02.07.2013 Views

biologi 1

biologi 1

biologi 1

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

c. Pencemaran Tanah<br />

Kita sering membuang sampah (limbah) di sembarang tempat, baik itu<br />

di sekolah, di jalan, di rumah maupun di kantor. Berbagai macam sampah<br />

yang kita buang tersebut dapat berasal dari bahan organik dan bahan anorganik<br />

maupun bahan berbahaya beracun. Besarnya limbah buangan itu<br />

sebanding dengan kepadatan atau besarnya jumlah penduduk yang<br />

mendiami suatu wilayah. Banyaknya limbah yang dihasilkan di perkotaan<br />

jauh lebih besar daripada di pedesaan, limbah kota besar seperti Jakarta,<br />

Surabaya, Medan dan Semarang jauh lebih besar daripada limbah yang<br />

dihasilkan kota-kota lain yang lebih kecil, Coba Anda berikan contohnya!<br />

Pencemaran tanah merupakan peristiwa masuknya zat atau komponen<br />

lain ke dalam suatu areal tanah. Pencemaran tanah disebabkan oleh bahan<br />

pencemar tanah yang berasal dari bahan organik, biasanya bahan ini dibuang<br />

ke tempat yang jauh dari pemukiman manusia. Jika tempat pembuangan<br />

sampah berada dekat dengan pemukiman penduduk yang dibiarkan<br />

menumpuk (menggunung) dan tidak segera diproses akan menimbulkan<br />

pemandangan yang kotor, bau busuk, dan menjadi sumber penyakit. Contoh<br />

penyakit diare timbul akibat sanitasi lingkungan yang buruk karena buruknya<br />

pengolahan sampah di lingkungan tersebut.<br />

Hampir setiap usaha pertanian selalu menggunakan bahan kimia atau<br />

pestisida seperti herbisida, insektisida, fungisida, dan fumigan untuk memberantas<br />

hama dan penyakit tanaman. Setelah disemprotkan, pestisida<br />

bekerja melawan sasaran tertentu (seperti herbisida membasmi tumbuhan<br />

rerumputan, insektisida membasmi serangga), tetapi pada kenyataannya<br />

juga bekerja melawan atau mematikan organisme lain yang bukan menjadi<br />

sasarannya. Misalnya, timah hitam di dalam arsenik jika digunakan untuk<br />

membasmi kumbang kentang, juga dapat membunuh cacing tanah, lebah,<br />

dan burung. Sisa pestisida yang terbuang akan meresap ke dalam tanah<br />

dan menjadi racun organisme di dalam tanah sehingga dapat menurunkan<br />

kesuburan tanah.<br />

a<br />

Gambar 11.9 (a) Sampah organik dan (b) sampah anorganik<br />

372 Biologi SMA/MA Kelas X<br />

b<br />

Sumber: Mengolah Sampah, 2006

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!