. Sisanya sebagai keuntungan pengelola demplot (asisten demplot),<br />

4) Mengembangkan promosi demplot dan pemasaran produk pertanian lokal dengan tujuan masyarakat desa<br />

sekitar desa khalayak target primer melihat potensi pasar produksi pertanian lokal di pasar lokal. Pemasaran<br />

produk pertanian lokal yang ditawarkan cenderung pada hasil panen tanaman jangka pendek (hortikultura) dan<br />

menengah (pisang, pepaya). Mekanisme pemasarannya melalui pendekatan ke para penjual pasar lokal yang di<br />

hadirkan di pertemuan temu usaha yang kemudian dijelaskan bahwa produk pertanian lokal khalayak desa target<br />

primer (Tempayung dan Babual Baboti) siap menyuplai produk hasil panen pertanian, khususnya hasil panen<br />

tanaman jangka pendek dan menengah. Sebelumnya mekanisme yang terjadi baru melalui tawaran para penjual<br />

keliling untuk memasarkan hasil pertanian lokal, terutama yang terinspirasi dari hasil produksi panen di demplot.<br />

8. Kemajuan apa yang telah dibuat dalam usaha mencapai kegiatan-kegiatan tindak lanjut tersebut sejak<br />

kampanye awal berakhir?<br />

Pada akhir kampanye berakhir, manajer kampanye telah membuat strategi tindak lanjut kampanye dan Rencana<br />

Operasional Kerja <strong>Kampanye</strong> tindak lanjut. Kegiatan akan difokuskan untuk mengurangi jumlah petani ladang<br />

berpindah dan peladang menetap dengan tebas bakar di desa khalayak target primer (Tempayung dan Babual<br />

Baboti).<br />

Manajer <strong>Kampanye</strong> juga telah melakukan koordinasi dengan lembaga (khususnya supervisor) untuk rencana<br />

tindak lanjut, yang kemudian akan segera merencanakan koordinasi kegiatan dengan tim di lembaga dan yang<br />

berada di proyek EC Lamandau. Manajer <strong>Kampanye</strong> juga telah melakukan pendekatan ke pasar untuk<br />

mengidentifikasi pasar lokal yang tertarik pada hasil produk pertanian desa yang berdekatan dengan pasar lokal.<br />

Selain itu juga telah mengidentifikasi jenis komoditas produk hasil pertanian unggulan yang laku di pasar lokal.<br />

Hasil identifikasi sementara komuditas produk hasil pertanian unggulan yang dipasarkan kebanyakan adalah<br />

hasil tanaman jangka pendek (hortikultura) dan jangka menengah (pisang, pepaya dan jagung/pun singkong). Hal<br />

ini dilakukan untuk mempermudah pelaksanaan kegiatan promosi dan pemasaran produk pertanian yang<br />

direncanakan pelaksanaannya pada periode September 2010/Agutus 2011 dan keberlanjutannya sampai<br />

Agustus 2013.<br />

9. Mohon jelaskan bagaimana Aplikasi ini dapat mendukung kegiatan-kegiatan tindak lanjut tersebut?<br />

Aplikasi ini dapat mendukung kegiatan tindak lanjut karena aplikasi yang dibuat ini berdasarkan strategi tindak<br />

lanjut kampanye. Rencana kegiatan tindak lanjut yang dirancang, kegiatannya berdasarkan capaian hasil<br />

kegiatan pasca kampanye awal yang perlu ditindaklanjuti. Kegiatan yang akan dilakukan terukur secara SMART<br />

capaian kegiatannya.<br />

Tentunya aplikasi ini berkaitan dengan jumlah dana yang diberikan untuk kegiatan tindak lanjut. Dana Hibah<br />

Alumni RARE yang diperoleh dari aplikasi ini nantinya akan diigunakan untuk operasional kegiatan pertemuan<br />

konsensus menggali keberlanjutan kelayakan potensi demplot, pertemuan promosi demplot, cetak media saluran<br />

komuniaksi pesan kampanye pada periode September 2010/Agutus 2011 dengan dukungan sisa dana<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride SM Sungai Lamandau awal. Sedangkan untuk salary fasilitator pertanian dan asisten demplot<br />

dan kegiatan pendampingan khalayak target dan demplot dialokasikan pada periode September 2011/Agutus<br />

2013. Sedangkan biaya-biaya kegiatan untuk penyuluhan dan pengelolaan demplot serta sumberdaya<br />

pengelolaan dan transport mobilisasi kegiatan masih didanai oleh dana Proyek EC Lamandau hingga Desember<br />

2011 sesuai kesepakatan Manajer Program Proyek EC Lamandau dengan Lead Educator sebagai perwakilan<br />

Yayorin Juni 2010.<br />

106


(Mohon berikan jawaban yang lengkap dan jelas, masing-masing maksimum 1 atau<br />

2 paragraf.)<br />

III. Teori Perubahan untuk Kegiatan Tindak Lanjut<br />

10. Draft Teori Perubahan<br />

Tujuh halaman berikutnya berisi tentang lembar kerja “Teori Perubahan”. Lembar kerja ini akan membantu Anda<br />

untuk mengerti dan mengembangkan Teori Perubahan untuk Kegiatan Tindak Lanjut Anda.<br />

11.<br />

Jika Anda sudah memiliki Teori Perubahan untuk proyek ini melalui Rencana Tindak Lanjut <strong>Kampanye</strong> Pride<br />

Anda atau melalui kegiatan lain, silakan masukkan dokumen tersebut di sini.<br />

Ingatlah bahwa “Teori Perubahan” ini adalah untuk proyek kampanye tindak lanjut Anda. Anda mungkin sudah<br />

atau belum mengembangkan sebuah Teori Perubahan untuk <strong>Kampanye</strong> Pride pertama Anda, namun pikirkanlah<br />

bagaimana fase tindak lanjut dari kampanye Anda ini dapat lebih membangun <strong>Kampanye</strong> Pride awal Anda. Halhal<br />

apa saja dari Teori Perubahan awal Anda yang masih harus dibahas? Khalayak target atau ancaman mana<br />

yang memerlukan masih memerlukan focus? Khalayak target atau ancaman baru apa yang dapat difokuskan<br />

sekarang setelah pencapaian <strong>Kampanye</strong> Pride awal Anda? Solusi atau alat penyingkir halangan baru apa yang<br />

dapat ditambahkan dalam tahapan tindak lanjut ini?<br />

Untuk pertanyaan mengenai bagaimana mengisi lembar kerja ini, silakan menghubungi Koordinator Alumni<br />

Regional Anda. Tujuan Rare adalah membantu Anda mempertahankan serta mengembangkan dampak<br />

<strong>Kampanye</strong> Pride Anda<br />

Penjelasan<br />

Di Teori Perubahan sebelumnya memprediksikan dari 50% (88 KK dari 175 KK) yang mengadopsi perladangan<br />

menetap setelah dilakukan survei dan monitoring ulang dengan mencatat langsung kondisi di lapangan dan dari<br />

hasil survey tabulasi yang dibuat tercatat sampai bulan April 2010 sebanyak 157 KK (77,72%) dari 202 KK yang<br />

mengadopsi kegiatan perladangan menetap. Hasilnya melebihi capaian 50% (, yaitu 101 KK dari 202 KK).<br />

Kepatuhan masyarakat petani khalayak target yang telah mengadopsi perladangan menetap ditunjukkan dengan<br />

tidak lagi melakukan pembakaran lahan dan ini merupakan indikasi-indikasi awal yang menunjukkan bahwa<br />

asumsi kami benar dan Teori Perubahan yang diusulkan dalam proses perencanaan berlaku. Selain kepatuhan<br />

khalayak saat ini untuk tidak membakar dan menghasilkan nilai kebakaran lahan minim. Dari 157 KK yang telah<br />

mengadospi kegiatan peraldangan menetap ternyata masih 19,42% (N=39 KK) di desa Tempayung dan desa<br />

Babual Baboti sebagai peladang menetap yang masih membakar. Sisanya dari total keseluruhan khalayak hasil<br />

survey menuyatakan 20,79% (N=42 KK) di desa Tempayung dan desa Babual Baboti yang masih melakukan<br />

perladangan berpindah dengan sistem tebas bakar.<br />

Teori Perubahan untuk Rencana Tindak Lanjut<br />

Untuk mengurangi praktek pertanian ladang berpindah tebas bakar di sekitar SM Sungai Lamandau dan<br />

memelihara habitat penting orangutan Kalimantan, maka promosi pemasaran produk, adopsi pertanian menetap<br />

yang lebih berkelanjutan, ramah lingkungan dan meningkatkan ekonomi serta mendorong kebijakan aturan kelola<br />

lahan untuk pertanian akan lebih diperkenalkan. Petani lokal akan diberitahukan juga tentang batas area untuk<br />

orangutan Kalimantan di SM Sungai Lamandau, keuntungan-keuntungan mengadopsi pertanian menetap tanpa<br />

bakar. Bentuk pertanian yang telah dikembangkan setahun sebelumnya dalam teori perubahan akan memberikan<br />

lebih pendapatan berkelanjutan untuk mereka (masyarakat sekitar SM Sungai Lamandau) dan pada waktu<br />

bersamaan akan memelihara sistem pendukung kehidupan hutan. Mereka akan diperkenalkan konsep pertanian<br />

menetap, pelatihan dan bantuan teknis serta cara memasarkan produk yang pada akhirnya masyarakat khalayak<br />

target mengadopsi dan mempraktekkan pertanian kebun campuran menetap. Karena beberapa hal tersebut di<br />

atas, akan ada sedikitnya 50% (41 KK dari 81 KK) masyarakat petani yang belum mengadopsi pertanian kebun<br />

campuran menetap tanpa bakar di desa Tempayung dan desa Babual Baboti. <strong>Kampanye</strong> Bangga tindak lanjut ini<br />

untuk mempertahankan 0 % kebakaran hutan 2010, mengurangi aktifitas 81 KK peladang berpindah agar<br />

populasi dan habitat orangutan Kalimantan terawat. Pertanian menetap telah diterapkan di masyarakat khalayak<br />

target dan dapat dikembangkan di lokasi kampanye pada Agustus 2011/2013.<br />

107


TEORI PERUBAHAN – MENYAMPAIKAN DAMPAK KONSERVASI TINDAK LANJUT KAMPANYE<br />

PRIDE ANDA<br />

Apa Rancangan Teori Perubahan dan mengapa teori ini penting?<br />

Rancangan (draft) Teori Perubahan (Theory of Change/ToC) adalah penyampaian terbaik jenis tindak<br />

lanjut <strong>Kampanye</strong> Pride yang akan Anda terapkan di kawasan Anda. Karena Pride menyangkut<br />

perubahaan perilaku di tingkat masyarakat untuk mencapai konservasi jangka panjang, teori ini<br />

membuat Rare mengerti dampak konservasi tindak lanjut <strong>Kampanye</strong> Pride yang bisa Anda<br />

capai dengan mendokumentasikan ancaman terhadap keanekaragaman hayati yang menjadi<br />

fokus Anda dan bagaimana Anda akan mengubah perilaku kelompok-kelompok utama untuk<br />

mengurangi ancaman tersebut. Draft ToC paling mudah dimengerti dengan mengkaji tujuh variabel<br />

yang saling berhubungan berikut ini.<br />

1. Hasil Konservasi (Conservation Result/CR)<br />

Hasil konservasi apa yang ingin kita capai, dan target apa yang kita fokuskan untuk<br />

mencapainya?<br />

2. Pengurangan Ancaman (Threat Reduction/TR)<br />

Apa ancaman utama target konservasi kita, dan ancaman mana yang bisa dikurangi?<br />

3. Perubahan perilaku (Behavior Change/BC)<br />

Apa perilaku kelompok yang harus berubah untuk mengurangi ancaman ini?<br />

4. Menyingkirkan Hambatan (Barrier Removal/BR)<br />

Apa hambatan dalam mengadopsi perilaku baru yang dimaksud, dan bagaimana upaya<br />

menyingkirkannya?<br />

5. IC (Interpersonal Communication/Komunikasi antar individu)<br />

Diskusi seperti apa yang diperlukan untuk mendorong warga mengadopsi perilaku baru<br />

itu?<br />

6. Sikap (Attitude/A)<br />

Sikap apa yang harus berubah agar diskusi itu bisa berjalan?<br />

7. Pengetahuan (Knowledge/K)<br />

Pengetahuan apa yang diperlukan untuk meningkatkan kesadaran dan membantu<br />

mengubah perilaku itu?<br />

Ke tujuh variabel ini berhubungan lewat persamaan sebagai berikut, K+A+IC+BRBCTRCR,<br />

yang berarti “suatu peningkatan pengetahuan ditambah perubahan sikap, komunikasi antar<br />

individu dan penyingkiran hambatan akan menimbulkan perubahan perilaku, yang akan<br />

menyebabkan pengurangan ancaman dan, akhirnya, suatu hasil konservasi.” Persamaan ini<br />

bisa menjadi dasar dalam mengembangan Rancangan Teori Perubahan dan akan membuat Anda<br />

bisa mendokumentasikan rantai hasil yang bagus yang berdampak pada konservasi<br />

keanekaragaman hayati jangka panjang di lokasi Anda. Rantai hasil “memperlihatkan hasil yang<br />

diinginkan dari penerapan suatu strategi, dan pada akhirnya mewakili asumsi-asumsi yang Anda buat<br />

untuk lokasi proyek Anda.” (Sumber: Miradi).<br />

Catatan: Rancangan Teori Perubahan adalah hipotesa tindak lanjut kampanye Anda atau “rancangan<br />

awal”, berdasarkan data yang Anda miliki sekarang dan akan diperbaiki selama proses<br />

perkembangan kampanye, dengan bantuan Program Manager dan/atau Alumni Coordinator Rare.<br />

Siapa yang mengembangkan Rancangan Teori Perubahan?<br />

Rancangan teori perubahan akan dikembangkan bersama oleh Anda, Rare dan mitra lain yang<br />

penting bagi keberhasilan kampanye Anda. Anda akan mengembangkan versi awal untuk<br />

didiskusikan bersama. Dengan mempergunakan Formulir contoh Rancangan Teori Perubahan yang<br />

telah disediakan di bawah, Anda akan mengidentifikasi komponen kampanye Pride Anda dengan<br />

menyebut satu target konservasi kampanye Anda (misalnya: terumbu karang), ancaman utama target<br />

itu (misalnya: menangkap ikan dengan bahan peledak), perilaku kelompok yang ingin Anda ubah<br />

(misalnya: mengurangi perilaku nelayan menangkap ikan dengan bahan peledak), upaya mengatasi<br />

hambatan yang harus dilakukan untuk mengubah perilaku itu (misalnya: kewajiban mempergunakan<br />

jala khusus untuk mengganti bahan peledak), dan elemen-elemen komunikasi yang akan diperlukan<br />

oleh Pride dalam membantu perubahan ini. Setelah Anda berhasil mengidentifikasi komponen-<br />

108


komponen yang berbeda ini dan bagaimana mereka terkait satu sama lain, Anda akan bisa menulis<br />

ringkasan Rancangan Teori Perubahan Anda.<br />

Siapa yang mengkaji dan mengevaluasi Rancangan Teori Perubahan ini?<br />

Rancangan awal Teori Perubahan yang telah dikembangkan akan dikaji bersama dengan Rare<br />

melalui proses yang interakfif sehingga secara bersama dapat memperbaiki Rancangan Teori<br />

Perubahan sebelum evaluasi akhir dilakukan. Koordinator Alumni Regional, dibantu oleh Pride<br />

Program Manager akan membantu mengembangkan draft Teori Perubahan Anda.<br />

Kriteria apa yang digunakan untuk mengevaluasi Rancangan Teori Perubahan ini?<br />

Catatan Dana Alumni Rare: Harap lihat keseluruhan “Pedoman” Dana Alumni Rare untuk mengerti<br />

bagaimana Rare akan mengkaji draft Teori Perubahan Anda dengan dibantu komponen-komponen<br />

lain dalam Formulir Aplikasi Anda selama proses seleksi.<br />

Secara umum, rancangan Teori Perubahan akan dikaji berdasarkan tiga kriteria utama 1) Dampak<br />

Konservasi Yang Ingin Dicapai 2) Kemungkinan Penerapannya 3) Kemampuan Untuk Mengukur<br />

Hasilnya.<br />

1) Untuk memperlihatkan “Dampak Konservasi” secara efektif, Anda harus menyebutkan<br />

hasil konservasi yang memiliki target hasil yang spesifik dan terukur dan menggambarkan<br />

hubungan logis dari perubahan perilaku hingga hasil konservasi ini.<br />

2) Untuk menggambarkan “Kemungkinan Penerapan”, Anda harus memperlihatkan bahwa<br />

ancaman yang Anda sebutkan itu merupakan perbuatan manusia, kampanye ini<br />

merupakan bagian yang terintegrasi dengan baik dari strategi organisasi Anda dan Anda<br />

memiliki rencana yang efektif serta mitra untuk menyingkirkan hambatan.<br />

3) “Kemampuan Mengukur Hasil” yang Anda miliki akan ditentukan oleh ada tidaknya<br />

rencana atau mitra untuk memantau dan mengkaji kampanye Anda. Setiap data dasar<br />

yang Anda miliki akan sangat membantu.<br />

109


Bagaimana saya mengisi Formulir Contoh Rancangan Teori Perubahan?<br />

Anda akan mengikuti enam langkah untuk mengisi Rancangan Teori Perubahan Anda. Harap diingat<br />

Anda akan mengisi formulir dari kanan ke kiri.<br />

1. Identifikasi hasil konservasi dan target konservasi di lokasi kampanye Anda yang akan<br />

menjadi fokus kampanye Anda.<br />

Perhatikan bahwa target konservasi harus lebih spesifik dari sekedar menyebut lokasi<br />

tempat Anda bekerja. Akan sangat membantu untuk mempertimbangkan definisi berikut<br />

saat mengidentifikasi target: “Spesies spesifik, komunitas dan sistem ekologi yang dipilih<br />

untuk mewakili dan mencakup seluruh keanekaragaman hayati yang ditemukan di lokasi<br />

proyek. Semua itu merupakan dasar dalam menentukan tujuan, menerapkan kegiatan<br />

konservasi dan mengukur keefektifan konservasi. Dalam teori – mudahan-mudahan<br />

dalam penerapannya juga -- konservasi dari target utama akan berarti konservasi seluruh<br />

keanekaragaman hayati asli di lokasi yang dimaksud” (Sumber: Miradi). Contoh target<br />

keanekaragaman hayati adalah, terumbu karang, bakau, monyet emas Brazil (golden lion<br />

tamarin atau golden marmoset) dsb.<br />

2. Mengidenfikasi ancaman utama target konservasi.<br />

Jika Anda tidak yakin dengan ancaman utama yang ada, tolong lengkapi formulir contoh<br />

“Rancangan Teori perubahan” tambahan untuk setiap ancaman yang Anda temukan.<br />

3. Mengidentifikasi perubahan perilaku yang diperlukan untuk mengurangi ancaman.<br />

Untuk mencapai ini, Anda harus menyebut perilaku yang menyebabkan ancaman utama<br />

dan kelompok di balik perilaku ini.<br />

4. Ajukan perilaku alternatif dan hambatan yang bisa menghalangi kelompok itu untuk<br />

mengadopsinya.<br />

Anda harus juga mengidentifikasi alat untuk menyingkirkan hambatan yang ada dan<br />

siapa yang bisa melakukannya. Langkah penyingkiran hambatan bisa dibuat oleh<br />

organisasi yang tidak terlibat dalam konservasi. Konsultasi dengan jaringan mitra Anda<br />

akan sangat membantu untuk mendapat gambaran tentang langkah mengatasi hambatan<br />

yang paling sesuai untuk situasi Anda.<br />

5. Identifikasi jenis komunikasi antar individu yang diperlukan oleh <strong>Kampanye</strong> Pride untuk<br />

membantu kelompok target mengubah perilaku mereka.<br />

Anda harus mengidentifikasi pengetahuan dan perilaku yang diperlukan agar diskusi ini<br />

bisa dilaksanakan.<br />

6. Tulis satu alinea narasi untuk melengkapi Rancangan Teori Perubahan Anda.<br />

Alinea ini menggambarkan strategi kampanye usulan Anda, misalnya: bagaimana Anda<br />

mengubah perilaku kelompok-kelompok utama untuk mengurangi ancaman terhadap<br />

keanekaragaman hayati di lokasi Anda. Masukkan juga sebuah pernyataan yang<br />

menggambarkan mengapa Anda yakin strategi kampanye ini akan efekfif dengan<br />

mengutip bukti konsep jenis Teori perubahan ini di lokasi lain, pada studi kasus atau<br />

situasi serupa.<br />

7. Ingatlah, tuliskan selalu sumber data yang Anda gunakan (idealnya sebutkan juga<br />

bagaimana dan kapan data itu didapat). Jika Anda tidak memiliki data atau tidak<br />

bisa menjawab, tulis “tidak ada data” atau akan ditentukan nanti (TBD).<br />

Untuk bantuan mengisi formulir silakan lihat contoh formulir Rancangan Teori Perubahan di bawah<br />

berjudul: “Pengambilan Kayu Bakar di Hutan Potorono”. Ini adalah teori perubahan yang<br />

dikembangkan tahun 2008 oleh penerima Dana Alumni Rare Panji Anom yang bekerja dengan mitra<br />

lokal di Indonesia, YBL Masta, serta staff Pride dan Alumni Rare.<br />

110


FORMULIR CONTOH RANCANGAN TEORI PERUBAHAN: <br />

IC+A+K BR BC TR CR<br />

5<br />

APA YANG PERLU<br />

4 3<br />

PERILAKU APA YANG KITA<br />

2<br />

APA ANCAMAN UTAMA<br />

1<br />

DIKOMUNIKASIKAN<br />

INGIN UBAH?<br />

TARGET KONSERVASI?<br />

KAMPANYE PRIDE?<br />

BAGAIMANA KITA<br />

MENGHILANGKAN<br />

HAMBATAN UNTUK<br />

MENGADOPSI PERILAKU<br />

BARU?<br />

APA HASIL<br />

DAN TARGET KOSERVASI?<br />

Identifikasi komunikasi<br />

antar individu yang perlu<br />

diterapkan untuk<br />

mengadopsi perilaku baru<br />

Ada diskusi atau obrolan<br />

diantara masyarakat petani<br />

untuk meminta pelatihan<br />

pengelolaan lahan menetap<br />

tanpa bakar dan<br />

mempraktekkan kebun<br />

campuran menetap tanpa<br />

bakar serta budidaya dan<br />

perawatan tanamannya<br />

Identifikasi perilaku alternatif dan<br />

hambatan dalam<br />

mengadopsinya (contoh: secara<br />

teknologi, sosial, ekonomi dan<br />

politik).<br />

Mengenalkan dan<br />

mengembangkan sistem<br />

pertanian pola kebun campuran<br />

menetap secara intensif dan<br />

berkelanjutan memenuhi<br />

kebutuhan ekonomi jangka<br />

pendek, menengah dan panjang<br />

Identifikasi perilaku di balik<br />

ancaman itu dan kelompok yang<br />

menyebabkannya<br />

1) Masyarakat petani di sekitar SMSL<br />

membuka lahan untuk pertanian<br />

kebun campuran menetap tebas<br />

tanpa bakar<br />

2) Masyarakat petani di sekitar SMSL<br />

mengadopsi sistem pertanian kebun<br />

campuran menetap tanpa bakar<br />

Tulis ancaman utama<br />

terhadap target yang ingin<br />

kita kurangi.<br />

Pembukaan hutan dan lahan<br />

untuk perladangan<br />

berpindah sistem tebas<br />

bakar yang bisa berakibat<br />

pada pengurangan luasan<br />

hutan dan kebakaran hutan<br />

Tulis manfaat konservasi yang<br />

ingin dicapai dan target<br />

konservasi (bisa berupa<br />

habitat atau spesies)<br />

Kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau terawat dan<br />

terjaga sebagai sumber<br />

kehidupan bagi masyarakat<br />

sekitar kawasan dan Habitat<br />

penting orangutan<br />

Diskusi apa yang<br />

diperlukan untuk<br />

mendorong warga<br />

mengadopsi perilaku baru?<br />

Diskusi tentang<br />

keuntungan pertanian<br />

menetap menopang<br />

ekonomi dan produktif;<br />

pola kebun campuran<br />

sebagai sistem<br />

agroforestri akan<br />

menyediakan sumber<br />

pendapatan jangka<br />

panjang; pentingnya area<br />

Perilaku (atau aksi) alternatif<br />

apa yang bisa diusulkan?<br />

• Mengembangkan dan<br />

mempromosikan potensi<br />

produksi Demplot Kebun<br />

Campuran Menetap Tanpa<br />

Bakar<br />

• Mendorong pemerintah<br />

desa dan agen perubahan<br />

di masyarakat untuk<br />

membuat kebijakan dalam<br />

pengelolaan lahan untuk<br />

pertanian dan mendorong<br />

adopsi kegiatan demplot<br />

Kelompok mana yang<br />

bertanggungjawab atas perilaku itu<br />

dan apa bukti yang mendukung<br />

penemuan ini?<br />

Kelompok petani lokal yang<br />

berada di 2 desa sekitar kawasan<br />

Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau sebagai khalayak<br />

target dan 7 desa sekitar<br />

kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau sebagai<br />

khalayak sekunder_yang berada<br />

di dua kabupaten (Kotawaringin<br />

Barat dan<br />

Apa bukti ini merupakan<br />

ancaman utama dan bahwa<br />

kita bisa menguranginya?<br />

Beberapa orang petani<br />

khalayak target masih<br />

praktek membuka lahan<br />

untuk pertania ladang<br />

berpindah di sekitar dan<br />

dalam kawasan SM<br />

Sungai Lamandau yang<br />

dapat menjadi ancaman<br />

utama kerusakan habitat<br />

bagi orangutan<br />

_____________________<br />

Apa bukti bahwa ini penting<br />

untuk konservasi<br />

keanekaragaman hayati?<br />

Berdasarkan Penilaian<br />

Kelangsungan Hidup<br />

Populasi 0rangutan dan<br />

Habitatnya ( PHVA, 2004),<br />

Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau adalah habitat<br />

bagi orangutan dan sebagai<br />

salah satu dari habitat<br />

penting orangutan<br />

____________________<br />

_____________________


hutan sebagai sumber<br />

penyangga kehidupan<br />

masyarakat pinggiran<br />

hutan dan habitat<br />

orangutan Kalimantan<br />

yang merupakan asset<br />

nasinal dan kebanggaan,<br />

pertanian membakar<br />

lahan itu merugikan<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Perilaku apa yang ingin kita<br />

ubah agar komunikasi antar<br />

individu bisa berjalan?<br />

Kegiatan praktek<br />

keterampilan teknologi<br />

pertanian menetap tanpa<br />

bakar yang menyebutkan<br />

hasil produksinya lebih<br />

menguntungkan dan<br />

hemat waktu, biaya dan<br />

tenaga________________<br />

Pengetahuan apa yang<br />

diperlukan untuk<br />

meningkatkan kesadaran<br />

dan mengubah perilaku ini?<br />

• Pengetahuan<br />

manfaat mengenai<br />

jasa lingkungan<br />

hutan bagi<br />

kehidupan<br />

masyarakat sekitar<br />

hutan<br />

• Manfaat pertanian<br />

ladang/kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar memberi<br />

kebun campuran menetap<br />

tanpa bakar<br />

• Penguatan Kelompok<br />

Masyarakat yang<br />

mengadopsi pertanian<br />

ladang pola kebun<br />

campuran menetap tanpa<br />

bakar_________________<br />

____<br />

_____________________<br />

Apa yang bisa dianggap<br />

sejumlah orang sebagai<br />

keuntungan jika perubahan<br />

perilaku terjadi?<br />

• Produksi lebih tinggi;<br />

• Mendapat tambahan<br />

pendapatan yang lebih<br />

maksimal<br />

• Praktek lebih hemat<br />

waktu, biaya dan tenaga;<br />

• Mata pencaharian ini lebih<br />

dapat menopang ekonomi<br />

berkelanjutan__________<br />

________<br />

_____________________<br />

Apa hambatan yang bisa<br />

menghentikan perubahan<br />

perilaku yang diinginkan?<br />

• Agen inovator di<br />

masyarakat yang masih<br />

kurang<br />

• Masih ada kelompok yang<br />

masih sulit berubah<br />

(laggard)<br />

• Kelembagaan kelompok<br />

tani yang masih belum<br />

kuat_________________<br />

_____________________<br />

Sukamara)__________________<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apakah ada bukti yang<br />

menunjukkan bahwa kelompok ini<br />

berada di balik ancaman dasar itu?<br />

Dari data survei kampanye pasca<br />

tercatat 16,2% (n=123 orang dari<br />

379 orang) di 12 desa sekitar<br />

kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau sebagai petani<br />

ladang berpindah yang masih<br />

melakukan pembukaan lahan<br />

dengan tebas<br />

bakar____________________<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apakah ada data dasar mengenai<br />

kelompok ini, jika ya bagaimana<br />

data itu dikumpulkan (ukuran dan<br />

metrik) dan seberapa sering?<br />

Ya, ada. Data dikumpulkan<br />

melalui survei pra dan pasca<br />

kampanye dan monitoring<br />

dengan melakukan pendataan<br />

survei tabulasi langsung ke<br />

masyarakat dan desa. Survei<br />

dilakukan di awal sebelum<br />

kampanye dan sesudah<br />

kampanye. Sedangkan survei<br />

tabulasi langsung dilakukan tiap<br />

bulan lepas tengah tahun<br />

kampanye awal<br />

berjalan____________________<br />

_____________________<br />

Adakah kelompok lain yang<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apakah ada data dasar<br />

mengenai ancaman itu, jika<br />

ya bagaimana data ini<br />

dikumpulkan (ukuran dan<br />

metrik) dan seberapa<br />

sering?<br />

Tercatat pada survei<br />

kampanye awal dan<br />

observasi langsung<br />

sebanyak 202 KK<br />

peladang berpindah yang<br />

sampai saat ini masih 81<br />

KK yang tersisa<br />

mempraktekkan<br />

perladangan berpindah<br />

dan menetap dengan<br />

tebas bakar dan<br />

dampaknya terlihat dari<br />

gambaran peta citra<br />

satelit mengenai<br />

kebakaran lahan/hutan,<br />

perubahan tutupan hutan<br />

________________<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apa ancaman lain yang<br />

mempengaruhi target<br />

keanekaragaman hayati<br />

ini?<br />

Pembukaan lahan untuk<br />

pengembangan<br />

perkebunan kelapa sawit<br />

dan penebangan serta<br />

skala kecil perburuan<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apakah ada data dasar atas<br />

situasi terkini, jika ya<br />

bagaimana data itu<br />

dikumpulkan (ukuran dan<br />

metric) dan seberapa sering?<br />

Menurut Manajer Camp<br />

Pelepas Liaran Orangutan<br />

dari Orangutan Foundation<br />

UK memprediksikan sejak<br />

2001 kegiatan pelepas liaran<br />

dilakukan di SM Sungai<br />

Lamandau ada lebih dari<br />

200-250 populasi orangutan.<br />

Selain itu kelompok kerja<br />

yang bergerak di bidang<br />

penelitian orangutan dan<br />

habitatnya baik<br />

intenasional/local<br />

mempunyai data perkiraan<br />

populasi secara<br />

reguler__________________<br />

_<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Apa hasil konservasi yang<br />

diinginkan dan kapan akan<br />

dicapai?_<br />

______________<br />

Semakin terjaga dan<br />

terpeliharanya SM Sungai<br />

Lamandau sebagai habitat<br />

orangutan lepas Agustus<br />

2013<br />

____________________<br />

_____________________<br />

112


manfaat penting bagi<br />

kehidupan<br />

masyarakat sekitar<br />

hutan secara<br />

ekonomi<br />

• Pengetahuan<br />

manfaat hutan<br />

sebagai habitat<br />

penting orangutan<br />

Kalimantan dan<br />

satwa liar<br />

lainnya____________<br />

Apakah ada langkah untuk<br />

mengatasi hambatan dan<br />

bagaimana Anda tahu itu akan<br />

efektif?<br />

Langkah pertanian ladang<br />

menetap tanpa bakar sistem<br />

agroforestri telah<br />

diperkenalkan dan dilakukan<br />

di wilayah Belantikan Hulu<br />

yang masih wilayah kerja<br />

lembaga. Aplikasi sistem ini<br />

menjadi bentuk yang<br />

direplikasikan di kampanye<br />

ini.<br />

mungkin ikut berperan dalam<br />

ancaman itu?<br />

Masih teridentifikasi satu<br />

kelompok keluarga (8 orang)<br />

yang menggunakan lahan<br />

pertanian dalam kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau<br />

lebih kurang seluas 8 Ha<br />

(sebagai kasus Klaim Lahan)<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

_____________________<br />

Dan replikasi di kampanye<br />

pride awal demplot telah<br />

terbukti berhasil karena lebih<br />

dari capaian target<br />

masyarakat mengadopsi<br />

kegiatan pertanian menetap<br />

tanpa bakar.<br />

Berikutnya di kampanye<br />

tindak lanjut akan<br />

memperkenalkan secara<br />

intensif keterampilan<br />

teknologi pengolahan lahan<br />

pertanian menetap tanpa<br />

bakar dikarenakan masih<br />

kurang intensif pengenalan<br />

terapan teknologi pertanian<br />

menetap ke arah analisa hasil<br />

bahwa bertani membakar<br />

merugikan; mengedepankan<br />

70% praktek dan 30% materi<br />

dalam pertemuan.<br />

_____________________<br />

113


Siapa yang akan membuat<br />

langkah itu?<br />

Sebagian bentuk pelaksanaan<br />

pengelolaan kegiatan akan<br />

dibantu oleh program<br />

kemitraan OFUK dengan<br />

Yayorin yang didukung Balai<br />

Konservasi Sumber Daya<br />

Alam Kalimantan Tengah dan<br />

didukung dana Uni Eropa.<br />

Selain itu didukung oleh<br />

lembaga atau institusi yang<br />

relevan berperan melakukan<br />

kegiatan ini, seperti staf<br />

penyuluh dari Dinas Pertanian<br />

dan Balai Penyuluh Pertanian<br />

kecamatan; Dinas Kehutanan<br />

dan Dinas Perkebunan<br />

kabupaten.<br />

_____________________<br />

6<br />

Dengan mempergunakan data di atas, tulis penjelasan yang menggambarkan Rancangan Teori Perubahan Anda. Termasuk satu kalimat berisi mengapa hal itu akan<br />

efekftif. Maksimum 200 kata.<br />

Untuk mengurangi praktek pertanian ladang berpindah tebas bakar di sekitar SM Sungai Lamandau dan memelihara habitat penting orangutan Kalimantan, maka promosi pemasaran<br />

produk, adopsi pertanian menetap yang lebih berkelanjutan, ramah lingkungan dan meningkatkan ekonomi serta mendorong kebijakan aturan kelola lahan untuk pertanian akan lebih<br />

diperkenalkan. Petani lokal akan diberitahukan juga tentang batas area untuk orangutan Kalimantan di SM Sungai Lamandau, keuntungan-keuntungan mengadopsi pertanian menetap<br />

tanpa bakar. Bentuk pertanian yang telah dikembangkan setahun sebelumnya dalam teori perubahan akan memberikan lebih pendapatan berkelanjutan untuk mereka (masyarakat<br />

sekitar SM Sungai Lamandau) dan pada waktu bersamaan akan memelihara sistem pendukung kehidupan hutan. Mereka akan diperkenalkan konsep pertanian menetap, pelatihan<br />

dan bantuan teknis serta cara memasarkan produk yang pada akhirnya masyarakat khalayak target mengadopsi dan mempraktekkan pertanian kebun campuran menetap. Karena<br />

beberapa hal tersebut di atas, akan ada sedikitnya 50% (41 KK dari 81 KK) masyarakat petani yang belum mengadopsi pertanian kebun campuran menetap tanpa bakar di desa<br />

Tempayung dan desa Babual Baboti. <strong>Kampanye</strong> Bangga tindak lanjut ini untuk mempertahankan 0 % kebakaran hutan 2010, mengurangi aktifitas 81 KK peladang berpindah agar<br />

populasi dan habitat orangutan Kalimantan terawat. Pertanian menetap telah diterapkan di masyarakat khalayak target dan dapat dikembangkan di lokasi kampanye pada Agustus<br />

2011/2013.<br />

114


IV. Blog <strong>RarePlanet</strong><br />

12. Sebagai salah satu persyaratan Dana Alumni Rare 2010, semua pelamar harus mengunggah “Teori<br />

Perubahan” mereka dalam “blog” di “halaman kampanye”<br />

<strong>RarePlanet</strong> adalah situs jejaring sosial yang menghubungkan penggiat konservasi di seluruh dunia untuk membantu<br />

memecahkan tantangan-tantangan konservasi yang paling tinggi. “Blog” adalah sebuah artikel pendek sederhana<br />

dalam situs internet. Langkah-langkah untuk mengunggah narasi “Teori Perubahan” Anda ke blog halaman<br />

kampanye di <strong>RarePlanet</strong> adalah sebagai berikut:<br />

Mendaftar untuk mendapatkan akun <strong>RarePlanet</strong>:<br />

o Pergi ke http://rareplanet.org/<br />

o Klik “Create and account” di bagian kiri atas halaman<br />

o Isi formulir pendaftaran, unggah foto diri Anda, dan ceritakanlah sedikit tentang diri Anda pada<br />

komunitas <strong>RarePlanet</strong><br />

Setelah Anda memiliki akun, harap beritahukan Koordinator Alumni Regional agar mereka dapat<br />

membantu menghubungkan Anda dengan halaman kampanye Anda.<br />

Tulislah sebuah blog yang meringkas “Teori Perubahan” kegiatan tindak lanjut kampanye Anda.<br />

o Pergilah ke halaman kampanye Anda<br />

o Carilah kolom di tengah halaman yang bertuliskan “blog”, kemudian klik link yang bertuliskan<br />

“Create campaign blog”<br />

o Tulislah sebuah blog yang menceritakan narasi “Teori Perubahan” kegiatan tindak lanjut<br />

kampanye Anda sebagaimana tertulis dalam lembar kerja Teori Perubahan di atas<br />

o Unggah sebuah foto yang mewakili kegiatan tindak lanjut kampanye Anda<br />

o Klik “submit”<br />

Mohon beri tanda (√) disamping bila Anda telah melengkapi blog <strong>RarePlanet</strong> Anda: YA __ ____<br />

CATATAN: Aplikasi Anda tidak akan dianggap lengkap hingga Anda memuat blog Anda di <strong>RarePlanet</strong>


V. Penilaian Keberkelanjutan<br />

13. Apa strategi jangka panjang yang digunakan oleh organisasi mitra Anda di lokasi proyek ini? (misalnya,<br />

adakah perencanaan pengelolaan atau perencanaan strategis dari lokasi tersebut dalam jangka panjang, adakah<br />

aspek edukasi yang juga tercakup dalam rencana ini)<br />

Menjadikan Demplot Kebun Campuran Menetap menjadi demplot yang mempunyai pengelolaan mandiri yang bisa<br />

memberikan contoh masyarakat sekitar dan memberikan dampak pada meningkatnya minat adopsi kegiatan<br />

berladang menetap dan ekonomi masyarakat. Selain itu strategi jangka panjang penting lainnya adalah<br />

mengembangkan promosi demplot sebagai tempat kegiatan pendampingan dan pusat pembelajaran bagi<br />

masyarakat desa di sekitarnya<br />

14. Seberapa cocok proyek ini dengan strategi jangka panjang tersebut?<br />

Proyek ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk penjangkauan strategi jangka panjang. Sebagian besar<br />

kegiatan yang dilakukan adalah untuk merealisasikan capaian strategi panjang<br />

15. Bagaimana proyek ini akan terus dipertahankan sesudah masa penggunaan dana ini berakhir?<br />

Kegiatan proyek ini akan terus ditindaklanjuti melakukan rencana kegiatan selama tiga tahun dan akan diusulkan<br />

permohonan dana untuk kegiatan 3 tahun. Dalam tiap pendekatan kegiatan tindak lanjut mempunyai strategi<br />

pendekatan kegiatan yang berbeda menyesuaikan perkembangan yang terjadi di masyarakat khalayak atau wilayah<br />

kabupaten secara umum.<br />

16. Mohon gambarkan bagaimana dana yang diberikan ini bisa sesuai dan mampu menyokong proyek ini.<br />

(Item-item budget secara detail akan diminta untuk dicantumkan pada bagian “VI. Permohonan Dana.” Mohon<br />

berikan rangkuman naratif secara singkat dan jelas, seperti jumlah staf, sukarelawan, tenaga administrasi, ruangan<br />

kantor, transportasi lokal yang disediakan oleh mitra organisasi atau sumber dana lainnya.)<br />

*Mohon lampirkan juga “Bukti-bukti pendukung yang sesuai” dalam aplikasi ini. Bukti tersebut bisa berupa<br />

dokumentasi yang mendukung kebenaran data-data yang diberikan, seperti:<br />

• Satu lembar surat proposal penerimaan dari sebuah yayasan.<br />

• Satu lembar surat pendukung dari mitra organisasi lokal yang memberikan bantuan berupa gaji atau biayabiaya<br />

administrasi lokal.<br />

• Satu lembar surat pendukung pendanaan dari mitra organisasi yangt terpisah, yang telah setuju unutk<br />

menyediakan dana untuk proyek ini.<br />

Silakan hubungi staf Dana Alumni Rare untuk klarifikasi lebih lanjut.<br />

Untuk melihat gambaran kontribusi dana untuk menyokong kegiatan kampanye tindak lanjut ini bisa dilihat pada<br />

tabel kontribusi dana di lembar form nomor 19.<br />

116


VI. Permohonan Dana<br />

17. Berapa jumlah total dalam US dollar (US$) yang diajukan kepada Dana Alumni Rare untuk proyek yang<br />

diajukan selama periode satu tahun saja? (Dana Alumni Rare tersedia dalam jumlah hingga US$10,000 untuk<br />

periode satu tahun, dengan rata-rata jumlah dana berkisar antara US$5,000-US$10,000.)<br />

Tahun I (1 September 2010-31 Agustus 2011) US$ 7,428.5<br />

18. Apakah Anda ingin mengajukan permohonan dana untuk beberapa tahun sekaligus? (Aplikasi-aplikasi harus<br />

diserahkan dengan jumlah hingga US$10,000 per tahun, hingga 3 tahun, jika disertai dengan bukti strategi jangka<br />

panjang. Jika Anda tidak akan mengajukan permohonan dana untuk beberapa tahun sekaligus, Anda perlu<br />

menyerahkan sebuah aplikasi baru pada tahun berikutnya.) Ya _ __ Tidak ___<br />

Jika Ya, berapa jumlah total dana yang diajukan dalam US$ untuk tahun ke-2 dan tahun ke-3? (Dana Alumni<br />

Rare untuk beberapa tahun sekaligus akan diberikan setahun sekali sesudah semua persyaratan laporan sudah<br />

lengkap dan hasil yang sudah dicapai pada tahun pertama sudah selesai dinilai.)<br />

Tahun II (1 September 2011-31 Agustus 2012) US$ 13,758.4<br />

Tahun III (1 September 2012-31 Agustus 2013) US$ 14,644.4<br />

Sebagai catatan:<br />

• Kegiatan ini sebagian operasional kegiatannya (, seperti salary Fasilitator Pertanian, salary asisten<br />

demplot, pengelolaan demplot dan operasional transportasi kegiatan) masih didukung oleh proyek Uni<br />

Eropa untuk kelestarian Suaka Margasatwa Sungai Lamandau yang dikelola program kemitraan<br />

Orangutan Foundation UK bekerjasama dengan Yayorin didukung Balai Konservasi Sumber Daya Alam<br />

Kalimantan Tengah sampai Desember 2011.<br />

• Untuk mendukung kegiatan tahun ke-2 dan ke-3 selain dukungan hibah dana RARE Alumni, Yayorin akan<br />

mencari dukungan dana lain (mix funding).<br />

19. Mohon berikan data budget per item biaya dalam US$.<br />

Kolom A: Mohon sebutkan item-item menjadi beberapa kategori (misalnya, “Perlengkapan <strong>Kampanye</strong>”)<br />

kemudian item-item spesifik yang termasuk dalam kategori tersebut (misalnya, “1.000 lembar poster”) di<br />

bawah setiap kategori utama tadi. Beberapa saran diberikan di bawah ini, namun Anda bisa bebas untuk<br />

menambahkan/menghilangkan baris-baris yang ada untuk menyesuaikan dengan budget item-item spesifik<br />

yang Anda miliki, bila memang diperlukan.<br />

Kolom B: Mohon sebutkan budget proyek secara keseluruhan dalam US$. Angka yang tercantum harus<br />

sama dengan total jumlah Kolom C + Kolom D.<br />

Kolom C: Mohon sebutkan jumlah total yang Anda ajukan kepada Dana Alumni Rare dalam US$.<br />

Kolom D: Mohon tunjukkan bagaimana organisasi Anda akan memberikan dukungan dalam bentuk barang<br />

atau menyediakan sisa budget yang harus dipenuhi dalam US$. Jangan lupa untuk menyertakan dokumentasi<br />

“Bukti-bukti Pendukung” seperti yang disebutkan dalam pertanyaan nomor 25, bila memang memungkinkan.<br />

Mohon sisipkan juga tambahan tabel Budget Proyek untuk Tahun Ke-2 dan Tahun Ke-3 jika memungkinkan.<br />

Gambaran usulan dana hibah alumni, sebagai berikut:<br />

Secara ringkas sebagian kegiatan akan didukung dana kampanye awal pride untuk meningkatkan pengetahuan,<br />

sikap dan komunikasi antar individu. Sedangkan dana untuk aplikasi strategi penyingkiran hambatan baru<br />

(promosi/pemasaran produk pertanian, sistem adopsi pertanian ladang pola kebun campuran menetap tanpa bakar<br />

dan kebijakan desa untuk pengelolaan lahan untuk pertanian tanpa bakar akan didukung oleh dana Hibah Alumni<br />

RARE. Hingga Desember 2011 operasional pengelolaan dan mobilisasi transportasi kegiatan penyuluhan dan<br />

pendampingan pertanian dan pertemuan masyarakat masih didukung oleh Proyek Uni Eropa (EC Lamandau).<br />

Budget Proyek – Tahun Pertama<br />

A B (=C+D) C D<br />

Kategori Item<br />

(tambahkan/hilangkan baris yang ada bila perlu)<br />

Deskripsi Item<br />

(jumlah dan biaya per unit)<br />

Biaya proyek<br />

secara<br />

keseluruhan US$<br />

Jumlah yang<br />

diajukan kepada<br />

Dana Alumni<br />

Rare dalam US$<br />

Gaji (Termasuk gaji untuk posisi staf khusus, - - -<br />

jumlah waktu yang diperlukan, jumlah gaji)<br />

Perlengkapan dan Bahan-bahan<br />

US$ 8,040.30 US$ 7,543.47 US$ 496.83<br />

<strong>Kampanye</strong> (buklet, poster, lembar fakta, stiker,<br />

t-shirt, spot iklan radio)<br />

Peralatan/Perlengkapan BR (bibit tanaman US$ 423.96 US$ 165.61 + -<br />

jangka pendek dan menengah)<br />

US$ 258.35<br />

Kantor dan Administrasi (misalnya, foto kopi, US$ 2,433.78 US$ 2,433.78 -<br />

percetakan, pengiriman pos, internet, telepon)<br />

Konfrensi dan Pertemuan-pertemuan US$ 430.58 US$ 264.97 + -<br />

Kemampuan organisasi<br />

untuk memberi dukungan<br />

dalam bentuk barang dan<br />

menyediakan sisa budget<br />

yang masih harus dipenuhi<br />

dalam US$<br />

117


US$ 165.61<br />

Pelatihan dan Pengembangan<br />

- - -<br />

Profesional<br />

Transportasi Lokal US$ 2,517.20 US$ 2,517.20<br />

Perjalanan – Transportasi Jarak-jauh - - -<br />

Biaya Perjalanan – Makan dan<br />

US$ 861.16 US$ 861.16<br />

Penginapan<br />

Lain-lain (Pulsa untuk Komunikasi) US$ 264.97 US$ 264.97 -<br />

TOTAL US$ 14,971.95 US$ 14,475.12 US$ 496.83<br />

Keterangan:<br />

• Untuk keterangan C+D bisa lihat di tabel Microsoft Excel-Usulan Dana Kegiatan <strong>Kampanye</strong><br />

Bangga SM Sungai Lamandau Tindak Lanjut Tahun Pertama – Tahun Ketiga<br />

118


VII. Informasi Dana Alumni Rare dan Batas Waktu yang Diberikan<br />

20. Dokumen-dokumen yang disertakan:<br />

• Lampiran A: Pernyataan Pemberian Dukungan yang ditandatangani oleh wakil dari mitra organisasi.<br />

(FORMULIR INI HARUS DIISI DENGAN LENGKAP JIKA INGIN MENYERAHKAN APLIKASI.)<br />

• Bukti-bukti Pendukung (dokumentasi sebisa mungkin dapat menunjukkan bukti-bukti keuangan atau apapun yang<br />

cocok dengan Aplikasi ini, seperti yang sudah digambarkan dalam Pertanyaan nomor 15)<br />

• Blog telah diunggah dalam <strong>RarePlanet</strong> (seperti dijelaskan dalam pertanyaan 11. Harap pastikan Anda sudah<br />

memuat bagian narasi dari Teori Perubahan Anda ke dalam blog <strong>RarePlanet</strong> sebelum mengirimkan form aplikasi<br />

yang sudah diisi ini<br />

• Rencana Tindak Lanjut (hanya jika dibutuhkan sebagai bagian dari hasil kampanye Pride awal untuk lulusan Pride<br />

baru-baru ini.)<br />

21. Persyaratan Persetujuan Dana : Semua penerima dana wajib menandatangani Persetujuan Bahwa Dana tidak<br />

bisa dinegosiasikan dengan Dana Alumni Rare sesudah aplikasi diterima. Dana hanya akan diberikan begitu<br />

persetujuan kontraktual ini telah ditandatangani bersama dengan mitra organisasi. Selama proses tersebut,<br />

penerima dana akan dibimbing oleh anggota staf Dana Alumni Rare selama bulan September 2010.<br />

22. Prosedur Peyerahan Dana: Dana Alumni Rare akan diserahkan pada tanggal 31 Agustus 2010, seperti disebutkan<br />

dalam Persetujuan Dana yang akan ditandatangani oleh Anda, mitra organisasi Anda, dan Rare.<br />

23. Persyaratan Penyerahan Laporan: Semua penerima dana diharuskan untuk menyampaikan kemajuan proyek<br />

mereka secara regular melalui laporan sederhana tentang kemajuan kegiatan tindak lanjutnya tiap triwulan melalui<br />

www.rareplanet.org, serta laporan kegiatan dan laporan keuangan akhir. Persyaratan-persyaratan ini secara detail<br />

bisa dilihat dalam “Surat Perjanjian Hibah” antara Rare dengan masing-masing penerima dana alumni.<br />

24. Penyerahan Aplikasi: Aplikasi yang sudah selesai Anda isi harus diserahkan melalui e-mail kepada Dana Alumni<br />

Rare paling lambat tanggal 31 Juli, 2010 dalam format elektronik ini dan blog <strong>RarePlanet</strong> Anda telah dimuat. Jika<br />

Anda tidak dapat menyerahkannya melalui e-mail karena terbatasnya akses internet, mohon hubungi staf Dana<br />

Alumni Rare yang terdaftar di bawah ini untuk melalui telepon untuk membicarakan alternatif lain sebagai ganti<br />

penyerahan aplikasi melalui e-mail.<br />

Aplikasi harus diserahkan melalui e-mail ke: garum@rareconservation.org<br />

25. Batas waktu:<br />

31 Juli, 2010: Batas akhir penyerahan aplikasi<br />

Agustus, 2010: Rare melakukan penilaian terhadap aplikasi yang masuk<br />

31 Agustus, 2010: Pengumuman penerima dana<br />

September, 2011: Perjanjian Dana Alumni ditandatangani dan dana diserahkan<br />

1 September 2010 – 31 Agustus 2011: Periode hibah<br />

26. Detail Kontak mengenai Aplikasi Dana Alumni Rare: Anda bisa menghubungi kami kapan saja.<br />

Untuk pertanyaan-pertanyaan seputar proyek yang Anda ajukan dan cara-cara pengisian Aplikasi Anda:<br />

Galuh Sekar Arum<br />

Office Coordinator dan Alumni Coordinator, Bogor<br />

Tel: 0251 8329449, 0815 1433 2659<br />

Email: garum@rareconservation.org<br />

Terima kasih karena sudah menyediakan waktu Anda untuk mengisi aplikasi ini. Kami<br />

sangat mengharapkan ide-ide Anda untuk Dana Alumni Rare Tahun 2010!


Dana Alumni Rare 2010<br />

Lampiran A: Pernyataan Pemberian Dukungan<br />

Kami menjamin bahwa kami telah membaca ketujuh bagian yang ada di dalam formulir Aplikasi Dana<br />

Alumni Rare ini:<br />

I. Informasi Umum<br />

II. Ulasan tentang <strong>Kampanye</strong> Pride Awal<br />

III. Teori Perubahan<br />

IV. Blog <strong>RarePlanet</strong><br />

V. Penilaian Keberlanjutan<br />

VI. Permohonan Dana<br />

VII. Informasi Dana Alumni Rare dan Batas Waktu yang Diberikan<br />

Kami juga menyetujui bahwa sepengetahuan kami, seluruh informasi yang diberikan kepada Dana<br />

Alumni Rare yang berkaitan dengan Aplikasi ini sudah lengkap dan akurat, dan semua pihak akan<br />

mendukung proyek Aplikasi ini jika Aplikasi diterima. Mitra organisasi kami juga akan memberi<br />

dukungan penuh pada pelaksanaan proyek yang diajukan ini dan pihak pelamar akan menjadi<br />

pemimpin proyek ini.<br />

Pelamar<br />

Tanda tangan:<br />

Mitra Organisasi yang Diberi Wewenang<br />

Menandatangani<br />

Tanda tangan:<br />

Nama: Togu Simorangkir, M.Sc Nama:<br />

Jabatan: Direktur Yayorin Jabatan:<br />

Tanggal: 31 Agustus 2010 Tanggal:<br />

120


Daftar Pustaka<br />

Badan Planologi Kehutanan BPKH Banjarbaru, 2006. Inventarisasi Terestris Kelompok<br />

Hutan Suaka Margasatwa Lamandau Kabupaten Kotawaringin Barat dan<br />

Sukamara Luas 55.879 Ha Provinsi Kalimantan Tengah. Banjar Baru.<br />

BKSDA Kalteng, 2009. Peta Wilayah Kerja Sekosi Konservasi Wilayah III Pangkalan Bun<br />

(Kab. Kotawaringin Barat, Kab. Kotawaringin Timur, Kab. Seruyan, Kab.<br />

Lamandau, dan Kab. Sukamara, Provinsi Kalimantan Tengah, Skala 1:2.500.000.<br />

Balai KSDA Kalimantan Tengah, Direktorat Pengendalian Kebakaran Hutan,<br />

Direktorat Jenderal PHKA, Departemen Kehutanan.<br />

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kotawaringin Barat, 2008. Statistik Potensi Desa<br />

Kabupaten Kotawaringin Barat Tahun 2007. Diterbitkan oleh Badan Pusat Statistik<br />

Kabupaten Kotawaringin Barat bekerjasama dengan Badan Perencanaan dan<br />

Pengendalian Pembangunan Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat<br />

Google Earth, 2008. Koordinat Peta Kawasan SM Sungai Lamandau.<br />

Inilah.com, 2007-2008. Penyimpangan Iklim, RI Bisa Banjir Besar.<br />

http://www.inilah.com/news/read/2010/07/09/652851/penyimpangan-iklim-ribisa-banjir-besar/<br />

RARE, 2008. BUKU PEGANGAN RARE PRIDE. Panduan untuk Mengilhami Konservasi di<br />

Komunitas Anda.<br />

ORANGUTAN FOUNDATION INTERNATIONAL, 2008. 10 Tahun Suaka Margasatwa<br />

Lamandau. Sejarah dan Pengelolaan Dalam Upaya Konservasi Orangutan.<br />

Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.<br />

Santoso, E., 2010. Laporan Hasil Pre Testing Media Cetak (Slogan, Logo, Pin, Stiker dan<br />

Spanduk).<br />

Santoso, E., 2010. Laporan Hasil Pre Testing Media Pemasaran di Radio (ILM, Himbauan<br />

Bupati dan Talkshow) dengan Perwakilan Masyarakat Khalayak Target.<br />

Santoso, E., 2010. Laporan Kemajuan <strong>Kampanye</strong> Bangga Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau Periode Juli 2009-Juni 2010. Yayasan Orangutan Indonesia, Kalimantan<br />

Tengah.<br />

Santoso, E., 2010. Laporan Kemajuan Kemajuan Barrier Removal-Demplot Kebun<br />

Campuran Menetap Tanpa Bakar di Desa Tempayung Untuk Khalayak Target<br />

Primer (Desa Tempayung dan Desa Babual Baboti) Periode Juli 2009-Juni 2010.<br />

Yayasan Orangutan Indonesia, Kalimantan Tengah.<br />

121


Daftar Kata (Glossary)<br />

A<br />

: Action (Sikap)<br />

Appendix 1: Semua jenis satwa atau tumbuhan yang jumlah sudah dalam critically<br />

endangered (sangat kritis) dan tidak bisa diperdagangkan baik di dalam maupun keluar<br />

wilayah jenis tersebut<br />

BC<br />

: Behaviour Change (Perubahan Perilaku)<br />

BKSDA: Balai Konservasi Sumber Daya Alam<br />

BPP Kolam: Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Kotawaringin Lama<br />

BPKH : Balai Pemantapan KAwasan Hutan<br />

BR<br />

: Barrier Removal (Penyingkiran Hambatan)<br />

BROP : Barrier Removal Action Plan (Rencana Aksi Penyingkiran Hambatan)<br />

BRAVO: Barrier Removal Assessment and Viability Overview<br />

Buletin SUMPITAN: Suara Masyarakat Pinggiran Hutan merupakan Media Informasi<br />

Yayasan Orangutan Indonesia yang dicetak per 3 bulan sekali dan didistribusikan secara<br />

gratis ke masyarakat desa, LSM, Instansi Pemerintah dan Perusahaan Perkebunan/HPH<br />

dan sekolah-sekolah di Kalimantan, Jawa dan Bali.<br />

CITES : Convention on International Trade in Endangered Species<br />

CR<br />

: Conservation Result (Hasil atau Capaian Konservasi)<br />

DAOP : Daerah Operasi<br />

Dishut Kobar: Dinas Kehutanan Kabupaten Kotawaringin Barat<br />

EC<br />

: European Commission<br />

FFI Aceh: Fauna Flora International – Aceh<br />

FGD<br />

HGU<br />

HPH<br />

IC<br />

ILM<br />

: Focus Group Discussion<br />

: Hak Guna Usaha<br />

: Hak Pengusahaan Hutan<br />

: Interpersonal Communication (Komunikasi antar Individu)<br />

: Iklan Layanan Masyarakat yang pada kampanye ini untuk spot iklan di radio<br />

IUCN : International Union for. Conservation on Nature and Natural<br />

K<br />

KAP<br />

: Knowledge (Pengetahuan)<br />

: Knowledge Attitude Practice<br />

122


KK<br />

: Kepala Keluarga<br />

KP2KP: Kantor Penyuluh Pertanian dan Ketahanan Pangan<br />

Manggala Agni: Kelompok regu pemadam kebakaran yang biasa disebut Panglima Api<br />

yang dikoordinir oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Tengah<br />

OFUK : Orangutan Foundation United Kingdom<br />

ORID : Membuat pertanyaan evaluasi berdasarkan Observation, Reflection,<br />

Interpretation and Dicision<br />

PAD<br />

: Pendapatan Asli Daerah<br />

Proyek EC Lamandau: Proyek program Orangutan Foundation United Kingdom yang<br />

bekerja sama dengan Yayasan Orangutan Indonesia (Yayorin) didukung Balai Konservasi<br />

Sumber Daya Alam Kalimantan Tengah untuk kelestarian Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau yang didanai Uni Eropa<br />

RDK<br />

: Rencana Definitif Kelompok<br />

RDKK : Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok<br />

RTL<br />

: Rencana Tindak Lanjut<br />

Sasaran SMART: Sasaran yang dilihat secara Specific, Measurable, Action, Realistis and<br />

Time Bounds.<br />

SD<br />

SDM<br />

: Sekolah Dasar (Elementary School)<br />

: Sumber Daya Manusia<br />

SKW : Seksi Konservasi Wilayah<br />

SMK<br />

: Sekolah Menengah Kejuruan<br />

SMSL : Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

ToC<br />

TR<br />

: Theory of Change (Teori Perubahan)<br />

: Threat Reduction (Pengurangan Ancaman)<br />

UTEP : The University of Texas at El Paso<br />

MA<br />

N<br />

YEL<br />

: Master of Art<br />

: Jumlah populasi individu target pengambilan contoh (sample)<br />

: Yayasan Ekosistem Leuser yang berkantor di Medan, Sumatera Utara<br />

123


BAB 8. Lampiran Dokumentasi Kegiatan-Kegiatan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

1. Panduan Uji Coba Materi <strong>Kampanye</strong><br />

a. Laporan Hasil Pre Testing Media Cetak (Slogan, Logo, Pin, Stiker dan<br />

Spanduk)<br />

Eddy Santoso-CM SM Sungai Lamandau<br />

Perancangan pembuatan media pemasaran kampanye merupakan salah satu bagian dari<br />

kampanye yang sangat panjang proses penyelesaiannya. Dari mulai membuat ringkasan<br />

kreatif, membuat slogan, pesan, mencari vendor, koordinasi dengan mentor dan<br />

supervisor, pre testing dan naik cetak hingga distribusi.<br />

Hampir 4 bulan media pemasaran kampanye bangga SM Sungai Lamandau dirancang.<br />

Sampai pada awal bulan November media-media pemasaran kampanye sudah siap naik<br />

cetak, seperti Pin (badge) logo kampanye, Stiker logo kampanye, Poster dengan empat<br />

tema dan Spanduk. Pada fase media pemasaran ini berupa media cetak, yang dicetak<br />

sendiri dan juga bantuan vendor percetakan dan disain di Pangkalan Bun dan Jakarta.<br />

Berikut hasil-hasil proses pembuatan sampai ke tahapan pre testing dari tiap-tiap media<br />

yang dibuat dari mulai maksud slogan, rancangan awal media, pendapat tentang<br />

gambar, pesan inti, sebagai berikut:<br />

1. Kostum Maskot <strong>Kampanye</strong> Bangga SM Sungai Lamandau<br />

Kostum maskot kampanye bangga merupakan<br />

profil dari satwa maskot kampanye yang<br />

identik dengan Kalimantan dan wilayah<br />

kampanye. Masing-masing maskot adalah<br />

orangutan yang diberi identik nama Paman<br />

Win, burung rangkong bernama Bili si<br />

rangkong dan rusa bernama Sam. Ketiga<br />

satwa ini adalah khas di kalimantan dan<br />

menjadi bagian dari kehidupan masyarakat<br />

Kalimantan Tengah.<br />

Orangutan sebagai satwa dengan populasi<br />

terbesar di Kalimantan Tengah menjadi<br />

perlambang bagi provinsi ini sebagai kotanya<br />

orangutan dunia. Rangkong sebagai burung<br />

yang menciri khaskan tarian adat suku dayak dan juga perlambang keindahan di<br />

rumah suku dan menjadi patung dan hiasan pada lampu dan tugu jalan. Rusa<br />

dijadikan maskot karena masyarakat masih gemar memburu rusa sebagai kebutuhan<br />

protein lokal yang perlu dibatasi perburuannya. Ide ini dikonsultasikan ke Supervisor<br />

dan Mentor Pride. Setelah setuju kemudian disosialisasikan ke rekan kerja dan<br />

masyarakat. Order kostum dimulai sejak bulan Maret 2009 dan jadi Juni 2009.<br />

Gambaran kostum diberikan ke vendor Rumah Hijau di Yogyakarta. Pihak vendor<br />

memberikan gamabran profil kostum dan setelah setuju dari kami langsung<br />

memesan media tersebut.<br />

Media ini setelah jadi pertama kali digunakan untuk kegiatan kampanye kebakaran<br />

hutan dan lahan BKSDA Kalimantan Tengah, kemudian pada kegiatan Hari Ulang<br />

Tahun kabupaten Kotawaringin Barat, kunjungan penyuluhan ke sekolah dan desa,<br />

dan Pamera di Sukamara Fair. Maskot juga menjadi media inspirasi mewarnai<br />

gambarnya untuk anak-anak di kegiatan pameran. Maskot ini memberi kesan<br />

pembuka untuk menarik daya tarik warga terpancing untuk hadir pada apa yang<br />

akan kita sampaikan.<br />

2. Slogan<br />

Slogan kampanye bangga SM Sungai Lamandau yang digunakan sampai sekarang<br />

adalah satu dari 5 slogan yang diusulkan. Adapun kelima slogan itu adalah:<br />

124


Hemat Di Lahan Sendiri<br />

Sejahterakan Hidupmu dari Kebun Sendiri<br />

Petani menetap, Petani hebat<br />

Tanpa Merusak; Sejahtera Di Lahan Sendiri<br />

Apa yang kamu warisi untuk si kecil?<br />

Dari kelima yang dikonsultasikan dengan mentor pride Rare, slogan<br />

Hemat di Lahan Sendiri yang mempunyai arti spesifik. Karena bisa<br />

mewakili penjelasan arti berladang menetap hemat waktu, biaya<br />

dan tenaga juga menjaga hutan karena tidak perlu membuka<br />

ladang baru (artinya tidak perlu lagi berpindah) serta dapat<br />

mengurangi tebas bakar. Artinya slogan ini cocok untuk tujuan<br />

kampanye yaitu mengurangi perladangan berpindah dan mengajak<br />

petani sekitar SM Sungai Lamandau berladang menetap tanpa tebas<br />

bakar. Hasil pre testingnya di perwakilan tiga etnis menyatakan untuk slogan:<br />

masyarakat tahu Hemat di Lahan Sendiri berarti berkaitan dengan mengolah lahan di<br />

lahan tetap dan milik sendiri diikuti tanpa membakar dan berkebun campuran<br />

masyarakat sudah memulai. Hanya pendampingan yang sangat minim. Perlu ada<br />

banyak pendampingan dan pelatihan.<br />

Waktu ditanya kok logo gambarnya orangutan, terus kita jawab: Orangutan sebagai<br />

maskot yang dengan berladang menetap hemat di lahan sendiri bisa membantu<br />

menjaga hutan sebagai habitatnya terutama di SM Sungai Lamandau. Orangutan<br />

juga satwa yang perlu sama-sama dilindungi keberadaannya.<br />

3. Logo<br />

Logo kampanye bangga SM Sungai Lamandau yang digunakan sekarang adalah hasil<br />

perbaikan dan masukan dari beberapa disain dan konsultasi dengan supervisor dan<br />

mentor pride serta tim edukasi, sebelum di pre test kan.<br />

Beberapa disain yang dibuat, hasil koreksi mentor pride Rare:<br />

FOTO: bayi orangutan<br />

OK<br />

SLOGAN:<br />

- Pin bentuknya kecil (sticker pun memiliki keterbatasan ruang) jadi logo2 lembaga<br />

gak akan terlihat so lebih baik dicrop wajah orangutan nya saja slogannya adalah<br />

“Hemat di Lahan Sendiri” dan ini jadi slogan disemua materi<br />

- Desain nya unik, dan memberi warna baru utk koleksi produk pride, good job!<br />

LAYOUT: layout: penempatan foto, warna, posisi slogan sudah ok<br />

Setelah mendapat masukan dari mentor pride disarankan logo<br />

tidak perlu dan wajah orangutan dibingkai lingkaran oranye yang<br />

didalamnya bertuliskan slogan. Dan secara kreatif saya<br />

tambahkan kata “bangga”. Setelah dikonsultasikan dengan<br />

supervisor setuju dan mentor pride menambahkan perlu ada tanda<br />

125


seru di belakang kata bangga, sebagai berikut: Setelah dikonsultasikan tandan seru<br />

membuat tidak jelas kata bangga seperti terbaca ”banggai”, dan akhirnya setelah<br />

disetujui hasil akhirnya yang disepakati tidak perlu tanda seru, seperti di bawah ini:<br />

Logo ini kemudian dipretest-kan dan seperti berkaitan dengan logo masyarakat tahu<br />

Hemat di Lahan Sendiri berarti berkaitan dengan mengolah lahan di lahan tetap dan<br />

milik sendiri diikuti tanpa membakar dan berkebun campuran masyarakat sudah<br />

memulai. Hanya pendampingan yang sangat minim. Perlu ada banyak pendampingan<br />

dan pelatihan. Waktu ditanya kok logo gambarnya orangutan, terus kita jawab:<br />

Orangutan sebagai maskot yang dengan berladang menetap hemat di lahan sendiri<br />

bisa membantu menjaga hutan sebagai habitatnya terutama di SM Sungai<br />

Lamandau. Orangutan juga satwa yang perlu sama-sama dilindungi keberadaannya.<br />

4. Pin/badge Logo<br />

Pin logo kampanye bangga SM<br />

Sungai Lamandau hasilnya sangat<br />

digemari oleh khalayak target.<br />

Sempat dibeberapa warga di<br />

kabupaten Sukamara menjadi<br />

pembicaraan apa makna dari adanya<br />

wajah orangutan dan kata hemat di<br />

lahan sendiri. Kemudian community<br />

organizer dari tim edukasi proyek EC<br />

Lamandau menjelaskan maksud arti perwajahan pin<br />

tersebut. Akhirnya masyarakat mengerti. Selain itu<br />

penjelasan arti slogan dan perwajahan juga dijelaskan saat<br />

melakukan talkshow di radio Pakuba FM. Masyarakat yang<br />

diminta untukmemberikan pendapat untuk uji pre testing pin<br />

ini sudah paham maksudnya karena artinya sama dengan pre testing logo dan<br />

slogan.<br />

Pin ini mulai dibuat untuk disebarkan melalui beberapa kegiatan, seperti Pekan Peduli<br />

Orangutan di empat desa target di kecamatan Arut Selatan, yaitu desa Tanjung Putri,<br />

desa Tanjung Terantang dan dusun Seberang Gajah, kelurahan Mendawai di Rt 21,<br />

22 dan Rt 23 dan kelurahan Mendawai Seberang berikut juga di 9 sekolah (6 SD dan<br />

3 SMP). Kemudian pin juga disebarkan di SMAN 1 Kotawaringin Lama mewakili<br />

kelurahan Kotawaringin Hilir, desa Tempayung, desa Babual<br />

Baboti, Komunitas Kader lingkungan Generasi Konservasi<br />

Kotawaringin Barat (Genksi Kobar) dan Green Organization<br />

Sukamara, The Nava SMAN 1 Pangkalan Bun, Hill Green<br />

SMAN 2 Pangakalan Bun, The Klosers SMAN 3 Pangkalan Bun,<br />

Saling Salam SMKN 1 Pangakalan Bun dan Ever Green SMKN<br />

2 Pangkalan Bun. Pin juga disebarkan dan menjadi tanda<br />

peserta pada kegiatan multistakeholder meeting pengelolaan<br />

sampah organik menjadi kompos di Sukamara yang dihadiri<br />

staf perwakilan dinas terkait dan perwakilan anggota<br />

kelompok tani desa target di Sukamara, yaitu desa Karta<br />

Mulia, desa Pudu Rundun, desa Natai Sedawai di kecamatan<br />

Sukamara dan desa Sungai Pasir di kecamatan Pantai Lunci.<br />

5. Stiker Logo<br />

Stiker untuk kampanye bangga SM Sungai Lamandau<br />

bergambar orangutan pada bagian lingkaran tengah, di<br />

kelilingi garis oranye bertuliskan slogan Hemat di Lahan<br />

Sendiri dan untuk melengkapi ini sebuah kampanye bangga<br />

maka ditambahkan dari hasil diskusi dengan Supervisor dan<br />

Mentor Rare dengan kata Bangga (lihat gambar).<br />

Sebelumnya untuk pembuatan pin-stiker-logo sempat<br />

126


dibuat dengan kata-kata melingkar Kami Bangga SM Sungai Lamandau. Ada empat<br />

disain awal dan setelah melalui diskusi dan beberapa masukan maka gambar slogan<br />

sekaligus untuk Stiker dan Pin.<br />

Stiker ini ditempelkan di rumah-rumah warga dan warungwarung.<br />

Penyebaran stiker ini tersebar di 7 desa target<br />

kampanye bangga Suaka Margasatwa Sungai Lamandau,<br />

yaitu desa tanjung Putri, desa Tanjung Terantang dan dusun<br />

Seberang Gajah, kelurahan Mendawai, kelurahan Mendawai<br />

Seberang, desa Pudu Rundun, desa Tempayung dan desa<br />

Babual Baboti.<br />

6. Poster<br />

Poster kampanye bangga SM Sungai Lamandau yang diusulkan pertama kali ada tiga<br />

tema. Ketiga tema tersebut mendapat masukan mentor Pride saat konsultasi,<br />

sebagai berikut:<br />

Draft Poster 1<br />

GAMBAR : petani dengan cangkulnya, background siluet<br />

ladang dan petani lainnya<br />

Ilustrasi yang baru akan masuk tapi ketika ilustrasi nanti<br />

masuk hindari disain model shiluet seperti ini karena<br />

kurang menarik secara visual sebagai illustrasi poster.<br />

Berkesan suram, gelap (biasa dipakai untuk poster<br />

bergaya menakut-nakuti/negative, fear appeal);<br />

berlawanan dengan pesan utama dan pesan pendukung<br />

yang bergaya positif, mendorong untuk beraksi/positive<br />

appeal.<br />

SLOGAN : Hemat di Lahan Sendiri<br />

manfaat bagi kelompok sasaran<br />

mencerminkan<br />

PESAN UTAMA: Berladang Menetap − Hemat Waktu, Biaya dan Tenaga<br />

padat, jelas, menggambarkan manfaat bagi kelompok sasaran<br />

singkat,<br />

Hilangkan tanda kutip pada Hemat Waktu, Biaya dan Tenaga; kecuali kalau<br />

difungsikan sebagai semacam kesaksian dari tokoh atau anggota khalayak sasaran.<br />

PESAN PENDUKUNG: Mengolah lahan pertanian….<br />

Pesan pendukung „menjual‟, menjelaskan detil manfaat bagi kelompok sasaran (detil<br />

dari slogan dan pesan utama), mendorong aksi perubahan sikap dan perilaku<br />

LAYOUT:<br />

Jangan menumpuk tulisan dengan gambar dan lebih baik sediakan ruang kosong<br />

untuk pesan. Layot seperti ini akan berisiko pesan menjadi tidak jelas untuk dilihat<br />

dan dibaca oleh khalayak sasaran, tenggelam oleh gambar. Bisa diakali dengan<br />

memberikan kotak semi transparan antara foto dan teks pesan.<br />

Alternatif illustrasi & layout: lihat contoh poster tentang HIV& AIDS buatan Asti di<br />

FHI. Setiap manfaat berladang menetap bisa divisualisasikan dengan suatu gambar<br />

disertai caption di bawahnya (dalam kalimat singkat, padat, jelas). Ini dapat menarik<br />

perhatian khalayak sasaran supaya menangkap pesan tentang manfaat berladang<br />

menetap, secara lebih mudah dan cepat.<br />

127


Draft Poster 2<br />

GAMBAR : dua tangan terulur saling meraih, background siluet<br />

ladang dan orang<br />

Cek apakah kelompok sasaran paham maksud illustrasi<br />

dua tangan terulur saling meraih. Walaupun kurang<br />

menarik secara visual sebagai illustrasi poster.<br />

Cari gambar yang lebih „mudah‟ dicerna dan<br />

diasosiasikan. Hemat di Lahan Sendiri asosiasi nya<br />

(emosional benefit) adalah dengan petani yang makmur,<br />

waktu yang cukup dengan keluarga dan hidup lebih<br />

mudah bisa diasosiasikan dengan gambar petani yang<br />

sedang merangkul istrinya dengan wajah bahagia dan<br />

anak nya yang sehat atau gambar Petani yang<br />

berbahagia bekerja di ladangnya dengan cangkul di tangan.<br />

Seperti disain yang pertama, siluet akan berkesan suram, gelap (biasa dipakai untuk<br />

poster bergaya menakut-nakuti/negative, fear appeal); berlawanan dengan pesan<br />

utama dan pesan pendukung yang bergaya positif, mendorong untuk beraksi/positive<br />

appeal.<br />

SLOGAN : Hemat di Lahan Sendiri<br />

mencerminkan manfaat bagi kelompok sasaran<br />

PESAN UTAMA: Ajak Saudaramu, Buktikan Ladang Menetap<br />

Kurang jelas maksudnya „Buktikan Ladang Menetap‟. Lebih jelas bila to the point :<br />

Ajak Saudaramu Berladang Menetap<br />

PESAN PENDUKUNG: Buatlah ladang-ladang…<br />

Kurang konsisten gaya bahasa yang digunakan; kamu<br />

(kurang sopan?), Anda (terlalu formil?), kita (pemberi<br />

pesan berbaur dengan khalayak sasaran, memposisikan<br />

diri sebagai bagian dari khalayak sasaran) atau<br />

menghindari pemakaian kata ganti orang ketiga?<br />

Pesan pendukung „menjual‟, menjelaskan detil manfaat<br />

bagi kelompok sasaran (detil dari slogan dan pesan<br />

utama), mendorong aksi perubahan sikap dan perilaku.<br />

LAYOUT:<br />

Hati-hati dengan menempatkan pesan di atas foto,<br />

berisiko pesan menjadi tidak jelas untuk dilihat dan<br />

dibaca oleh khalayak sasaran, tenggelam oleh gambar. Bisa diakali dengan<br />

memberikan kotak semi transparan antara foto dan teks pesan.<br />

Draft Poster 3<br />

GAMBAR : petani dengan cangkulnya, background siluet ladang dan petani lainnya<br />

(seperti poster ke-1)<br />

Lihat komentar sebelumnya mengenai model siluet.<br />

Berkesan suram, gelap (biasa dipakai untuk poster bergaya menakutnakuti/negative,<br />

fear appeal); berlawanan dengan pesan utama dan pesan<br />

pendukung yang bergaya positif, mendorong untuk beraksi/positive appeal.<br />

128


SLOGAN : Hemat di Lahan Sendiri<br />

mencerminkan manfaat bagi kelompok sasaran<br />

PESAN UTAMA: Berladang Menetap, Lebih Menguntungkan<br />

menggambarkan manfaat bagi kelompok sasaran<br />

singkat, padat, jelas,<br />

Dari kesemua disain yang ada penyajian pesan dengan bullet point (dan dengan<br />

sedikit penyederhanaan) akan memudahkan pembaca.<br />

PESAN PENDUKUNG: Menguntungkan….<br />

Hapus pengulangan kata „Menguntungkan‟ di setiap awal kalimat pesan pendukung,<br />

karena telah ditekankan pada pesan utama.<br />

Pesan pendukung „menjual‟, menjelaskan detil manfaat bagi kelompok sasaran (detil<br />

dari slogan dan pesan utama), mendorong aksi perubahan sikap dan perilaku.<br />

LAYOUT:<br />

Hati-hati dengan menempatkan pesan di atas foto, berisiko pesan menjadi tidak jelas<br />

untuk dilihat dan dibaca oleh khalayak sasaran, tenggelam oleh gambar. Bisa diakali<br />

dengan memberikan kotak semi transparan antara foto dan teks pesan.<br />

Keuntungan berladang menetap dalam bullet point, dapat menarik perhatian<br />

khalayak sasaran supaya menangkap pesan tentang manfaat berladang menetap,<br />

secara lebih mudah dan cepat.<br />

Komen 2 di atas juga bisa diaplikasikan untuk versi poster yang lainnya.<br />

Dari hasil masukan yang diberikan mentor pride Rare, CM SM Sungai Lamandau<br />

segera mencari inspirasi dan kembali mencari vendor yang bersedia mengartikan ide<br />

kreatif dari ringkasan kreatif. Setelah melakukan diskusi akhirnya kami bertemu<br />

dengan pelukis di Pangkalan Bun dan memberikan gambaran ide kreatif poster kami.<br />

Setelah lebih dari seminggu gambar pun jadi dan segera dilakukan proses lay out di<br />

percetakan lokal di Pangkalan Bun. Setelah satu minggu lay out jadi dan segera<br />

dikonsultasikan dengan mentor pride Rare dan supervisor. Hasilnya setelah<br />

dikonsultasikan poster direkomendasikan siap naik cetak setelah ada penambahan<br />

alamat Yayorin untuk memperjelas jika ada yang ditanyakan bisa hubungi Yayorin.<br />

Ide Poster ada empat tema, sebagai berikut hasil lay out terakhir:<br />

a<br />

a/ Poster tema Berladang Menetap Lebih Menguntungkan. Pada poster ini ada<br />

perbaikan layout yaitu pada gambar tidak perlu diberi efek bakar tapi samakan<br />

disainnya denga poster lainnya, seperti di bawah ini.<br />

129


c<br />

b/ Poster tema Berladang Menetap Meneyelamatkan Air kita<br />

c/ Poster tema Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita<br />

d/ Poster tema Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya<br />

Disain poster ini akan segera naik cetak Desember dan akan didistribusikan secara<br />

berseri dengan batasan waktu. Hal ini akan mengefektifkan pesan dan warga target<br />

tidak cepat bosen melihat tema pesan poster.<br />

Pesan poster telah di pretest-kan dan hasilnya sebagai berikut:<br />

Untuk Pre Testing telah kami laksanakan kontens poster ke dua wilayah (desa etnis<br />

Jawa: desa Tanjung Terantang di beberapa titik RT=RT 2, 3, 5, 8 dan etnis melayu di<br />

RT. 23 Kelurahan Mendawai dan Tanjung Putri dengan membuat FGD 5-7. Semuanya<br />

adalah petani (ada laki-laki dan perempuan) dan perwakilan etnis dayak juga<br />

mengutarakan hal yang sama. Melihat gambar sesuai profil mereka dan pesannya<br />

sudah jelas, mereka menyukai poster dan pesannya.<br />

Hasilnya untuk semua pesan utama poster dan anak pesannya, masyarakat yang<br />

dimintai komentar mengerti maksudnya.<br />

Dikatakan kenapa berladang mentap menguntungkan:<br />

jawabnya dekat rumah, mudah perawatannya, hemat biaya, lebih mudah hasilnya<br />

dibawa pulang. Untuk berladang menetap menyelamatkan air kita alasannya<br />

menjaga hutan sebagai daerah sumber air, air sumber ikan berarti menjaga sumber<br />

ikan alami, jika kemarau akan kesulitan air dan air bersih susah, mencegah banjir.<br />

Kemudian berladang menetap menyediakan manfaat hutan lainnya, masyarakat<br />

memberi tanggapan jelas karena hutan tempat berbagai sumber kehidupan. Lalu<br />

berladang menetap menjaga iklim kita, alasannya karena iklim yang normal<br />

menentukan musim tanam, waktu kegiatan bertani dan sebagian di Tanjung Putri<br />

menyatakan tentang ini menjaga air laut agar tidak masuk ke hulu, karena daerah<br />

hulu yang jadi asin karena tidak ada lagi tumbuhan di tepian sungai dan di bagian<br />

hulu yang masih ada tanaman air terasa tawar.<br />

d<br />

130


7. Boneka Panggung (Puppet Show)<br />

Panggung boneka kampanye bangga SM Sungai<br />

Lamandau pertunjukannya dimainkan oleh Komunitas<br />

Generasi Konservasi Kotawaringin Barat (Genksi Kobar).<br />

Panggung boneka ini pembuatannya persiapannya<br />

cukup lama, dari persipan tim, membuat rancangan ide<br />

dan naskah skenario cerita, melengkapi alat dan bahan<br />

sampai beberapa membuat boneka pohon dan karakter<br />

lainnya.<br />

Uji coba pertunjukkan ditampilkan di kegiatan pameran<br />

menyambut Hari Ulang Tahun Kotawaringin Barat ke-50<br />

dan uji coba ini terbilang sukses, karena lebih dari 60<br />

pengunjung tertarik untuk melihat walau sempat hujan<br />

rintik. Pertunjukan ini menurut beberapa pengunjung<br />

pameran mengungkapkan:<br />

Senang bisa melihat hiburan<br />

Pesan kampanye tersampaikan saat diuji pertanyaan<br />

beberapa orang pengunjung bisa menjawab, sebuah<br />

indikator pesan didengarkan<br />

Kemudian setelah uji coba, aksi pertunjukan panggung<br />

boneka yang membawa pesan <strong>Kampanye</strong> Bangga Pelestarian SM Sungai Lamandau<br />

dilakukan di 4 desa target kampanye bangga yang berbarengan dengan kegiatan<br />

Pekan Peduli Orangutan. Rencananya bulan Januari 2010 komunitas ini siap<br />

mempertunjukkan aksinya setelah sempat istirahat untuk regenerasi (perekrutan<br />

anggota baru). Mereka berstrategi agar ada sumberdaya baru.<br />

8. Spanduk<br />

Spanduk kampanye bangga SM Sungai Lamandau sudah disepakati dengan ajakan<br />

Berladang Menetap Lebih Menguntungkan. Setelah dikonsultasikan dengan<br />

supervisor dan mentor pride Rare dan mendapatkan rekomendasi naik cetak, maka<br />

rencana spanduk akan dipasang di desa target Primer dan dibeberapa lokasi strategis<br />

seperti pelabuhan speedboat, depan kantor atau balai desa dan dibawa saat<br />

kunjungan penyuluhan ke desa. Rencana awal akan dicetak 3 spanduk dulu untuk<br />

desa target primer, desa Tempayung dan desa Babual Baboti.<br />

Berikut disain spanduk yang disepakati dan akan naik cetak:<br />

Lampiran. Instrumen Riset untuk Pengujian Awal Pin dan Stiker Logo, Poster<br />

dan Spanduk dengan Khalayak Target <strong>Kampanye</strong> Bangga SM Sungai Lamandau<br />

Bahan yang Diperlukan untuk Latihan/dipretesting<br />

Masing-masing media mempunyai satu contoh disain gambar.<br />

Variabel yang Diukur<br />

Daya tarik, pemahaman, dapat diterima (acceptability), dan himbauan<br />

131


Daya tarik/disain terkait dengan gambar, tata letak, gaya bahasa sesuai<br />

karakter kelompok sasaran (petani dan pekerja sawit.<br />

Pemahaman terkait dengan pemahaman arti slogan, maksud pesan inti dan<br />

anak pesan inti<br />

Dapat diterima (acceptability) kesesuaian pemilihan gambarvisual, teks,<br />

format/pilihan huruf tulisan sesuai harapan kelompok sasaransticker dan poster<br />

dengan karakter kelompok sasaran<br />

HiImbauan/dorongan untuk beraksi (call to action) tindak lanjut yang<br />

diharapkan dari kelompok sasaran setelah terpapar pesansticker dan poster<br />

Metoda<br />

Wawancara sela dan Wawancara terfokus (Focus Group Discusion)<br />

Sampel<br />

Sample akan diambil dari perwakilan etnis (Melayu, Jawa (trans), Dayak) masing-masing<br />

5-7 orang di 7 desa. Kelompok responden adalah masyarakat petani dan pekerja sawit<br />

yang berada di sekitar SM Sungai Lamandau. Total responden 35-49 orang.<br />

Demografi Responden<br />

Paduan laki-laki dan perempuan<br />

Usia 20 hingga 50<br />

Masyarakat petani dan pekerja sawit<br />

Perkiraan Lama Tiap Wawancara<br />

15-20 menit<br />

Panduan Wawancara :<br />

Wawancara dilakukan di desa target (sampling responden Melayu, meliputi desa Tanjung<br />

Putri, kelurahan Mendawai Seberang; untuk responden Jawa (trans): desa Tanjung<br />

Terantang dan Kumpai Batu Bawah; responden Dayak: kelurahan Kotawaringin Hilir,<br />

Babual Baboti, Natai Sedawak dengan cara wawancara sela artinya setiap enumerator<br />

dapat melakukan wawancara terhadap responden setiap saat dalam situasi yang<br />

berbeda-beda dan atau pada kelompok dengan diskusi terfokus.<br />

Tiap pewawancara akan:<br />

Mendekati responden potensial,<br />

Menentukan apakah responden memenuhi persyaratan demografis untuk<br />

berpartisipasi dalam kajian,<br />

Menjelaskan kajian dan meminta kolaborasi orang itu.<br />

Kemudian pewawancara menunjukkan kepada responden media kampanye (pin, stiker,<br />

spanduk, poster) yang akan diuji. Lalu mengajukan pertanyaan 1-10 (seperti di bawah<br />

ini). Selanjutnya pewawancara menyampaikan penjelasan maksud dan tujuan media, isi<br />

slogan, pesan yang dibawa media dan mengulangi pertanyaan dari tiap media<br />

berikutnya dengan pertanyaan yang telah disiapkan.<br />

Akhirnya, pewawancara mengakhiri wawancara dengan hasil tanggapan dan masukan<br />

responden. Pewancacara kemudian mengevaluasi bersama Manajer <strong>Kampanye</strong>, Mentor<br />

Pride dan Supervisor serta tim. Setelah selesai evaluasi dilakukan perbaikan dan segera<br />

menghubungi percetakan untuk disain dan naik cetak.<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Pin/Stiker Logo <strong>Kampanye</strong><br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Pin/Stiker tema Hemat di Lahan Sendiri<br />

132


Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jenis Kelamin ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Pin/Stiker<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar apa?<br />

2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh pin/stiker. Dengan kata-kata<br />

Anda sendiri, tolong katakan apakah pesan dalam pin/stiker ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah pin/stiker ini meminta Anda<br />

melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang pin/stiker ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang pin/stiker ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pin/stiker ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

133


9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari pin/stiker ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Spanduk<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Spanduk tema Berladang Menetap Lebih Menguntungkan<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Spanduk<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar apa?<br />

2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh spanduk. Dengan kata-kata<br />

Anda sendiri, tolong katakan apakah pesan dalam spanduk ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah spanduk ini meminta Anda<br />

melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang spanduk ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

134


7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang spanduk ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat spanduk ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari spanduk ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Poster tema Berladang Menetap<br />

Lebih Menguntungkan<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Poster tema Berladang Menetap Lebih Menguntungkan<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Poster tema Berladang Menetap Lebih Menguntungkan<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar<br />

apa?<br />

2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh poster tema Berladang<br />

Menetap Lebih<br />

Menguntungkan. Dengan kata-kata Anda sendiri, tolong katakan apakah pesan<br />

dalam Berladang<br />

Menetap Lebih Menguntungkan ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah Berladang Menetap Lebih<br />

Menguntungkan ini<br />

meminta Anda melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

135


5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang Berladang Menetap Lebih<br />

Menguntungkan ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang Berladang Menetap<br />

Lebih<br />

Menguntungkan ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pin/stiker ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari Berladang Menetap Lebih<br />

Menguntungkan ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Poster tema Berladang Menetap<br />

Menyelamatkan Air Kita<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Poster tema Berladang Menetap Menyelamatkan Air Kita<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Poster tema Berladang Menetap Menyelamatkan Air Kita<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar<br />

apa?<br />

136


2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh poster tema Berladang<br />

Menetap<br />

Menyelamatkan Air Kita. Dengan kata-kata Anda sendiri, tolong katakan apakah<br />

pesan dalam<br />

Berladang Menetap Menyelamatkan Air Kita ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah Berladang Menetap<br />

Menyelamatkan Air Kita ini<br />

meminta Anda melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang Berladang Menetap<br />

Menyelamatkan Air Kita ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang Berladang Menetap<br />

Menyelamatkan<br />

Air Kita ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pin/stiker ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari Berladang Menetap Menyelamatkan Air<br />

Kita ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

137


Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Poster tema Berladang Menetap<br />

Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Poster tema Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Poster tema Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar apa?<br />

2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh poster tema Berladang<br />

Menetap<br />

Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya. Dengan kata-kata Anda sendiri, tolong<br />

katakan apakah pesan<br />

dalam Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah Berladang Menetap<br />

Menyediakan Manfaat<br />

Hutan Lainnya ini meminta Anda melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang Berladang Menetap Menyediakan<br />

Manfaat Hutan<br />

Lainnya ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

138


_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang Berladang Menetap<br />

Menyediakan<br />

Manfaat Hutan Lainnya ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pin/stiker ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari Berladang Menetap Menyediakan<br />

Manfaat Hutan<br />

Lainnya ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting Poster tema Berladang Menetap<br />

Menjaga Iklim Kita<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

Poster tema Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Poster tema Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda gambar (foto) ini. Menurut Anda<br />

gambar ini gambar apa?<br />

2. Sekarang saya ingin menunjukkan kepada Anda seluruh poster tema Berladang<br />

Menetap<br />

Menjaga Iklim Kita. Dengan kata-kata Anda sendiri, tolong katakan apakah pesan<br />

dalam Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita ini?<br />

3. Menurut Anda, dengan visual dan teks ini apakah Berladang Menetap Menjaga<br />

Iklim Kita ini<br />

meminta Anda melakukan sesuatu?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3a. Jika ya, Anda diminta melakukan apa?<br />

139


4. Apakah poster/ stiker ini mengatakan sesuatu yang menurut keyakinan Anda tidak<br />

benar?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

5. Apakah orang-orang yang Anda lihat dalam gambar ini mengingatkan Anda pada<br />

teman-teman Anda<br />

ataukah orang-orang ini berbeda dengan teman-teman Anda?<br />

______ 1. Seperti teman-teman saya<br />

______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya<br />

______ 3. Tidak tahu<br />

5a. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai tentang Berladang Menetap Menjaga<br />

Iklim Kita ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang Berladang Menetap<br />

Menjaga Iklim Kita<br />

ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

7a. Jika ya, apa?<br />

8. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pin/stiker ini menjadi lebih<br />

baik?<br />

9. Apakah Anda tertarik dengan gambar dari Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita<br />

ini ?<br />

9a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

* UCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA PESERTA ATAS WAKTUNYA *<br />

b. Laporan Hasil Pre Testing Media Pemasaran di Radio (ILM, Himbauan Bupati<br />

dan Talkshow) dengan Perwakilan Masyarakat Khalayak Target<br />

Eddy Santoso-CM SM Sungai Lamandau<br />

Salah satu hasil media pemasaran yang dibuat untuk mengefektifkan penyampaian<br />

pesan kampanye bangga pelestarian SM Sungai Lamandau adalah melalui media Radio.<br />

Dari hasil survey radio yang menjadi daya tarik audiens mendengar ada dua radio, yaitu<br />

Pakuba FM untuk prioritas dewasa (rata-rata kelompok tani) dan Primadona FM untuk<br />

prioritas remaja dan beberapa kalangan dewasa (rata-rata bukan kelompok tani).<br />

Bentuk pesan kampanye yang dibuat dikemas dalam 3 bentuk spot, yaitu ILM (Iklan<br />

Layanan Mayarakat/Public Service Anouncement), Talkshow dan Himbauan Bupati.<br />

140


Pada bulan Oktober telah dilakukan uji kelayakan pesan di khalayak target primer yang<br />

dominan dengan etnis dayak dan sekunder yang etnisnya bervariasi dari ada lokal<br />

Melayu dan pendatang dari Jawa. Berikut hasil uji coba kelayakan yang diperoleh dari<br />

beberapa pertemuan dengan masyarakat tentang pesan di masing-masing bentuk spot<br />

iklan adalah:<br />

1. ILM/PSA<br />

a) Etnis Dayak (khalayak target primer)<br />

Menurut masyarakat dayak di desa<br />

khalayak target (Tempayung dan Babual<br />

Baboti) menurutnya lebih enak dengan<br />

bahasa lokal, karena lebih membumi.<br />

Setelah ada pandangan bahwa khalayak<br />

lainnya tidak hanya dayak mereka baru<br />

memahami. Akhirnya mereka<br />

memberikan saran ”ya bahasa<br />

Indonesia, saja”, karena semua pasti<br />

mengerti dengan bahasa Indonesia.<br />

Karena ILM ini akan ditayangkan di<br />

Radio yang penyiar dan penayangnya<br />

logat bahasa Jawanya masih kental<br />

walau melafaskan bahasa Indonesia,<br />

audiens sekitar 30 orang saat kami<br />

meintakan pendapatnya tentang suara<br />

siaran tidak menjadi masalah. Asalkan<br />

masih bahasa Indonesia mereka masih<br />

bisa mengerti dan memahami arti<br />

pesannya.<br />

b) Etnis Melayu<br />

Begitu pula di etnis lokal Melayu, sama<br />

pendapatnya dengan yang diungkapkan<br />

oleh etnis Dayak. Mereka memahami<br />

variasinya khalayak target kampanye dan mereka setuju saja dengan ILM yang<br />

disampaikan dengan bahasa Indonesia. Khalayak target lokal Melayu yang kami<br />

mintakan pendapat adalah masyarakat desa Tanjung Putri, kelurahan Mendawai di<br />

kecamatan Arut Selatan dan Kotawaringin Hilir di kecamatan Kotawaringin Lama.<br />

c) Etnis Pendatang (Jawa)<br />

Sedangkan untuk masyarakat etnis Jawa tidak ada persoalan, mereka hampir<br />

sebagian memang pendengan Paakuba FM di kabupaten Kotawaringin Barat,<br />

sedangkan permasalahannya radio ini siarannya tidak baik sinyal siarannya. Bahkan<br />

ada yang tidak mendengar. Strateginya kami beritahukan melalui kunjungan desa<br />

dan pemberitahuan saat pertemuan yang disampaikan oleh Community Organizer.<br />

Sebagai catatan: bahwa dalam proses pembuatannya PSA ini melalui diskusi ide kreatif<br />

antara Manajer <strong>Kampanye</strong> dengan Mentor Pride dan Pimpinan radio Pakuba FM<br />

mengenai masuknya air laut ke wilayah hulu sungai akibat hutan ditebang dibagian<br />

muara dan hutan sekitar sehingga tidak ada yang menahan dan menjadi sumber air<br />

tawar lagi akibat pembukaan lahan berladang berpindah tebas bakar yang akhirnya<br />

diberi nama PSA Kopi Asin. Setelah ide ditangkap oleh Pakuba FM, pihak radio tersebut<br />

membuat rancangan ILMnya. Setelah dikonsultasikan mengalami berbagai perbaikan<br />

kecil. Setlah mengalami 3 kali proses perbaikan dari mulai pendukung program<br />

kampanye dan kontens pesan dan gaya penekanan bahasa. Seminggu proses<br />

berlangsung akhirnya November ILM ini sudah bisa ditayangkan.<br />

2. Talkshow<br />

Untuk rencana kegiatan talkshow tidak melalui proses uji coba, dalam proses<br />

pembuatannya saya (Manajer <strong>Kampanye</strong> Pride Sm Sungai Lamandau) membuat<br />

141


kerangka acuan kegiatan (Term of Reference). Panduan acuan ini saya buat hasil<br />

mendapat pengalaman dari kawan manajer <strong>Kampanye</strong> Taman Nasional Ujung Kulon<br />

yang disampaikan kepada saya lewat Mentor Pride Rare saat kunjungan monitoring<br />

kampanye pride SM Sungai Lamandau. Setelah kurang lebih seminggu ToR jadi dan<br />

mendapat rekomendasi supervisor dan mentor pride Rare kami segera menemui pihak<br />

Radio Pakuba FM. Dari hasil penyampaian, kami mendapat diskon biaya produksi.<br />

Talkshow akan dilakukan 6 kali selama 3 bulan dan tiap bulannya 2 kali tiap minggu ke-<br />

2 dan ke-4. Pada kegiatan talkshow ini tema yang dibahas mengenai pengenalan<br />

pengelolaan, permasalahan dan potensi manfaat SM Sungai Lamandau, Berladang<br />

Menetap Lebih Menguntungkan dengan Hemat di Lahan Sendiri, Hutan Kami Menyerap<br />

Karbon dan Mencegah Perubahan Iklim dan Bagaimana Keterlibatan Masyarakat untuk<br />

Pelestarian Sm Sungai Lamandau. Nara sumber dari BKSDA Kalimantan Tengah-SKW II,<br />

Fasilitator Pertanian Yayorin dan Tim Community Forest Carbon Yayorin didampingi<br />

Manajer <strong>Kampanye</strong> Pride SM Sungai Lamandau.<br />

Tiap-tiap narasumber dan pihak radio kami berikan ToR dan konfirmasi perubahan waktu<br />

jika terjadi perubahan waktu ada perubahan materi. Sebelum talkshow dimulai akan<br />

dipromosikan oleh pihak Radio Pakuba FM yang menekankan akan ada talkshow dengan<br />

bahasan sesuai materi per minggunya. Begitupula dengan kami, kami pun<br />

memberitahukan ke seluruh kelompok masyarakat via telpon dan SMS jika akan ada<br />

siaran talkshow untuk mereka mendengarkan. Talkshow cukup menarik minat audiens<br />

khalayak target khususnya untuk mengetahui pengelolaan kawasan sekitar SMSL dan<br />

pertanian.<br />

3. Himbauan Bupati<br />

Himbauan Bupati merupakan suara<br />

tertinggi yang terpercaya untuk<br />

didengarkan oleh audiens khalayak<br />

target ajakannya. Dari hasil survey KAP<br />

tingkat kepercayaan terhadap suara<br />

Bupati mencapai 78,6% sangat percaya<br />

(298 audiens dari 379 audiens yang<br />

diwawancara dari 12 desa sekitar SM<br />

Sungai Lamandau. Berdasarkan nilai itu,<br />

maka kami buat Himbauan Bupati untuk<br />

mengajak masyarakat melestariakan<br />

hutan SM Sungai Lamandau dengan<br />

berladang menetap tanpa tebas bakar<br />

dan meninggalkan budaya berladang<br />

berpindah tebas bakar.<br />

Proses ini kami lalui dengan mulai menanyakan kontak person untuk bisa membawa<br />

kami ke hadapan Bupati. Kali ini Bupati Kotawaringin Barat sebagai perwakilan untuk<br />

mengajak masyarakat sekitar SM Sungai Lamandau. Kami mulai menghubungi ajudan<br />

Bupati untuk mendapatkan prosedur membuat himbauan Bupati. Menurut ajudan kami<br />

perlu koordinasi dengan pihak Humas Pemda. Setelah koordinasi langsung dengan<br />

kepala bagian Humas Pemda Kotawaringin Barat kami pun menentukan waktu dan draft<br />

himbauan dari kami. Setelah melakukan koordinasi selama seminggu kamipun membuat<br />

himbauan Bupati langsung di kantor Bupati Kotawaringin Barat. Hasilnya akan diproses<br />

oleh Pakuba FM dan mulai tayang Januari 2010. Selain di Pakuba FM akan kami ajukan<br />

penayangannya ke radio Primadona FM berikut PSA Kopi Asin.<br />

142


Script ILM/PSA Versi Kopi Asin dan Naskah Himbauan Bupati<br />

S<br />

143


ToR Talkshow<br />

Term of References<br />

Pengelolaan Kawasan Hutan yang Partisipatif<br />

Melalui <strong>Kampanye</strong> Bangga Melestarikan Alam<br />

Di Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

Latar belakang<br />

Program Radio<br />

Iklan Layanan Masyarakat dan Talkshow tentang<br />

Melestarikan Hutan SM Sungai Lamandau<br />

Kawasan Hutan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau (SMSL) adalah kawasan<br />

konservasi alam yang berada di antara 2 Kabupaten, yaitu kabupaten Kotawaringin<br />

Barat dan Sukamara. Penunjukan kawasan ini berpotensi sebagai kawasan lindung<br />

karena kawasan ini memiliki beberapa fungsi, diantaranya sebagai daerah habitat<br />

hidupan liar, perlindungan sumber-sumber air, penyedia hasil hutan non kayu (seperti<br />

madu, rotan, jelutung), penyerap karbondioksida udara dan wilayah penyangga sistem<br />

kehidupan bagi masyarakat di 12 desa sekitar kawasan. Keberadaannya pun merupakan<br />

suatu kesatuan sosial budaya bagi sebagian besar masyarakat di sekitar kawasan SMSL.<br />

Selain itu, SMSL merupakan salah satu hutan dataran rendah tersisa di bagian<br />

selatan Kalimantan Tengah dengan satu-satunya status Suaka Margasatwa sebagai<br />

habitat bagi orangutan Kalimantan, satwa primadona yang menjadi kebanggaan atau<br />

maskot Kalimantan Tengah dan Indonesia pada umumnya. Keberadaan orangutan<br />

Kalimantan yang masih bertahan hidup sampai sekarang, tidak lepas dari habitat/<br />

tempat hidupnya yang masih memberikan daya dukung untuk hidup. Namun demikian,<br />

permasalahan yang mengancam kelestarian hutan SMSL tetap banyak ditemui di<br />

lapangan.<br />

Ada 5 masalah yang mnegancam habitat orangutan dan hidupan liar lainnya di<br />

SMSL, yaitu kebaran lahan, pembukaan lahan, penebangan, perburuan dan pencemaran<br />

air. Diantara kelima masalah tersebut, masalah utama yang perlu menjadi perhatian<br />

adalah masalah pembukaan lahan. Kegiatan pembukaan lahan bernilai dampak pada<br />

munculnya kebakaran hutan dan perambahan hutan yang akhirnya melakukan<br />

penebangan, perburuan dan pencemaran. Pembukaan lahan yang digunakan dan<br />

berdampak pada kebakaran biasanya karena kegiatan perldangan berpindah sistem<br />

tebas bakar. Akibatnya tiap tahun sering terjadi kebakaran lahan dan hutan. Kegiatan ini<br />

bisanya berada di sekitar kawasan dan di dalam kawasan sehingga api yang tak<br />

terpantau merambat membakar hutan. Kegiatan ini sering masih dilakukan karena<br />

pengetahuan masyarakat tentang fungsi hutan bagi kehidupannya dan teknik<br />

pengelolaan lahan untuk pertanian ladang menetap dengan mengurangi pembakaran<br />

masih sangat kurang.<br />

Untuk mengurangi permasalahan tersebut, Yayorin beserta para mitranya selama<br />

hampir berjalan 3 tahun telah melakukan upaya preventif, berupa kegiatan pendidikan<br />

konservasi, kunjungan ke sekolah-sekolah, penyuluhan dan berbagai pertemuan dengan<br />

masyarakat serta membangun demplot dan pelatihan-pelatihan pertanian agar<br />

masyarakat meningkat pengetahuannya terhadap nilai penting hutan untuk kehidupan<br />

dan berladang menetap sebagai solusi pelestarian hutan SMSL dan meningkatkan hasil<br />

pertanian masyarakat sekaligus ancamannya jika alam dirusak. Namun, hasil yang<br />

diharapkan masih belum optimal.<br />

144


Oleh karena itu, Yayorin bersama mitranya mencari alternatif media yang sesuai<br />

untuk mendukung upaya penyebarluasan informasi peletarian hutan, salah satunya<br />

melalui media radio. Karena radio dianggap sebagai media yang dapat memberikan<br />

dampak lebih luas, efektif, efisien dan diterima secara mendalam oleh khalayak. Survei<br />

kuantitatif yang dilakukan oleh Yayorin pada bulan Maret 2009 terhadap<br />

masyarakat/kelompok sasaran program ini, menemukan bahwa radio merupakan<br />

sumber informasi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat sekitar Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau (sekitar 43,37 % dari responden survey).<br />

Waktu yang disukai untuk mendengarkan radio pada pagi hari dari pukul 6:00-<br />

9:00 (55,6%), sore hari pada pukul 18:00-21:00 (44,4%) dan malam hari pada pukul<br />

21:00-12:00 (33,3%). Program yang disukai oleh keseluruhan khalayak adalah musik<br />

(55,7%) dan musik banyak disukai usia 35-43 tahun dengan kebanyakan laki-laki yang<br />

menggemarinya 56,1% dan perempuan hanya 53,8%. Program radio digemari oleh<br />

semua khalayak di 12 desa target. Sebagai strategi nantinya dalam penyampaian pesan<br />

akan lebih efektif salah satunya melalui radio. Untuk menjangkau keseluruhan<br />

masyarakat pesan lebih efektif melalui saluran radio Primadona FM. Sedangkan untuk<br />

penjangkauan khusus untuk para petani melalui Pakuba FM (33,3%).<br />

Oleh karena itu, penyebaran informasi/kampanye bangga melestariakn hutan<br />

kawasan sekitar dan dalam wilayah SMSL diperhitungkan sangat efektif melalui radio<br />

dalam bentuk Iklan Layanan Masyarakat dan talkshow dapat menjangkau target secara<br />

luas yang diselinggi pada jam-jam audiensi mendengarkan radio dan acara yang<br />

digemarinya, yaitu musik.<br />

Tujuan kegiatan<br />

Kegiatan ini bertujuan :<br />

1. Menyampaikan dan meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pesanpesan<br />

pentingnya fungsi hutan bagi kehidupan masyarakat pinggiran hutan dan<br />

manfaat ladang menetap mendukung alternatif peningkatan ekonomi dan<br />

melestarikan hutan.<br />

2. Meningkatkan kesadaran masyarakat akan perlunya upaya perlindungan dan<br />

pelestarian kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

3. Agar masyarakat mau mengadopsi sistem pengelolaan pertanian menetap pola<br />

kebun campuran di lahannya sendiri secara optimal.<br />

4. Menggugah peran aktif dari berbagai pihak untuk bersama-sama mengambil<br />

peran dalam upaya melestarikan hutan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

Sasaran kegiatan<br />

Sasaran kegiatan ini terutama seluruh lapisan masyarakat, khususnya petani<br />

penggarap lahan didalam dan diluar kawasan SMSL (petani, wiraswasta, peternak) yang<br />

secara umum berumur 21-45 tahun yang menetap terutama di 12 desa, yaitu Kelurahan<br />

Mendawai, Kelurahan Mendawai Seberang, Kumpai BAtu Bawah, Tanjung Terantang,<br />

Tanjung Putri di wilayah kecamatan Arut Selatan; Kelurahan Kotawaringin Hilir, Desa<br />

Tempayung, Desa Babual Baboti di wilayah Kecamatan Kotawaringin Lama; Desa<br />

Kartamuli, Natai Sedawak, Pudu Rundun di wilayah Kecamatan Sukamara dan Desa<br />

Sungai Pasir di wilayah Kecamatan Pantai Lunci.<br />

Hasil yang ingin dicapai<br />

Capaian dari hasil program radio yang dirancang dan disiarkan tersusun dalam kerangka<br />

capaian obyektif SMART (spesifik, ada keterukuran, berdasarkan aksi, realistis dilakukan<br />

dan mempunyai batas waktu) sebagai berikut: (Terlampir).<br />

Beberapa diantaranya adalah:<br />

Pada akhir tahun 2009 terbangun demontrasi plot (demplot) di salah satu desa dari<br />

dua desa target.<br />

145


Pada awal tahun 2010, sebanyak 100 petani dari dua desa target telah mengikuti<br />

pelatihan pengelolaan kebun campur.<br />

Pada Maret 2010, 90% dari 100 petani dari dua desa target yang mengikuti<br />

pelatihan pengelolaan kebun campur mulai merencanakan penerapan kebun campur<br />

di lahannya di luar kawasan SM Sungai Lamandau.<br />

Pada Juni 2010 sebanyak 50% (88 KK) petani peladang berpindah dari dua desa<br />

target mengadopsi kegiatan demontrasi plot pertanian menetap pola kebun campur.<br />

Bentuk kegiatan<br />

Kegiatan Iklan Layanan Masyarakat (ILM) dan Talkshow.<br />

Mekanisme Kegiatan<br />

Iklan Layanan Masyarakat akan dibuat pihak Radio dan pihak Yayorin memberikan ide<br />

ringkasan kreatif dan ToR kegiatan ILM dan Talkshow di radio.<br />

Waktu pelaksanaan kegiatan<br />

Program radio ini direncanakan dilaksanakan selama 3 bulan dan dimulai bulan<br />

November 2009. Jika ada kemunduran agenda akan segera dikonfirmasi dan bila<br />

informasi yang disampaikan perlu ada keberlajutan, maka akan ada<br />

koordinasi/hubungan lebih lanjut.<br />

Pelaksana kegiatan<br />

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Yayorin dan Radio Pakuba FM dan Primadona FM pada<br />

pelaksanaan waktu berbeda, sebagai bentuk kerjasama antara organisasi non<br />

pemerintah dengan private sector yang dilakukan dengan saling menguntungkan.<br />

Deskripsi kegiatan<br />

Program radio yang direncanakan sebagai berikut: (Terlampir).<br />

Informasi yang disampaikan (pesan kunci)<br />

1. Fungsi atau nilai penting kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau bagi<br />

masyarakat dan sistem ekologi.<br />

2. Satu diantara hutan dataran rendah tersisa di Kalimantan Tengah sebagai habitat<br />

penting bagi orangutan dan hidupan liar lainnya.<br />

3. Ancaman yang ada di Suaka Margasatwa Sungai Lamandau, terutama kegiatan<br />

pembukaan lahan di dalam kawasan untuk perladangan berpindah sistem tebas<br />

bakar berikut dampaknya.<br />

4. Usaha-usaha yang dapat dilakukan secara bersama untuk melestarikan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau.<br />

5. Menerapkan pola pertanian menetap pola kebun campuran di lahannya sendiri,<br />

sehingga tidak memperluas lahan pertaniannya di hutan dan mengurangi<br />

pembakaran.<br />

6. Berladang menetap pola kebun campuran dan hasilnya adalah usaha alternatif<br />

yang menyediakan banyak keuntungan untuk kesejahteraan dan kelestarian<br />

hutan dan isinya.<br />

Informasi yang disampaikan (pesan utama)<br />

1. Berladang Menetap Lebih Menguntungkan.<br />

2. Berladang Menetap Menyelamatkan Sumber Air Kita.<br />

3. Berladang Menetap Menyediakan Manfaat Hutan Lainnya.<br />

4. Berladang Menetap Menjaga Iklim Kita.<br />

Monitoring dan Evaluasi<br />

Monitoring dan Evaluasi bertujuan untuk mengetahui tingkat keberhasilan setiap tahap<br />

program maupun secara keseluruhan serta hasil-hasil yang telah dicapai berdasarkan<br />

sasaran dan tujuan program. Lebih lanjut, evaluasi dilakukan untuk menganalisis faktorfaktor<br />

penghambat atau potensi dari keberlangsungan program untuk digunakan dalam<br />

146


kegiatan serupa berikutnya. Kegiatan evaluasi dan monitoring dilakukan selama proses<br />

pelaksanaan kegiatan dan diakhir kegiatan. Program radio ini dievaluasi berdasarkan:<br />

1. Bagaimana penyiarannya? Apakah sudah sesuai dengan waktu yang disepakati?<br />

2. Bagaimana tanggapan pendengar terhadap program radio tersebut, dilihat dari<br />

jumlah pendengar (rating) dan tanggapan langsung dari pendengar?<br />

3. Apa saja kendala atau permasalahan selama proses persiapan dan pelaksanaan<br />

program radio?<br />

Keuntungan-Keuntungan Kerjasama<br />

1. Yayorin<br />

Mendapatkan ruang dan waktu melalui media radio untuk menyampaikan pesan<br />

kampanye bangga SMSL.<br />

Pesan kampanye bangga SMSL dapat disebarluaskan secara luas dan efektif serta<br />

mendalam.<br />

Informasi mengenai Potensi keanekaragaman hayati, budaya dan pengelolaan<br />

SMSL dapat diketahui secara luas oleh khalayak pendengar.<br />

Mendapatkan rekan kerja dalam kerjasama yang dapat menggugah pihak lain<br />

untuk bisa berperan serta dalam usaha melestarikan kawasan SMSL dan<br />

sekitarnya.<br />

2. Radio Pakuba FM<br />

Salah satu program acara talkshow Radio Pakuba FM dapat diisi dan dikelola<br />

secara profesional oleh Yayorin bersama mitranya (Pakuba FM dan SKW II BKSDA<br />

Kalteng).<br />

Mendapatkan kesempatan turut mendukunng program konservasi untuk menjaga<br />

dan melindungi serta melestarikan kawasan SMSL.<br />

Keterlibatan Radio Pakuba FM dalam penyebarluasan pesan konservasi kampanye<br />

bangga SMSL akan disebarluaskan kepada pihak lain baik secara lokal, nasional<br />

dan internasonal. Melalui penempelan logo Pakuba FM di setiap media cetak dan<br />

laporan ke Mitra Donor Yayorin.<br />

Mendapatkan kontributor berita yang berkaitan dengan SMSL atau sekitarnya,<br />

karena manajer kampanye akan membantu membuat ide-ide pesan/informasi<br />

secara langsung maupun tidak langsung (melalui via telepon).<br />

147


KERANGKA WAKTU (tentative)<br />

Program Radio Pakuba FM<br />

Iklan Layanan Masyarakat dan Talkshow tentang Melestarikan Hutan SM Sungai Lamandau<br />

No Tema Acara Materi Bentuk Acara Waktu Pengisi Materi<br />

Minggu<br />

Bulan/tahun<br />

1 Iklan Layanan<br />

Masyarakat<br />

November 2009<br />

s/d Januari 2010<br />

2 Mengenal Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau (SMSL)<br />

3 Manfaat Hutan SMSL<br />

dan Hutan Daerah<br />

Penyangga SMSL<br />

untuk Perlindungan<br />

Lingkungan dan<br />

Manusia di sekitarnya<br />

Fungsi Hutan; Berladang Menetap di<br />

lahan sendiri di luar kawasan lindung<br />

SMSL lebih menguntungkan dan turut<br />

menjaga hutan lestari; Sanksi kegiatan<br />

pembalakan dan perambahan lahan<br />

hutan SMSL; ikutkan slogan “Hemat di<br />

Lahan Sendiri” dan pesan-pesan<br />

utamanya<br />

Memberikan informasi kepada khalayak<br />

tentang sejarah kawasan, status,<br />

pengelolaan kawasan, potensi kawasan<br />

dan keanekaragaman hayati serta<br />

pentingnya keberadaan SMSL bagi<br />

kehidupan manusia; ikutkan slogan dan<br />

pesan-pesan utamanya<br />

Menyampaikan dan membahas beberapa<br />

manfaat kelestarian hutan SMSL dalam<br />

menyelamatkan sumber air bersih dan<br />

pengairan pertanian, menjaga iklim kita,<br />

menyediakan manfaat hutan lainnya<br />

selain kayu bagi kita dan mengulang<br />

keuntungan-keuntungan berladang<br />

menetap dan slogan “Hemat di Lahan<br />

Sendiri” dan pesan-pesan utamanya<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

(dikemas ada yang edu-tainment<br />

dan dramatis, misal orang<br />

menderita infeksi saluran<br />

pernafasan akut berapa<br />

jumlahnya)-bersifat memberikan<br />

pengetahuan (awareness)<br />

Talk Show Interaktif diselingi<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

Talk Show Interaktif diselingi<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

I November<br />

2009 s/d IV<br />

Januari 2010<br />

(ditayangkan 4x<br />

per hari tiap<br />

acara musik<br />

dan talkshow)<br />

Kreatif idea =<br />

Yayorin dan<br />

Kreatif spot =<br />

Pakuba FM<br />

Ke-3 22 November 2009 Ka.SKW II dan<br />

Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

Ke-4 29 November 2009 Ka.SKW II dan<br />

Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

4 Hutan Kami<br />

Menyerap Karbon dan<br />

Mencegah Perubahan<br />

Iklim<br />

Menyampaikan dan membahas<br />

beberapa manfaat kelestarian hutan<br />

SMSL dan hutan penyangganya<br />

mampu menyediakan sumber air<br />

bersih dan pengairan pertanian,<br />

mencegah masuknya air laut ke hulu,<br />

menjaga iklim kita atau perubahan<br />

suhu udara sekitar kita (CO Proyek<br />

Community Forest Carbon)<br />

Talk Show Interaktif diselingi<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

Ke-2 13 Desember 2009 Community<br />

Outreach Proyek<br />

Community<br />

Carbon Forest<br />

Yayorin dan<br />

Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

Mengulang keuntungan-keuntungan<br />

berladang menetap dan slogan<br />

“Hemat di Lahan Sendiri” dan pesanpesan<br />

utamanya (CM SMSL)<br />

5 Berladang Menetap- Memberikan gambaran keuntungan Talk Show Interaktif diselingi Ke-4 27 Desember 2009 Fasilitator<br />

148


Hemat Waktu, Biaya<br />

dan Tenaga<br />

6 Himbauan Bupati<br />

Ajakan Melestarikan<br />

Hutan SMSL dan<br />

Berladang Menetap<br />

Menjaga Hutan<br />

Lestari<br />

berladang menetap yang hemat di lahan<br />

sendiri dan segi keuntungannya turut<br />

menjaga hutan SM Sungai Lamandau;<br />

ikutkan arti makna slogan “Hemat di<br />

Lahan Sendiri” dan pesan-pesan<br />

utamanya<br />

Menyampaikan beberapa manfaat<br />

kelestarian hutan SMSL dari segi<br />

perlindungan lingkungan sekitarnya dan<br />

keuntungan ekonomi, sosial dan budaya<br />

masyarakat sekitar SMSL dan ikutkan<br />

slogan “Hemat di Lahan Sendiri” dan<br />

keuntungan berladang menetap<br />

mendukung perlindungan hutan serta<br />

pesan-pesan utamanya<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

bentuk reportase himbauanbersifat<br />

untuk mengajak<br />

melakukan<br />

I-IV Januari<br />

2009<br />

(ditayangkan 4x<br />

per hari tiap<br />

acara musik<br />

dan talkshow)<br />

Januari 2010<br />

Pertanian Yayorin<br />

dan Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

Bupati dengan<br />

kreatif<br />

idea=Yayorin dan<br />

kreatif spot =<br />

Pakuba FM<br />

7 Tehnik Pengelolaan<br />

Lahan Pertanian<br />

Ladang Menetap Pola<br />

Kebun Campuran<br />

Menggugah dan mengajak masyarakat<br />

target untuk berminat melakukan<br />

pengelolaan lahan pertanian menetap di<br />

lahan sendiri dan mengurangi<br />

pembakaran; ikutkan slogan “Hemat di<br />

Lahan Sendiri” dan pesan-pesan<br />

utamanya<br />

Talk Show Interaktif diselingi<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

Ke-2 10 Desember 2010 Fasilitator<br />

Pertanian Yayorin<br />

dan Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

8 Gambaran kegiatan<br />

untuk keterlibatan<br />

masyarakat dalam<br />

mendukung<br />

pelestarian SMSL<br />

Menyampaikan cara-cara masyarakat<br />

untuk bisa terlibat berpastisipatif<br />

melestarikan lingkungan sekitar dan<br />

SMSL dengan kemampuan yang ada<br />

secara kolektif atau individu dan<br />

keuntungannya terlibat; ikutkan slogan<br />

“Hemat di Lahan Sendiri” dan pesanpesan<br />

utamanya<br />

Talk Show Interaktif diselingi<br />

Iklan Layanan Masyarakat<br />

tentang ladang menetap turut<br />

menjaga hutan lestari<br />

Ke-4 24 Januari 2010 Ka.SKW II dan<br />

Manajer<br />

<strong>Kampanye</strong> Bangga<br />

SMSL<br />

149


KERANGKA WAKTU (tentative)<br />

Program Radio Primadona FM<br />

Iklan Layanan Masyarakat dan Talkshow tentang Melestarikan Hutan SM Sungai Lamandau<br />

No Tema Acara Materi Bentuk Acara Waktu Pengisi Materi<br />

Minggu<br />

Bulan/tahun<br />

1 Iklan Layanan Masyarakat Fungsi Hutan; Berladang Menetap di<br />

lahan sendiri di luar kawasan lindung<br />

SMSL lebih menguntungkan dan turut<br />

menjaga hutan lestari; Sanksi kegiatan<br />

pembalakan dan perambahan lahan hutan<br />

SMSL; ikutkan slogan “Hemat di Lahan<br />

Sendiri” dan pesan-pesan utamanya<br />

Iklan Layanan<br />

Masyarakat (dikemas<br />

ada yang edu-tainment<br />

dan dramatis, misal<br />

orang menderita infeksi<br />

saluran pernafasan<br />

akut berapa<br />

jumlahnya)-bersifat<br />

memberikan<br />

pengetahuan<br />

(awareness)<br />

Minggu I<br />

Januari s/d<br />

Minggu IV Mei<br />

2010<br />

(ditayangkan 4x<br />

per hari tiap<br />

acara musik)<br />

Februari-April 2010 Kreatif idea =<br />

Yayorin dan<br />

Kreatif spot =<br />

Primadona FM<br />

(buat logat lokal<br />

Pangkalan Bun)<br />

2 Himbauan Bupati Ajakan<br />

Melestarikan Hutan SMSL<br />

dan Berladang Menetap<br />

Menjaga Hutan Lestari<br />

Menyampaikan beberapa manfaat<br />

kelestarian hutan SMSL dari segi<br />

perlindungan lingkungan sekitarnya dan<br />

keuntungan ekonomi, sosial dan budaya<br />

masyarakat sekitar SMSL dan ikutkan<br />

slogan “Hemat di Lahan Sendiri” dan<br />

keuntungan berladang menetap<br />

mendukung perlindungan hutan serta<br />

pesan-pesan utamanya<br />

Iklan Layanan<br />

Masyarakat bentuk<br />

reportase himbauanbersifat<br />

untuk<br />

mengajak melakukan<br />

M1-M4 April<br />

2010<br />

(masuk menjadi<br />

pesan ke-4 dari<br />

ILM)<br />

Mei 2010<br />

Bupati<br />

150


Instrumen Riset untuk Pengujian Awal Pesan ILM Versi Kopi Asin, Talkshow<br />

dan Spot Himbauan di Radio dengan Khalayak Target <strong>Kampanye</strong> Bangga SM<br />

Sungai Lamandau<br />

Bahan yang Diperlukan untuk Latihan/dipretesting<br />

Masing-masing media mempunyai satu contoh disain gambar.<br />

Variabel yang Diukur<br />

Daya tarik, pemahaman, dapat diterima (acceptability), dan himbauan<br />

Daya tarik/disain terkait dengan gambar, tata letak, gaya bahasa sesuai<br />

karakter kelompok sasaran (petani dan pekerja sawit.<br />

Pemahaman terkait dengan pemahaman arti slogan, maksud pesan inti dan<br />

anak pesan inti<br />

Dapat diterima (acceptability) kesesuaian pemilihan gambarvisual, teks,<br />

format/pilihan huruf tulisan sesuai harapan kelompok sasaransticker dan poster<br />

dengan karakter kelompok sasaran<br />

HiImbauan/dorongan untuk beraksi (call to action) tindak lanjut yang<br />

diharapkan dari kelompok sasaran setelah terpapar pesansticker dan poster<br />

Metoda<br />

Wawancara sela dan Wawancara terfokus (Focus Group Discusion)<br />

Sampel<br />

Sample akan diambil dari perwakilan etnis (Melayu, Jawa (trans), Dayak) masing-masing<br />

5-7 orang di 7 desa. Kelompok responden adalah masyarakat petani dan pekerja sawit<br />

yang berada di sekitar SM Sungai Lamandau. Total responden maksimal 30 orang.<br />

Demografi Responden<br />

Paduan laki-laki dan perempuan<br />

Usia 20 hingga 50<br />

Masyarakat petani dan pekerja sawit<br />

Perkiraan Lama Tiap Wawancara<br />

15-30 menit<br />

Panduan Wawancara :<br />

Wawancara dilakukan di desa target (sampling responden Melayu, meliputi desa Tanjung<br />

Putri, kelurahan Mendawai Seberang; untuk responden Jawa (trans): desa Tanjung<br />

Terantang dan Kumpai Batu Bawah; responden Dayak: kelurahan Kotawaringin Hilir,<br />

Babual Baboti, Natai Sedawak dengan cara wawancara sela artinya setiap enumerator<br />

dapat melakukan wawancara terhadap responden setiap saat dalam situasi yang<br />

berbeda-beda dan atau pada kelompok dengan diskusi terfokus.<br />

Tiap pewawancara akan:<br />

Mendekati responden potensial,<br />

Menentukan apakah responden memenuhi persyaratan demografis untuk<br />

berpartisipasi dalam kajian,<br />

Menjelaskan kajian dan meminta kolaborasi orang itu.<br />

Kemudian pewawancara menunjukkan kepada responden media kampanye (pin, stiker,<br />

spanduk, poster) yang akan diuji. Lalu mengajukan pertanyaan 1-10 (seperti di bawah<br />

ini). Selanjutnya pewawancara menyampaikan penjelasan maksud dan tujuan media, isi<br />

slogan, pesan yang dibawa media dan mengulangi pertanyaan dari tiap media<br />

berikutnya dengan pertanyaan yang telah disiapkan.<br />

Akhirnya, pewawancara mengakhiri wawancara dengan hasil tanggapan dan masukan<br />

responden. Pewancacara kemudian mengevaluasi bersama Manajer <strong>Kampanye</strong>, Mentor<br />

151


Pride dan Supervisor serta tim. Setelah selesai evaluasi dilakukan perbaikan dan segera<br />

menghubungi percetakan untuk disain dan naik cetak.<br />

Contoh Kuesioner untuk Uji-Coba/Pretesting PSA Radio versi Kopi Asin<br />

Tanggal Wawancara<br />

Pewawancara<br />

PSA Versi Kopi Asin<br />

Demografi Responden<br />

Pekerjaan<br />

Umur (tahun) Jenis Kelamin ______ Laki-laki<br />

______ Perempuan<br />

Uji-Coba Pin/Stiker<br />

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada Anda suara pesan yang terdengar di<br />

komputer ini. Menurut Anda jelas pesan tentang apa?<br />

2. Menurut Anda, pesan yang disampaikan membuat Anda paham maksudnya dan mau<br />

mencoba melakukannya?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

3. Jika ya, mangajak apa isi pesan tersebut dan diminta melakukan apa?<br />

4. Apakah pesan PSA ini bahasanya jelas dan dapat diterima oleh kalian?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

4a. Jika ya, apakah itu?<br />

4b. Jika tidak, apakah itu?<br />

5. Adakah sesuatu yang khusus Anda sukai dari pesan Iklan Layanan Masyarakat versi<br />

Kopi Asin ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

6. Adakah sesuatu yang khusus yang tidak Anda sukai tentang pesan ILM ini?<br />

_____ 1. Ya<br />

_____ 2. Tidak<br />

_____ 3. Tidak tahu<br />

6a. Jika ya, apa?<br />

7. Menurut Anda apa yang dapat dilakukan untuk membuat pesan ini terdengar lebih<br />

baik?<br />

152


8. Apakah Anda tertarik dengan pesan ILM ini?<br />

8a. Jika ya, apa yang menurut Anda menarik?<br />

* UCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA PESERTA ATAS WAKTUNYA *<br />

2. Kueisoner Survey<br />

a. Kuesioner Pra Survey<br />

(1) No. Kuesioner :<br />

________________<br />

JAJAK PENDAPAT MENGENAI PENGELOLAAN LAHAN BERKELANJUTAN<br />

DI SEKITAR SUAKA MARGASATWA SUNGAI LAMANDAU<br />

Pengantar<br />

Perkenalkan, nama saya adalah ............. biasa dipanggil ............. dan saya sedang membantu<br />

Yayorin dan KPEL untuk mengumpulkan data hutan di kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau (SMSL) serta interaksi dan kegiatan masyarakat dalam hal pengelolaan lahan di<br />

sekitarnya. Kami akan sangat menghargai partisipasi bapak/ibu/saudara/anda dalam survei ini<br />

dengan menjawab pertanyaan dalam survei saya ini. Informasi apapun yang diberikan dari anda<br />

akan disimpan dengan sangat rahasia dan nama serta jawaban anda tidak akan ditunjukkan atau<br />

dibagikan pada orang lain kecuali dengan rekan yang bekerja dalam survei ini. Jawaban anda akan<br />

sangat membantu kami merencanakan dan melaksanakan program ini.<br />

Partisipasi dalam survei ini adalah sukarela dan anda dapat memilih untuk tidak mau diinterview.<br />

Tidak ada jawaban benar atau salah. Akan tetapi pendapat anda sangatlah penting bagi kami<br />

dalam merancang program dan kegiatan disini dan saya harap anda akan berperan serta. Bisakah<br />

saya meminta waktu anda untuk memulai wawancara dengan anda sekarang?<br />

Responden setuju diwawancarai (Jika tidak atau responden mendadak ada kepentingan yang tidak<br />

bisa diteruskan hentikan wawancara)<br />

[ ] Ya<br />

Bagian 1<br />

Informasi latar belakang diisi sendiri oleh Enumerator<br />

Pewawancara (Enumerator)<br />

[ ] Fadlik Al Iman [ ] Indra Irwansyah [ ] Riyandoko [ ] Woko [ ] Edi Sumanto<br />

[ ] Eko Joko P [ ] M Chairul [ ] Teguh K P [ ] Bani [ ] Eva Febriani [ ] Rozi [ ] Pradana<br />

[ ] Melita Ruchiyat [ ] Rois Majid [ ] Eddy Santoso [ ] lain-lain<br />

________________<br />

Daerah Enumerasi?<br />

[ ] Kelurahan Mendawai [ ] Kelurahan Mendawai Seberang [ ] Desa Kumpai Batu<br />

Bawah [ ] Desa Tanjung Terantang [ ] Desa Tanjung Putri [ ] Kelurahan Kotawaringin Hilir [ ]<br />

Desa Tempayung [ ] Desa Babual Baboti [ ] Desa Kartamulia [ ] Desa Natai Sedawak [ ]<br />

Desa Pudu Rundun [ ] Desa Sei Pasir [ ] Kelurahan Kotawaringin Hulu [ ]<br />

Kelurahan Baru [ ] Kelurahan Padang-Sukamara [ ] Desa Kumpai Batu Atas [ ]<br />

Kelurahan Raja Seberang<br />

Periode Survei<br />

[ ] Dasar-Kawasan <strong>Kampanye</strong> [ ] Pasca <strong>Kampanye</strong>-Kawasan <strong>Kampanye</strong> [ ] Dasar-<br />

Perbandingan [ ] Pasca <strong>Kampanye</strong>-Perbandingan<br />

Jenis Kelamin Responden<br />

[ ] Laki-Laki [ ] Perempuan<br />

153


Bagian 2<br />

Pertanyaan Sosial Ekonomi dan Demografis<br />

(2) Berapa usia anda saat ini?<br />

________________<br />

(3) Dalam masyarakat, anda masuk dalam kelompok apa? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] petani ladang berpindah [ ] petani ladang menetap [ ] nelayan sungai [ ] nelayan<br />

laut [ ] aparat desa [ ] guru [ ] Petani karet [ ] petani sawit [ ] lain-lain ________________<br />

(A) Jika anda petani, dimana wilayah ladang anda?(jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] 200 meter dari rumah [ ] 200 meter dari batas SMS Lamandau [ ] 500 meter dari<br />

rumah [ ] 500 meter dari batas SMS Lamandau [ ] 1 Kilometer dari rumah [ ] 1<br />

Kilometer dari batas SMS Lamandau [ ] lain-lain ________________<br />

(B) Bila anda bertani sistem ladang berpindah dan karet dengan siapa anda mengerjakan lahan?<br />

(pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] keluarga [ ] saudara [ ] tetangga [ ] PPL Pertanian [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(C) Bentuk pertanian yang sekarang anda lakukan secara individu atau bersama kelompok<br />

adalah? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] ladang [ ] sawah [ ] kebun campuran [ ] kebun sekitar pekarangan rumah [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(D) Tanaman pertanian atau perkebunan apa yang sering dikembangkan yang hasilnya<br />

membantu meningkatkan ekonomi keluarga? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] buah [ ] holtikultura (sayuran dan palawija) [ ] tanaman pangan (padi) [ ] karet<br />

dan jelutung [ ] sawit [ ] lada [ ] kayu-kayuan [ ] lain-lain ________________<br />

(E) Berdasarkan kepemilikan lahan, lahan siapakah yang dijadikan lokasi bertani Bapak?<br />

[ ] milik sendiri [ ] sewa [ ] menggarap lahan orang [ ] milik orangtua [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(F) Berapa rata-rata luas lahan yang dijadikan lokasi bertani bapak?<br />

[ ] 1 Hektar [ ] 2 Hektar [ ] 3 Hektar [ ] 5 Hektar [ ] 10 Hektar [ ] di atas 10<br />

Hektar [ ] lain-lain ________________<br />

(G) Selama ini hasil-hasil pertanian atau perkebunan dipasarkan kemana? (jawaban boleh dari<br />

satu)<br />

[ ] dijual ke mess pegawai perusahaan sawit [ ] dijual ke pasar [ ] dijual ke tetangga [ ]<br />

tidak dijual atau untuk kebutuhan sendiri [ ] lain-lain ________________<br />

(4) Jika anda dalam kelompok, apa posisi/jabatan anda? (pilihan bisa lebih dari satu)<br />

[ ] kepala desa [ ] ketua RT [ ] ketua koperasi [ ] anggota kelompok tani [ ] staf<br />

aparat desa [ ] anggota koperasi [ ] lain-lain ________________<br />

(5) Apa pendidikan formal terakhir anda?<br />

[ ] Tidak punya pendidikan formal [ ] Tidak tamat SD [ ] SD [ ] SMP [ ] SMA [ ]<br />

Perguruan Tinggi [ ] lain-lain ________________<br />

Bagian 3<br />

Sumber Informasi Terpercaya dan Akses/Paparan Media<br />

(6) Saya akan membacakan beberapa sumber informasi untuk pengelolaan lahan di sekitar Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau. Dari sumber informasi yang disebutkan di bawah, sebutkan tingkat<br />

kepercayaan anda terhadap sumber informasi tersebut ini.<br />

(A) Bupati<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

154


(B) Wakil Bupati<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(C) Dinas Pertanian<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(D) Badan Informasi Penyuluh Pertanian<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(E) Dinas Perkebunan<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(F) Dinas Kehutanan<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(G) KPEL<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(H) Yayorin<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(I) WE<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(J) OFI<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(K) Saudara<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(L) Teman<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(7) Saya akan membacakan beberapa sumber informasi mengenai pelestarian hutan di sekitar<br />

dan dalam Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Dari sumber informasi di bawah ini sebutkan<br />

tingkat kepercayaan terhadap sumber informasi tersebut.<br />

(A) BKSDA Kalteng-SKW II<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(B) Dinas Kehutanan<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(C) Bupati<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(D) Wakil Bupati<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

155


(E) Dinas Pertanian<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(F) KPEL<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(G) Yayorin<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(H) OFI<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(I) WE<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(J) Saudara<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(K) Teman<br />

[ ] Paling dipercaya [ ] Sangat dipercaya [ ] Agak dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ]<br />

Tidak yakin/Tidak tahu<br />

(8) Dalam 2 bulan terakhir ini media apa yang paling sering memberikan informasi kepada anda<br />

(pilihan boleh lebih dari satu):<br />

[ ] radio [ ] papan pengumuman [ ] koran [ ] majalah atau buletin Sumpitan [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(9) Jika anda mendengarkan radio, radio apa yang suka anda dengar? (jawaban boleh dari satu)<br />

[ ] Primadona FM [ ] Pakuba FM [ ] Maruba FM [ ] Rageka FM [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(10) Jam berapa anda suka mendengarkan radio? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] 06.00 - 09.00 WIB [ ] 09.01 - 12.00 WIB [ ] 12.01 - 15.00 WIB [ ] 15.01 - 18.00 WIB [ ]<br />

18.01 - 21.00 WIB [ ] 21.01 - 24.00 WIB [ ] lain-lain ________________<br />

(11) Program radio apa yang suka didengar? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] musik [ ] kirim-kirim pesan [ ] berita [ ] talk show [ ] iklan [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(12) Dari harian surat kabar atau koran yang ada di Kalimantan Tengah, koran apa yang sering<br />

anda baca?<br />

[ ] BorneoNews [ ] Radar Sampit [ ] Kalteng Pos [ ] Dayak Pos [ ] Marunting Batu Aji [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(13) Kegiatan apa yang Anda sering lakukan untuk memanfaatkan waktu luang? (pilihan boleh<br />

lebih dari satu jawaban)<br />

[ ] berkumpul dengan keluarga [ ] olahraga [ ] pengajian [ ] berorganisasi [ ] pergi ke<br />

pasar [ ] mengecek tanaman ladang [ ] lain-lain ________________<br />

(14) Bagaimana biasanya masyarakat disini mendiskusikan sesuatu yang berkenaan dengan<br />

ide/masalah yang ada di dalam masyarakat?<br />

[ ] dalam rembug desa [ ] didiskusikan lewat pengajian [ ] didiskusikan lewat pertemuan<br />

kelompok [ ] didiskusikan antar kepala kelompok [ ] lain-lain ________________<br />

156


Bagian 4<br />

Menempatkan Responden pada Tahapan Perubahan Perilaku<br />

(15) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai pengelolaan lahan untuk pertanian dan<br />

pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan anda. Berikut pernyataannya.<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk mengelola lahan<br />

pertanian tanpa berpindah dan tebas bakar<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk mengelola lahan pertanian<br />

tanpa berpindah dan tebas bakar tapi belum melakukannya<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mengelola lahan pertanian<br />

tanpa berpindah dan tebas bakar dan bermaksud melakukannya pada waktu tertentu dimasa<br />

mendatang<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mengelola lahan pertanian<br />

tanpa berpindah dan tebas bakar dimasa mendatang dan saya telah bicara kepada seseorang<br />

mengenai hal ini<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya telah beberapa kali mengelola lahan pertanian tanpa berpindah<br />

tapi masih tebas bakar dan itu setiap saya mau menanam<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya telah mengelola lahan pertanian tanpa berpindah dan tebas<br />

bakar setiap kali ke lahan pertanian (ladang)<br />

(16) Saya akan membacakan 5 pernyataan mengenai peran serta masyarakat dalam<br />

pemanfaatan lahan dan pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan anda, sebagai berikut:<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan menanami lahan yang gundul<br />

dan gersang<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk mananami lahan yang gundul<br />

dan gersang, tapi belum melakukannya<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk menanami lahan yang gundul<br />

dan gersang pada waktu tertentu di masa yang akan datang<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk menanami lahan gundul dan<br />

gersang dan bermaksud akan melakukannya dimasa yang akan datang. Saya telah bicara dengan<br />

seseorang mengenai ini<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya telah beberapa kali menanami lahan yang gundul dan gersang<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya selalu menanami lahan yang gundul dan gersang<br />

(17) Saya akan mengajukan lagi 5 pernyataan mengenai keberadaan kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau, mohon pillih jawaban yang sesuai.<br />

[ ] Saya tidak tahu sama sekali apa manfaat keberadaan kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

[ ] Dalam 6 bulan terakhir saya belum pernah berpikir bahwa keberadaan kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau ini penting untuk kehidupan<br />

[ ] Dalam 6 bulan terakhir saya sudah berpikir bahwa keberadaan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau ini penting dan perlu ada upaya pelestariannya<br />

[ ] Dalam 6 bulan terakhir saya sudah beberapa kali terlibat dalam upaya-upaya pelestarian<br />

kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau, misalnya penanaman pohon, pendidikan<br />

konservasi, diskusi dengan KPEL<br />

[ ] Saya selalu terlibat dalam segala upaya pelestarian kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

Bagian 5<br />

Menetapkan dasar bagi perubahan pada sasaran<br />

pengetahuan SMARTdan mengukurnya<br />

(18) Menurut anda apa fungsi kawasan hutan pada umumnya? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] habitat binatang atau satwa liar [ ] daerah resapan air [ ] menyerap karbon [ ]<br />

penghasil udara bersih [ ] tempat berpijah ikan [ ] sumber pengairan pertanian [ ] sumber<br />

makanan [ ] sumber mata air [ ] lain-lain ________________<br />

(19) Siapa yang paling bertanggung jawab untuk menjaga kelestarian hutan?<br />

[ ] petani [ ] seluruh masyarakat [ ] pemda [ ] LSM [ ] BKSDA [ ] Polisi Kehutanan<br />

[ ] lain-lain ________________<br />

157


(20) Berikut ini manakah yang menurut anda kegiatan yang dapat merusak kelestarian Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] penebangan [ ] penanaman pohon [ ] pembukaan lahan ladang berpindah sistem tebas bakar<br />

[ ] pengelolaan dan pengawasan hutan [ ] perladangan menetap [ ] pembakaran<br />

hutan dan perburuan [ ] penambangan dan pencemaran air [ ] melindungi hutan Suaka<br />

Margasatwa [ ] lain-lain ________________<br />

(21) Berdasarkan penglihatan langsung, kegiatan apa saja yang dilakukan oleh masyarakat disini<br />

(pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] mengambil kayu [ ] mengambil ikan [ ] mengambil getah pantung [ ] mengambil buah<br />

[ ] membuka ladang [ ] berburu [ ] lain-lain ________________<br />

(22) Berikut ini manakah yang menurut anda kegiatan untuk pelestarian hutan? (pilihan boleh<br />

lebih dari satu)<br />

[ ] menanami hutan kembali [ ] membuat persemaian tanaman hutan [ ] ikut dalam<br />

kegiatan rehabilitasi hutan [ ] membuka kebun dan ladang [ ] mencari kayu bakar [ ] tidak<br />

berburu tumbuhan dan satwa liar [ ] lain-lain ________________<br />

(23) Sebutkan 2 hal yang menurut anda adalah manfaat utama Kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

(24) Bagaimana pengaruh hutan yang rusak kepada kegiatan pertanian?<br />

________________<br />

(25) Bagaimana hubungan antara kawasan Suaka Margasatwa Lamandau yang rusak dengan<br />

masuknya air laut (sebutkan 2 hubungan)?<br />

________________<br />

(26) Apakah anda tahu perladangan menetap dan kebun campuran dapat mengurangi tekanan<br />

pembukaan lahan?<br />

[ ] tahu [ ] ragu-ragu [ ] tidak tahu<br />

(27) Dari mana anda tahu kawasan lindung Suaka Margasatwa Sungai Lamandau? (pilihan boleh<br />

lebih dari satu)<br />

[ ] teman [ ] KPEL [ ] Yayorin [ ] OFI [ ] saudara [ ] petugas kehutanan [ ]<br />

pemda [ ] lain-lain ________________<br />

(28) Sepengetahuan anda, apakah anda tahu batas kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau dengan batas desa anda?<br />

[ ] tahu [ ] ragu-ragu [ ] tidak tahu<br />

(29) Siapakah yang mengatur kebijakan pengelolaan dan pengawasan kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau? (jawaban boleh dari satu)<br />

[ ] BKSDA Kalteng-SKW II [ ] KPEL [ ] Balai Taman Nasional Tanjung Puting [ ]<br />

Dinas Kehutanan [ ] Bupati [ ] lain-lain ________________<br />

Bagian 6<br />

Pertanyaan Sikap untuk Mengukur Obyektif Sikap<br />

(30) Bagi anda melestarikan hutan adalah?<br />

(A) pekerjaan sia-sia<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) menjaga kepunahan hidupan liar (satwa dilindungi)<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) melestarikan sumber kehidupan masyarakat sekitar hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

158


(D) kewajiban seluruh masyarakat<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) program petugas kehutanan dan LSM lingkungan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(F) menjaga sumber air dan udara bersih<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(G) mencegah perubahan iklim<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(31) Saya akan membacakan beberapa pernyataan, apakah bapak sangat setuju, setuju, netral,<br />

tidak setuju, sangat tidak setuju, tidak tahu pada pernyataan tersebut.<br />

(A) Hutan memiliki fungsi yang penting bagi manusia<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) Kita harus ikut bertanggung jawab menjaga keutuhan kawasan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) Masyarakat harus dilibatkan dalam upaya pelestarian kawasan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Membuka lahan di kawasan SMSL tidak akan menimbulkan masalah serius bagi kita<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) Sitem pertanian kebun campur dapat menekan laju pembukaan lahan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak setuju [ ]<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

(32) Saya sekarang akan membacakan beberapa pernyataan, tolong pilih apakah Anda menilai<br />

pernyataan-pernyataan tersebut bermanfaat, netral, kurang bermanfaat, tidak tahu/tidak yakin.<br />

(A) Membuat kebun campur di ladang sendiri<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) Pelatihan kebun campur bagi masyarakat<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) Pelibatan masyarakat dalam menjaga keutuhan kawasan SMSL<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Hadir dalam workshop yang diadakan oleh KPEL/Yayorin<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(33) Sekarang saya akan membacakan beberapa pernyataan lainnya, tolong jawab apakah<br />

menurut Anda pernyataan tersebut mudah, netral, sulit atau tidak tahu/tidak yakin<br />

(A) Mempraktekan kebun campur di lahan sendiri<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) Melibatkan diri dalam kegiatan pelatihan kebun campur yang diadakan KPEL/Yayorin<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

159


(C) Tidak membuka hutan di kawasan SMSL untuk mendapatkan lahan baru<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Memberitahu orang lain mengenai manfaat hutan<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) Mencegah orang untuk tidak merusak SMSL<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

Bagian 7<br />

Pertanyaan Mengenai Komunikasi Interpersonal<br />

(34) Dalam 1 bulan terakhir, kepada siapa anda membicarakan pengelolaan lahan dan pelestarian<br />

hutan? (boleh memilih lebih dari 1 jawaban)<br />

[ ] berbicara dengan petugas kehutanan [ ] berbicara dengan aparat desa [ ]<br />

berbicara dengan penyuluh pendamping pertanian [ ] berbicara dengan staf KPEL [ ]<br />

berbicara dengan saudara atau tetangga desa [ ] belum pernah berbicara dengan orang lain [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(35) Jika anda membicarakannya, hal apa yang paling menarik dibicarakan?<br />

________________<br />

(36) Dalam 1 bulan terakhir dengan siapa anda pernah membicarakan tentang keberadaan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

[ ] tetangga [ ] aparat desa [ ] teman [ ] pendamping dari KPEL [ ] Petugas Pos dan<br />

Camp [ ] Staf BKSDA [ ] lain-lain ________________<br />

(37) Jika anda membicarakannya, hal apa saja yang dibicarakan?<br />

________________<br />

(38) Dalam waktu 2 bulan terakhir ini, dengan siapa Anda pernah membicarakan perladangan<br />

menetap?<br />

[ ] PPL Pertanian [ ] anggota kelompok tani [ ] pendamping dari KPEL [ ] aparat<br />

desa [ ] lain-lain ________________<br />

(39) Jika anda membicarakannya, hal apa saja yang dibicarakan?<br />

________________<br />

(40) Apakah alasan-alasan yang mendorong Anda untuk membicarakan mengenai perladangan<br />

menetap?<br />

________________<br />

Bagian 8<br />

Menetapkan Dasar untuk Perubahan Sasaran Perilaku SMART dan Mengukurnya<br />

(41) Apa yang akan anda lakukan setelah tahu informasi pentingnya melestarikan hutan? (pilihan<br />

boleh lebih dari satu)<br />

[ ] langsung menegur jika ada yang menebang hutan [ ] mendiamkan saja orang yang sedang<br />

menebang hutan dan membuka lahan hutan [ ] memberikan nasihat dan informasi tentang<br />

pentingnya hutan dan akibatnya hutan rusak [ ] menyimpan dulu informasinya, tunggu waktu<br />

yang tepat memberi teguran [ ] tak peduli [ ] lain-lain ________________<br />

(42) Dalam 6 bulan ke depan, jika ada program pengelolaan lahan dan pelestarian hutan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau, bersediakah Anda untuk terlibat?<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(A) Jika "ya", apa yang menjadi dasar ketertarikan anda mau terlibat mengaplikasikan program<br />

pengelolaan lahan dan pelestarian hutan?<br />

[ ] mendapatkan pekerjaan alternatif [ ] untuk meningkatkan pendapatan keluarga [ ]<br />

mendukung program [ ] kepedulian dan partisipatif [ ] lain-lain ________________<br />

160


(B) Peran apa yang akan diambil jika bapak ikut berpartisipasi?<br />

[ ] penggerak [ ] penonton [ ] pelaksana [ ] motivator [ ] diam saja [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(43) Dalam 1 bulan terakhir ini, berapa kali Anda melihat warga desa masih membuka lahan<br />

untuk pertanian berpindah dengan sistem tebas bakar?<br />

[ ] setiap saat [ ] kadang-kadang [ ] tidak tahu<br />

Bagian 9<br />

Memahami Rintangan Perubahan Perilaku dan Manfaatnya<br />

(44) Sebutkan 2 hal yang menjadi kendala dalam mengubah perilaku masyarakat dalam<br />

pengelolaan lahan pertanian ke arah berkelanjutan di sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

________________<br />

(45) Sebutkan manfaat pengelolaan lahan di desa sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

(46) Sebutkan 2 hal yang menurut anda menjadi kendala masyarakat berpartisipatif dalam<br />

pelestarian hutan?<br />

________________<br />

(47) Sebutkan 2 kendala anda untuk menjadi penggerak program pengelolaan lahan di<br />

masyarakat desa sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

(48) Sebutkan 2 hal apa yang perlu disikapi jika ada pengenalan teknologi pertanian menetap?<br />

________________<br />

(49) Sebutkan 2 hal apa saja yang anda butuhkan dalam pengelolaan lahan?<br />

________________<br />

Bagian 10<br />

Paparan terhadap Aktifitas dan Pesan <strong>Kampanye</strong><br />

(50) Berikut di bawah ini adalah media-media informasi dan komunikasi mengenai pengelolaan<br />

lahan dan hutan di sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Dalam 6 bulan terakhir, pernah<br />

atau tidak anda melihat atau mendengar media tersebut?<br />

(A) lembar informasi pemda tentang pengelolaan lahan dan hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(B) papan himbauan proses pengelolaan lahan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(C) daftar nama petugas pendamping pengelolaan lahan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(D) poster pengelolaan lahan dan hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(E) stiker pengelolaan lahan dan pelestarian hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(F) brosur pengelolaan kebun campur<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(G) talk show tentang pengelolaan lahan pertanian menetap dan kelola hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(H) lagu tentang pengelolaan kebun campur<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

161


(I) lagu tentang pelestarian hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(J) buletin sumpitan yayorin<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(K) radio<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(L) diskusi masyarakat<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(M) workshop kebun campur<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(N) program sekolah<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(51) Dari semua media di atas, manakah yang berkesan atau meninggalkan kesan yang cukup<br />

kuat? (bisa lebih dari satu)<br />

[ ] lembar informasi pemda tentang pengelolaan lahan dan hutan [ ] papan himbauan teknik<br />

proses pengelolaan lahan [ ] daftar nama petugas pendamping pengelolaan lahan [ ] poster [ ]<br />

stiker [ ] brosur [ ] radio [ ] lagu [ ] buletin sumpitan yayorin [ ] talkshow pengelolaan<br />

lahan pertanian menetap dan kelola hutan [ ] diskusi masyarakat [ ] program sekolah [ ]<br />

workshop kebun campur [ ] lain-lain ________________<br />

Terima kasih atas kesediaan anda untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dalam kuesioner ini.<br />

Semua informasi ini akan membantu Kami dalam memahami kawasan hutan, Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau dan interaksi masyarakat di sekitarnya.<br />

b. Kuesioner Pasca Survey<br />

(1) No. Kuesioner :<br />

________________<br />

JAJAK PENDAPAT MENGENAI PENGELOLAAN LAHAN BERKELANJUTAN<br />

DI SEKITAR SUAKA MARGASATWA SUNGAI LAMANDAU<br />

Pengantar<br />

Perkenalkan, nama saya adalah ............. biasa dipanggil ............. dan saya sedang<br />

membantu Yayorin untuk mengumpulkan data hutan di kawasan Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau (SMSL) serta interaksi dan kegiatan masyarakat dalam hal<br />

pengelolaan lahan di sekitarnya. Kami akan sangat menghargai partisipasi<br />

bapak/ibu/saudara/anda dalam survei ini dengan menjawab pertanyaan dalam survei<br />

saya ini. Informasi apapun yang diberikan dari anda akan disimpan dengan sangat<br />

rahasia dan nama serta jawaban anda tidak akan ditunjukkan atau dibagikan pada<br />

orang lain kecuali dengan rekan yang bekerja dalam survei ini. Jawaban anda akan<br />

sangat membantu kami mengevaluasi program ini.<br />

Partisipasi dalam survei ini adalah sukarela dan anda dapat memilih untuk tidak mau<br />

diinterview. Tidak ada jawaban benar atau salah. Akan tetapi pendapat anda sangatlah<br />

penting bagi kami dalam mengevaluasi program dan kegiatan disini dan saya harap anda<br />

akan berperan serta. Bisakah saya meminta waktu anda untuk memulai wawancara<br />

dengan anda sekarang?<br />

Responden setuju diwawancarai (Jika tidak atau responden mendadak ada kepentingan<br />

yang tidak bisa diteruskan hentikan wawancara)<br />

[ ] Ya<br />

162


Bagian 1<br />

Informasi latar belakang diisi sendiri oleh Enumerator<br />

Pewawancara (Enumerator)<br />

[ ] Fadlik Al Iman (Yayorin) [ ] Indra Irwansyah (Yayorin) [ ] M. Iqbal Abisaputra<br />

(Yayorin) [ ] Edi Sumanto (Yayorin) [ ] Eddy Santoso (Yayorin) [ ] Andiko Setyo<br />

P. (Yayorin) [ ] Nina Hasanah (Yayorin) [ ] Rozi (OFUK) [ ] GO Sukamara [ ]<br />

Eva Febriani (Genksi Kobar) [ ] Ozi Saputra (Genksi Kobar) [ ] Juni (Genksi Kobar)<br />

[ ] Rose (Kader BKSDA Kalteng) [ ] Fenny Maysita (Kader BKSDA Kalteng) [ ]<br />

Iqbal (BKSDA Kalteng) [ ] Donny (Genksi Kobar) [ ] Farandi (Saling Salam) [ ]<br />

Gapur (OF UK) [ ] lain-lain ________________<br />

Daerah Enumerasi?<br />

[ ] Kelurahan Mendawai [ ] Kelurahan Mendawai Seberang [ ] Desa Kumpai Batu<br />

Bawah [ ] Desa Tanjung Terantang [ ] Desa Tanjung Putri [ ] Kelurahan<br />

Kotawaringin Hilir [ ] Desa Tempayung [ ] Desa Babual Baboti [ ] Desa<br />

Kartamulia [ ] Desa Natai Sedawak [ ] Desa Pudu Rundun [ ] Desa Sei Pasir<br />

[ ] Kelurahan Kotawaringin Hulu [ ] Kelurahan Baru [ ] Kelurahan Padang-<br />

Sukamara [ ] Desa Kumpai Batu Atas [ ] Kelurahan Raja Seberang<br />

Periode Survei<br />

[ ] Dasar-Kawasan <strong>Kampanye</strong> [ ] Pasca <strong>Kampanye</strong>-Kawasan <strong>Kampanye</strong> [ ] Dasar-<br />

Perbandingan [ ] Pasca <strong>Kampanye</strong>-Perbandingan<br />

Jenis Kelamin Responden<br />

[ ] Laki-Laki [ ] Perempuan<br />

Bagian 2<br />

Pertanyaan Sosial Ekonomi dan Demografis<br />

(2) Berapa usia anda saat ini?<br />

________________<br />

(3) Dalam masyarakat, anda masuk dalam kelompok apa? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] petani ladang berpindah [ ] petani ladang menetap [ ] nelayan sungai [ ] nelayan<br />

laut [ ] aparat desa [ ] guru [ ] Petani karet [ ] petani sawit [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(A) Jika anda petani, dimana wilayah ladang anda?(jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] 200 meter dari rumah [ ] 200 meter dari batas SMS Lamandau [ ] 500 meter dari<br />

rumah [ ] 500 meter dari batas SMS Lamandau [ ] 1 Kilometer dari rumah [ ] 1<br />

Kilometer dari batas SMS Lamandau [ ] lain-lain ________________<br />

(B) Bila anda bertani sistem ladang berpindah dan karet dengan siapa anda<br />

mengerjakan lahan? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] keluarga [ ] saudara [ ] tetangga [ ] PPL Pertanian [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(C) Bentuk pertanian yang sekarang anda lakukan secara individu atau bersama<br />

kelompok adalah? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

[ ] ladang [ ] sawah [ ] kebun campuran [ ] kebun sekitar pekarangan rumah<br />

[ ] lain-lain ________________<br />

(D) Tanaman pertanian atau perkebunan apa yang sering dikembangkan yang hasilnya<br />

membantu meningkatkan ekonomi keluarga? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

163


[ ] buah [ ] holtikultura (sayuran dan palawija) [ ] tanaman pangan (padi) [ ]<br />

karet dan jelutung [ ] sawit [ ] lada [ ] kayu-kayuan [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(E) Berdasarkan kepemilikan lahan, lahan siapakah yang dijadikan lokasi bertani<br />

Bapak/Ibu?<br />

[ ] milik sendiri [ ] sewa [ ] menggarap lahan orang [ ] milik orangtua [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(F) Berapa rata-rata luas lahan yang dijadikan lokasi bertani Bapak/Ibu?<br />

[ ] 1 Hektar [ ] 2 Hektar [ ] 3 Hektar [ ] 5 Hektar [ ] 10 Hektar [ ] di atas 10<br />

Hektar [ ] lain-lain ________________<br />

(4) Selama ini hasil-hasil pertanian atau perkebunan dipasarkan kemana? (jawaban<br />

boleh dari satu)<br />

[ ] dijual ke mess pegawai perusahaan sawit [ ] dijual ke pasar [ ] dijual ke<br />

tetangga [ ] tidak dijual atau untuk kebutuhan sendiri [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(5) Jika anda dalam kelompok, apa posisi/jabatan anda? (pilihan bisa lebih dari satu)<br />

[ ] kepala desa [ ] ketua RT [ ] ketua koperasi [ ] anggota kelompok tani [ ]<br />

staf aparat desa [ ] anggota koperasi [ ] lain-lain ________________<br />

(6) Apa pendidikan formal terakhir anda?<br />

[ ] Tidak punya pendidikan formal [ ] Tidak tamat SD [ ] SD [ ] SMP [ ] SMA<br />

[ ] Perguruan Tinggi [ ] lain-lain ________________<br />

Bagian 3<br />

Menempatkan Responden pada Tahapan Perubahan Perilaku<br />

(7) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai pengelolaan lahan untuk pertanian<br />

dan pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan anda. Berikut pernyataannya.<br />

(Jawaban hanya satu)<br />

[ ] Selama sebulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk mengelola<br />

lahan pertanian menetap tanpa bakar [ ] Selama sebulan terakhir, saya pernah<br />

mempertimbangkan untuk mengelola lahan pertanian menetap tanpa bakar tapi belum<br />

melakukannya [ ] Selama sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk<br />

mengelola lahan pertanian kebun campuran menetap tanpa bakar dan bermaksud<br />

melakukannya pada waktu tertentu pada masa mendatang [ ] Selama sebulan<br />

terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mengelola lahan pertanian kebun<br />

campuran menetap tanpa bakar dimasa mendatang dan saya telah bicara kepada<br />

seseorang mengenai hal ini [ ] Selama sebulan terakhir, saya telah beberapa kali<br />

mengelola lahan pertanian kebun campuran menetap tapi masih tebas bakar dan itu<br />

setiap saya mau menanam [ ] Selama sebulan terakhir, saya telah mengelola lahan<br />

pertanian kebun campuran menetap tanpa bakar setiap kali ke lahan pertanian (ladang)<br />

(8) Saya akan membacakan 5 pernyataan mengenai peran serta masyarakat dalam<br />

pemanfaatan lahan dan pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan anda, sebagai<br />

berikut: (Jawaban hanya satu)<br />

[ ] Dalam sebulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan menanami lahan<br />

yang gundul dan gersang [ ] Dalam sebulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan<br />

untuk mananami lahan yang gundul dan gersang, tapi belum melakukannya [ ] Dalam<br />

sebulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk menanami lahan yang gundul<br />

dan gersang pada waktu tertentu di masa yang akan datang [ ] Dalam sebulan<br />

terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk menanami lahan gundul dan gersang dan<br />

bermaksud akan melakukannya pada masa yang akan datang. Saya telah bicara dengan<br />

seseorang mengenai ini [ ] Dalam sebulan terakhir, saya telah beberapa kali<br />

164


menanami lahan yang gundul dan gersang [ ] Dalam sebulan terakhir, saya selalu<br />

menanami lahan yang gundul dan gersang<br />

(9) Saya akan mengajukan lagi 5 pernyataan mengenai keberadaan kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau, mohon pillih satu jawaban yang sesuai.<br />

[ ] Saya tidak tahu sama sekali apa manfaat keberadaan kawasan hutan lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau [ ] Dalam 6 bulan terakhir saya belum pernah<br />

berpikir bahwa keberadaan kawasan hutan lindung Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

ini penting untuk kehidupan [ ] Dalam 6 bulan terakhir saya sudah berpikir bahwa<br />

keberadaan kawasan hutan lindung Suaka Margasatwa Sungai Lamandau ini penting dan<br />

perlu ada upaya pelestariannya [ ] Dalam 6 bulan terakhir saya sudah beberapa kali<br />

terlibat upaya pelestarian kawasan hutan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau,<br />

misalnya penanaman pohon, pendidikan konservasi, diskusi dengan Yayorin/OF UK [ ]<br />

Saya selalu terlibat dalam segala upaya pelestarian kawasan hutan lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau<br />

Bagian 4<br />

Menetapkan dasar bagi perubahan pada sasaran<br />

pengetahuan SMARTdan mengukurnya<br />

(10) Menurut anda apa fungsi kawasan hutan pada umumnya? (pilihan boleh lebih dari<br />

satu)<br />

[ ] habitat binatang atau satwa liar [ ] daerah resapan air [ ] menyerap karbon [ ]<br />

penghasil udara bersih [ ] tempat berpijah ikan [ ] sumber pengairan pertanian<br />

[ ] sumber makanan [ ] sumber mata air [ ] menjaga perubahan iklim [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(11) Menurut Anda, siapa yang paling bertanggung jawab untuk menjaga kelestarian<br />

hutan? (Jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] petani [ ] seluruh masyarakat [ ] pemda [ ] LSM [ ] BKSDA [ ]<br />

Polisi Kehutanan [ ] pengusaha [ ] lain-lain ________________<br />

(12) Berikut ini manakah yang menurut anda kegiatan untuk pelestarian hutan? (pilihan<br />

boleh lebih dari satu)<br />

[ ] menanami hutan kembali [ ] membuat persemaian tanaman hutan [ ] ikut<br />

dalam kegiatan rehabilitasi hutan [ ] membuka kebun dan ladang [ ] mencari kayu<br />

bakar [ ] tidak berburu tumbuhan dan satwa liar [ ] lain-lain ________________<br />

(13) Apakah anda tahu ada hutan lindung sekitar desa anda bernama Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau? dan dari mana anda tahu (jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] ya tahu dari kepala desa [ ] ya tahu dari teman [ ] ya tahu dari berita [ ]<br />

ya tahu dari polisi kehutanan/bksda [ ] ya tahu dari saudara atau tetangga [ ]<br />

ya tahu dari poster [ ] tidak tahu [ ] lain-lain ________________<br />

(14) Berikut ini manakah yang menurut anda kegiatan yang dapat merusak kelestarian<br />

hutan lindung bernama Suaka Margasatwa Sungai Lamandau? (pilihan boleh lebih dari<br />

satu)<br />

[ ] penebangan [ ] penanaman pohon [ ] pembukaan lahan ladang berpindah<br />

sistem tebas bakar [ ] pengelolaan dan pengawasan hutan [ ] perladangan menetap<br />

[ ] pembakaran hutan dan perburuan [ ] penambangan dan pencemaran air<br />

[ ] melindungi hutan Suaka Margasatwa [ ] lain-lain ________________<br />

(15) Berdasarkan penglihatan langsung, kegiatan apa saja yang masih dilakukan oleh<br />

masyarakat di dalam dan sekitar kawasan hutan lindung Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau?(pilihan boleh lebih dari satu)<br />

165


[ ] mengambil kayu [ ] mengambil ikan [ ] mengambil getah pantung [ ]<br />

mengambil buah [ ] membuka ladang [ ] berburu [ ] mengambil tanaman obat<br />

dan sayuran hutan [ ] lain-lain ________________<br />

(16) Sebutkan 2 hal yang menurut anda adalah manfaat utama Kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

(17) Bagaimana pengaruh hutan yang rusak kepada kegiatan pertanian?<br />

________________<br />

(18) Bagaimana hubungan antara kawasan Suaka Margasatwa Lamandau yang rusak<br />

dengan masuknya air laut (sebutkan 2 hubungan)?<br />

________________<br />

(19) Bagaimana pengaruhnya jika hutan rusak pada perubahan suhu udara/perubahan<br />

iklim?<br />

________________<br />

(20) Apakah anda tahu perladangan menetap dan kebun campuran menetap tanpa<br />

bakar dapat mengurangi tekanan pembukaan lahan?<br />

[ ] tahu [ ] ragu-ragu [ ] tidak tahu<br />

(21) Sepengetahuan anda, apakah anda tahu batas kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau dengan batas desa anda?<br />

[ ] tahu [ ] ragu-ragu [ ] tidak tahu<br />

(22) Siapakah yang mengatur kebijakan pengelolaan dan pengawasan kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau? (jawaban boleh dari satu)<br />

[ ] BKSDA Kalteng-SKW II [ ] Proyek EC Lamandau [ ] Balai Taman Nasional<br />

Tanjung Puting [ ] Dinas Kehutanan [ ] Bupati [ ] lain-lain ________________<br />

Bagian 5<br />

Pertanyaan Sikap untuk Mengukur Obyektif Sikap<br />

(23) Bagi anda melestarikan hutan adalah?<br />

(A) pekerjaan sia-sia<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) menjaga kepunahan hidupan liar (satwa dilindungi)<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) melestarikan sumber kehidupan masyarakat sekitar hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) kewajiban seluruh masyarakat<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) program petugas kehutanan dan LSM lingkungan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

166


(F) menjaga sumber air dan udara bersih<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(G) mencegah perubahan iklim<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(24) Saya akan membacakan beberapa pernyataan, apakah bapak sangat setuju,<br />

setuju, netral, tidak setuju, sangat tidak setuju, tidak tahu pada pernyataan tersebut.<br />

(A) Hutan memiliki fungsi yang penting bagi manusia<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) Kita harus ikut bertanggung jawab menjaga keutuhan kawasan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) Masyarakat harus dilibatkan dalam upaya pelestarian kawasan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Membuka lahan tebas dan bakar di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

akan menimbulkan masalah serius bagi kita<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) Sitem pertanian kebun campuran menetap tanpa bakar dapat menekan laju<br />

pembukaan lahan hutan<br />

[ ] sangat setuju [ ] setuju [ ] netral [ ] tidak setuju [ ] sangat tidak<br />

setuju [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(25) Saya sekarang akan membacakan beberapa pernyataan, tolong pilih apakah Anda<br />

menilai pernyataan-pernyataan tersebut bermanfaat, netral, kurang bermanfaat, tidak<br />

tahu/tidak yakin.<br />

(A) Membuat kebun campuran menetap tanpa bakar di lahan sendiri<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(B) Pelatihan kebun campuran menetap tanpa bakar bagi masyarakat<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) Pelibatan masyarakat dalam menjaga keutuhan kawasan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Hadir dalam pelatihan/seminar/sarasehan/lokakarya yang diadakan oleh Yayorin<br />

atau proyek EC Lamandau<br />

[ ] bermanfaat [ ] netral [ ] kurang bermanfaat [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(26) Sekarang saya akan membacakan beberapa pernyataan lainnya, tolong jawab<br />

apakah menurut Anda pernyataan tersebut mudah, netral, sulit atau tidak tahu/tidak<br />

yakin<br />

(A) Mempraktekan kebun campuran menetap tanpa bakar di lahan sendiri<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

167


(B) Melibatkan diri dalam kegiatan pelatihan/studi banding kebun campuran menetap<br />

tanpa bakar yang diadakan Yayorin/OFUK<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(C) Tidak membuka hutan di kawasan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau untuk<br />

mendapatkan lahan baru menjadi ladang<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(D) Memberitahu orang lain mengenai manfaat hutan<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

(E) Mencegah orang untuk tidak merusak Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

[ ] mudah [ ] netral [ ] sulit [ ] tidak tahu/tidak yakin<br />

Bagian 6<br />

Pertanyaan Mengenai Komunikasi Interpersonal<br />

(27) Dalam 1 bulan terakhir, kepada siapa anda membicarakan pengelolaan lahan dan<br />

pelestarian hutan? (boleh memilih lebih dari 1 jawaban)<br />

[ ] berbicara dengan petugas kehutanan [ ] berbicara dengan aparat desa [ ]<br />

berbicara dengan penyuluh pendamping pertanian [ ] berbicara dengan staf<br />

Yayorin/OF UK [ ] berbicara dengan saudara atau tetangga desa [ ] belum pernah<br />

berbicara dengan orang lain [ ] lain-lain ________________<br />

(28) Jika anda membicarakannya, hal apa yang paling menarik dibicarakan?<br />

________________<br />

(29) Dalam 1 bulan terakhir dengan siapa anda pernah membicarakan tentang<br />

keberadaan Suaka Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

[ ] tetangga [ ] aparat desa [ ] teman [ ] pendamping dari Yayorin/OF UK [ ]<br />

Petugas Pos dan Camp [ ] Staf BKSDA [ ] lain-lain ________________<br />

(30) Jika anda membicarakannya, hal menarik apa saja yang dibicarakan?<br />

________________<br />

(31) Dalam waktu 2 bulan terakhir ini, dengan siapa Anda pernah membicarakan<br />

perladangan kebun campuran menetap tanpa bakar?<br />

[ ] PPL Pertanian [ ] anggota kelompok tani [ ] pendamping dari Yayorin/OF UK [ ]<br />

aparat desa [ ] lain-lain ________________<br />

(32) Jika anda membicarakannya, hal menarik apa saja yang dibicarakan?<br />

________________<br />

(33) Paling banyak pada saat kegiatan apa anda membicarakan pertanian<br />

menetap/perladangan kebun campuran menetap tanpa bakar?<br />

________________<br />

(34) Apakah alasan-alasan yang mendorong Anda untuk membicarakan mengenai<br />

perladangan menetap?<br />

________________<br />

Bagian 7<br />

Menetapkan Dasar untuk Perubahan Sasaran Perilaku SMART dan Mengukurnya<br />

(35) Apa yang akan anda lakukan setelah tahu informasi pentingnya melestarikan<br />

hutan? (pilihan boleh lebih dari satu)<br />

168


[ ] langsung menegur jika ada yang menebang hutan [ ] mendiamkan saja orang<br />

yang sedang menebang hutan dan membuka lahan hutan [ ] memberikan nasihat<br />

dan informasi tentang pentingnya hutan dan akibatnya hutan rusak [ ] menyimpan<br />

dulu informasinya, tunggu waktu yang tepat memberi teguran [ ] tak peduli [ ] lainlain<br />

________________<br />

(36) Dalam 6 bulan ke depan, jika ada program pelatihan pengelolaan lahan kebun<br />

campuran menetap tanpa bakar dan pelestarian hutan Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau, bersediakah Anda untuk terlibat?<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(A) Jika "ya", apa yang menjadi dasar ketertarikan anda mau terlibat mengaplikasikan<br />

program pengelolaan lahan dan pelestarian hutan?<br />

[ ] mendapatkan pekerjaan alternatif [ ] untuk meningkatkan pendapatan keluarga<br />

[ ] mendukung program [ ] kepedulian dan partisipatif [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(B) Peran apa yang akan diambil jika bapak tertarik ikut berpartisipasi?<br />

[ ] penggerak [ ] penonton [ ] pelaksana [ ] motivator [ ] diam saja [ ] lain-lain<br />

________________<br />

(37) Apakah anda sudah mempraktekkan pertanian menetap/kebun campuran<br />

menetap?<br />

[ ] ya sudah berkebun campuran menetap tanpa bakar [ ] ya sudah berkebun<br />

campuran menetap tapi masih tebas bakar [ ] belum baru mau mencoba olah<br />

lahan menetap [ ] belum mencoba tapi tertarik [ ] tidak tertarik [ ] lainlain<br />

________________<br />

(38) Dalam 1 bulan terakhir ini, berapa kali Anda melihat warga desa masih membuka<br />

lahan pertanian ladang berpindah dengan tebas bakar?<br />

[ ] setiap saat [ ] kadang-kadang atau jarang [ ] tidak tahu<br />

Bagian 8<br />

Memahami Rintangan Perubahan Perilaku dan Manfaatnya<br />

(39) Sebutkan 2 hal yang menurut anda menjadi kendala masyarakat berpartisipatif<br />

dalam pelestarian hutan?<br />

________________<br />

(40) Sebutkan 2 hal kendala dalam mengubah perilaku masyarakat dalam mengelola<br />

lahan pertanian menetap tanpa bakar di sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

________________<br />

(41) Sebutkan manfaat mengelola lahan menetap tanpa bakar di desa sekitar Suaka<br />

Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

(42) Sebutkan 2 kendala saudara menjadi penggerak program pengelolaan lahan<br />

menetap tanpa bakar di masyarakat desa sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau?<br />

________________<br />

Bagian 9<br />

Paparan terhadap Aktifitas dan Pesan <strong>Kampanye</strong><br />

(43) Saat ada acara Diskusi di Pertemuan membahas seputar pertanian menetap tanpa<br />

bakar, hal apa yang anda sukai? (sebutkan 2 hal tersebut)<br />

________________<br />

169


(44) Berapa kali anda mengikuti Diskusi di Pertemuan membahas seputar pertanian<br />

menetap tanpa bakar? (pilih satu jawaban)<br />

[ ] 1 kali [ ] 2 kali [ ] 3 kali [ ] 4 kali [ ] 5 kali [ ] lebih dari 5<br />

kali [ ] lain-lain ________________<br />

(45) Pengalaman baik apa yang anda dapatkan dari diskusi pertemuan membahas<br />

pertanian menetap tanpa bakar? (sebutkan 2 pengalaman yang didapat)<br />

________________<br />

(46) Saat ada Pelatihan Pertanian Menetap Tanpa Bakar, berapa kali anda mengikuti<br />

pelatihan tersebut? (pilih satu jawaban)<br />

[ ] 1 kali [ ] 2 kali [ ] 3 kali [ ] 4 kali [ ] 5 kali [ ] lebih dari 5<br />

kali [ ] lain-lain ________________<br />

(47) Pengalaman baik apa yang anda dapatkan dari mengikuti pelatihan pertanian<br />

menetap/pelatihan berkebun campuran menetap tanpa bakar? (sebutkan 2 pendapat<br />

pengalaman terbaik)<br />

________________<br />

(48) Berikut di bawah ini adalah media-media informasi dan komunikasi mengenai<br />

pengelolaan lahan dan hutan di sekitar Suaka Margasatwa Sungai Lamandau. Dalam 6<br />

bulan terakhir, pernah atau tidak anda melihat atau mendengar media tersebut?<br />

(A) buku informasi pemda pengelolaan lahan dan pelestarian hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(B) papan himbauan atau mading desa berisi informasi perubahan iklim dan<br />

pengelolaan lahan menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(C) daftar nama petugas pendamping pengelolaan lahan menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(D) poster berladang menetap menguntungkan, menyelamatkan air, menjaga iklim dan<br />

menyediakan manfaat hutan lain untuk kelestarian Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(E) stiker atau gambar tempel bergambar orangutan bertuliskan slogan Hemat di Lahan<br />

Sendiri<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(F) lembar fakta langkah-langkah pengelolaan kebun campuran menetap tanpa bakar<br />

dan kampanye bangga Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(G) talk show radio tentang pengelolaan lahan pertanian menetap tanpa bakar-hemat di<br />

lahan sendiri dan pelestarian Suaka Margasatwa Sungai Lamandau<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(H) talkshow radio tentang perubahan iklim dan melestarikan hutan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(I) iklan radio tentang ajakan berladang menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(J) kalender yayorin berisi tentang informasi perubahan iklim<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

170


(K) buletin sumpitan yayorin<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(L) pin atau bros bergambar orangutan bertuliskan slogan hemat di lahan sendiri<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(M) himbauan bupati di radio tentang ajakan berladang menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(N) diskusi masyarakat (pertemuan kelompok)<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(O) seminar dan sarasehan<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(P) program kunjungan sekolah dan desa<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(Q) pelatihan dan studi banding pertanian menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(R) demplot pertanian menetap tanpa bakar<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(S) lagu tentang pelestarian alam<br />

[ ] ya [ ] tidak yakin [ ] tidak<br />

(49) Dari semua media di atas, manakah yang berkesan atau meninggalkan kesan yang<br />

cukup kuat? (Jawaban bisa lebih dari satu)<br />

[ ] buku informasi [ ] papan himbauan/mading informasi [ ] daftar nama petugas<br />

pendamping pengelolaan lahan [ ] poster [ ] stiker [ ] lembar fakta/brosur<br />

[ ] talkshow radio [ ] iklan radio [ ] kalender [ ] buletin sumpitan yayorin [ ]<br />

pin/bros [ ] himbauan bupati [ ] diskusi masyarakat [ ] seminar dan<br />

sarasehan [ ] program kunjungan sekolah dan desa [ ] pelatihan dan studi banding<br />

pertanian menetap tanpa bakar [ ] demplot pertanian menetap tanpa bakar [ ]<br />

lagu tentang pelestarian alam [ ] lain-lain ________________<br />

(50) Tema iklan radio tentang lingkungan/pertanian apa saja yang pernah anda dengar<br />

di radio selama 6 bulan terakhir ini? (Jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] pemanfaatan lahan pertanian berkelanjutan [ ] mencegah kebakaran lahan dan<br />

hutan [ ] kopi asin-ajakan jangan ladang berpindah tebas bakar [ ] mencegah<br />

perubahan iklim [ ] pelestarian kawasan SM Sungai Lamandau [ ] tanam pohon<br />

untuk masa depan [ ] lain-lain ________________<br />

(A) Manakah dari iklan radio yang sering anda dengar? (pilih 2 jawaban yang sering<br />

didengar)<br />

[ ] pemanfaatan lahan pertanian berkelanjutan [ ] mencegah kebakaran lahan dan<br />

hutan [ ] kopi asin-ajakan jangan ladang berpindah tebas bakar [ ] mencegah<br />

perubahan iklim [ ] pelestarian kawasan SM Sungai Lamandau [ ] tanam pohon<br />

untuk masa depan [ ] lain-lain ________________<br />

(B) Berikan 2 alasan mengapa anda suka memilih iklan radio tersebut?<br />

________________<br />

(51) Jika pernah mendengar Iklan Layanan Masyarakat di Radio tentang Ajakan<br />

Berladang Menetap Tanpa Bakar-Hemat di Lahan Sendiri; di Radio apakah anda pernah<br />

mendengar?(Jawaban bisa lebih dari satu)<br />

171


[ ] Primadona FM [ ] Pakuba FM [ ] Maruba FM [ ] Rageka FM [ ] Sukamara FM [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(A) Jam berapa anda mendengarkan Iklan Layanan Masyarakat Ajakan Berladang<br />

Menetap Tanpa Bakar di radio? (jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] 06.01 - 09.00 WIB [ ] 09.01 - 12.00 WIB [ ] 12.01 - 15.00 WIB [ ]<br />

15.01 - 18.00 WIB [ ] 18.01 - 21.00 WIB [ ] 21.01 - 24.00 WIB [ ] lainlain<br />

________________<br />

(52) Jika anda pernah mendengar iklan radio dan talkshow interaktif/obrolan di radio<br />

tentang perubahan iklim dan fungsi hutan, di radio apa Anda mendengarkannya?<br />

(Jawaban boleh lebih dari satu)<br />

[ ] Pakuba FM [ ] Primadona FM [ ] Maruba FM [ ] Rageka FM [ ] Sukamara FM [ ]<br />

lain-lain ________________<br />

(A) Jika anda mendengarkannya iklan dan talkshow di radio mengenai bahasan<br />

perubahan iklim dan fungsi hutan, jam berapa anda mendengarkannya? (Jawaban boleh<br />

lebih dari satu)<br />

[ ] 06.01-09.00 WIB [ ] 09.01-12.00 WIB [ ] 12.01-15.00 WIB [ ] 15.01-18.00 WIB [ ]<br />

18.01-21.00 WIB [ ] 21.00-24.00 WIB [ ] lain-lain ________________<br />

Terima kasih atas kesediaan anda untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dalam<br />

kuesioner ini. Semua informasi ini akan membantu Kami dalam memahami kawasan<br />

hutan, Suaka Margasatwa Sungai Lamandau dan interaksi masyarakat di sekitarnya.<br />

172


3. Tabel Ringkasan Responden Survey<br />

Tabel. Daftar ringkasan jumlah responden yang diwawancara dan penyebaran survei secara geografis.<br />

Kecamatan Desa Total populasi Persentase distribusi Jlh kuisioner tiap desa Keterangan<br />

Mendawai 15.838 48% 182 Target<br />

Mendawai Seberang 2.361 7,1% 27 Target<br />

Arut Selatan<br />

Kumpai Batu Bawah 2.642 7,9% 30 Target<br />

Tanjung Terantang 981 2,9% 11 Target<br />

Tanjung Putri 1.631 5% 19 Target<br />

Kotawaringin Hilir 2.476 7,4% 28 Target<br />

Kotawaringin Lama<br />

Tempayung 550 1,6% 6 Target<br />

Babual Baboti 486 1,6% 6 Target<br />

Kartamulia 3.135 9,8% 37 Target<br />

Sukamara<br />

Natai Sedawak 1.053 2,9% 11 Target<br />

Pudu Rundun 324 1% 4 Target<br />

Pantai Lunci Sungai Pasir 1.593 4,7% 18 Target<br />

Jumlah 12 33.070 379<br />

Survei dirancang dan dianalisis dengan menggunakan perangkat lunak Apian® Survei Pro®. Data sensus BPS Kotawaringin Barat 2007 dalam BPS Kobar, 2008.<br />

173


4. Tabel Media Pemasaran <strong>Kampanye</strong><br />

Tabel. Daftar Media Pemasaran <strong>Kampanye</strong> Bangga SM Sungai Lamandau<br />

No Nama Media Jumlah<br />

Waktu Pembuatan<br />

Mulai Selesai PJ/Vendor<br />

Fase<br />

Muatan<br />

Distribusi<br />

Kelompok<br />

Keterangan<br />

Biaya<br />

kegiatan/<br />

produksi<br />

A<br />

Khalayak Sasaran Primer (Tempayung dan Babual Baboti)<br />

520 November<br />

2009<br />

1 PIN Slogan<br />

Hemat di<br />

Lahan Sendiri<br />

2 Stiker<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Bangga<br />

3 Poster<br />

Berladang<br />

Menetap 4<br />

tema<br />

5 PSA Radio<br />

Pakuba FM<br />

(Kopi Asin)<br />

6 Insert<br />

Himbauan<br />

Bupati<br />

Berladang<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

di Radio<br />

Pakuba FM<br />

7 Talkshow<br />

Radio di<br />

Pakuba FM<br />

8 PSA Kopi Asin<br />

di Radio<br />

Primadona<br />

FM<br />

Mei 2010 Yayorin Action-<br />

Maintainence<br />

1500 Nov-09 Nov-09 Yayorin Action-<br />

Maintainence<br />

4800 Nov-09 Desember<br />

2009<br />

364 spot Oktober<br />

2009<br />

120 spot Oktober<br />

2009<br />

6 block time Oktober<br />

2009<br />

178 spot (2x<br />

per hari<br />

selama 89<br />

hari<br />

3 Maret<br />

2010<br />

Awang Bifo<br />

Kontemplasi-<br />

Action<br />

31 Mei<br />

2010<br />

Primadona FM<br />

Action-<br />

Maintainence<br />

Ajakan tetap<br />

memelihara<br />

Ajakan tetap<br />

memelihara<br />

Ajakan<br />

Nov-09 Pakuba FM Pra-<br />

Kontemplasi-<br />

Action<br />

Nov-09 Pakuba FM Pra-<br />

Kontemplasi-<br />

Action<br />

Pengetahuan-<br />

Ajakan<br />

Pengetahuan-<br />

Ajakan<br />

Nov-09 Pakuba FM Pra-<br />

Kontemplasi-<br />

Action<br />

Pengetahuan-<br />

Ajakan<br />

Ajakan dan<br />

tetap<br />

memelihara<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

dibeli di TULIP<br />

Jakarta<br />

Selatan<br />

dicetak di<br />

Bifopatri<br />

Pangkalan<br />

Bun<br />

dicetak di<br />

percetakan<br />

SMK Grafika<br />

Desa Putera<br />

Jakarta<br />

Selatan<br />

Rp<br />

4,165,000<br />

Rp<br />

2,250,000<br />

Rp<br />

9,600,000<br />

Rp<br />

2,250,000<br />

Rp<br />

2,250,000<br />

Rp<br />

1,500,000<br />

Rp<br />

1,750,000<br />

174


9 Insert<br />

Himbauan<br />

Bupati<br />

Berladang<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

di Radio<br />

Primadona<br />

FM<br />

10 Demplot<br />

Kebun<br />

Campuran<br />

Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

11 Pertemuan+<br />

Pelatihan<br />

12 Studi Banding<br />

Pertanian<br />

Kebun<br />

Campuran<br />

menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

13 Spanduk<br />

bertema:Berl<br />

adang<br />

Menetap<br />

Lebih<br />

Menguntungk<br />

an<br />

14 T-Shirt<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Bangga SM<br />

Sungai<br />

Lamandau<br />

74 spot<br />

(2xper hari<br />

selama 37<br />

hari)<br />

1 di desa<br />

Tempayung<br />

25 Januari<br />

2010<br />

Sep-09<br />

3 Maret<br />

2010<br />

Desember<br />

2009<br />

13 kali November Maret<br />

2010<br />

2 kali Maret<br />

2010<br />

3 lembar<br />

ukuran 3 m<br />

x 75 cm<br />

150 t-shirt Meret<br />

2010<br />

Pakuba FM<br />

Yayorin-KPEL<br />

Yayorin-KPEL<br />

Pra-<br />

Kontemplasi-<br />

Action<br />

PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

Kontemplasi-<br />

Maintainence<br />

Apr-10 Yayorin-KPEL Action-<br />

Maintainence<br />

Nov-09 Nov-09 Yayorin-KPEL Action-<br />

Maintainence<br />

Pengetahuan-<br />

Ajakan<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

Pertanian<br />

Menetap<br />

Pengetahuan-<br />

Ajakan<br />

Ajakan tetap<br />

memelihara<br />

Ajakan untuk<br />

berladang/ber<br />

kebun<br />

campuran<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

Apr-10 Yayorin-KPEL Maintainence Tetap<br />

melestariakn<br />

hutan dengan<br />

berladang<br />

menetap<br />

hemat di<br />

lahan sendiri<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa<br />

Petani 2 desa;<br />

tim relawan dan<br />

mitra kampanye<br />

(terbatas)<br />

62juta<br />

100ribu<br />

rupiah dana<br />

awal minus<br />

pelatihan dan<br />

studi banding<br />

sebagian<br />

besar tercover<br />

dana dari<br />

proyek EC<br />

Lamandau<br />

anak pesan<br />

dan slogan<br />

yang sama<br />

Hemat di<br />

Lahan Sendiribangga<br />

dan<br />

Hutan Tetap<br />

Terjaga,<br />

Panen Lebih<br />

Maksimal<br />

Dibuat<br />

sebagai<br />

bagian<br />

kebanggaan<br />

dan<br />

marchandice<br />

penyuluhan,<br />

studi banding<br />

Rp<br />

2,250,000<br />

Rp<br />

50,133,500<br />

Rp<br />

691,000<br />

Rp<br />

11,275,500<br />

Rp<br />

450,000<br />

Rp<br />

5,894,000<br />

175


15 Fact sheet<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Bangga<br />

Berkebun<br />

Campuran<br />

Menetap<br />

Tanpa Bakar<br />

540 Apr-10 Mei 2010 Yayorin Pra-<br />

Kontemplasi<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

Pertanian<br />

Menetap dan<br />

olah lahan<br />

berkebun<br />

campuran<br />

tanpa bakar<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Rp<br />

1,000,000<br />

B<br />

Khalayak Sasaran Sekunder (10 desa lainnya)<br />

1 Kunjungan<br />

Sekolah<br />

2 Kunjungan<br />

Desa<br />

30 Juli 2009 Juni 2010 Yayorin PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

12 desa +<br />

5 dusun<br />

Juli 2009 Juni 2010 Yayorin PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

fungsi hutan,<br />

kelola lahan<br />

dan<br />

mencegah<br />

kebakaran<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

fungsi hutan,<br />

kelola lahan<br />

dan<br />

mencegah<br />

kebakaran<br />

Sekolah-sekolah<br />

di 12 desa sekitar<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

Desa dan<br />

Kelurahan<br />

terdekat sekitar<br />

SM Sungai<br />

Lamandau<br />

penyampaian<br />

dengan<br />

pendekatan:<br />

presentasi<br />

slide tentang<br />

perana hutan<br />

dan SM<br />

Sungai<br />

Lamandau+<br />

pemutaran<br />

film<br />

lingkungan<br />

(rata-rata 2<br />

judul<br />

film)+storytell<br />

ing+lagu+ga<br />

me edukatif<br />

(rata-rata 5<br />

permainan)+p<br />

engamatan<br />

(paket<br />

indra+biota<br />

air+burung)<br />

presentasi<br />

slide tentang<br />

perana hutan<br />

dan SM<br />

Sungai<br />

Lamandau+<br />

pemutaran<br />

film<br />

lingkungan<br />

(rata-rata 2<br />

judul film)<br />

Proyek EC<br />

Lamandau/<br />

KPEL=<br />

Rp.2,5 juta-<br />

4 Juta (2<br />

minggu<br />

termasuk<br />

dengan<br />

biaya<br />

kunjungan<br />

penyuluhan<br />

desa)<br />

176


3 Kunjungan<br />

Instansi<br />

16 Juli 2009 Juni 2010 Yayorin PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

4 Kostum 3 Maret<br />

2009<br />

Juni 2009 Yayorin Prakontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

kelola lahan<br />

cegah<br />

kebakaran<br />

(materi BROP)<br />

Media untuk<br />

pesan<br />

pembuka<br />

RACI BROP +<br />

leading sector<br />

Semua khalayak<br />

di desa target<br />

kampanye<br />

bersifat<br />

sosialisasi non<br />

formal di<br />

instansi<br />

Kotawaringin<br />

Barat: Dishut,<br />

Distanak, BPP<br />

Kolam,<br />

KP2KP,<br />

Diskanla, BLH,<br />

Bappeda,<br />

Kecamatan<br />

Arut Selatan<br />

dan<br />

Kecamatan<br />

Kotawaringin<br />

Lama; di<br />

Sukamara:<br />

Distanak,<br />

Dishutbun,<br />

Dinas PUD,<br />

KLH,<br />

Bappeda,<br />

kecamatan<br />

Pantai Lunchi<br />

dan<br />

kecamatan<br />

Sukamara<br />

Kostum<br />

orangutan;<br />

rangkong;<br />

rusa masingmasing<br />

satu.<br />

Biasanya<br />

digunakan<br />

saat<br />

kunjungan<br />

sekolah, even<br />

peringatan<br />

hari<br />

lingkungan<br />

dan HUT<br />

kabupaten,<br />

pameranpameran<br />

Rp<br />

14,000,000<br />

177


5 Story Telling 3 kali 1 Juli 2009 31<br />

Agustus<br />

2009<br />

6 Mobil Baca<br />

Kampung<br />

Konservasi<br />

10 kali 1 Juli 2009 31 Juli<br />

2009<br />

Yayorin<br />

Yayorin<br />

PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

Prakontempl<br />

asi<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

fungsi hutan<br />

(cerita daun<br />

singkong oleh<br />

Fadlik)<br />

Media untuk<br />

pesan<br />

pembuka<br />

Sekolah- di 12<br />

desa sekitar SM<br />

Sungai<br />

Lamandau;<br />

dipraktekkan di 3<br />

sekolah SMPN 9<br />

Arut Selatan, SDN<br />

1 Tempayung dan<br />

SDN 2 Babual<br />

Baboti<br />

Menjangkau 3<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Membuat<br />

cerita.<br />

Dilakukan<br />

sebagai salah<br />

satu trik/cara<br />

penyampaian<br />

materi<br />

penyuluhan<br />

kunjungan ke<br />

sekolah dan<br />

bercerita<br />

menjelang<br />

senja di desa<br />

Target<br />

(Tempayung<br />

dan Babual<br />

Baboti)<br />

Perpustakaan<br />

keliling dan<br />

membantu<br />

sebar media<br />

(poster,<br />

sumpitan,<br />

pin);<br />

Menjangkau<br />

Kelurahan<br />

Mendawai,<br />

desa Kumpai<br />

Batu Bawah,<br />

desa Tanjung<br />

Terantang<br />

tidak<br />

dikenai<br />

biaya (tim<br />

edukasi<br />

keliling<br />

Yayorin<br />

yang<br />

mendukung<br />

media)<br />

tidak<br />

mengeluark<br />

an biaya<br />

(bersifat<br />

integrasi<br />

media);<br />

skenario<br />

cerita oleh<br />

tim edukasi<br />

keliling<br />

Yayorin<br />

178


7 Panggung<br />

Boneka<br />

6 kali Juli 2009 Nov-09 Komunitas Genksi<br />

Kobar<br />

8 Press Release 1 kali 1 Oktober<br />

2009<br />

9 Buletin<br />

Sumpitan<br />

30 Juni<br />

2010<br />

BorneoNews<br />

PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

4 edisi Juli 2009 Juni 2010 Yayorin-KPEL PraKontempl<br />

asi-<br />

Maintainence<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

fungsi hutan,<br />

kelola lahan<br />

dan<br />

mencegah<br />

kebakaran<br />

Ajakan<br />

berladang<br />

menetap<br />

tanpa bakar<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

fungsi hutan,<br />

kelola lahan<br />

dan<br />

mencegah<br />

kebakaran<br />

Dimainkan oleh<br />

Relawan Generasi<br />

Konservasi<br />

(Genksi<br />

Kotawaringin<br />

Barat) di kegiatan<br />

HUT Kotawaringin<br />

Barat ke-50<br />

(Oktober 2009);<br />

penyuluhan di 4<br />

desa (Kelurahan<br />

Mendawai<br />

Seberang,<br />

Kelurahan<br />

Mendawai=Dusun<br />

Karang Anyar dan<br />

RT 23, desa<br />

Tanjung<br />

Terantang dan<br />

dusun Sebrang<br />

Gajah, desa<br />

Tanjung Putri<br />

pada kegiatan<br />

Pekan Peduli<br />

Orangutan<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

penyuluhan<br />

dan sebar<br />

media<br />

berita<br />

kampanye<br />

dimuat dari<br />

edisi Nomor<br />

24 (Juli-<br />

September<br />

2009) sampai<br />

Edisi 27<br />

(April-Juni<br />

2010). Jadi<br />

sudah 4 edisi<br />

yang<br />

dibuat;dana<br />

ini dari proyek<br />

EC Lamandau<br />

Rp<br />

3,080,000<br />

tidak<br />

dikenai<br />

biaya<br />

Rp<br />

9,000,000<br />

179


10 Kalender<br />

Kolaborasi<br />

Tema<br />

Perubahan<br />

Iklim<br />

11 PSA Video<br />

Partisipatif<br />

1500 September November Yayorin Pra-<br />

Kontemplasi<br />

1 Sep-09 Sep-09 Yayorin Action-<br />

Maintainence<br />

Materi<br />

Pengetahuan<br />

Pertanian<br />

Menetap<br />

Budidaya<br />

Karet<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Masyarakat<br />

petani 2 desa, 10<br />

desa khalayak<br />

sekunder<br />

Kalender<br />

Kolaborasi<br />

dengan Tim<br />

Program<br />

Community<br />

Forest Carbon<br />

untuk<br />

peningkatan<br />

pengetahuan<br />

tentang<br />

perubahan<br />

iklim dan<br />

hutan<br />

menyerap<br />

karbon+bea<br />

kirim dan<br />

disain<br />

pernah<br />

diputar di<br />

desa<br />

Tempayung<br />

dan Babual<br />

Baboti serta<br />

Pudu Rundun-<br />

Sukamara<br />

Rp<br />

18,400,000<br />

tidak<br />

dikenai<br />

biaya (tim<br />

edukasi<br />

keliling<br />

Yayorin<br />

yang<br />

mendukung<br />

media)<br />

180


5. Tabel Daftar Kunjungan Sekolah dan Desa<br />

Tabel. Data Kunjungan Desa dan Sekolah Target Kunjungan Pride Tim Edukasi Keliling Yayorin 2009-2010<br />

No Desa Dusun Sekolah Kabupaten Frekuensi Kunjungan Media <strong>Kampanye</strong><br />

Kelurahan<br />

Mendawai<br />

Kelurahan<br />

Mendawai Seberang<br />

Tanjung Terantang<br />

Dusun Karang Anyar<br />

(RT21-22) Kelurahan<br />

Mendawai; RT 23<br />

Kelurahan Mendawai<br />

Dusun Seberang Gajah<br />

(RT 07-O8)<br />

Sumpitan, Pin; Stiker,<br />

Panggung Boneka,<br />

Kunjungan Sekolah,<br />

Pemutaran Film<br />

lingkungan+Penyuluhan<br />

SDN 6 Mendawai Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;Pin;pemutar<br />

an film lingkungan;<br />

MOCA; Story<br />

Telling;Sumpitan<br />

SDN 1 Mendawai<br />

Seberang<br />

SMPN 4 Arut<br />

Selatan<br />

SDN 1 Tanjung<br />

Terantang<br />

SDN 2 Tanjung<br />

Terantang<br />

1 kali kunjungan Sumpitan, Pin; Stiker,<br />

Panggung Boneka,<br />

Kunjungan Sekolah,<br />

Pemutaran Film<br />

lingkungan+Penyuluhan<br />

Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

2 kali kunjungan Sumpitan, Pin; Stiker,<br />

Panggung Boneka,<br />

Kunjungan Sekolah,<br />

Pemutaran Film<br />

lingkungan+Penyuluhan<br />

Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film limgkungan;<br />

MOCA; Story Telling;<br />

Sumpitan; stiker;pin<br />

Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film lingkungan; MOCA;<br />

Story Telling;Sumpitan<br />

181


Tanjung Putri 1 kali kunjungan Sumpitan, Pin; Stiker,<br />

Panggung Boneka,<br />

Kunjungan Sekolah,<br />

Pemutaran Film<br />

lingkungan+Penyuluhan<br />

Kumpai Batu Bawah<br />

SDN 1 Tanjung<br />

Putri<br />

SMP 1 Atap 1 Arut<br />

Selatan<br />

SDN 1 Kumpai<br />

Batu Bawah<br />

SMPN 9 Arut<br />

Selatan<br />

SMP 3 Arut<br />

Selatan<br />

Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan;st<br />

iker;pin<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan;st<br />

iker;pin<br />

tiker +penyuluhan<br />

rumah ke rumah<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;film; MOCA;<br />

Story Telling;Kostum<br />

Maskot Paman<br />

Win;Sumpitan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan MOCA;Kostum Maskot<br />

Bili;Sumpitan<br />

Tempayung SDN 1 Tempayung Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan Slide<br />

Powerpoint; Fim; Game<br />

Edukatif;Kostum<br />

Maskot Paman Win+Bili<br />

rangkong<br />

Babual Baboti<br />

SDN 2 Babual<br />

Baboti<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Permainan<br />

Edukatif;Gambar<br />

Maskot <strong>Kampanye</strong><br />

SMAN 1 Pantai<br />

Lunci<br />

Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

182


Pudu Rundun Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film lingkungan;Kostum<br />

Maskot Paman<br />

Win;Sumpitan<br />

SMPN 1 Sukamara Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

SMAN 1 Sukamara Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;Sumpitan<br />

Kumpai Batu Bawah Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Poster, kalender, stiker<br />

rumah ke rumah<br />

SDN 2 Kumpai<br />

Bawah<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;stiker;poste<br />

r; Sumpitan<br />

SMPN 9 Arut<br />

Selatan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Kostum Maskot Paman<br />

Win+MOCA;<br />

Penyuluhan Slide Poer<br />

Point dan PEmutaran<br />

Film Lingkungan<br />

Tempayung RT 3 (Lokasi-Babinti) Kotawaringin Barat 3 kali kunjungan Poster, kalender, stiker<br />

+penyuluhan rumah ke<br />

rumah<br />

SDN 1 Tempayung Kotawaringin Barat 6 kali kunjungan Game Edukatif; relawan<br />

menempel stiker;<br />

poster; membuat<br />

tempat sampah sekolah<br />

Babual Baboti Dusun Baboti Kotawaringin Barat 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint, pemutaran<br />

film lingkungan; poster,<br />

kostum maskot paman<br />

win, PSA Kopi Asin;<br />

Insert Himbauan<br />

Bupati; Stiker; Pin;<br />

Sumpitan, kalender;tshier<br />

Bangga<br />

183


SDN 1 Babual<br />

Baboti<br />

SDN 2 Babual<br />

Baboti<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powepoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;sumpitan;p<br />

oster<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powepoint;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;sumpitan;p<br />

oster<br />

Kotawaringin Hilir Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Poster, kalender, stiker<br />

+penyuluhan rumah ke<br />

rumah<br />

SDN 1 Kotawaingin<br />

Hilir<br />

SDN 2 Kotawaingin<br />

Hilir<br />

SMAN 1<br />

Kotawaringin Lama<br />

SMK PGRI<br />

Kotawaringin Lama<br />

SMPN 1<br />

Kotawaringin Lama<br />

SMPN 2<br />

Kotawaringin Lama<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kotawaringin Barat 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;kostum<br />

maskot Bili rangkong;Tshirt<br />

bangga;film<br />

Sungai Pasir RT 3 (Teruntum) Sukamara 2 kali kunjungan Kalender, Stiker, Pin,<br />

Poster, Penyuluhan<br />

Slide Powerpoint;<br />

Film;Kostum Maskot<br />

Sam Rusa<br />

184


MTs Miftahul 'ulum Sukamara 1 kali kunjungan<br />

SDN 1 Sungai<br />

Pasir Sukamara 2 kali kunjungan<br />

SDN 2 Sungai<br />

Pasir Sukamara 2 kali kunjungan<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film lingkungan<br />

Kartamulia Pudu Kuali Sukamara 2 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;poster;kost<br />

um maskot Paman Win<br />

dan Sam Rusa<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

SDN 1 Kartamulia Sukamara 1 kali kunjungan film lingkungan;poster<br />

SDN 2 Kartamulia Sukamara 2 kali kunjungan<br />

Penyuluhan slide<br />

powerpoint,<br />

sumpitan;pemutaran<br />

film<br />

lingkungan;poster;kost<br />

um maskot Paman Win<br />

Natai Sedawak Sukamara 2 kali kunjungan Kalender, Stiker, Pin,<br />

Poster, Penyuluhan<br />

Slide Powerpoint;<br />

Film;Kostum Maskot<br />

paman Win<br />

SDN Natai<br />

Sedawak<br />

Sukamara 2 kali kunjungan Penyuluhan Slide<br />

Powerpoint;film;Sumpit<br />

an;Kostum Maskot<br />

Paman Win;Pin<br />

Pudu Rundun Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint, poster,<br />

kostum maskot paman<br />

win, Sumpitan,<br />

kalender<br />

185


SDN Pudu Rundun Sukamara 1 kali kunjungan Penyuluhan slide<br />

powerpoint, film;<br />

poster, kostum maskot<br />

paman win, PSA Kopi<br />

Asin; Insert Himbauan<br />

Bupati; Stiker; Pin;<br />

Sumpitan, kalender<br />

12 desa 5 dusun 30 sekolah 2 kabupaten 1-6 kali kunjungan<br />

186


5. Tabel Hasil Lengkap Survey Pra dan Pasca<br />

a. Hasil Capaian SMART<br />

Sasaran SMART untuk Masyarakat Petani Target 2 Desa (Tempayung dan<br />

Babual Baboti):<br />

Pengetahuan<br />

a. Sasaran SMART 1<br />

SMART 1 : Q21= pertanyaan 10<br />

(10) Menurut anda apa<br />

fungsi kawasan hutan<br />

pada umumnya?<br />

(pilihan boleh lebih dari<br />

satu)<br />

habitat binatang atau<br />

satwa liar<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

86.7%; 13 75.0%; 9 -; 0 -; 0<br />

daerah resapan air 73.3%; 11 75.0%; 9 -; 0 -; 0<br />

penghasil udara bersih 53.3%; 8 50.0%; 6 -; 0 -; 0<br />

sumber makanan 33.3%; 5 75.0%; 9 -; 0 -; 0<br />

tempat berpijah ikan 40.0%; 6 58.3%; 7 -; 0 -; 0<br />

sumber mata air 40.0%; 6 58.3%; 7 -; 0 -; 0<br />

sumber pengairan 40.0%; 6 50.0%; 6 -; 0 -; 0<br />

pertanian<br />

menyerap karbon 40.0%; 6 41.7%; 5 -; 0 -; 0<br />

menjaga perubahan 46.7%; 7 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

iklim<br />

Other 0.0%; 0 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 17.60% 25.00% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*<br />

b. Sasaran SMART 2<br />

SMART 2 : Q28= pertanyaan 17<br />

(17) Bagaimana<br />

pengaruh hutan yang<br />

rusak kepada kegiatan<br />

pertanian?<br />

mempengaruhi pola<br />

dan hasil pertanian<br />

mempengaruhi<br />

kesuburan lahan<br />

lahan kebanjiran saat<br />

hujan karena tidak ada<br />

daerah resapan air<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

15 55.6%<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 12<br />

44.4%<br />

Dasar-<br />

Perbandingan 0<br />

0.0%<br />

100.0%; 15 41.7%; 5 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

20.0%; 3 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Other 6.7%; 1 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0 0.0%<br />

187


Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 0.00% 28.50% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 95.0%* Yes at 95.0%* Yes at 95.0%* Yes at 95.0%*<br />

c. Sasaran SMART 3<br />

SMART 3 : Q29= pertanyaan 18<br />

(18) Bagaimana<br />

hubungan antara<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa Lamandau<br />

yang rusak dengan<br />

masuknya air laut<br />

(sebutkan 2<br />

hubungan)?<br />

air laut mencemari air<br />

tanah dan sungai<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

53.3%; 8 66.7%; 8 -; 0 -; 0<br />

air bersih susah 73.3%; 11 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

bencana dan banjir<br />

pasang laut<br />

mempengaruhi hasil<br />

pertanian dan<br />

pertumbuhan tumbuhan<br />

sekitar sungai<br />

menjauhnya satwa dan<br />

susah mencari ikan<br />

sungai<br />

46.7%; 7 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

Other 0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 22.80% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*<br />

Sikap<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

SMART 1 : Q44/G6= pertanyaan 24<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 44.4%,<br />

12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(D) Membuka lahan tebas<br />

dan bakar di kawasan<br />

Suaka Margasatwa Sungai<br />

Lamandau akan<br />

menimbulkan masalah<br />

sangat setuju 40.0%; 6 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

setuju<br />

netral<br />

tidak setuju<br />

sangat tidak setuju<br />

tidak tahu/tidak yakin<br />

Totals<br />

Freq Error*<br />

53.3%; 8 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

6.7%; 1 50.0%; 6 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

25.80% 28.90% 0.00% 0.00%<br />

188


ChiSq Significance<br />

Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

SMART 2 : Q46/G7= pertanyaan 25<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(A) Membuat kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar di lahan<br />

sendiri<br />

bermanfaat 100.0%; 15 91.7%; 11 -; 0 -; 0<br />

Other 0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 0.00% 16.00% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

c. Sasaran SMART 3:<br />

SMART 3 : Q47/G7= pertanyaan 25<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(B) Pelatihan kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar bagi<br />

masyarakat<br />

bermanfaat 93.3%; 14 83.3%; 10 -; 0 -; 0<br />

kurang bermanfaat 6.7%; 1 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Other 0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 12.90% 21.50% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

Komunikasi Interpersonal<br />

a. Sasaran SMART 1<br />

SMART 1 : Q56= pertanyaan 28<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(28) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

apa yang paling<br />

menarik dibicarakan?<br />

manfaat pengelolaan 33.3%; 5 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

lahan dan pelestarian<br />

hutan<br />

berladang menetap 33.3%; 5 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

189


teknologi pengolahan<br />

lahan untuk pertanian<br />

tidak ada yang<br />

dibicarakan<br />

bentuk pelestarian<br />

kehati dan hutan<br />

batas SM Sungai<br />

lamandau dengan desa<br />

0.0%; 0 41.7%; 5 -; 0 -; 0<br />

20.0%; 3 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

13.3%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Other 0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 24.30% 28.50% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*<br />

b. Sasaran SMART 2<br />

SMART 2 : Q58= pertanyaan 30<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

menarik apa saja yang<br />

dibicarakan?<br />

batas desa dengan SM<br />

Sungai Lamandau<br />

manfaat dan pengaruh<br />

SMSL untuk<br />

masyarakat<br />

bentuk pengelolaan<br />

pelestarian SM Sungai<br />

Lamandau<br />

keanekaragaman hayati<br />

SM Sungai Lamandau<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

33.3%; 5 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

40.0%; 6 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

13.3%; 2 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

menjaga iklim 13.3%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

tidak pernah<br />

6.7%; 1 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

membicarakannya<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 25.30% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

c. Sasaran SMART 3<br />

SMART 3 : Q58= pertanyaan 30<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

menarik apa saja yang<br />

dibicarakan?<br />

batas desa dengan SM<br />

Sungai Lamandau<br />

manfaat dan pengaruh<br />

SMSL untuk<br />

masyarakat<br />

bentuk pengelolaan<br />

pelestarian SM Sungai<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

33.3%; 5 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

40.0%; 6 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

13.3%; 2 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

190


Lamandau<br />

keanekaragaman hayati<br />

SM Sungai Lamandau<br />

0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

menjaga iklim 13.3%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

tidak pernah<br />

membicarakannya<br />

6.7%; 1 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 25.30% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

d. Sasaran SMART 4<br />

SMART 4 : Q58= pertanyaan 30<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

menarik apa saja yang<br />

dibicarakan?<br />

batas desa dengan SM<br />

Sungai Lamandau<br />

manfaat dan pengaruh<br />

SMSL untuk<br />

masyarakat<br />

bentuk pengelolaan<br />

pelestarian SM Sungai<br />

Lamandau<br />

keanekaragaman hayati<br />

SM Sungai Lamandau<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

33.3%; 5 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

40.0%; 6 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

13.3%; 2 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

menjaga iklim 13.3%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

tidak pernah<br />

membicarakannya<br />

6.7%; 1 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 25.30% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

d. Sasaran SMART 5<br />

SMART 5 : Q60= pertanyaan 32<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

menarik apa saja yang<br />

dibicarakan?<br />

perladangan menetap<br />

dan manfaatnya<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

46.7%; 7 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

teknologi pertanian 20.0%; 3 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

status dan bentuk lahan<br />

ladang<br />

pengolahan lahan<br />

pertanian tebas tanpa<br />

bakar<br />

6.7%; 1 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

20.0%; 3 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

191


jumlah petani<br />

tidak membicarakan<br />

apa-apa<br />

bibit yang harus<br />

ditanam<br />

6.7%; 1 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

Other 6.7%; 1 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 25.80% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

f. Sasaran SMART 6<br />

SMART 6 : Q60= pertanyaan 32<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya, hal<br />

menarik apa saja yang<br />

dibicarakan?<br />

perladangan menetap dan<br />

manfaatnya<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 55.6%,<br />

15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

46.7%; 7 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

teknologi pertanian 20.0%; 3 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

status dan bentuk lahan 6.7%; 1 25.0%; 3 -; 0 -; 0<br />

ladang<br />

pengolahan lahan<br />

20.0%; 3 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

pertanian tebas tanpa<br />

bakar<br />

tidak membicarakan apaapa<br />

6.7%; 1 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

bibit yang harus ditanam 0.0%; 0 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

Other 6.7%; 1 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 25.80% 27.20% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

Perubahan Perilaku<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

140<br />

120<br />

100<br />

80<br />

60<br />

40<br />

20<br />

0<br />

Bentuk Kegiatan Perladangan di 2 Desa (Tempayung dan Babual Baboti)<br />

118<br />

paladang<br />

menetap+tanpa<br />

bakar<br />

39 42<br />

peladang<br />

menetap+tebas<br />

bakar<br />

peladang<br />

berpindah+tebas<br />

bakar<br />

Jumlah Petani Peladang<br />

Berpindah di 2 Desa<br />

(Tempayung dan Babual Baboti)<br />

Dari 202 KK peladang<br />

berpindah, naik dari<br />

target 50% (101 KK)<br />

menjadi 77,72 % =<br />

157 KK. 157 KK ini<br />

adalah sejumlah = 118<br />

KK (58,42%) peladang<br />

menetap tanpa bakar<br />

dan 39 KK (19,30%)<br />

peladang menetap<br />

masih tebas bakar<br />

menjadi peladang<br />

menetap. Sisanya yang<br />

klasifikasi peladang<br />

masih melakukan<br />

melakukan perladangan<br />

berpindah dengan tebas bakar sebanyak 42 KK (20,79%). Rata-rata pembukaan ladang<br />

masyarakat yang masih terbiasa dibuka dengan cara berpindah dan tebas bakar per<br />

tahun seluas 2 hektar. Jika masyarakat tidak melakukan pembukaan ladang berpindah<br />

(sudah menetap) sebanyak 157 KK, berarti masyarakat memperkecil ancaman<br />

192


pembukaan lahan baru (yang biasanya area berhutan atau yang sedang proses suksesi<br />

sempurna) seluas 314 hektar (157 KKx2 hektar/tahun). Dampak positif lainnya adalah<br />

bencana kebakaran berkurang. Bahkan dengan ditambah dukungan Kepala Desa yang<br />

selalu memberikan sosialisasi dan himbauan untuk tidak membakar lahan pertanian saat<br />

membersihkan lahan pertanian tidak ditemukan titik api.<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

Pada Juni 2010, kebakaran lahan di desa Tempayung dan Babual Baboti menurun hingga<br />

50% dari 515 = menjadi 606 frekuensi setelah monitoring ulang dengan (202x3 kali<br />

bakar perbulan). Capainnya dari hasil monitoring sampai bulan Juni 2010 praktek<br />

pembakaran tidak ada dan tidak ditemukan titik panas api di sekitar dan dalam<br />

kawasan.<br />

c. Sasaran SMART 3<br />

petani primer<br />

(38) Dalam 1 bulan<br />

terakhir ini, berapa<br />

kali Anda melihat<br />

warga desa masih<br />

membuka lahan<br />

pertanian ladang<br />

berpindah dengan<br />

tebas bakar?<br />

kadang-kadang atau<br />

jarang<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

46.7%; 7 58.3%; 7 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu 53.3%; 8 41.7%; 5 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 25.80% 28.50% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50% Under 50% Under 50% Under 50%<br />

Sasaran SMART untuk Masyarakat Petani di sekitar SM Sungai Lamandau:<br />

Pengetahuan<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

SMART 1 : Q21= pertanyaan 10<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(10) Menurut anda<br />

apa fungsi kawasan<br />

hutan pada<br />

umumnya? (pilihan<br />

boleh lebih dari satu)<br />

habitat binatang atau 73.0%; 214 61.1%; 140 -; 0 -; 0<br />

satwa liar<br />

daerah resapan air 55.3%; 162 48.9%; 112 -; 0 -; 0<br />

penghasil udara 42.3%; 124 29.3%; 67 -; 0 -; 0<br />

bersih<br />

sumber pengairan 19.5%; 57 19.7%; 45 -; 0 -; 0<br />

pertanian<br />

sumber makanan 22.9%; 67 15.3%; 35 -; 0 -; 0<br />

sumber mata air 12.3%; 36 14.4%; 33 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

193


menyerap karbon 13.3%; 39 12.2%; 28 -; 0 -; 0<br />

tempat berpijah ikan 9.9%; 29 16.6%; 38 -; 0 -; 0<br />

menjaga perubahan 0.0%; 0 22.3%; 51 -; 0 -; 0<br />

iklim<br />

tidak tahu 3.1%; 9 2.6%; 6 -; 0 -; 0<br />

mencegah banjir 2.0%; 6 0.4%; 1 -; 0 -; 0<br />

tempat mencari 0.7%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

tanaman obat<br />

Other 2.0%; 6 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 5.20% 6.40% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

SMART 2 : Q29= pertanyaan 18<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(18) Bagaimana<br />

hubungan antara<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa<br />

Lamandau yang<br />

rusak dengan<br />

masuknya air laut<br />

(sebutkan 2<br />

hubungan)?<br />

tidak tahu 38.6%; 113 55.0%; 126 -; 0 -; 0<br />

air laut mencemari 36.9%; 108 26.2%; 60 -; 0 -; 0<br />

air tanah dan sungai<br />

bencana dan banjir 21.5%; 63 21.8%; 50 -; 0 -; 0<br />

pasang laut<br />

mempengaruhi hasil 9.9%; 29 3.5%; 8 -; 0 -; 0<br />

pertanian dan<br />

pertumbuhan<br />

tumbuhan sekitar<br />

sungai<br />

air bersih susah 0.0%; 0 12.2%; 28 -; 0 -; 0<br />

daerah resapan air 7.2%; 21 1.3%; 3 -; 0 -; 0<br />

berkurang<br />

berdampak pada<br />

pengikisan bantaran<br />

sungai<br />

menjauhnya satwa 5.1%; 15 2.2%; 5 -; 0 -; 0<br />

dan susah mencari<br />

ikan sungai<br />

tidak ada<br />

hubungannya<br />

3.4%; 10<br />

0.4%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.70% 6.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

194


Sikap<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

SMART 1 : Q44/G6= pertanyaan 24<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(D) Membuka lahan<br />

tebas dan bakar di<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau akan<br />

menimbulkan<br />

masalah<br />

tidak setuju 48.8%; 143 8.7%; 20 -; 0 -; 0<br />

setuju 13.0%; 38 44.5%; 102 -; 0 -; 0<br />

sangat setuju 6.1%; 18 23.1%; 53 -; 0 -; 0<br />

netral 13.7%; 40 13.1%; 30 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu/tidak yakin 9.6%; 28 8.7%; 20 -; 0 -; 0<br />

sangat tidak setuju 8.9%; 26 1.7%; 4 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.80% 6.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

SMART 2 : Q46/G7= pertanyaan 25<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(A) Membuat kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar di lahan<br />

sendiri<br />

bermanfaat 87.7%; 257 79.0%; 181 -; 0 -; 0<br />

netral 4.4%; 13 12.2%; 28 -; 0 -; 0<br />

kurang bermanfaat 5.1%; 15 3.5%; 8 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu/tidak yakin 2.7%; 8 5.2%; 12 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 3.80% 5.40% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 95.0% Yes at 95.0% Yes at 95.0% Yes at 95.0%<br />

c. Sasaran SMART 3:<br />

SMART 3 : Q47/G7= pertanyaan 25<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

195


(B) Pelatihan kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar bagi<br />

masyarakat<br />

bermanfaat 84.6%; 248 86.0%; 197 -; 0 -; 0<br />

netral 8.2%; 24 8.3%; 19 -; 0 -; 0<br />

kurang bermanfaat 2.7%; 8 3.9%; 9 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu/tidak yakin 4.4%; 13 1.7%; 4 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Freq Error* 4.20% 4.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50% Under 50% Under 50% Under 50%<br />

Komunikasi Interpersonal<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

SMART 1 : Q56= pertanyaan 28<br />

(28) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal apa yang paling<br />

menarik dibicarakan?<br />

tidak ada yang<br />

dibicarakan<br />

teknologi pengolahan<br />

lahan untuk pertanian<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

22.9%; 67 69.4%; 159 -; 0 -; 0<br />

34.8%; 102 13.1%; 30 -; 0 -; 0<br />

bentuk pelestarian 21.5%; 63 3.5%; 8 -; 0 -; 0<br />

kehati dan hutan<br />

manfaat pengelolaan 12.3%; 36 7.4%; 17 -; 0 -; 0<br />

lahan dan pelestarian<br />

hutan<br />

ancaman kehati dan 4.1%; 12 0.9%; 2 -; 0 -; 0<br />

hutan<br />

batas SM Sungai 1.7%; 5 3.5%; 8 -; 0 -; 0<br />

lamandau dengan<br />

desa<br />

keanekaragaman 3.4%; 10 0.9%; 2 -; 0 -; 0<br />

hayati dan gambaran<br />

kawasan SM Sungai<br />

Lamandau<br />

berladang menetap 0.0%; 0 2.6%; 6 -; 0 -; 0<br />

pendampingan 0.7%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

masyarakat<br />

perikanan 0.7%; 2 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.60% 6.10% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

SMART 2 : Q58= pertanyaan 30<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

196


43.9%, 229<br />

(30) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa saja<br />

yang dibicarakan?<br />

tidak pernah<br />

27.6%; 81 71.2%; 163 -; 0 -; 0<br />

membicarakannya<br />

bentuk pengelolaan 31.1%; 91 10.0%; 23 -; 0 -; 0<br />

pelestarian SM<br />

Sungai Lamandau<br />

manfaat dan<br />

14.7%; 43 9.2%; 21 -; 0 -; 0<br />

pengaruh SMSL<br />

untuk masyarakat<br />

batas desa dengan 11.3%; 33 4.4%; 10 -; 0 -; 0<br />

SM Sungai Lamandau<br />

keanekaragaman 8.2%; 24 3.9%; 9 -; 0 -; 0<br />

hayati SM Sungai<br />

Lamandau<br />

pelestarian orangutan 6.5%; 19 3.1%; 7 -; 0 -; 0<br />

ancaman SM Sungai 2.4%; 7 0.4%; 1 -; 0 -; 0<br />

Lamandau<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 5.40% 6.00% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

c. Sasaran SMART 3:<br />

SMART 3 : Q60= pertanyaan 30<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(32) Jika anda<br />

membicarakannya,<br />

hal menarik apa saja<br />

yang dibicarakan?<br />

tidak membicarakan 13.7%; 40 74.7%; 171 -; 0 -; 0<br />

apa-apa<br />

teknologi pertanian 39.6%; 116 1.7%; 4 -; 0 -; 0<br />

perladangan menetap 16.0%; 47 8.7%; 20 -; 0 -; 0<br />

dan manfaatnya<br />

pendampingan dan 16.0%; 47 2.6%; 6 -; 0 -; 0<br />

penyuluhan pertanian<br />

bibit yang harus 9.6%; 28 3.1%; 7 -; 0 -; 0<br />

ditanam<br />

pengolahan lahan 0.0%; 0 9.2%; 21 -; 0 -; 0<br />

pertanian tebas tanpa<br />

bakar<br />

status dan bentuk 6.1%; 18 0.4%; 1 -; 0 -; 0<br />

lahan ladang<br />

mengenal musim 0.7%; 2 1.3%; 3 -; 0 -; 0<br />

tanam<br />

modal pertanian 1.0%; 3 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Other 0.3%; 1 0.0%; 0 -; 0 -; 0<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.70% 5.70% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*<br />

197


Perubahan Perilaku<br />

a. Sasaran SMART 1:<br />

Data berupa catatan daftar kegiatan keterlibatan masyarakat (lokal-pemerintah daerah<br />

dan pelajar) dalam kegiatan pelestarian hutan (penanaman pohon) di perayaan hari-hari<br />

lingkungan (Pekan Peduli Orangutan, Hari Bumi, Hari Kehutanan, Hari Lingkungan<br />

Hidup) dan perayaan pesta rakyat di daerah. Ada sampai 350 orang terlibat dalam<br />

kegiatan penanaman pohon dari anak, remaja sampai dewasa, laki-laki dan perempuan.<br />

Dari hasil survey angka keterlibatan masih terbilang rendah.<br />

SMART 1<br />

: Target Sekunder (Q20=P9)<br />

(9) Saya akan<br />

mengajukan lagi 5<br />

pernyataan<br />

mengenai<br />

keberadaan<br />

kawasan Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau, mohon<br />

pillih satu jawaban<br />

yang sesuai.<br />

Saya tidak tahu<br />

sama sekali apa<br />

manfaat keberadaan<br />

kawasan hutan<br />

lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

Dalam 6 bulan<br />

terakhir saya sudah<br />

berpikir bahwa<br />

keberadaan<br />

kawasan hutan<br />

lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau ini<br />

penting dan perlu<br />

ada upaya<br />

pelestariannya<br />

Dalam 6 bulan<br />

terakhir saya belum<br />

pernah berpikir<br />

bahwa keberadaan<br />

kawasan hutan<br />

lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau ini<br />

penting untuk<br />

kehidupan<br />

Dalam 6 bulan<br />

terakhir saya sudah<br />

beberapa kali<br />

terlibat upaya<br />

pelestarian kawasan<br />

hutan Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau, misalnya<br />

penanaman pohon,<br />

pendidikan<br />

konservasi, diskusi<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

47.4%; 139 36.2%; 83 -; 0 -; 0<br />

22.9%; 67 48.5%; 111 -; 0 -; 0<br />

23.2%; 68 13.1%; 30 -; 0 -; 0<br />

4.8%; 14 1.3%; 3 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

198


dengan Yayorin/OF<br />

UK<br />

Saya selalu terlibat 1.7%; 5 0.9%; 2 -; 0 -; 0<br />

dalam segala upaya<br />

pelestarian kawasan<br />

hutan lindung Suaka<br />

Margasatwa Sungai<br />

Lamandau<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Freq Error* 5.80% 6.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

b. Sasaran SMART 2:<br />

SMART 2 : Q64= pertanyaan 36<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(36) Dalam 6 bulan<br />

ke depan, jika ada<br />

program pelatihan<br />

pengelolaan lahan<br />

kebun campuran<br />

menetap tanpa bakar<br />

dan pelestarian hutan<br />

Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau,<br />

bersediakah Anda<br />

untuk terlibat?<br />

ya 62.1%; 182 59.8%; 137 -; 0 -; 0<br />

tidak yakin 26.3%; 77 29.7%; 68 -; 0 -; 0<br />

tidak 11.6%; 34 10.5%; 24 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.70% 6.50% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50% Under 50% Under 50% Under 50%<br />

c. Hasil Capaian Survey Lainnya<br />

• Masyarakat yang tahu batas SM Sungai Lamandau?<br />

Target Primer (Q32=P21)<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(21) Sepengetahuan<br />

anda, apakah anda<br />

tahu batas kawasan<br />

Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau<br />

dengan batas desa<br />

anda?<br />

tahu 73.3%; 11 50.0%; 6 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

199


tidak tahu 26.7%; 4 41.7%; 5 -; 0 -; 0<br />

Other 0.0%; 0 8.3%; 1 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Freq Error* 22.80% 28.90% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

Target Sekunder (Q32=P21)<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(21) Sepengetahuan<br />

anda, apakah anda<br />

tahu batas kawasan<br />

Suaka Margasatwa<br />

Sungai Lamandau<br />

dengan batas desa<br />

anda?<br />

tidak tahu 68.9%; 202 65.5%; 150 -; 0 -; 0<br />

tahu 10.9%; 32 23.6%; 54 -; 0 -; 0<br />

ragu-ragu 20.1%; 59 10.9%; 25 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.40% 6.30% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

• Masyarakat yang tahu perladangan menetap/kebun campuran menetap tanpa bakar<br />

dapat mengurangi tekanan pembukaan lahan?<br />

Target Primer (Q31=P20)<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(20) Apakah anda<br />

tahu perladangan<br />

menetap dan kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar dapat<br />

mengurangi tekanan<br />

pembukaan lahan?<br />

tahu 93.3%; 14 50.0%; 6 -; 0 -; 0<br />

ragu-ragu 0.0%; 0 33.3%; 4 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu 6.7%; 1 16.7%; 2 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 15 100.0%; 12 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 12.90% 28.90% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*<br />

Target Sekunder (Q31=P20)<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

200


Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(20) Apakah anda<br />

tahu perladangan<br />

menetap dan kebun<br />

campuran menetap<br />

tanpa bakar dapat<br />

mengurangi tekanan<br />

pembukaan lahan?<br />

tahu 49.5%; 145 51.1%; 117 -; 0 -; 0<br />

tidak tahu 23.9%; 70 35.8%; 82 -; 0 -; 0<br />

ragu-ragu 26.6%; 78 13.1%; 30 -; 0 -; 0<br />

Totals 100.0%; 293 100.0%; 229 %; 0 %; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 5.80% 6.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0% Yes at 99.0%<br />

• Pengaruh hutan rusak pada perubahan suhu udara/perubahan iklim?<br />

Target Primer (Q30=P19)<br />

petani primer<br />

Periode Survei<br />

Pasca <strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan <strong>Kampanye</strong><br />

55.6%, 15<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

44.4%, 12<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(19) Bagaimana<br />

pengaruhnya jika<br />

hutan rusak pada<br />

perubahan suhu<br />

udara/perubahan<br />

iklim?<br />

suhu udara makin 93.3%; 14 -; 0 -; 0 -; 0<br />

panas<br />

bencana 13.3%; 2 -; 0 -; 0 -; 0<br />

muncul hama<br />

13.3%; 2 -; 0 -; 0 -; 0<br />

penyakit<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

Freq Error* 12.90% 0.00% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%* Under 50%* Under 50%*<br />

Target Sekunder (Q30=P19)<br />

petani sekunder<br />

Periode Survei<br />

Dasar-Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong> 56.1%,<br />

293<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Kawasan<br />

<strong>Kampanye</strong><br />

43.9%, 229<br />

Dasar-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

(19) Bagaimana<br />

pengaruhnya jika<br />

hutan rusak pada<br />

perubahan suhu<br />

udara/perubahan<br />

iklim?<br />

suhu udara makin -; 0 53.9%; 123 -; 0 -; 0<br />

panas<br />

tidak tahu -; 0 33.8%; 77 -; 0 -; 0<br />

cuaca tidak menentu -; 0 7.9%; 18 -; 0 -; 0<br />

bencana -; 0 7.0%; 16 -; 0 -; 0<br />

Pasca<br />

<strong>Kampanye</strong>-<br />

Perbandingan<br />

0.0%, 0<br />

201


muncul hama<br />

-; 0 2.6%; 6 -; 0 -; 0<br />

penyakit<br />

musim tidak teratur -; 0 2.6%; 6 -; 0 -; 0<br />

berkurangnya<br />

-; 0 0.9%; 2 -; 0 -; 0<br />

oksigen yang<br />

dihasilkan hutan<br />

Totals *; * *; * *; * *; *<br />

Freq Error* 0.00% 6.60% 0.00% 0.00%<br />

ChiSq Significance Under 50% Under 50% Under 50% Under 50%<br />

202

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!