04.05.2013 Views

Kelas IX_SMP_IPA_Sukis Wariyono.pdf

Kelas IX_SMP_IPA_Sukis Wariyono.pdf

Kelas IX_SMP_IPA_Sukis Wariyono.pdf

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Tujuan Pembelajaran<br />

Tujuan belajarmu adalah<br />

dapat:<br />

menunjukkan sifat<br />

kutub magnet.<br />

Gambar 11.9 Kutub magnet<br />

memiliki gaya paling kuat<br />

kaca<br />

Gambar 11.10 Kompas<br />

merupakan alat penunjuk arah<br />

Tujuan: Mengetahui interaksi antarkutub<br />

Alat dan Bahan:<br />

– Magnet batang alnico – Spidol<br />

– Benang<br />

– Statif<br />

190 Mari BIAS 3<br />

B. KUTUB MAGNET<br />

Di awal bab ini kamu sudah mengenal istilah kutub magnet.<br />

Selanjutnya di bagian ini kamu akan lebih memperdalam sifat-sifat<br />

kutub magnet. Jika magnet batang ditaburi serbuk besi atau pakupaku<br />

kecil, sebagian besar serbuk besi maupun paku akan melekat<br />

pada kedua ujung magnet. Bagian kedua ujung magnet akan lebih<br />

banyak serbuk besi atau paku yang menempel daripada di bagian<br />

tengahnya. Hal itu menunjukkan bahwa gaya tarik magnet paling<br />

kuat terletak pada ujung-ujungnya. Ujung magnet yang memiliki<br />

gaya tarik paling kuat itulah yang disebut kutub magnet. Bagaimanakah<br />

menentukan jenis kutub magnet?<br />

Sebuah magnet batang yang tergantung bebas dalam keadaan<br />

setimbang, ujung-ujungnya akan menunjuk arah utara dan arah<br />

selatan bumi. Ujung magnet yang menunjuk arah utara bumi disebut<br />

kutub utara magnet. Sebaliknya, ujung magnet yang menunjuk arah<br />

selatan bumi disebut kutub selatan magnet.<br />

Setiap magnet memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan<br />

kutub selatan. Alat yang digunakan untuk menunjukkan arah utara<br />

bumi atau geografis disebut kompas. Kompas merupakan magnet<br />

jarum yang dapat bergerak bebas pada sebuah poros. Pada keadaan<br />

setimbang salah satu ujung magnet jarum menunjuk arah utara dan<br />

ujung lainnya menunjuk arah selatan.<br />

Kamu sudah mengetahui bahwa magnet mempunyai dua<br />

kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Apabila dua kutub<br />

magnet didekatkan akan saling mengadakan interaksi. Jenis interaksi<br />

bergantung jenis-jenis kutub yang berdekatan. Apakah yang terjadi<br />

jika kutub utara sebuah magnet didekatkan dengan kutub utara<br />

magnet lain? Atau sebaliknya, apakah yang terjadi jika kutub utara<br />

sebuah magnet didekatkan dengan kutub selatan magnet lain?<br />

Untuk mengetahui interaksi antarkutub dua magnet, cobalah<br />

melakukan kegiatan berikut secara berkelompok. Sebelumnya,<br />

bentuklah satu kelompok yang terdiri 4 siswa; 2 laki-laki dan 2<br />

perempuan.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!