02.07.2013 Views

Nautika Kapal Penangkap Ikan_Jilid_2.pdf

Nautika Kapal Penangkap Ikan_Jilid_2.pdf

Nautika Kapal Penangkap Ikan_Jilid_2.pdf

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

9.4.2.1. Bagian-bagian sekoci penolong<br />

9.4.2.1.1. Lunas (keel)<br />

Lunas ini merupakan bagian utama dari sekoci penolong sebagai<br />

kekuatan kearah membujurnya dan tempatnya dipasangnya gading<br />

(rangka) sekoci. Pada sekoci kayu lunas ini terbuat dari balok kayu yang<br />

baik mutunya, bagian ujungnya dihubungkan dengan linggi muka dan<br />

linggi belakang dengan kayu penyiku yang diikat/dikencangkan memakai<br />

baut-baut yang kuat.<br />

9.4.2.1.2. Linggi<br />

Pada bagian depan disebut linggi depan (stern), yangdiperkuat dengan<br />

plat besi sedangkan pada linggi belakang (stern post) ditempatkan alat<br />

penggantung daun kemudi (gudgeon)<br />

9.4.2.1.3. Gading (frame)<br />

Gading ini merupakan kerangka dari sekoci, dipasang simetris kiri dan<br />

kanan pada lunas dan akan memberikan bentuk dari sekoci sesuai yang<br />

dikehendaki. Pada kerangka inilah lajur-lajur atau kulit sekoci dilekatkan.<br />

9.4.2.1.4. Kulit (shell)<br />

Pada sekoci penolong logam, kulit ini terdiri dari plat-plat logam<br />

(besi,aluminium) yang dihubungkan satu dengan lainnya dan diikat pada<br />

bagian-bagian sekoci yang lain, (misalnya lunas, linggi dan gading)<br />

memakai las atau kelingan. Kulit pada sekoci plastik terdiri dari lembaran<br />

plastik dari bahan fibre glass, sedangkan pada sekoci kayu terdiri dari<br />

papan/lajur kayu<br />

9.4.2.1.5. Peralatan dan perlengkapan pada sekoci penolong<br />

Agar sekoci penolong dapat menjalankan fungsinya dengan baik maka<br />

disamping membangunnya diperlukan ketelitian dan persyaratan yang<br />

memadai, masih diperlukan pula peralatan dan perlengkapan yang dapat<br />

menunjang kemampuan dan kemudahan-kemudahan dalam<br />

pengoperasiannya<br />

9.4.2.1.5.1.Peralatan-peralatan yang terdapat di sekoci<br />

a. Daya apung cadangan<br />

Daya apung cadangan ini terbuat dari kotak udara atau bahan lain yang<br />

sesuai, tahan karat atau bahan lain yang sesuai, tahan karat dan tidak<br />

mudah dipengaruhi oleh minyak atau bahan lain yang mengandung<br />

minyak (misalnya gabus, busa plastik). Kemampuan/kapasitasnya<br />

sedemikian rupa sehingga mampu mengapungkan sekoci beserta<br />

perlengkapan didalamnya dalam keadaan penuh dengan air atau dalam<br />

keadaan terbalik<br />

417

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!