02.07.2013 Views

Mari Diskusi

Mari Diskusi

Mari Diskusi

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Bab - 3 Perlindungan dan Penegakan Hak Asasi Manusia<br />

berlaku di manapun di dunia ini. Di mana ada manusia di<br />

situ ada HAM dan harus dijunjung tinggi oleh siapapun<br />

tanpa kecuali.<br />

HAM tidak tergantung dari pengakuan orang lain,<br />

tidak tergantung dari pengakuan mesyarakat atau negara.<br />

Manusia memperoleh hak-hak asasi itu langsung dari Tuhan<br />

sendiri karena kodratnya.(secundum suam naturam)<br />

Penindasan terhadap HAM bertentangan dengan<br />

keadilan dan kemanusiaan, sebab prinsip dasar keadilan<br />

dan kemanusiaan adalah bahwa semua manusia memiliki<br />

martabat yang sama dengan hak-hak dan kewajibankewajiban<br />

yang sama. Oleh karenanya, setiap manusia dan<br />

setiap negara di dunia wajib mengakui dan menjunjung<br />

tinggi hak asasi manusia (HAM) tanpa kecuali. Penindasan<br />

terhadap HAM berarti pelanggaran terhadap HAM.<br />

Pengakuan oleh orang-orang lain maupun oleh negara<br />

ataupun agama tidaklah membuat adanya HAM itu.<br />

Demikian pula orang-orang lain, negara dan agama tidaklah<br />

dapat menghilangkan atau menghapuskan adanya HAM.<br />

Setiap manusia, setiap negara di manapun, kapanpun<br />

wajib mengakui dan menjunjung tinggi HAM sebagai<br />

hak-hak fundamental atau hak-hak dasar. Penindasan<br />

terhadap HAM adalah bertentangan dengan keadilan dan<br />

kemanusiaan.<br />

Untuk mempertegas hakekat dan pengertian HAM<br />

di atas dikuatkanlah dengan landasan hukum HAM<br />

sebagaimana dikemukakan dalam ketentuan Pasal 1<br />

angka 1 Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang<br />

Hak Asasi Manusia bahwa hak asasi manusia adalah<br />

seperangkat hak yang melekat pada hakikat keberadaan<br />

manusia sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa dan<br />

merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung<br />

tinggi dan dilindungi oleh negara, hukum, pemerintah, dan<br />

setiap orang demi kehormatan serta perlindungan harkat<br />

dan martabat manusia.<br />

65

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!