02.06.2013 Views

ACEH_03291

ACEH_03291

ACEH_03291

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

80 Drs. Marzuki Nyakman<br />

Saya dapat memaharni betapa kecewanya Bapak A. Hasjmy pada<br />

waktu itu, oleh karena benar-benar bagi beliau Darussalam dengan lembagalembaga<br />

perguruan tinggi yang akan lahir di dalamnya merupakan tumpuan<br />

cita-cita, kebangunan dan hari depan rakyat Aceh. Pernah beliau mengatakan:<br />

"Mungkin hanya dua kali saya pernah menangis. Pertama, sewaktu salah<br />

seorang anak saya dipanggil Tuhan, berpulang ke rahmatullah, dan kedua,<br />

sewaktu Darussalam mendapat gangguan akibat serangan sewaktu Peristiwa<br />

Aceh."<br />

Dalam keadaan cengkeraman kekecewaan yang amat dalam itu,<br />

seorang pesuruh Kantor Gubernur mendatangi saya, dan kepada saya<br />

disampaikan sepucuk surat, temyata dari Prof. Sardjito, Presiden Universitas<br />

Gajah Mada. Surat tersebut bertanggal Jogyakarta, 14 Januari 1961, No.<br />

28/Sn/I761, yang ditujukan kepada Ketua Panitia Persiapan Pendirian<br />

Universitas Negeri Syiah Kuala. Surat tersebut adalah sebagai jawaban dari<br />

surat yang pemah saya kirimkan kepada beliau di mana saya jelaskan bahwa<br />

dalam rangka pembangunan daerah, banyak sarjana-sarjana lulusan Universitas<br />

Gajah Mada, sekarang sedang menyumbangkan tenaganya di daerah<br />

Aceh, dan mereka sangat aktif mengambil bagian di dalam gerakan<br />

pembangunan daerah sesuai dengan cita-cita Gajah Mada sendiri untuk<br />

membangun Manusia Susila yang cakap serta berguna bagi pembangunan<br />

Masyarakat dan Negara. Selanjutnya dalam rangka merealisir cita-cita rakyat<br />

Aceh sangat diharapkan perhatian pihak Universitas Gajah Mada agar<br />

selanjutnya senantiasa dapat memberikan bantuan guna terwujudnya sebuah<br />

universitas di daerah Aceh.<br />

Surat Panitia tersebut temyata mendapat sambutan yang hangat dari<br />

Bapak Sardjito, Universitas Gajah Mada, di mana terbukti di dalam surat<br />

jawaban beliau antara lain dijelaskan sebagai berikut:<br />

... "Pada waktu para presiden dari universitas-universitas negeri baru-baru ini<br />

mengadakan Rapat Dewan Antar Universitas-universitas di Jakarta, telah<br />

dikemukakan persoalan agar supaya universitas-universitas yang telah berdiri<br />

agak lama suka membantu universitas (fakultas-fakultas) di Banda Aceh<br />

dalam hal tenaga pengajar dan lain-lainnya. Karena Universitas Gajah Mada<br />

ingin turut pula membantu perkembangan universitas yang baru, maka kami<br />

ingin mendapat bahan dan keterangan-keterangan mengenai bantuan yang<br />

diperlukan terutama tenaga-tenaga pengajar yang mungkin dapat kami<br />

sumbangkan ..."<br />

Sebagai realisasi surat tersebut memang banyak bantuan yang diberikan<br />

oleh pihak Universitas Gajah Mada, baik dalam bentuk bantuan moril

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!