02.07.2013 Views

biologi 1

biologi 1

biologi 1

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

satunya hewan purba yang masih hidup di dunia, yaitu komodo. Beberapa<br />

jenis tumbuhan yang dilindungi, antara lain kayu hitam (Diospyros<br />

javanica) dan bayur (Pterospermum diversifolium).<br />

6) Di Sulawesi, terdapat Taman Nasional Lore Lindu yang terletak di kota<br />

Palu, Sulawesi Tengah yang didominasi tanaman rotan (Calamus sp.)<br />

dan pinang (Pinanga sp.). Beberapa jenis hewan yang dilindungi antara<br />

lain anoa dan bajing.<br />

c. Suaka Margasatwa<br />

Suaka Margasatwa adalah kawasan suaka alam yang mempunyai ciri<br />

khas berupa keanekaragaman dan atau keunikan jenis satwa yang untuk<br />

kelangsungan hidupnya dapat dilakukan pembinaan terhadap habitatnya.<br />

Di tempat ini dapat dilakukan kegiatan untuk pemeliharaan dan pengembangan<br />

ilmu pengetahuan, pendidikan, dan kegiatan lainnya yang menunjang<br />

budidaya.<br />

d. Taman Hutan Raya<br />

Taman hutan raya adalah kawasan pelestarian alam untuk tujuan koleksi<br />

tumbuhan dan atau satwa yang alami atau buatan, jenis asli dan atau bukan<br />

asli yang dimanfaatkan bagi kepentingan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan,<br />

menunjang budidaya, budaya, pariwisata dan rekreasi.<br />

e. Hutan Wisata<br />

Hutan wisata merupakan kawasan hutan dengan kondisi wilayahnya<br />

yang dipertahankan sebagai hutan. Tujuan mempertahankan kelestarian<br />

hutan wisata selain sebagai konservasi tanah dan ilmu pengetahuan juga<br />

sebagai objek wisata. Contoh hutan bakau di Cilacap.<br />

f. Winawisata<br />

Wanawisata merupakan kawasan hutan produksi yang dimanfaatkan<br />

sebagai objek wisata. Wanawisata bertujuan selain sebagai konservasi lahan<br />

dan hasil hutannya, juga sebagai pendukung objek wisata lain. Contoh<br />

Wanawisata Kedung Ombo di Jawa Tengah.<br />

2. Kawasan Suaka Alam Laut dan Perikanan<br />

Lautan adalah daerah yang mewakili ekosistem khas di lautan maupun<br />

perairan lainnya yang merupakan habitat alami yang memberikan tempat<br />

maupun perlindungan bagi perkembangan keanekaragaman tumbuhan dan<br />

satwa yang ada. Contoh Taman Laut Bunaken di Sulawesi Utara.<br />

Biologi SMA/MA Kelas X<br />

311

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!