02.07.2013 Views

biologi 1

biologi 1

biologi 1

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

1. Aktivitas Manusia yang Merugikan Keanekaragaman<br />

Hayati<br />

Jumlah keanekaragaman hayati akan terus berkurang disebabkan oleh<br />

aktivitas manusia yang bersifat merugikan, misalnya pembukaan hutan,<br />

pengurukan lahan basah, pertambangan, pencemaran lingkungan, dan seleksi<br />

alam.<br />

a. Pembukaan Hutan<br />

Sering kita memperoleh informasi dari membaca koran atau menonton<br />

televisi, bahwa setiap musim kemarau, khususnya di luar Jawa, banyak hutan<br />

ditebang atau sengaja dibakar oleh manusia. Penebangan atau pembakaran<br />

hutan banyak dilakukan manusia untuk diambil kayunya, membuka lahan<br />

perkebunan, membuat lahan pemukiman, maupun untuk lahan budi daya.<br />

Penebangan atau pembakaran hutan menyebabkan hilangnya atau<br />

musnahnya keberadaan tempat hidup berbagai jenis tumbuhan dan hewan<br />

di tempat itu. Tempat tinggal mereka menjadi rusak atau musnah, akibatnya,<br />

banyak hewan pindah dan menyerbu pemukiman penduduk hanya untuk<br />

memperoleh makanan. Bila keadaan ini terjadi dalam waktu yang lama akan<br />

menyebabkan punahnya tumbuhan dan hewan serta habitat yang berubah.<br />

b. Pengurukan Lahan Basah<br />

Pengurukan lahan basah biasanya dilakukan dengan mengalihfungsikan<br />

lahan sawah atau rawa menjadi lahan pemukiman atau menjadi kompleks<br />

perdagangan. Alih fungsi lahan menyebabkan hilangnya berbagai jenis<br />

makhluk hidup yang semula menempati lahan basah tersebut. Keadaan<br />

tersebut akan lebih parah apabila terjadi pengurukan lahan sawah, karena<br />

menyebabkan berkurangnya ketersediaan sumber bahan pangan bagi kehidupan<br />

manusia.<br />

c. Usaha Pertambangan<br />

Usaha pertambangan seperti ekplorasi emas, minyak, dan gas bumi yang<br />

mencakup areal luas, selain menghilangkan habitat berbagai jenis makhluk<br />

hidup juga merusak lapisan tanah di lokasi penambangan karena menghasilkan<br />

limbah berbahaya yang dapat mencemari lingkungan. Pertambangan<br />

emas, selain menghasilkan emas juga menghasilkan limbah merkuri yang dapat<br />

merusak lingkungan.<br />

Biologi SMA/MA Kelas X<br />

305

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!